Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Analysis of Financial System Stability in Southeast Asia (Indonesia, Singapore and Malaysia) During Covid-19 Raudah, Raudah; Zulfa, Andria; Sakuntala, Dwita
Jurma : Jurnal Program Mahasiswa Kreatif Vol 8 No 2 (2024): DESEMBER
Publisher : LPPM UIKA Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research examines the simultaneous influence of maintaining financial system stability through inflation and exchange rates. The research was conducted in three countries, Indonesia, Singapore and Malaysia, and lasted for seventeen months from 2019 to 2020. The method used was the simultaneity method. The research results show in Equation I that interest rates, consumption and exchange rates simultaneously influence inflation, but the money supply does not. Then, the results in Equation II show that Foreign Exchange Reserves and Inflation simultaneously influence the Exchange Rate, but Exports do not influence the Exchange Rate. Therefore, in controlling the financial system, the Central Bank must monitor consumption variables, interest rates and exchange rates to control inflation so that the financial system remains stable, as well as monitor foreign exchange reserves and inflation so that exchange rates in Indonesia, Singapore and Malaysia are maintained.
Pengaruh Business Center terhadap Faktor Penentu Hasil Belajar Mata Pelajaran Produktif Pemasaran SMK Bina Banua Banjarmasin Raudah, Raudah; Hadi, Rizali; Ratumbuysang, Monry Fraick Nicky Gillian
Journal of Economics Education and Entrepreneurship Vol 1, No 2 (2020): JEE, October 2020
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jee.v1i2.2429

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui variabel pengaruh business center terhadap faktor penentu hasil belajar mata pelajaran produktif pemasaran Smk Bina Banua Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian terdiri dari 62 orang siswa yang berasal  dari  kelas X dan XI program kejuruan pemasaran. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumemtasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dilanjutkan dengan uji  faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Business center mempunyai pengaruh terhadap faktor penentu hasil belajar dengan Fhitung=3,724 dengan p<0,01 (signifikan). Pengaruh  business center dengan faktor penentu hasil belajar ditunjukkan oleh koefisien regresi sebesar (R) 0,455 dengan determinasi  (R²) 207.Kata kunci : Business center, faktor hasil belajar
Aspek Hukum dalam Pengelolaan Digital Asset dan NFT: Aspek Hukum dalam Pengelolaan Digital Asset dan NFT RAUDAH, RAUDAH
Indragiri Law Review Vol. 2 No. 3 (2024): Indragiri Law Review
Publisher : Program Studi Pascasarjana Magister Hukum Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32520/ilr.v2i3.37

Abstract

This research investigates the legal aspects of digital asset management and Non-Fungible Tokens (NFTs) in Indonesia, aiming to understand the regulatory framework and challenges faced by stakeholders in the digital economy. Utilizing a qualitative approach, the study employs interviews with legal experts, practitioners, and industry stakeholders, combined with a comprehensive review of existing literature and relevant laws. The findings reveal that while there is growing interest in digital assets and NFTs, the legal framework in Indonesia remains fragmented and lacks clarity, leading to uncertainty for users and investors. Key issues identified include the absence of specific regulations governing digital assets, concerns about intellectual property rights, and the need for consumer protection measures. The study concludes that a coherent legal framework is essential to promote innovation and protect stakeholders in the digital asset ecosystem. Recommendations include the establishment of comprehensive regulations that address the unique characteristics of digital assets and NFTs, enhancing legal certainty and fostering a secure environment for digital transactions.
KEGIATAN “MAGRIB MENGAJI” : BERSAMA ANAK-ANAK  DI DESA PAGAR MERBAU I  Dinah, Khairunnisa; Santoso Sinaga, Priyo Budi; Raudah, Raudah; Putri, Diajeng Amelia; Garamba, Sapnani; Fatria, Fita
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 10 No. 04 (2024): Volume 10 No. 04 Desember 2024 In Press
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v10i04.5218

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu. Pelaksanaan kegiatan KKN biasanya berlangsung antara1-2 bulan bertempat di daerah setingkat desa. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi di Indonesia telah mewajibkan setiap perguruan tinggi untuk melaksanakan KKN sebagai kegiatan intrakurikuler yang memadukan tri dharma perguruan tinggi yaitu: pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pada tahap pelaksanaan, Pengabdian kepada Masyarakat ini dilakukan oleh Tim Pengabdi menggunakan metode Pengabdian Berbasis Masyarakat (CBR), sebuah metode pengabdian yang mengutamakan peran masyarakat dalam proses pendampingan dan menghasilkan hasil yang baik. Tahap Evaluasi mahasiswa KKN melakukan evaluasi dengan penilaian deskriptif untuk setiap pertemuan untuk mengetahui seberapa efektif kegiatan pengabdian ini. Di tahap persiapan, Mahasiswa KKN menggunakan 3 tahap, yang pertama berdiskusi serta berkoordinasi dengan dosen pembimbing dan kepala desa. Tujuannya untuk menyatukan pemikiran, agar kegiatan KKN ini berjalan dengan baik. Yang kedua observasi, Observasi dilaksanakan agar kita dapat gambaran yang nyata seberapa mampu anak desa Pagar Merbau I dalam membaca al-Qur’an, mengetahui permasalahan dan kendalanya. Observasi ini dilakukan dengan tujuan melihat masyarakat dari perspektif sosial dan berbicara dengan anggota masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa kegiatan “Magrib Mengaji” menjadi kegiatan yang positif serta bermanfaat bagi masyarakat. Oleh karena itu, perlu adanya kegiatan yang sama agar dapat tindak lanjuti hasil yang telah tercapai oleh Tim KKN UMN AW.
Hubungan.Pengetahuan.Ibu, Pola Makan dan Penyakit.Infeksi Anak dengan Status.Gizi Anak Prasekolah Afrinis, Nur; Indrawati, Indrawati; Raudah, Raudah
Aulad: Journal on Early Childhood Vol. 4 No. 3 (2021): December 2021
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/aulad.v4i3.99

