Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

DETEKSI DINI ANEMIA LEWAT SKRINING DAN KONSELING SISWA SMA MUHAMMADIYAH 2 BANDAR LAMPUNG Janu, Juwana; Marhiyani, Dini; Dirga, Dirga; Windari, Nurul Irna; Hidayaturahmah, Rizky; Simanullang, Gayatri; Hasanah , Uswatun
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 4 (2025): Volume 6 No 4 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i4.47310

Abstract

Anemia merupakan permasalahan kesehatan global yang berdampak pada berbagai kelompok usia, termasuk remaja putri. Hemoglobin berperan penting dalam pengangkutan oksigen serta menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Kegiatan skrining anemia dilakukan di SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung, yang dipilih karena memiliki populasi siswa yang representatif dan belum pernah dilakukan skrining sebelumnya. Nilai Indeks Massa Tubuh (IMT) diperoleh melalui pengukuran berat dan tinggi badan, tekanan darah diukur menggunakan sphygmomanometer digital, dan kadar hemoglobin diperiksa dengan metode Point of Care Testing. Hasil pemeriksaan yang dilakukan pada peserta dengan rerata usia 16 tahun, menunjukkan bahwa 68,42% peserta memiliki kadar hemoglobin normal, sementara 21.05% mengalami anemia ringan, 10,53% anemia sedang. Tekanan darah normal ditemukan pada 57,90% peserta, 31,60% dalam kategori prehipertensi, dan 5,30% mengalami hipertensi tingkat 1 maupun 2. Hasil deteksi dini ini menegaskan perlunya edukasi lebih lanjut mengenai pola makan sehat dan pencegahan hipertensi sejak remaja. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran kesehatan dan menjadi dasar untuk intervensi gizi yang berkelanjutan guna mencegah risiko anemia serta hipertensi di masa mendatang.
Preparing Digital Business for Children of Indonesian Domestic Worker in Malaysia Randikaparsa, Irawan; Darmawan, Akhmad; Bagis, Fatmah; Hasanah , Uswatun; Darmawan , Althaffauz Najwa
JIPITI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024 - JIPITI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : PT. Technology Laboratories Indonesia (TechnoLabs)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini membahas sebuah inisiatif layanan masyarakat yang memberikan pelatihan pemasaran digital kepada pekerja migran Indonesia di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 24 Februari 2023, di Wisma Sabaruddin. Dengan target 40 peserta, yang sebagian besar bekerja di pabrik dan rumah tangga, pelatihan ini membekali mereka dengan keterampilan penting untuk memasarkan produk mereka setelah kembali ke Indonesia. Sesi ini menampilkan presentasi yang menarik diikuti dengan sesi tanya jawab, yang mendorong partisipasi aktif. Hasilnya menunjukkan antusiasme tinggi di antara para peserta, yang melaporkan wawasan berharga tentang strategi pemasaran digital dan mengembangkan rencana pemasaran terstruktur yang disesuaikan dengan produk mereka. Inisiatif ini mengatasi kebutuhan pendidikan pekerja migran dan memberdayakan mereka dengan alat yang diperlukan untuk mencapai keberhasilan wirausaha. Umpan balik positif menunjukkan adanya permintaan yang kuat untuk inisiatif pelatihan lebih lanjut, yang menekankan pentingnya sumber daya pendidikan yang berorientasi pada komunitas dalam meningkatkan keterampilan dan mata pencaharian kelompok yang terpinggirkan. Dengan mendukung individu-individu ini, program semacam itu dapat memupuk ketahanan ekonomi dan membantu mereka dalam reintegrasi ke pasar Indonesia.
Pendampingan Implementasi Nilai-Nilai Pancasila sebagai Karakter Dasar Mahasiswa Calon Guru SD Menuju Era Smart Society 5.0 Anjarwati, Ani; Qomariyah, Ryzca Siti; Hasanah , Uswatun
Jurnal Pengabdian Sosial Vol. 1 No. 8 (2024): Juni
Publisher : PT. Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/fzw50d02

