cover
Contact Name
Mohammad Fauziddin
Contact Email
mfauziddin@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
astutimasnur@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
ISSN : 26146754     EISSN : 26143097     DOI : -
Core Subject : Social,
Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues of educational institutions, educational environment and parenting.
Arjuna Subject : -
Articles 22,841 Documents
Pengaruh Audit Relationship dan Rotasi Audit terhadap Kualitas Audit Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2021-2023 Gulo, Nurdelima; Agusiady, R. Ricky; Aripin, Zaenal
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kualitas audit menjadi sorotan karena terlibatnya akuntan publik didalamnya khususnya pada sektor perbankan dimana perusahaan sektor perbankan diwajibkan untuk menyampaikan laporan keuangan dan mengungkapkan informasi yang relevan secara berkala serta kesehatan dan stabilitas sektor perbankan memiliki dampak yang luas terhadap sektor-sektor lain dan kepercayaan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh audit relationship dan rotasi audit terhadap kualitas audit pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021-2023. Penelitian ini menggunakan purposive sampling. Kualitas audit diukur dengan total accrual, audit relationship diukur dengan kumulatif jumlah tahun perusahaan audit melakasanakan audit dan rotasi audit diukur dengan nilai 0 jika tidak terjadi pergantian KAP dan 1 jika terjadi pergantian KAP. Metode analisis data menggunakan uji statistik deskriptif, uji multikolineritas, uji heteroskedastitas dan uji regresi data panel dengan dengan pendekatan Fixed Effect Model (FEM) yang dipilih berdasarkan hasil uji Chow dan uji Hausman. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial audit relationship tidak berpengaruh terhadap kualitas audit dan rotasi audit juga tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Sedangkan secara simultan, audit relationship dan rotasi audit berpengaruh berpengaruh terhadap kualitas audit. Temuan ini mengimplikasikan pentingnya kualitas audit yang dihasilkan oleh auditor. Auditor diharapkan menghasilkan kualitas audit yang akurat yang berguna bagi perusahaan, investor dan pemangku kepentingan yang membutuhkannya.
Inovasi Media Pembelajaran Stacko Uno untuk Meningkatkan Kemampuan Sosial Emosional dan Pembelajaran Berdiferensiasi Hariyadi, Chelia Oktavia; C, Dina Merdeka
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran abad ke-21 menuntut inovasi media pembelajaran yang tidak hanya mendukung aspek kognitif, tetapi juga sosial emosional siswa. Seringkali, siswa mengalami gangguan emosional saat memasuki kelas, seperti murung atau tidak termotivasi karena masalah di luar sekolah. Hal ini berdampak pada proses belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektivitas media pembelajaran Stacko Uno sebagai sarana untuk meningkatkan kondisi emosional siswa dan mendukung pelaksanaan pembelajaran berdiferensiasi. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Subjek penelitian adalah siswa dan guru pada tingkat sekolah menengah atas yang menerapkan media Stacko Uno dalam pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Stacko Uno mampu meningkatkan mood belajar siswa secara signifikan. Suasana belajar menjadi lebih menyenangkan dan siswa lebih aktif berpartisipasi. Selain itu, variasi soal dalam permainan Stacko Uno yang disusun dalam tingkat LOTS dan HOTS memungkinkan guru menerapkan diferensiasi sesuai kemampuan siswa. Kesimpulannya, Stacko Uno efektif digunakan sebagai media pembelajaran interaktif yang mendukung pengelolaan emosi siswa sekaligus penerapan strategi pembelajaran berdiferensiasi secara praktis di kelas.
Analisis Makna Idiomatik dalam Pemberitaan Pemilu Periode Februari 2024 pada Kompas.com Maidanu, Azka; Novia, Lisa
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis makna idiomatik dalam pemberitaan pemilu pada Kompas.com edisi Februari 2024. Sebagai media online terpercaya, Kompas.com digunakan sebagai objek penelitian untuk mengungkap strategi bahasa yang membentuk opini publik. Menggunakan metode kualitatif deskriptif, penelitian ini mengkaji teks berita dengan teknik pengumpulan data simak dan catat, serta dianalisis menggunakan metode agih dan teknik Pilah Unsur Penentu. Hasil penelitian menemukan 10 idiom yang digunakan, terdiri dari tujuh idiom penuh dan tiga idiom sebagian. Idiom penuh, seperti turun gunung dan karpet merah, memiliki makna yang sepenuhnya berbeda dari kata pembentuknya. Sementara itu, idiom sebagian, seperti beli suara dan memperebutkan kursi, maknanya masih terkait dengan salah satu unsur katanya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan idiom memperkaya gaya bahasa jurnalistik, membantu pembaca memahami informasi politik secara lebih kritis, dan secara implisit memengaruhi persepsi publik terhadap fenomena politik.
