Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGARUH DISIPLIN KERJA, GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI, KOMPENSASI , MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN Sucipto, Budi; Kartika, Erawati; Listyawati, Ika
Jurnal Manajemen dan Profesional Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal JPro
Publisher : Program Studi Manajemen Institut Teknologi dan Bisnis Asia Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32815/jpro.v4i2.2073

Abstract

Penelitian yang dilakukan untuk menganalisis sejauh mana pengaruh disiplin kerja, gaya kepemimpinan, budaya organisasi, kompensasi, motivasi terhadap kinerja karyawan, jumlah sampel yang digunakan adalah 200 karyawan dengan metode accidental sampling, Data yang dipergunakan dalam analisis penelitian ini adalah data primer dimana dari hasil kuesioner yang diberikan kepada responden. Setelah itu dilakukan analisis dengan menggunakan uji validitas , uji realibilitas ,uji asumsi klasik ,analisis regresi linier berganda dan pengujian hasil hipotesis.
Pengaruh Pendapatan, Literasi Keuangan, Dan Persepsi Risiko Terhadap Minat Menggunakan Paylater Pada Generasi Z Di Kota Semarang Lestari, Rini Mae; Kartika, Erawati
Jurnal Mirai Management Vol 9, No 1 (2024)
Publisher : STIE AMKOP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/mirai.v9i1.6908

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendapatan (X1), literasi keuangan (X2), dan persepsi risiko (X3) terhadap minat menggunakan paylater (Y) pada generasi Z di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden yang merupakan pengguna Shopee Paylater di Kota Semarang. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan, literasi keuangan, dan persepsi risiko berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menggunakan paylaterPenelitian ini memberikan bukti empiris bahwa pendapatan, literasi keuangan, dan persepsi risiko merupakan faktor penting yang mempengaruhi minat generasi Z dalam menggunakan layanan paylater. Kata Kunci: Pendapatan, literasi keuangan, persepsi risiko, minat menggunakan, paylater ABSTRACT This study aims to analyze the effect of income (X1), financial literacy (X2), and risk perception (X3) on interest in using paylater (Y) in generation Z in Semarang City. This research uses quantitative methods by distributing questionnaires to 100 respondents who are Shopee Paylater users in Semarang City. Multiple linear regression analysis was used to test the research hypothesis. The results showed that income, financial literacy, and risk perception have a positive and significant effect on interest in using paylater. This study provides empirical evidence that income, financial literacy, and risk perception are important factors that influence generation Z's interest in using paylater services. Keywords: Pendapatan, literasi keuangan, persepsi risiko, minat menggunakan, paylater
PERANAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DALAM MENGAMBIL KEPUTUSAN MANAJEMEN PADA PT BERKAT SAHABAT SUKSES Kartika, Erawati; Prasetya, Victor; Tanjung, Rona; Listiyawati, Ika; Ismail, Harries Arizona
MEASUREMENT : Jurnal Program Studi Akuntansi Vol 18, No 2 (2024): MEASUREMENT : JURNAL AKUNTANSI DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/mja.v18i2.7113

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana peran sistem informasi akuntansi dalam mendukung pengambilan keputusan manajemen. Informasi merupakan sumber daya yang sangat penting bagi manajemen dalam menentukan keputusan. Di dalam perusahaan, akuntansi berfungsi secara signifikan dengan menyediakan data keuangan dalam bentuk nilai uang. Agar data keuangan yang diperoleh berkualitas, dibutuhkan sistem informasi yang memadai. Dengan adanya sistem informasi yang diterapkan di masing-masing perusahaan, keputusan bisnis yang tepat dapat diambil. Keputusan yang keliru akan berdampak pada kebijakan yang salah, yang pada gilirannya dapat mengganggu kegiatan operasional organisasi, bahkan mempengaruhi keberlangsungan perusahaan. Baik perusahaan besar maupun kecil perlu memiliki sistem informasi yang andal dan efektif guna menyediakan informasi yang relevan, akurat, dan tepat waktu. Penerapan sistem informasi akuntansi di lingkungan perusahaan kini telah mengalami perkembangan. Penelitian ini menunjukkan bahwa sistem informasi akuntansi di Berkat Sahabat Sukses telah berfungsi dengan baik karena seluruh informasi akuntansi dicatat secara terkomputerisasi, sehingga informasi yang dibutuhkan dapat diakses dengan cepat dan mudah untuk mendukung proses pengambilan keputusan
MEMBELI DAN MENDIVERSIFIKASIKAN SAHAM: STUDI EMPIRIS PADA 5 BANK TERBESAR DI INDONESIA Rahmat Budi Santoso; Tri Purwani; Ika Listyawati; Erawati Kartika
Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi Vol. 4 No. 3 (2024): Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi
Publisher : Lembaga Pengembangan Kinerja Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurimea.v4i3.855