Abstract

Anak usia prasekolah mempunyai kebiasaan makan yang khas yang dipengaruhi oleh pengetahuan ibu. Status gizi anak dipengaruhi oleh pola makan, penyakit infeksi dan pengetahuan ibu tentang gizi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang gizi, pola makan dan penyakit infeksi dengan status gizi anak prasekolah. Desain penelitian analitik dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian adalah semua anak dan orang tua siswa di TK Pertiwi yaitu 50 orang dengan teknik total sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner, Food Frequency Questionnaire (FFQ), dan pengukuran status gizi menggunakan timbangan. Analisa data univariat dan bivariat dengan uji chi square. Pengetahuan ibu tentang gizi kurang, pola makan anak kurang baik, sebagian besar memiliki riwayat penyakit infeksi dan status gizi kurang. Terdapat hubungan pengetahuan ibu tentang gizi, penyakit infeksi dan pola makan dengan status gizi anak prasekolah. Diharapkan kepada tenaga kesehatan untuk memberikan penyuluhan tentang gizi kepada ibu untuk meningkatkan pengetahuan dan pola makan anak pra sekolah.
Pengembangan dan Implementasi Website Di LPK Zahra Computer Education Menggunakan Wordpress Raudah, Raudah; Bagye, Wire
JPEMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2023): JPEMAS : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

LPK (Lembaga Pelatihan Kerja) Zahra Computer Education merupakan sebuah lembaga kursus Komputer sekaligus perusahaan yang bergerak di bidang Teknologi Informasi. Software Development, Hardware Specialis, Desain, Percetakan Digital, Elektronika Digital, Pengadaan Barang, Jasa Pemerintah dan Swasta. LPK Zahra Computer Education. beralamat di Jalan Ahmad Yani Gerung No. 10, Gerung Utara Kabupaten Lombok Barat, provinsi Nusa tenggara Barat. Website LPK Zahra Computer belum dirubah dalam kurun waktu beberapa bulan sehingga informasi yang ditampilkan sudah usang. Pada pengabdian ini dilakukan pengembanagn website LPK Zahra Computer. Pengembangann ini tujuan yaitu memberikan solusi yang tepat atas permasalahan yang dihadapi LPK Zahra Computer yaitu memperbaharui informasi pada website resmi. Pengembangan website menggunakan platform Wordpress. Pengembanagn tampilan platform Wordpress LPK Zahra Computer Education di kembangkan secara optimal berdasarkan kebutuhan informasi untuk promosi. Website ini menjadi solusi baik untuk menampilkan dan menyampaikan informasi secara efektif dan efisien pada LPK Zahra Computer Education.
Fanatisme Dan Perilaku Konsumtif Fandom ARMY (Adorable Representative M.C. for Youth) Raudah, Raudah; Sagir, Akhmad; Komalasari, Shanty
Jurnal Al-Husna Vol. 6 No. 1 (2025): April 2025
Publisher : Islamic Psychology Study Program, Faculty of Ushluddin and Humanities, UIN Antasari Banj

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18592/jah.v6i1.7295

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan fanatisme dan perilaku konsumtif, serta untuk mengidentifikasikan korelasi fanatisme dengan perilaku konsumtif pada fandom ARMY (Adorable Representative M.C. for Youth) di Kota Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional. Populasi pada penelitian ini adalah fandom ARMY (Adorable Representative M.C. for Youth) di Kota Banjarmasin. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan 2 skala yaitu skala fanatisme dan skala perilaku konsumtif. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan korelasi sebesar r = 0,722 pada taraf signifikansi 0,000, sehingga terdapat korelasi yang kuat antara fanatisme dengan perilaku konsumtif pada fandom ARMY (Adorable Representative M.C. for Youth) di Kota Banjarmasin.
Analisis Dampak Keterbatasan Sumber Daya dan Partisipasi Orang Tua Terhadap Pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SDN Belitung Utara 3 Raudah, Raudah; Nazira, Nazwa; Ramadhani, Muhammad Fahrizal; Septiawati, Ririn; Pratiwi, Diani Ayu
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 3 No. 2 (2025): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Juni 2025
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v3i2.889

