Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Pelatihan Pembuatan Bakpao dengan Teknik Autolisis Qurani, Besse; Haerani, Haerani; Ridwan, Wardimansyah; Gawarti, Gawarti; Muliani, Muliani
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2024): Desember 2024
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v3i2.236

Abstract

Bakpao adalah kue tradisional Tionghoa yang disukai oleh orang Indonesia. Usaha rumahan bakpao memiliki potensi ekonomi yang besar, terutama bagi mereka yang memiliki sumber daya terbatas. Teknik autolisis adalah teknik yang digunakan untuk meningkatkan kualitas adonan dengan istirahat singkat adonan setelah pencampuran air dan tepung tanpa penambahan ragi atau bahan lain untuk menghasilkan tekstur yang lebih halus. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini berupa pelatihan dan praktek secara langsung. Kegiatan pengabdian ini mendapat perhatian dan dukungan yang baik dari peserta yaitu ibu-ibu di Yayasan Pendidikan Adhiputeri Makassar. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran peserta yang tepat waktu di tempat acara, antusiasme mengikuti proses pelatihan, banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh masyarakat saat acara berlangsung, serta adanya beberapa peserta yang minta dibimbing untuk kedepannya karena memiliki keinginan untuk mencoba dan membuat usaha bakpao. PKM ini berdampak pada peningkatan pemahaman peserta terkait metode autolisis dalam adonan bakpao sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan.
Sosialisasi dan Pelatihan AI Berbasis ChatGPT untuk Peningkatan Kompetensi Digital Mahasiswa PKK FT UNM Hamsar, Israwati; Suryana, Syarifah; Nurhijrah, Nurhijrah; Ridwan, Wardimansyah; Muliani, Muliani
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Juni 2025
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v1i1.273

Abstract

Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) telah membuka peluang baru dalam dunia pendidikan, khususnya dalam meningkatkan kompetensi digital mahasiswa. Penelitian pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar (FT UNM) melalui sosialisasi dan pelatihan pemanfaatan AI berbasis ChatGPT. Kegiatan dilakukan dengan metode sosialisasi dan pelatihan praktik langsung yang mengajarkan penggunaan ChatGPT sebagai alat bantu penulisan akademik dan pengembangan kreativitas. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman, kemampuan operasional, serta sikap positif mahasiswa terhadap penggunaan AI dalam konteks akademik. Produk yang dihasilkan peserta meliputi esai, laporan penelitian, proposal, materi presentasi, dan artikel populer. Pelatihan ini juga menumbuhkan kesadaran etis dalam penggunaan teknologi AI. Dengan demikian, kegiatan ini efektif dalam memperkuat literasi digital dan kesiapan mahasiswa menghadapi tantangan era digital. Disarankan pelatihan serupa dapat dilakukan secara berkala untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di lingkungan perguruan tinggi.
Pelatihan Pembuatan Desain Kemasan Modern Menggunakan Aplikasi Canva dan Pacdora bagi Mahasiswa Tata Boga Jurusan PKK FT UNM Ridwan, Wardimansyah; Qur’ani, Besse; Bahar, Ayu Saputri; Purnamasari, Fitry; Niza, Andi Khaerun
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Juni 2025
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v1i1.274

Abstract

Desain kemasan menjadi elemen penting dalam meningkatkan daya saing produk kuliner di era digital. Mahasiswa Tata Boga sebagai calon pelaku industri kuliner dituntut memiliki kemampuan tidak hanya dalam hal produksi makanan, tetapi juga dalam memasarkan produknya secara visual. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam membuat desain kemasan modern menggunakan aplikasi Canva dan Pacdora. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 10–11 Mei 2025 di Laboratorium Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FT UNM, melibatkan 50 mahasiswa dan 5 dosen pengabdi. Metode pelaksanaan berupa penyampaian materi, demonstrasi, praktik langsung, dan evaluasi hasil desain. Hasil kegiatan menunjukkan antusiasme tinggi dari peserta, kemampuan mereka dalam menghasilkan desain yang kreatif, serta respon positif terhadap penggunaan aplikasi. Kegiatan ini memberikan kontribusi nyata dalam menumbuhkan kompetensi digital mahasiswa serta kesiapan mereka menghadapi tantangan industri kreatif kuliner.
Analisis Faktor Penyebab Blow Tank Terisi Selama Proses Muat di Kapal Tonasa Line XIX Muh Rifqy Rahman; Subehana Rachman; Wardimansyah Ridwan
Jurnal Siber Transportasi dan Logistik Vol. 3 No. 2 (2025): (JSTL) Jurnal Siber Transportasi dan Logistik (Juli - September 2025)
Publisher : Siber Nusantara Research & Yayasan Sinergi Inovasi Bersama (SIBER)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jstl.v3i2.534