Abstract

Pendidikan menjadi landasan yang sangat penting bagi kehidupan masyarakat Indonesia, agar tidak melupakan hukum dan ilmu pengetahuan yang berkembang sesuai kebutuhan zaman. Kehidupan bangsa Indonesia memerlukan pengamalan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila yang mencerminkan karakter bangsa. Sebagai generasi emas penerus bangsa, mahasiswa dapat memanfaatkan kemampuannya untuk memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara. Mahasiswa benar-benar mendefinisikan perjalanan sejarah bangsa Indonesia. karakter nasionalisme juga perlu dilestarikan dan dipupuk dengan baik pada setiap masyarakat Indonesia. Penting untuk tidak melupakan pentingnya karakter nasionalisme dalam sejarah bangsa Indonesia, namun seiring berjalannya waktu, karakter nasionalisme di kalangan generasi muda khususnya pelajar mulai memudar. Hal ini bisa terjadi karena era digital masyarakat Indonesia semakin memudahkan dalam mengakses segala informasi yang ada di duniaSebagai mahasiswa calon guru, kita harus mampu menanamkan nilai-nilai Pancasila dan katakter nasionalisme dalam berbangsa dan bernegara. Tujuan pelaksanaan implementasi nilai-nilai Pancasila adalah membekali karakter patriotisisme mahasiswa calon guru SD dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta mempersiapkan mahasiswa calon guru SD sebagai masyarakat pintar berteknologi di era society 5.0 dalam memasuki dunia kerja sebagai guru Sekolah Dasar (SD). Tujuan pelaksanaan implementasi nilai-nilai Pancasila adalah membekali karakter patriotisisme mahasiswa calon guru SD dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta mempersiapkan mahasiswa calon guru SD sebagai masyarakat pintar berteknologi di era society 5.0 dalam memasuki dunia kerja sebagai guru Sekolah Dasar (SD). Hasil penelitian ini, mahasiswa calon menyadari pentingnya karakter nasionalisme, khususnya di era masyarakat 5.0, serta memanfaatkan peluang perkembangan teknologi secara cerdas dan bijaksana, sehingga diharapkan tidak mudah terpengaruh oleh informasi. mencairkan sikapnya nasionalisme.
Pengaruh Kesadaran Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Halal Terhadap Masyarakat di Indonesia Mardani, Elita; Riorini , Sri Vandayuli; Putri, Annysa Alifia; Hasanah , Uswatun
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji dan menganalisis variabel halal logo memiliki pengaruh positif terhadap behavioral intention dan attitude, halal brand image memiliki pengaruh positif terhadap behavioral intention dan attitude, variabel attitude berpengaruh positif terhadap behavioral intention, variabel halal brand awareness terhadap behavioral intention dan attitude. pada pengguna produk kosmetik halal. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 121 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Data dianalisis menggunakan metode Structural Equation Model (SEM). Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Halal Logo tidak berpengaruh positif terhadap Attitude, (2) Halal brand image tidak berpengaruh positif terhadap attitude, (3) Halal awareness berpengaruh positif terhadap attitude, (4) Attitude tidak berpengaruh positif terhadap behavioral intention, (5) Halal logo tidak berpengaruh positif terhadap Behavioral intention, (6) Halal brand image berpengaruh positif terhadap behavioral intention, dan (7) Halal awareness tidak berpengaruh positif terhadap behavioral intention.
Evaluasi Efektivitas Program Pembelajaran Jarak Jauh di Sekolah Menengah Atas pada Masa Pandemi Covid-19 Iqbal, Muhammad; Marsyela, Marsyela; Marsyeli, Marsyeli; Hasanah , Uswatun; Br Lubis, Melati; Khofifah Siregar, Nur
Indo-MathEdu Intellectuals Journal Vol. 5 No. 3 (2024): Indo-MathEdu Intellectuals Journal
Publisher : Lembaga Intelektual Muda (LIM) Maluku

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54373/imeij.v5i3.1474

Abstract

This research aims to describe and explain literature studies regarding the concepts of evaluation, effectiveness, and distance learning during the COVID-19 pandemic. Evaluating the effectiveness of distance learning programs in high schools during this period is particularly relevant due to the significant changes in teaching methods. This study employs a library research method, involving a comprehensive review of books and journal articles. The research process includes collecting articles, reducing and analyzing them, and drawing conclusions. Findings indicate that assessing the effectiveness of distance learning programs is crucial to determine the extent to which learning objectives were achieved during the COVID-19 pandemic. The goal of this research is to enhance the effectiveness of distance learning programs in high schools during the pandemic