Abstract

Sumber daya manusia yang berkualitas sangat bergantung pada mutu pendidikan. Kurikulum Merdeka hadir sebagai upaya pembaruan sistem pendidikan Indonesia melalui penguatan karakter siswa melalui Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Pengamatan ini bertujuan untuk menganalisis implementasi P5 di SDN Belitung Utara 3 serta mengidentifikasi kendala dalam pelaksanaannya, khususnya terkait keterbatasan sumber daya dan partisipasi orang tua. Pengamatan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode observasi nonpartisipan, wawancara kepala sekolah, dan studi dokumentasi. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa meskipun sekolah telah berupaya menerapkan P5 sesuai pedoman, masih terdapat kendala utama yaitu keterbatasan sarana pendukung, kurangnya pelatihan guru, dan alokasi waktu yang terbatas. Selain itu, partisipasi orang tua masih rendah, baik dari segi dukungan finansial maupun keterlibatan dalam kegiatan. Faktor ekonomi dan kurangnya pemahaman terhadap pentingnya pendidikan karakter menjadi hambatan utama. Temuan ini menunjukkan perlunya strategi peningkatan pemahaman seluruh pemangku kepentingan dan penyediaan sumber daya yang memadai agar P5 dapat berjalan optimal. Pengamatan ini diharapkan memberikan kontribusi bagi peningkatan efektivitas implementasi P5 dalam membentuk karakter siswa yang relevan dengan tuntutan abad ke-21.
The Effect of Health Education Using Video Media on Increasing Knowledge of Pregnant Women About Low Birth Weight (LBW) in the Penyinggahan Primary Health Center Raudah, Raudah; Jasmawati, Jasmawati; Nulhakim, Lukman
Jurnal KESANS : Kesehatan dan Sains Vol 2 No 3 (2022): KESANS: International Journal of Health and Science
Publisher : Rifa'Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54543/kesans.v2i3.126

Abstract

Introduction: The proportion of LBW in Indonesia reaches 6.2%. The World Health Assembly (WHA) targets a reduction in the incidence of LBW in 2025 by 30%. Objective: The purpose of this study is to determine the effect of providing health education using the video method on increasing knowledge of pregnant women about LBW in the working area of the Penyinggahan primary Health center. Methods: The design used in this study was a quasi-experimental study with a one-group pre and post-test design. The data collection instrument uses a questionnaire that has been tested for validity and reliability. The population and sample in this study were pregnant women who had a pregnancy check (ANC) at the Penyinggahan primary Health centeras many as 38 respondents. Data analysis using the Wilcoxon test. Results and Discussion: there is a significant difference between the level of knowledge about LBW before and after being given health education using video with the results of the analysis p-value of 0.000<0.05. Conclusion: There is an effect of health education on increasing knowledge of pregnant women about LBW. With the results of this study, it is hoped that it can be considered by the health center to take policies in terms of increasing knowledge using video tools so that it can increase mother's knowledge to prevent the occurrence of LBW
Pengaruh Pemberian Sayur Bening Daun Kacang Panjang (Vigna Sinesis L) Terhadap Peningkatan Produksi Asi Pada Ibu Menyusui Dewi Sartika; Afrahul Padilah Siregar; Raudah, Raudah
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 2: Februari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i2.7943

Abstract

Latar Belakang; Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan RI diketahui bahwa cakupan bayi berusia 6 bulan mendapat ASI eksklusif tahun 2022 yaitu sebesar 61,5%. Tujuan; dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian sayur bening daun kacang panjang (Vigna sinesis L.) terhadap Produksi ASI pada ibu menyusui tahun 2024. Metode; Desain yang digunakan pada penelitian ini menggunakan Quasi eksperiment design dengan one group pretest postest design. Penelitian dilakukan di Desa Kutapanjang Kabupaten Gayo Lues. Populasi pada penelitian sebanyak 21 orang dengan jumlah sampel 10 orang ibu menyusui di Kecamatan Kutapanjang bulan Febuari tahun 2024. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi, data kemudian dianalisis dengan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji paired sampel t-test dengan nilai α 0,05. Hasil; penelitian menunjukkan dari 10 responden yang mengalami peningkatan produksi ASI dari 29 ml mejadi 61 ml dan hasil uji menunjukkan bahwa p-value 0,000 (<0,05) dinyatakan terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai rata-rata produksi ASI sebelum dengan sesudah intervensi. Kesimpulan; dalam penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh sayur bening daun kacang panjang berupa peningkatan produksi ASI pada ibu menyusui di desa Kutapanjang tahun 2024. Diharapkan bagi tenaga kesehatan untuk mempromosikan/ mensosialisasikan kepada ibu menyusui agar banyak mengkonsumsi sayur-sayuran terutama daun kacang panjang untuk meningkatkan produksi ASI.