Menguatkan Identitas dan Akses Belajar Melalui Pendampingan Literasi Multilingual bagi Anak-Anak Pekerja Migran Indonesia di SB Meru Malaysia Fatwa Nasution, Dede; Pradi Sespen, Ainila; Wahyudi, Wahyudi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Migrasi tenaga kerja Indonesia ke Malaysia berdampak langsung pada anak-anak pekerja migran yang menghadapi tantangan serius dalam pendidikan, mulai dari hambatan bahasa, keterbatasan legalitas, hingga risiko melemahnya identitas budaya. Artikel ini bertujuan menganalisis peran pendampingan literasi multilingual dalam memperkuat identitas sekaligus memperluas akses belajar anak-anak migran Indonesia di Malaysia. Metode penelitiannya dengan pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus digunakan melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen yang melibatkan anak-anak migran, guru komunitas, orang tua, serta relawan. Data dianalisis secara tematik dengan menjaga keabsahan melalui triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi multilingual melalui praktik translanguaging memudahkan anak memahami materi pelajaran, mengurangi hambatan linguistik, serta menumbuhkan rasa percaya diri menggunakan bahasa Indonesia, Melayu, maupun Inggris. Pendampingan juga memperkuat identitas kebangsaan anak migran sekaligus mendorong keterlibatan orang tua dan komunitas dalam mendukung proses belajar. Temuan ini menegaskan bahwa literasi multilingual bukan hanya strategi pedagogis, tetapi juga sarana sosial-kultural yang menjembatani kebutuhan identitas dan akses pendidikan. Oleh karena itu, model pendampingan literasi multilingual perlu diperluas dan diintegrasikan dalam kebijakan pendidikan komunitas agar hak anak-anak migran Indonesia untuk memperoleh pendidikan berkualitas dapat terjamin secara berkelanjutan.
Pengaruh Media Diorama Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran IPS Kelas V Sekolah Dasar Suhendra, Yoga; Veonita, Serli; Tulljanah, Rahmia
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi rendahnya motivasi belajar peserta didik yang disebabkan pembelajaran yang diberikan guru belum memotivasi siswa dalam belajar, rendahnya motivasi siswa dalam kegiatan pembelajaran, siswa masih kurang keaktifan selama belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Media Diorama Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran IPS Kelas V SDN 33 Kalumbuk Kecamatan Kuranji Kota Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimental Design dengan rancangan penelitian Nonequivalent Control Group Design Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 33 Kalumbuk Kecamatan Kuranji Kota Padang yang mana kelas A sebagai kelas eksperimen menggunakan media diorama dan kelas B sebagai kelas kontrol menggunkaan pembelajaran konvensional. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan tes berupa angket sebanyak 16 butir soal, data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji t. Berdasarkan hasil penelitian ini, terlihat bahwa = 4,693 > = 2,017 dan taraf signifikan 5% maka hipotesis atau H1 diterima. Dan hasil penelitian ini terlihat bahwa media diorama memberikan pengaruh terhadap motivasi belajar peserta didik kelas V SDN 33 Kalumbuk Kecamatan Kuranji Kota Padang.