Abstract

Blow tank memiliki peran penting dalam proses pembongkaran semen curah di kapal. Namun, terjadinya pengisian blow tank selama proses muat menjadi masalah serius yang dapat menghambat efisiensi operasional dan menyebabkan kerugian. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor penyebab blow tank terisi selama proses muat pada kapal Tonasa Line XIX. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data secara observasi, dokumentasi, studi pustaka dan wawancara. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa faktor utama yang menyebabkan blow tank terisi adalah kelalaian sumber daya manusia (SDM) yang mengakibatkan tidak terlaksananya prosedur operasional secara baik. Faktor-faktor yang dimaksud, diantaranya: (1) komunikasi yang Buruk, (2)Human Error, dan (3) Tidak menjalankan tugas jabatannya. Selain itu, meskipun peralatan pemuatan dalam kondisi baik, kurangnya pengecekan dan perawatan rutin juga berkontribusi terhadap terjadinya permasalahan ini.
Pelatihan Pemanfaatan Limbah Ikan Menjadi Pupuk Organik Cair (POC) di Kampung Terapung Danau Tempe, Kabupaten Wajo Fitry Purnamasari; Sri Hardianti Rosadi; Ayu Saputri Bahar; Wardimansyah Ridwan
ABDIKAN: Jurnal Pengabdian Masyarakat Bidang Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 4 (2023): November 2023
Publisher : Yayasan Literasi Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55123/abdikan.v2i4.2746

Abstract

The floating village of Lake Tempe is one of the villages around Lake Tempe, Wajo Regency. The livelihood of the community is generally fishing. Training on the use of fish waste into organic liquid fertilizer (POC) was carried out using lecture and demonstration methods. The Lecture Method is used to increase public understanding regarding the use of fish waste which can be used as Liquid Organic Fertilizer (POC) which is good for maintaining soil fertility and is beneficial for plants and helps reduce environmental pollution caused by fish waste. Next, a direct practice/demonstration was carried out regarding the methods for making the POC. Liquid organic fertilizer (POC), which uses fish waste, takes 14 days to make. The results of making liquid organic fertilizer (POC) were given to participants, not just giving it away but providing information on how to make fertilizer and the dosage for applying it so that residents and farmers could try and gain knowledge of making liquid organic fertilizer (POC). In this training activity, participants were very enthusiastic about taking part in the training, as evidenced by their enthusiastic attitude towards the material presented. The enthusiastic attitude of the training participants was shown through the many questions during the training. It is hoped that after this training activity is completed, participants will be interested in trying to apply it in their respective living environments.
Pelatihan Aplikasi Referensi Mandeley pada Mahasiswa Jurusan PKK FT UNM untuk Meningkatkan Sitasi dalam Menyusun Skripsi Hamsar, Israwati; Nurhijrah, Nurhijrah; Suryana, Syarifah; Qur'ani, Besse; Wardimansyah, Ridwan
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v3i1.69

Abstract

Pelatihan ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar (FT UNM) dalam menyusun skripsi melalui pelatihan aplikasi referensi Mendeley. Dalam era digital yang semakin berkembang, kemampuan mengelola referensi dan melakukan sitasi dengan benar menjadi kompetensi penting bagi mahasiswa untuk mendukung kualitas akademik dan integritas ilmiah. Pelatihan ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam dan praktik langsung tentang penggunaan Mendeley sebagai alat bantu manajemen referensi. Metode pelatihan meliputi ceramah, demonstrasi, dan praktik mandiri, serta evaluasi melalui pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan keterampilan mahasiswa. Hasil yang diharapkan dari program ini adalah peningkatan jumlah dan kualitas sitasi dalam skripsi mahasiswa, serta peningkatan kemampuan mahasiswa dalam menggunakan Mendeley secara efektif. Melalui PKM ini, diharapkan dapat tercipta budaya akademik yang lebih baik dan peningkatan kualitas hasil penelitian mahasiswa di lingkungan FT UNM.
Pelatihan Bagi Ibu-Ibu Rumah Tangga Dalam Pengolahan Kacang Disco untuk Meningkatkan Perekonomian Keluarga Muliani, Muliani; Purnamasari, Fitry; Bahar, Ayu Saputri; Niza, Andi Khaerun; Ridwan, Wardimansyah
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v3i1.71

