cover
Contact Name
Fadhilaturrahmi
Contact Email
arkhan88fadhila@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
arkhan88fadhila@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Basicedu
ISSN : 25803735     EISSN : 25801147     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN 2580-1147.
Arjuna Subject : -
Articles 5,428 Documents
Pengembangan Media Augmented Storybook terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Putri, Mayliana; Iskandar, Rossi
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10206

Abstract

Kemampuan membaca pemahaman siswa sekolah dasar masih perlu ditingkatkan melalui media pembelajaran yang menarik dan interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa sekolah dasar dengan memanfaatkan media Augmented Storybook. Penelitian menggunakan metode Research and Development (RnD) dengan model pengembangan ADDIE. Media Augmented Storybook yang dikembangkan memanfaatkan teknologi Augmented Reality untuk menampilkan animasi 3D sesuai dengan materi bacaan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media Augmented Storybook berhasil menampilkan animasi 3D yang sesuai dengan materi bacaan dan menarik minat siswa. Terdapat peningkatan skor membaca pemahaman siswa setelah menggunakan media tersebut dibandingkan sebelum penggunaannya. Selain itu, media ini dinilai mudah digunakan dan memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif bagi siswa. Maka dari itu, media Augmented Storybook efektif untuk mengembangkan kemampuan membaca pemahaman siswa sekolah dasar dan dapat menjadi alternatif media pembelajaran berbasis teknologi di sekolah
Kolaborasi Kepala Sekolah dan Guru dalam Manajemen Kurikulum Kontekstual Tunggal, Anggunan; Haeruddin, Haeruddin; Akhmad, Akhmad
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10208

Abstract

Urgensi transformasi pembelajaran di abad ke-21 menuntut implementasi kurikulum yang kontekstual dan relevan dengan kehidupan peserta didik. Kurikulum Merdeka menjadi respon strategis pemerintah Indonesia untuk menjawab tantangan tersebut. Namun, keberhasilan implementasinya sangat dipengaruhi oleh sinergi antara kepala sekolah dan guru dalam pengelolaan kurikulum. Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi bentuk kolaborasi dan tantangan yang dihadapi dalam manajemen kurikulum kontekstual di Kabupaten Berau. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus kolektif. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dokumentasi, dan studi pustaka. Analisis data dilakukan secara tematik dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kolaborasi yang efektif antara kepala sekolah dan guru ditunjukkan melalui tiga strategi utama: pemberdayaan guru dalam pengambilan keputusan kurikulum, pemanfaatan teknologi untuk pembelajaran adaptif, dan pembangunan kemitraan dengan komunitas. Ketiga strategi ini berkontribusi pada peningkatan relevansi pembelajaran dan keberhasilan implementasi Kurikulum Merdeka di wilayah dengan tantangan geografis dan sumber daya terbatas. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kepemimpinan yang kolaboratif dan kontekstual sangat penting dalam mendukung transformasi kurikulum di tingkat satuan pendidikan. Disarankan adanya penelitian lanjutan yang melibatkan perspektif guru dan siswa, serta pengembangan pelatihan kepala sekolah berbasis praktik lokal
Pengembangan Media Pembelajaran Komik Digital untuk Materi Keberagaman Budaya Indonesia Kelas V Sekolah Dasar Sunda, Ainina Mayang; Nugraha, Rana Gustian; Rukmana, Kusman
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10212

Abstract

Kesulitan siswa kelas V sekolah dasar dalam memahami konsep keberagaman budaya Indonesia yang kompleks disebabkan oleh kurangnya media pembelajaran yang interaktif, dinamis, dan menarik. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat dan mengembangkan media digital, yaitu komik digital yang interaktif dan menarik untuk materi keberagaman budaya Indonesia pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila kelas V sekolah dasar. Berbeda dengan media pembelajaran sejenis, komik digital ini secara inovatif mengintegrasikan ilustrasi berwarna, alur cerita yang mengalir, video lagu daerah, dan permainan interaktif, dirancang khusus untuk meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan langkah-langkah penelitian dan pengembangan ADDIE, yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Hasil validasi ahli materi menunjukkan kualitas "baik" dengan persentase 80%, sedangkan ahli media menunjukkan kualitas "sangat baik" dengan persentase 86%, dengan rata-rata keseluruhan 83% di kategori "sangat baik". Hasil uji coba penggunaan kepada siswa secara perorangan, kelompok kecil, dan kelompok besar memperoleh skor masing-masing 95%, 96,6% dan 93,8% dengan ketiganya sama-sama dalam kategori “sangat baik”, dengan rata-rata skor sebesar 95% di kategori “sangat baik” juga. Dengan demikian, kualitas kelayakan penggunaan media pembelajaran komik digital ini pada pembelajaran sangat baik
Analisis Motivasi Belajar Dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Sekolah Dasar Wulandari, Wahyuni Dwi; Indawati, Ninik; Sakdiyah, Siti Halimatus
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10251

