Claim Missing Document
Check
Articles

Aplikasi Media Sosial Tik Tok Terhadap Perilaku Anak Cahyati, Nika
Jurnal Pelita PAUD Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v8i1.3626

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak dampak media sosial tiktok terhadap perilaku anak usia 5-8 tahun, Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, subjek penelitian ini adalah orang tua dan anak usia 5-8 Tahun di Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan. Dalam penelitian ini menggunakan instrumen wawancara, observasi dan studi dokumentasi untuk mengumpulkan data. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi, penyajian dan verifikasi data untuk memilah data dan menarik kesimpulan penelitian. Berdasarkan hasil dari analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa penggunaan aplikasi Tik Tok pada anak usia 5-6 tahun ini yaitu anak menggunakan aplikasi Tik Tok dengan cara menonton konten. Konten yang cenderung ditonton yaitu konten mukbang makanan konten make up dan konten kartun. Rata-rata durasi menggunakan aplikasi Tik Tok yaitu selama 2,5 jam per hari. Dampak negatif dari penggunaan aplikasi Tik Tok yaitu anak menjadi malas belajar, suka marah-marah dan ketika disuruh atau dipanggil orang tua anak tidak menyahut, anak menonton yang seharusnya tidak anak lihat. Adapun dampak positif bagi anak yaitu anak dapat mengasah dalam skill edit video, anak dapat belajar membuat video dengan kreativitasnya, anak dapat memanfaatkan aplikasi Tik Tok untuk belajar membuat video yang keren, unik dan membuat konten yang bermanfaat.
Analisis Menu Bekal Anak terhadap Kualitas Gizi Anak Cahyati, Nika
Jambura Early Childhood Education Journal Vol 6 No 2 (2024): Jambura Early Childhood Education Journal
Publisher : JURUSAN PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jecej.v6i2.3208

Abstract

Makanan yang dikonsumsi anak dapat mempengaruhi perkembangan anak usia dini. Faktor yang mempengaruhi perkembangan anak usia dini yaitu asupan nutrisi dan gizi yang terkandung dalam makanan yang dikonsumsi anak. Permasalahan gizi sering terjadi pada anak usia dini saat ini diantaranya anak jarang memakan menu dengan gizi seimbang, memilih makanan kemasan, mengkonsumi “junk food”, dan mengkonsumi makanan yang tidak sehat. Pengetahuan orang tua tentang gizi berperan penting dalam menentukan menu makan anak dengan gizi seimbang. Pemberian gizi seimbang dapat diberikan melalui menu bekal anak. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui hubungan menu bekal terhadap gizi anak. Metode kegiatan yang dilakukan adalah penelitian kualitatif. Hasil yang diperoleh ditemukan hubungan menu bekal terhadap gizi anak.
Peran Ayah dalam Menerapkan Nilai Agama dan Moral AUD Melalui Metode Pembiasaan Charisma Islami, Chitra; Gustiana, Eva; Cahyati, Nika
Jambura Early Childhood Education Journal Vol 6 No 2 (2024): Jambura Early Childhood Education Journal
Publisher : JURUSAN PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jecej.v6i2.3249

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran ayah dalam menerapkan nilai agama dan moral anak usia dini melalui metode pembiasaan. Jenis penelitian ini ialah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam menganalisis data peneliti menggunakan tiga tahapan yakni reduksi, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa ayah mempunyai peran yang sangat penting dalam menerapkan pendidikan agama dan moral anak usia dini, karena dengan tertanamnya jiwa keagamaan pada diri anak usia dini dapat menghindarkan anak usia dini tersebut dari perbuatan yang kurang baik. Selain itu, dampak dari diterapkannya pembiasaan nilai agama dan moral yang baik dapat melahirkan generasi penerus yang beriman dan bertakwa serta berakhlak mulia, berkarakter jujur, bertanggung jawab, serta disiplin.
Dampak Ibu Bekerja Terhadap Perkembangan Emosional Anak Cahyati, Nika; Gustiana, Eva; Charisma Islami, Chitra
Jurnal Pelita PAUD Vol 9 No 1 (2024): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v9i1.4417