Abstract

Kacang Disco adalah pangan lokal yang sangat menarik dikembangkan karena merupakan oleh-oleh khas dari kota Makassar namun jika pengolahannya kurang baik maka dapat menurunkan mutu produk itu sendiri. Permasalah yang sering terjadi dalam pengolahan kacang disco adalah produk tidak matang secara sempurna, butiran  tidak terurai, permukaan tidak utuh serta warna kacang disco tidak seragam. Tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan keterampilan bagi para ibu rumah tangga dalam mengolah kacang disco. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini melipiti ceramah, tanyak jawab atau dikusi, dan pelatihan. Berdasarkan hasil pelatihan yang diperoleh adalah (1) Pelatihan pembuatan kacang disco direspon sangat baik oleh peserta; (2) Perhatian dan motivasi peserta sangat besar sehingga materi yang di berikan mudah di pahami dan di terapkan (3) Produk pelatihan pembuatan kacang disco sangat gimari sehingga dapat dijadikan sebagai usaha rumahan. Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh peserta pelatihan dengan penuh antusias. Peserta memahami materi dan praktek yang dilakukan. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan industri kecil dan industri rumah tangga sehingga dapat membantu perekonomian keluarga.
PKM Pelatihan dan Pendampingan Classroom Action Research (CAR/PTK) bagi Guru Syamsidah, Syamsidah; Nurhijrah, Nurhijrah; Bahar, Ayu Saputri; Ridwan, Wardimansyah; Amir, Syarah Syam
DEDIKASI Vol 27, No 2 (2025): JURNAL DEDIKASI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/dedikasi.v27i2.78144

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) merupakan salah satu strategi kunci untuk meningkatkan mutu pengajaran dan profesionalisme guru. Namun, banyak guru masih menghadapi kesulitan dalam merancang dan melaksanakan PTK karena keterbatasan pemahaman metodologi penelitian dan keterampilan penelitian yang kurang memadai. Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru melalui pelatihan dan pendampingan penyusunan proposal PTK di SMKN 4 Enrekang. Metode pelaksanaannya meliputi sosialisasi, pelatihan, lokakarya praktik penulisan proposal, presentasi, evaluasi, dan pendampingan pasca pelatihan. Hasil program menunjukkan bahwa 80% peserta mampu menyusun proposal PTK sesuai dengan standar yang ditetapkan dan menunjukkan peningkatan pemahaman konsep PTK. Pendampingan lebih lanjut memastikan bahwa guru mampu terus melakukan penelitian secara mandiri di kelas mereka. Kegiatan ini berdampak positif pada peningkatan kemampuan reflektif guru dan berkontribusi pada peningkatan mutu pengajaran secara keseluruhan di sekolah.Kata kunci: pelatihan guru, penelitian tindakan kelas, pengabdian kepada masyarakat, profesionalisme guru
Integrasi Teknologi Digital dalam Pembuatan Pola Busana Wanita Untuk Inovasi Pengembangan Produk Fashion Aisyah, St; Suryana, Syarifah; Ridwan, Wardimansyah; Nisa, Andi Khaerun
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Perkembangan teknologi digital telah membawa perubahan signifikan dalam industri fashion, khususnya pada proses perancangan dan pembuatan pola busana. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan dan integrasi teknologi digital dalam proses pembuatan pola busana wanita sebagai bentuk inovasi dalam pengembangan produk fashion. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan deskriptif-analitis terhadap berbagai sumber akademik dan praktik industri yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa penggunaan perangkat lunak seperti Computer-Aided Design (CAD), 3D pattern making, dan virtual fitting mampu meningkatkan akurasi ukuran, efisiensi waktu, serta mengurangi limbah bahan dalam proses produksi. Selain itu, teknologi digital memungkinkan desainer untuk berkreasi secara lebih bebas dan adaptif terhadap tren pasar tanpa mengorbankan aspek keberlanjutan. Integrasi teknologi digital juga berkontribusi pada terbentuknya model bisnis baru yang berbasis on-demand production dan mass customization, yang menjawab kebutuhan konsumen modern akan produk yang personal dan berkelanjutan. Dengan demikian, penerapan teknologi digital dalam pembuatan pola busana wanita menjadi strategi penting dalam memperkuat inovasi, efisiensi, dan daya saing industri fashion di era digital. Kata Kunci: Teknologi digital, Pembuatan pola, Busana wanita, Inovasi produk, Fashion berkelanjutan.
Pelatihan Branding Bagi Peserta Kursus Menjahit Yayasan Pendidikan Adhiputeri Makassar Hamidah Suryani; Nurhijrah; Ridwan, Wardimansyah; Fitry Purnamasari; Jusuf, Luthfiani
Jurnal Edukasi dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2025): Desember 2025
Publisher : Yayasan Insan Literasi Cendekia (INLIC) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jepkm.v4i2.304

Abstract

Sewing courses organized by the Adhiputeri Education Foundation in Makassar have equipped 20 participants with technical skills, yet these skills are not fully supported by the ability to build a brand and promote products digitally. Limited understanding of branding concepts, visual identity, and the use of social media makes their products less competitive and mostly confined to local markets. This community service program aims to enhance participants’ knowledge and skills in designing brand identity and managing digital promotion. The method employed consists of participatory training and mentoring through interactive lectures, discussions, demonstrations, and hands-on practice in creating logos and promotional materials using Canva, followed by simulated use of social media platforms. The results indicate improved understanding of branding, the ability to design logos and digital promotional materials, and increased confidence in marketing products through online platforms. Overall, the program contributes to strengthening economic independence based on sewing skills.