Abstract

Kurangnya antusiasme dan motivasi belajar siswa kelas enam dalam belajar menjadi fokus utama dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan motivasi belajar dan memahami peran guru dalam menerapkan motivasi belajar guna meningkatkan hasil belajar siswa kelas enam. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan instrumen penelitian berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian meliputi 3 (tiga) siswa kelas enam, wali kelas, dan kepala sekolah. Dalam menyelesaikan analisis data peneliti menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Triangulasi sumber data dalam penelitian ini digunakan untuk memverifikasi keabsahan temuan. Adapun proses penelitian meliputi fase perencanaan, pelaksanaan, dan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menggunakan beberapa taktik untuk meningkatkan motivasi siswa dalam belajar, termasuk memutar lagu  nasional dan menayangkan video yang berkaitan dengan kebangsaan serta memberikan dukungan sarana dan prasaran tambahan yang memadai guna menunjang kemauan siswa untuk belajar dan mempelajari, sehingga dapat meningkat secara signifikan mencapai hingga 80%, seperti yang terlihat pada grafik motivasi belajar
Implikasi Kecerdasan Buatan (AI) terhadap Keterampilan Pembelajaran Abad 21 Usman, Usman; Kholisoh, Siti; Rahayu, Sri; Aulia, Astrid; Alta, Aelsya Amara Putri
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10263

Abstract

Perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) telah mengubah lanskap pendidikan abad ke-21. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran AI dalam meningkatkan keterampilan pembelajaran abad ke-21 serta mengidentifikasi tantangan yang menyertainya. Studi ini menggunakan pendekatan tinjauan literatur sistematis untuk mengevaluasi dampak AI dalam pendidikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa AI memfasilitasi personalisasi pembelajaran, meningkatkan efisiensi proses belajar, dan mendukung pengembangan keterampilan seperti kreativitas, komunikasi, kolaborasi, dan berpikir kritis. Aplikasi AI, seperti platform kolaboratif dan alat berbasis STEM, membantu siswa mengasah kemampuan pemecahan masalah dan pengambilan keputusan secara real-time. Namun, tantangan seperti ketergantungan berlebihan pada teknologi dan berkurangnya interaksi sosial antara guru dan siswa menjadi isu yang perlu diperhatikan. Integrasi AI yang bijaksana diperlukan untuk menjaga keseimbangan antara teknologi dan interaksi manusia. Penelitian ini menyimpulkan bahwa AI memiliki potensi besar untuk mengoptimalkan pendidikan abad ke-21, namun implementasinya harus dilakukan secara hati-hati untuk meminimalkan dampak negatif dan memaksimalkan pengembangan keterampilan siswa
Pendidikan Karakter dalam Pemikiran Tokoh Bangsa Indonesia: Sintesis Nilai dan Konsep melalui Kajian Literatur Sistematis Afnia, Pangestika Nur; Wulaningrum, Tri; Marzuki, Marzuki
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10308

