Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Pengaruh Harga Dan Lokasi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen (Studi Kasus Rene Cafe Dan Resto Tanjung Morawa) Jella J.Kho.Tari; Parenta Ritonga; Mardhiatul Husna; Harris Pinagaran Nst; Nursiah Fitri
Journal of Management Specialists Vol. 2 No. 3 (2024): Journal of Management Specialists
Publisher : Institute of Educational, Research, and Community Service

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada era saat ini dunia usaha berkembang dengan sangat pesat, salah satunya bisnis bidang makanan dan minuman. Pelaku usaha dituntut harus bisa mempertahankan pasar dan memenangkan persaingan. Untuk itu perusahaan harus mampu memahami kebutuhan dan keinginan pelanggannya, pelaku usaha harus merancang strategi pemasaran agar dapat menciptakan kepuasan bagi pelanggannya dan dapat bertahan dalam persaingan pasar. Salah satu cara dengan menetapkan harga yang kompetitif dan menentukan lokasi yang srategis. Hal ini dapat meningkatkan keputusan pembelian. Keputusan pembelian adalah proses konsumen dalam melakukan pertimbangan untuk memutuskan produk atau jasa yang akan dibeli atau tidak oleh calon konsumen. Skripsi yang berjudul “Pengaruh Harga dan Lokasi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen (Studi Kasus Rene Cafe dan Resto Tanjung Morawa)” merupakan hasil penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga dan lokasi terhadap keputusan pembelian Rene cafe dan Reto Tanjung Morawa. Data ini menggunakan data primer dan data sekunder dengan teknik pengelolahan data analisis regresi linear berganda. Secara parsial varibel harga, dan variabel lokasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Secara simultan varibel harga dan variabel lokasi berpengatuh terhadap Keputusan pembelian. Hasil nilai Ajasted R Square 0,535 yang berarti bahwa keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh variabel Harga dan Lokasi sebesar 53,5% sedangkan 46,2% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak terdapat dalam penelitian ini
Pengaruh Harga, Kualitas Produk, Dan Lokasi Terhadap Pengambilan Keputusan Pembelian (Tempat Sohebe Coffee) Kelvin Ferzhayoga; Nursiah Fitri; Mardhiatul Husna; Jumjuma; Jamardua Haro
Journal of Management Specialists Vol. 2 No. 3 (2024): Journal of Management Specialists
Publisher : Institute of Educational, Research, and Community Service

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh harga, kualitas produk, dan lokasi terhadap keputusan pembelian konsumen di Sohebe Coffee, Medan. Latar belakang penelitian ini adalah perkembangan pesat industri kopi di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia yang merupakan salah satu produsen kopi terbesar dunia. Kota Medan mengalami peningkatan minat terhadap kopi seiring dengan munculnya berbagai kafe modern yang menawarkan kualitas dan pelayanan yang baik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda untuk menguji pengaruh variabel-variabel tersebut terhadap keputusan pembelian. Data diperoleh melalui kuesioner yang dibagikan kepada 100 responden yang merupakan pelanggan Sohebe Coffee. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga, kualitas produk, dan lokasi memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen baik secara parsial maupun simultan. Secara khusus, variabel harga menunjukkan pengaruh signifikan dengan nilai signifikansi 0,002, yang berarti harga yang kompetitif mampu menarik konsumen. Kualitas produk juga berpengaruh signifikan dengan nilai signifikansi 0,000, menandakan bahwa kualitas produk yang tinggi dapat meningkatkan kepuasan dan loyalitas konsumen. Lokasi yang strategis, dengan nilai signifikansi < 0,05, juga berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian, memudahkan aksesibilitas bagi konsumen. Penelitian ini menyimpulkan bahwa untuk tetap bersaing di industri kafe yang semakin ketat, Sohebe Coffee harus terus mengoptimalkan strategi harga, meningkatkan kualitas produk, dan memilih lokasi yang strategis. Pemahaman yang mendalam tentang faktor-faktor ini penting untuk meningkatkan keputusan pembelian dan mempertahankan posisi di pasar yang kompetitif.
Kebijakan Transportasi Hijau di Kota Medan (Program Bus Listrik) Nursiah Fitri; Suri Purnami; Janeska Widia; Yupi Sasmita Dewi; Al-Adly Darniyus
Aksi Kita: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 1 No. 5 (2025): OKTOBER
Publisher : Indo Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63822/4v22bb77