Abstract

Penelitian ini membahas dampak ibu bekerja terhadap perkembangan emosional anak, yang merupakan salah satu aspek penting dalam pertumbuhan anak. Peran ibu sebagai pengasuh utama sering kali menghadapi tantangan ketika harus menyeimbangkan tanggung jawab pekerjaan dan keluarga. Hal ini dapat memengaruhi kualitas waktu yang dihabiskan bersama anak, yang secara langsung maupun tidak langsung berdampak pada perkembangan emosional mereka. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi literatur, penelitian ini dilakukan pada bulan januari 2024 sampai pada November 2024 di desa Darma Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan. Subjek penelitian ini yaitu orangtua pada anak usia 5 tahun sebanyak 10 orang, pada anak yang memiliki orangtua bekerja, khusunya pada ibu yang bekerja. Teknik analisis data berupa wawancara dan angket yang disebar pada orang tua. Hasil kajian menunjukkan bahwa dampak ibu bekerja terhadap anak dapat bersifat positif maupun negatif, tergantung pada berbagai faktor, seperti durasi kerja ibu, dukungan keluarga, kualitas pengasuhan, dan lingkungan sosial anak. Ibu yang bekerja dengan dukungan keluarga yang baik dan pengelolaan waktu yang optimal cenderung mampu memberikan teladan yang positif bagi anak, seperti nilai kemandirian dan kerja keras. Sebaliknya, kurangnya kehadiran emosional dan waktu berkualitas dapat menyebabkan anak merasa kurang perhatian, yang berpotensi mengganggu perkembangan emosional mereka.
Pengembangan Media Big Book Waterproof Untuk Meningkatkan Moral Sopan Santun Anak Usia Dini Suci Cahyati, Salsabila; Charisma Islami, Chitra; Gustiana, Eva; Cahyati, Nika
Jambura Early Childhood Education Journal Vol 7 No 1 (2025): Jambura Early Childhood Education Journal
Publisher : JURUSAN PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jecej.v7i1.3256

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengembangan Media Big Book Waterproof Untuk Meningkatkan Moral Sopan Santun Anak Usia Dini”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kebutuhan TK Baitussalam Karangmangu Kuningan terhadap media pembelajaran Big Book dengan tema 4 kata wajib yaitu maaf, tolong, terimakasih, dan permisi untuk anak usia dini serta merancang dan mengembangkan media pembelajaran Big Book yang valid praktis dan recomended. Populasi yang digunakan adalah seluruh anak didik TK Baitussalam Karangmangu dan sampel yang digunakan adalah anak didik kelompok B usia 5-6 tahun , semester II tahun 2023/2024. Metode penelitian yang digunakan adalah pengembangan atau research and development dengan menggunakan model pengembangan 4-D (Define, Design, Development dan Disseminate) namun penulis hanya menggunakan sampai tiga tahap yaitu pendefinisian (define), perancangan (design), dan pengembangan (develop). Rancangan penelitian yang akan digunakan yaitu analisis masalah, analisis indikator, analisis karakteristik anak, pemilihan media, perancangan design, pembuatan media, uji validasi dan uji coba produk terbatas. Jenis instrument yang digunakan adalah observasi, wawancara, lembar validasi media bigbook ,lembar praktikalitas (angket respon guru) dan angket penilaian anak. Teknik analisis data yang digunakan lembar validitas dan lembar praktilitas dengan menggunakan desain pre-eksperimental design jenis One-Grup Pretest Posttest design.
Analisis Nilai-Nilai Karakter Pada Anak Usia Dini Telaah Qs. Luqman Ayat 12-19 Eneng Nur Aeni; Nika Cahyati; Eka Yulia Khoerunisa
Jurnal Pelita PAUD Vol 2 No 1 (2017): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v2i1.194

Abstract

Karakter Agama perlu ditanamkan sejak dini,oleh karena itu peran orangtua sangat berpengaruh dalam perkembangan Agama anak. penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, subjek dalam penelitian ini adalah anak didik kelompok B RA.Nurul Istiqomah Persatuan Islam Muncangela, semester II tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini bersifat kolaboratif antara peneliti, orangtua anak, kepala sekolah. Data dikumpulkan melalui observasi,wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data diperiksa dengan triangulasi. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif libralyreaseach. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa nilai karakter yang terdapat dalam surat luqman ayat 12-19 mencakup 3 hal yaitu aqidah, akhlak, syari'ah atau ibadah, untuk mengembangkan nilai karakter agama pada anak usia dini dilakukan dengan pembiasaan-pembiasaan yang di aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, memberikan teladan dari orang terdekat seperti orangtuanya, dan memperdengarkan kisah-kisah yang berkaitan dengan keEsaan tuhan, bahwa peran orang tua sangat berpengaruh terhadap perkembangan karakter agama anak, jika pendidikan agama dilingkungan keluarga baik maka karakter agama anak juga baik begitu juga sebaliknya.
Kemampuan Mengenal Angka Melalui Media Memancing Bola Angka Nika Cahyati
Jurnal Pelita PAUD Vol 2 No 2 (2018): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v2i2.234

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan kognitif melalui media memancing bola angka di RA Bani Utsman Desa Darma Kecamatan Darma Kabupataen Kuningan. Penelitian ini bersifat kolaboratif antara peneliti, kepala sekolah dan guru kelas. Dengan melibatkan anak RA sebanyak 23 orang. Data dikumpulkan melalui observasi, dokumentasi dan tes, kemudian data dianalisis dengan metode deskriftif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada peningkatan kemampuan kognitif anak melalui media memancing bola angka, yaitu kemampuan kognitif pra tindakan sebesar 31,88%, peningkatan kemampuan kognitif siklus I sebesar 50,72%, peningkatan kemampuan kognitif siklus II sebesar 68,11% dan peningkatan kemampuan kognitif siklus III sebesar 86,96%. Untuk meningkatkan kemampuan kognitif melalui media memancing bola angka juga didukung oleh beberapa indikator yaitu membilang sampai 20 (mengenal konsep bilangan dengan gambar dan benda), membuat urutan bilangan 1-20 dengan gambar benda dan menghubungkan/memasangkan lambang bilangan dengan gambar dan benda sampai 20. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan media memancing bola angka dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak
Penerapan Metode Storytelling Berbasis Cerita Rakyat dalam Menanamkan Nilai-nilai Karakter Anak Dodi Ahmad Haerudin; Nika Cahyati
Jurnal Pelita PAUD Vol 3 No 1 (2018): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v3i1.420