Abstract

This study aims to examine the impact of a profitability on its firm value and to analyze the correlation in the stock price movements of the five largest banks in Indonesia. The sample used to determine the impact of profitability on corporate value is based on the financial statements of these companies for the period 2019–2024, resulting in 30 data. The data used to analyze the correlation in stock price movements is based on closing stock prices from January 1, 2019, to October 31, 2024, totaling 1,520 weekly data points and 355 monthly data points. The analysis technique used to examine the impact of profitability on firm value is simple regression analysis, while the correlation in stock price movements of the five largest banks in Indonesia is analyzed using bivariate correlation analysis. The findings indicate that profitability has a positive effect on firm value. However, profitability only slightly explains the corporate value. Furthermore, the correlation between the stock prices of the five largest banks in Indonesia is moderate. The firm value of PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) is higher than the predicted corporate value, indicating that the company is overvalued or too expensive to buy. Additionally, it is not recommended to diversify stocks among these five banks.
Penyuluhan Pendidikan Anti Korupsi bagi Siswa SMK Swadaya Semarang Suhaji; Ika Listyawati; Erawati Kartika
JURPIKAT (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol. 5 No. 4 (2024)
Publisher : Politeknik Piksi Ganesha Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37339/jurpikat.v5i4.2329

Abstract

The community service program packaged in this counseling activity aims to provide an understanding of anti-corruption education, especially how students are prepared to have anti-corruption values ​​consisting of 9 integrity values. This activity lasted for one day which was carried out on February 23, 2023, which was held at SMK Swadaya Semarang. Before and after the counseling, a Pre-Test and Post-Test were held for all participants. The results of the pre-test and post-test showed an increase in understanding of anti-corruption values ​​before and after the counseling. It can be interpreted that the activity went well and participants were able to understand and commit to practicing anti-corruption values ​​in life both at school and in everyday life.
STRATEGIES TO IMPROVE COMPLIANCE WITH ANNUAL INDIVIDUAL TAXPAYER TAX RETURN (WPOP) REPORTING Nasihin, Ihsan; Purwandari, Dian; Lasmini, Lilis; Kartika, Erawati; Andriansyah, Hendri Nur
COMPETITIVE Vol 9, No 1 (2025): Competitive Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/competitive.v9i1.12816

Abstract

One of the obligations of taxpayers is to submit an Annual Tax Return (SPT) for both individuals and entities. The number of Taxpayers submitting Annual Tax Returns at the Primary Tax Service Office is still low. The aim of this research is to identify strategies that can be implemented to increase individual taxpayer compliance with their tax obligations, especially the Annual Tax Return. Data collected using interview and observation methods. The population in this research is Individual Taxpayers (WPOP) registered at one of the Pratama KPPs who have not yet or are late in reporting their Annual SPT as well as employees at one of the Pratama KPPs, namely Account Representatives (AR). The data analysis used in this research is data triangulation in order to find relevant results. The research results show that the factors for individual taxpayer non-compliance in reporting annual SPT are taxpayer awareness, use of e-filing applications, and tax socialization media. The strategy that can be carried out by one of the KPP Pratama is to increase compliance with the annual SPT report by conducting socialization about tax obligations, conducting socialization about how to use e-filling, imposing tax sanctions on individual taxpayers who are negligent and do not report taxes, and optimizing the use of technological media in socializing the obligation to report Annual Tax Returns for individual taxpayers. The theoretical and policy implications of the research are that it can provide empirical evidence regarding the factors that cause non-compliance in individual taxpayers' annual SPT reporting and strategies that need to be implemented to increase individual taxpayer compliance in reporting annual SPT
Pengaruh Total Asset, Total Utang Dan Total Modal Terhadap Laba Bersih Perusahaan Farmasi yang Terdaftar Di BEI pada Tahun 2019-2023 Sukma, Lidya Pratama Kurnia; Widaningsih, Rr. Ayu; Kartika, Erawati
Serat Acitya Vol. 14 No. 1 (2025): April:Jurnal Ilmiah Serat Acitya
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56444/bzvzjr62