Abstract

Program bus listrik di Kota Medan merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam menerapakan transportasi hijau guna mengurangi polusi udara dan meningkatkan kesehatan masyarakat. Namun, implementasi kebijakan ini masih menghadapi tantangan sosial, seperti keterabatasan akses dan rendahnya minat masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat melalui sosialisasi penggunaan transportasi ramah lingkungan di Kecamatan Medan Baru. Dengan pendekatan partisipatif-edukatif, kegiatan ini melibatkan aparatur kecamatan sebagai sasaran utama untuk menjadi contoh dalam penggunaan bus listrik. hasil sosialisasi menunjukkan bahwa pemahaman peserta terhadap manfaat transportasi hijau meningkat, mesipun masih terdapat hambatan seperti infrastruktur yang belum merata dan sistem pembayaran elektronik yang belum inklusif. temua ini mengindikasikan perlunya sosialisasi yang lebih luas serta kebijakan yang lebih adaptif guna mendukung transisi menuju transportasi berkelanjutan.
MENUMBUHKAN JIWA WIRAUSAHA IBU PKK DESA SENA KEC. BATANG KUIS, DELI SERDANG. SUMUT MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN PRODUK HANDYCRAFT BERBAHAN DASAR KULIT KERANG Safaruddin; Nursiah Fitri; Suri Purnami; Desri Wiana; Nor Haniza Binti Mohamad; Prasanna Kesavan; Nor Aziza Binti Abdul Aziz; Suhaini Binti Mat Daud
Jurnal Gembira: Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 05 (2023): OKTOBER 2023
Publisher : Media Inovasi Pendidikan dan Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Khalayak sasaran Program Pengabdian Thematic Community Service Collaboration (TCSC) ini adalah masyarakat yang berpotensi menjadi produktif secara ekonomi yakni Ibu-ibu PKK Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Permasalahan mitra antara lain adalah masih sedikitnya kegiatan yang bersifat menambah pendapatan ( Income) untuk ibu-ibu PKK desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kab. Deli serdang, Sumut dan lebih banyak kegiatan yang bersifat sosial atau kemasyarakatan, rendahnya kompetensi dibidang kewirausahaan (Produksi, Pemasaran dan keuangan usaha). Solusi yang ditawarkan adalah Memberikan Pelatihan dibidang produksi, pemasaran dan keuangan usaha untuk Produk Handycraft (kerajinan tangan) berbahan dasar kulit kerang. Hasil yang diinginkan dari kegiatan Pengabdian ini adalah meningkatkan Kompetensi Ibu-ibu PKK khususnya dalam memproduksi Produk Handycraft, selanjutnya diharapkan tumbuhnya jiwa wirausaha yang berdampak terhadap bertambahnya Pendapatan.
PEMASARAN DIGITAL UNTUK PENINGKATAN OMZET PENJUALAN MELALUI PEMANFAATAN GOOGLE MY BUSINESS PADA UMKM SCALA CATERING Nursiah Fitri; Safaruddin; Ika Mary Pasaribu; Desri Wiana
PEDAMAS (PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT) Vol. 2 No. 01 (2024): JANUARI 2024
Publisher : MEDIA INOVASI PENDIDIKAN DAN PUBLIKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM merupakan salah satu kekuatan perekonomian nasional. UMKM Scala Catering merupakan UMKM yang bergerak dalam bidang jasa menyediaan Katering bagi karyawan perkantoran maupun masyarakt umum. Melalui kegiatan pengabdian ini dimaksudkan untuk membantu masalah yang dihadapi UMKM Scala Katering berupa omzet penjualan yang masih berfluktuasi dan adanya persaingan yang cukup ketat untuk usaha catering ini. Solusi yang ditawarkan oleh tim pengabdian adalah dengan membantu menggunakan aplikasi Google My Business. Melalui penggunaan aplikasi ini diharapkan bahwa konsumen akan dapat menemukan UMKM Scala Catering jika mereka menggunakan google pencarian dan google maps. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan menggunakan tahap-tahap seperti membentuk tim penabdian, melakukan analisis, mengimplementasikan kegiatan berupa pelatihan dan mengevaluasi kegiatan. Hasil dari kegiatan pengabdian ini berupa kemampuan UMKM Scala Catering dalam mengoperasikan aplikasi Google My Business sebagai tools untuk melakukan pemasaran dan penjualan secara digital.