Abstract

Penanaman nilai karakter menggunakan metode pembelajaran menjadi sebuah ide dalam memecahkan berbagai permasalahan tentang karakter di PAUD. Metode Storytelling merupakan metode yang sangat cocok digunakan dalam kegiatan yang berujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter pada anak usia dini. Dengan metode storytelling dalam proses kegiatan pembelajaran akan dapat menanamkan nilai-nilai karakter pada anak usia dini terutama pada usia taman kanak-kanak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan metode storytelling berbasis cerita rakyat mampu untuk menanamkan nilai-nilai karakter pada anak di RA Bani Utsman Darma. Jenis Pendekatan dari penelitian kualitatif yang digunakan adalah dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data adalah dengan menggunakan menggunakan observasi , wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian cerita rakyat dapat mengembangkan karakter untuk anak usia dini. Hal ini terjadi disebabkan beberapa faktor yaitu kecakapan guru ketika membawakan cerita, cerita rakyat sudah dimodifikasi sehingga lebih sederhana dan mudah dipahami, kegiatan ini dilengkapi dengan media gambar sebagai ilustrasinya, tema cerita rakyat dipilih sesuai dengan minat anak dan karakteristik anak, dan cerita tidak terlalu panjang sehingga anak tidak bosan. Nilai karakter yang dapat diambil dari beberapa cerita rakyat yaitu tanggung jawab, berani, kerja keras, dan tolong menolong. Cerita rakyat memberikan contoh pada anak agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari anak.
Pengaruh Implementasi Kurikulum Merdeka di PAUD terhadap Tanggung Jawab dan Disiplin Pada Anak Nika Cahyati
Jurnal Pelita PAUD Vol 7 No 2 (2023): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v7i2.3069

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk agar dapat melihat keefektifan kurikulum merdeka yang digunakan saat ini untuk perkembangan tanggung jawab dan disiplin pada anak sebagaimana implementasi kurikulum merdeka di terapkan dalam PAUD, karena dasar dari adanya kurikulum merdeka ini adalah untuk membentuk rasa tangung jawab anak dan disiplin anak agar menjadi lebih baik. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen (Quasi-Experimental Research). Penelitian ini dilaksanakan di sekolah penggerak di Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa Barat. Waktu Penelitian dilakukan pada semester I yang kurang lebih berlangsung selama 2 bulan Meliputi perencanaan kegiatan penelitian dan penerapan kegiatan penelitian serta pengambilan data. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh anak yang berada di sekolah penggerak kabupaten Kuningan pada tahun ajaran 2023/2024 yang memiliki karakteristik yang sama. Sampel untuk penelitian ini yaitu dua sekolah kelompok eksperimen dan dua sekolah sebagai kelompok kontrol, hasil penelitian bahwa anak yang menggunakan kurikulum merdeka lebih memiliki tanggung jawab dan disiplin yang tinggi dari pada yang belum, kerena melalui keurikulum merdeka terdapat sebuat pembiasaan dari pelajar profil pancasila, sehingga implementasinya lebih mudah diterapkan pada anak.
Aplikasi Media Sosial Tik Tok Terhadap Perilaku Anak Nika Cahyati
Jurnal Pelita PAUD Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Pelita PAUD
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/pelitapaud.v8i1.3626

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak dampak media sosial tiktok terhadap perilaku anak usia 5-8 tahun, Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, subjek penelitian ini adalah orang tua dan anak usia 5-8 Tahun di Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan. Dalam penelitian ini menggunakan instrumen wawancara, observasi dan studi dokumentasi untuk mengumpulkan data. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi, penyajian dan verifikasi data untuk memilah data dan menarik kesimpulan penelitian. Berdasarkan hasil dari analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa penggunaan aplikasi Tik Tok pada anak usia 5-6 tahun ini yaitu anak menggunakan aplikasi Tik Tok dengan cara menonton konten. Konten yang cenderung ditonton yaitu konten mukbang makanan konten make up dan konten kartun. Rata-rata durasi menggunakan aplikasi Tik Tok yaitu selama 2,5 jam per hari. Dampak negatif dari penggunaan aplikasi Tik Tok yaitu anak menjadi malas belajar, suka marah-marah dan ketika disuruh atau dipanggil orang tua anak tidak menyahut, anak menonton yang seharusnya tidak anak lihat. Adapun dampak positif bagi anak yaitu anak dapat mengasah dalam skill edit video, anak dapat belajar membuat video dengan kreativitasnya, anak dapat memanfaatkan aplikasi Tik Tok untuk belajar membuat video yang keren, unik dan membuat konten yang bermanfaat.