Literature Review: Aksesibility of demands for Health in Aging Population: Case in Indonesia Winarti, Syari; Nurlianti, Ice; Sujatmiko, Putih; Hartono, Budi; Daud, Alfani Ghutsa
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peningkatan jumlah lansia menjadi tantangan tersendiri bagi banyak negara di dunia terutama negara berkembang termasuk Indonesia. Pra-lansia dan lansia merupakan kelompok umur yang rentan terhadap masalah kesehatan sehingga memerlukan fasilitas pelayanan kesehatan yang memadai. Analisis need dan demand pelayanan kesehatan digunakan untuk mengukur permintaan layanan kesehatan lansia saat ini dan masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan dan permintaan terkait pelayanan kesehatan pada pra-lansia dan lansia di Indonesia. Penelitian ini difokuskan pada tujuan untuk mendeskripsikan analisa faktor Aksesibility dari permintaan pelayanan kesehatan dan bagaimana strategi pemerintah dalam megupayakan aksesibility pelayanan kesehatan pada lansia di Indonesia. Metode yang digunakan dalam jurnal ini adalah kualitatif deskriptif melalui pendekatan studi pustaka. Pembahasan dilakukan dengan mengindentifikasi masalah dengan telaah literature, Hasil penelitian menunjukkan Demand for Health (permintaan pelayanan) lansia di Indonesia tinggi, terdapat tantangan pada akses pelayanan kesehatan yang belum optimal. Dari hasil penelitian pemerataan pelayanan kesehatan lansia di Indonesia belum optima, permintaan akan pelayanan kesehatan lansia dan sistem jaminan kesehatan lansia perlu diperbaiki dalam mempersiapkan populasi lansia yang meningkat. Pemerintah Indonesia telah melakukan strategi pendekatan akseksibility pelayanan kesehatan untuk lansia, namun masih terdapat tantangan yang membutuhkan kerjasama Pemerintah, pelayanan kesehatan, lintas sector, swasta dan keluarga agar pelayanan yang bermutu dalam mewujudkan aksesibilitas pelayanan kehatan yang terjangkau dan berkualitas untuk lansia.
Peran Bahasa Indonesia dalam Ruang Digital untuk Menguatkan Persatuan di Era Media Sosial Sinambela, Delpina; Daulay, Mutiara Jihan; Simanjuntak, Natalia Kartika; Patrisia, Eflin; Lubis, Fitriani
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bahasa Indonesia memainkan fungsi esensial sebagai instrumen kohesi di Tengah heterogenitas etnolinguistik nusantara. Percepatan teknologi digital secara radikal merekonfigurasi modus komunikasi sosial, terutama melalui media sosial yang kini menjadi arena utama interaksi diskursif. Penelitian ini berupaya mengelaborasi peran semiotik dan sosiokultural bahasa Indonesia dalam lanskap digital dalam kaitannya dengan penguatan kohesi nasional. Aparatus metodologis yang diterapkan berupa sintesis literatur, dengan menelaah korpus jurnal akademik, artikel diskursif, serta penelitian empiris terdahulu. Hasil telaah memperlihatkan bahwa pemakaian bahasa Indonesia yang preskriptif dan terstandarisasi di ruang digital memperkuat identitas nasional, memupuk toleransi lintas budaya, serta meredam potensi disintegrasi sosial. Namun, problematika yang muncul adalah penetrasi leksikon asing dan ragam gaul yang berpotensi mereduksi kesadaran linguistik. Oleh sebab itu, peningkatan literasi bahasa dan literasi digital menjadi urgensi agar bahasa Indonesia tetap berfungsi sebagai simbol kohesi nasional di era globalisasi.
Analisis Peran Bahasa Indonesia dalam Menjalankan Usaha Mahasiswa Prodi Kewirausahaan Azizah, Nurul; Andrera, Debby Ayu; Ambarita, Wilson Mecarlin; Sinurat, O Marito; Rudyani, Azalia Kartika; Barus, Aldi Oktavianus
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Bahasa Indonesia dalam aktivitas kewirausahaan mahasiswa Program Studi Kewirausahaan, khususnya dalam penggunaan bahasa pada promosi dan interaksi bisnis. Latar belakang penelitian didasari oleh fenomena pencampuran bahasa (code mixing) dan penggunaan ragam bahasa nonformal yang sering muncul dalam praktik usaha mahasiswa, yang kadang menimbulkan kebingungan konsumen serta menurunkan kesan profesionalitas. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi pada mahasiswa yang menjalankan usaha minimal tiga bulan. Analisis data dilakukan dengan model analisis interaktif yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bahasa Indonesia memiliki peran penting dalam memperkuat citra usaha, meningkatkan kredibilitas, dan menjaga kepercayaan konsumen. Fenomena code mixing memang mampu memberi kesan modern, tetapi juga berpotensi mengurangi kejelasan pesan. Sementara itu, penggunaan bahasa formal lebih dipandang efektif dalam transaksi resmi, sedangkan bahasa nonformal lebih tepat untuk pendekatan persuasif pada konsumen muda. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penguasaan Bahasa Indonesia yang baik, jelas, dan sesuai konteks menjadi salah satu keterampilan strategis yang harus dimiliki mahasiswa kewirausahaan agar mampu bersaing secara lokal maupun global.