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh total aset, total hutang dan total modal terhadap laba bersih pada perusahaan Sub Sektor Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah Sub Sektor Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 2018 sampai dengan 2023. Sampel dalam penelitian ini dilakukan secara purposive sampling, yaitu berdasarkan kriteria yang ditentukan. Penelitian ini menggunakan data sekunder dalam bentuk laporan keuangan tahunan perusahaan Sub Sektor Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data dalam penelitian ini akan diuji dengan beberapa tahapan pengujian, yaitu uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik yang terdiri dari (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi), uji regresi linear berganda dan pengujian seluruh hipotesis melalui uji koefisien determinasi, uji parsial (uji t) dan uji simultan (uji f). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa total aset, total hutang dan total modal secara bersama (simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap terhadap laba bersih. Secara parsial hanya total aset dan total hutang yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih, sedangkan total modal tidak signifikan terhadap laba bersih
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PENGUNJUNG DAN MOTIVASI BERKUNJUNG KEMBALI KE KAWASAN KOTA LAMA SEMARANG Widaningsih, Raden Rara Ayu; Santoso, Rahmat Budi; Kartika, Erawati; Trimiati, Karmelia Emi
Jurnal Industri Parawisata Vol 6 No 1 (2023): Jurnal Industri Pariwisata JULY 2023
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/pariwisata.v6i1.1217

Abstract

Penelitian ini bertujuan meneliti pengaruh daya tarik, kualitas layanan dan persepsi kualitas destinasi wisata terhadap motivasi berkunjung kembali melalui kepuasan pengunjung Kota Lama Semarang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, didapatkan jumlah sampel sebanyak 280 responden. Metode analisis data menggunakan analisis regresi berganda dan uji sobel. Hasil penelitian menunjukan bahwa daya tarik tempat wisata dan persepsi kualitas berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan pengunjung, namun kualitas layanan tidak berpengaruh terhadap kepuasan pengunjung. Hasil lainnya menunjukan bahwa kepuasan pengunjung berpengaruh positif signifikan terhadap motivasi berkunjung kembali, namun kepuasan pengunjung hanya menjelaskan 10,2% dari motivasi berkunjung kembali. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kepuasan pengunjung bukan faktor utama yang membangkitkan motivasi berkunjung kembali wisatawan ke Kawasan Kota Lama Semarang.
Pengaruh Persepsi Harga, Pelayanan, Fasilitas Dan Lokasi Terhadap Keputusan Konsumen Yuliana, Dewi Sherly; Kartika, Erawati; Sukristanta, Sukristanta
Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business Vol. 5 No. 1 (2025): Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business (2025)
Publisher : Lembaga Intelektual Muda (LIM) Maluku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54373/ifijeb.v5i1.2798

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris dan menganalisis Pengaruh Persepsi Harga, Pelayanan, Fasilitas Dan Lokasi Terhadap Keputusan Konsumen Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, yakni penelitian yang menganalisis data-data secara kuantitatif kemudian menginterprestasikan suatu simpulan. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pelanggan di PT sumberharpindo lestari sentosa. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan dengan proportional random sampling dengan mengunakan kuesioner dan juga melalui observasi, dengan penghitungan mengunakan rumus slovin sehingga didapatkan jumblah sampel sebanyak 100 responden. Dalam mengambil kesimpulan peneliti menggunakan hasil dari uji regresi linear berganda. Adapun variabel independen dalam penelitian ini adalah Persepsi Harga, Pelayanan, Fasilitas dan Lokasi sedangkan variabel dependennya adalah keputusan konsumen. Penelitian ini memeperoleh hasil bahwa Persepsi Harga berpengaruh positif terhadap keputusan konsumen. Peleyanan berpengaruh positif terhadap keputusan konsumen. Fasilitas berpengaruh positif terhadap keputusan konsumen Lokasi berpengaruh positif terhadap keputusan konsumen.
KONTRIBUSI SISTEM INFORMASI, BUDAYA, DAN KOMPLEKSITAS TUGAS TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI SEKTOR PERBANKAN Sindu, Dimas; Kartika, Erawati; Listyawati, Ika
Jurnal Manajemen dan Profesional Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal JPro
Publisher : Program Studi Manajemen Institut Teknologi dan Bisnis Asia Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32815/jpro.v6i1.2595

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh sistem informasi akuntansi, gaya kepemimpinan, budaya organisasi, dan kompleksitas tugas terhadap kinerja karyawan. Studi ini dilaksanakan pada salah satu cabang bank di Semarang dengan melibatkan seluruh karyawan sebagai responden. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam pengumpulan dan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat variabel tersebut memiliki peran penting dalam membentuk kinerja karyawan. Temuan ini menekankan bahwa lingkungan kerja yang mendukung, pemanfaatan sistem informasi yang efektif, kepemimpinan yang adaptif, serta penugasan yang sesuai dengan kapasitas karyawan dapat berkontribusi pada pencapaian kinerja yang lebih optimal.