Perancangan Antarmuka Sistem Penjualan Kain pada Rumah Busana Riady dengan HTML5 Amizhora, Liontadinda Ayu; Abdillah, Leon Andretti
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan sektor teknologi informasi di Indonesia tergolong berkembang sangat pesat dan akan terus menerus berkembang dengan seiringnya kemajuan teknologi, hal ini mempengaruhi cara suatu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia dalam hal penjualan. Namun terdapat permasalahan dalam hal informasi penjualan yaitu salah satunya komunikasi, kurangnya efesiensi dalam operasional. Sehingga peneliti berinisiatif untuk merancang Antarmuka sistem informasi pada penjualan kain di rumah busana riady, perancangan desain UI/UX menggunakan HTML (Hypertext Markup Language) 5 dapat mengatasi masalah dan menjadi solusi agar meningkatkannya pengelolaan data dan informasi menjadi lebih efisien dan daya saing di pasar yang semakin kompetitif. Rancangan ini dibangun dengan menggunakan HTML 5 agar sistem informasi yang dirancang sesuai tujuan dan memenuhi kebutuhan pengguna.
Developing Basic Vocabulary Book Based on Taskbased Learning (TBL) for Seventh Grade at SMPN Unggul Dharmasraya Sandra, Lara; Nanda, Dodi Widia; Khairita, Martiya Nurni
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini ditulis untuk membuat pengembangan buku kosakata dasar bahasa Inggris berbasis tugas untuk siswa sekolah menengah pertama. Dalam mendalami pembelajaran bahasa inggris, para pelajar harus mengetahui dasar dari pembelajaran bahasa inggris untuk kedepannya. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan materi bahasa Inggris bagi siswa dengan valid, praktis, dan efektif. Tujuan jangka panjang penelitian ini adalah untuk membuat siswa sekolah menengah pertama mampu menguasai kosakata dasar yang ada dalam pembelajaran bahasa inggris. Buku kosakata dasar ini dikembangkan dengan menggunakan pendekatan berbasis tugas. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian dan Pengembangan ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implement, dan Evaluate).Penelitian ini dilakukan pada siswa sekolah menengah pertama semester dua. Pada tahap analisis, hal ini dilakukan analisis kebutuhan dan analisis situasi. Tahap desain dilakukan dengan merancang buku kosakata dasar bahasa Inggris berbasis tugas, rencana pembelajaran, instrumen penilaian buku kosakata dasar bahasa Inggris. Tahap pengembangan dilakukan dengan pengembangan buku kosakata dasar. Tahap implementasi dilakukan penerapan buku kosakata dasar di kelas 7 sekolah menegah pertama. Terakhir, tahap evaluasi adalah evaluasi pelaksanaan setiap tahap dari model ADDIE. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar validasi buku kosakata dasar, angket respon guru bahasa Inggris dan siswa kelas 7 semester 2, dan hasil tes siswa. Berdasarkan hasil di atas, materi pengajaran bahasa Inggris berdasarkan pendekatan berbasis tugas termasuk dalam valid, praktis, dan efektif kriteria dan diterapkan sesuai dengan kebutuhan siswa kelas 7 semester 2. Berdasarkan validasi ahli bahasa, isi dan media diperoleh hasil validasi ahli media sebesar 75%, isi sebesar 87,5% dan bahasa sebesar 75%. Hasil wawancara terhadap guru dan siswa secara keseluruhan menunjukkan respon yang baik terhadap penggunaan pembelajaran bahasa Inggris berbasis tugas interaktif.