Abstract

Ketimpangan antara fondasi filosofis pendidikan karakter dan implementasinya di Indonesia merefleksikan adanya kekosongan epistemologis yang krusial, yang menuntut pendekatan kajian yang lebih mendalam. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun sintesis konseptual berbasis pemikiran empat tokoh besar: Ki Hajar Dewantara, KH. Ahmad Dahlan, KH. Hasyim Asy’ari, dan Buya Hamka. Melalui pendekatan Systematic Literature Review (SLR), sebanyak sembilan artikel terpilih dari basis data Scopus dianalisis secara tematik untuk mengidentifikasi nilai-nilai inti serta kerangka pendidikan karakter yang diusung masing-masing tokoh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat tokoh memiliki kesamaan pandangan dalam menjadikan religiositas, integritas moral, dan tanggung jawab sosial sebagai fondasi utama pendidikan karakter, namun dengan penekanan yang berbeda. Ki Hajar Dewantara menitikberatkan pada budi pekerti, sistem among, dan keseimbangan cipta-rasa-karsa; KH. Ahmad Dahlan memfokuskan pada kepedulian sosial, keadilan, serta teologi amal; KH. Hasyim Asy’ari mengedepankan nasionalisme, religiusitas, dan moderasi beragama; sedangkan Buya Hamka menekankan nilai sabar, syukur, amanah, serta hubungan harmonis antara manusia, Tuhan, dan alam. Sintesis ini menghasilkan kerangka konseptual yang menggabungkan dimensi spiritual, moral, intelektual, dan sosial, yang relevan untuk mengatasi tantangan globalisasi dan degradasi moral
Analisis Kesulitan Guru Sekola Dasar dalam Pembuatan Media Pembelajaran Mahardika, Pande Komang Yogi; Astuti, Ni Putu Eni; Numertayasa, I Wayan
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10311

Abstract

Media pembelajaran berperan penting dalam menciptakan proses belajar yang menarik, interaktif, dan bermakna. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kesulitan guru SD Negeri 2 Sumita dalam membuat media pembelajaran, mencakup persepsi, hambatan internal dan eksternal, serta strategi yang digunakan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis data model Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik triangulasi digunakan untuk meningkatkan keabsahan data melalui kombinasi observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar guru memiliki persepsi positif terhadap media pembelajaran, namun implementasinya terhambat oleh keterbatasan keterampilan teknologi, rendahnya kreativitas, beban administrasi, serta minimnya fasilitas dan pelatihan. Strategi yang dilakukan guru antara lain belajar mandiri, berkolaborasi, serta memanfaatkan bahan lokal dan media sederhana. Kebaruan dari penelitian ini terletak pada pendekatannya yang holistik, karena mengkaji kesulitan guru lintas mata pelajaran dan berbagai jenis media pembelajaran di tingkat sekolah dasar. Penelitian ini menekankan pentingnya dukungan institusional dan pelatihan berkelanjutan agar guru mampu menjadi inovator dalam menciptakan pengalaman belajar yang relevan dan adaptif terhadap tuntutan abad ke-21
Kesulitan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPAS di Sekolah Dasar Andika, I Putu Bayu; Astuti, Ni Putu Eni; Darmayanti, Ni Wayan Sri
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10323

Abstract

Kesulitan belajar merupakan salah satu tantangan utama dalam proses pendidikan, khususnya pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) di jenjang sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor penyebab kesulitan belajar siswa dalam pembelajaran IPAS di SD Negeri 3 Bangbang. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Partisipan terdiri atas seluruh siswa dan wali kelas dari kelas I hingga VI, serta enam orang tua siswa yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Sampel siswa ditentukan berdasarkan peringkat akademik, yaitu dua siswa dengan capaian tertinggi dan dua dengan capaian terendah di setiap kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesulitan belajar disebabkan oleh kombinasi faktor internal, seperti rendahnya motivasi, kurangnya kepercayaan diri, serta kebiasaan dan kesiapan belajar yang belum optimal; dan faktor eksternal, seperti metode pembelajaran yang monoton, keterbatasan sarana, minimnya dukungan orang tua, dan pengaruh negatif teknologi. Penelitian ini menawarkan kebaruan melalui pendekatan holistik yang menganalisis faktor internal dan eksternal secara terpadu serta meninjau dampaknya terhadap prestasi dan dinamika belajar siswa. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penanganan kesulitan belajar memerlukan kerja sama antara guru, sekolah, orang tua, dan siswa.
Ensiklopedia Kearifan Lokal Malang Selatan untuk Meningkatkan Literasi Bahasa Siswa Sekolah Dasar Fhardhila, Siti; Setiawan, Dwi Agus; Rahutami, Rahutami
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10330

Abstract

Rendahnya literasi bahasa dan kurangnya pemahaman siswa terhadap budaya lokal menjadi tantangan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar berupa ensiklopedia cetak berbasis kearifan lokal Desa Pujiharjo yang layak (ditinjau dari aspek isi, bahasa, dan penyajian) dan praktis (mudah digunakan oleh guru dan siswa) dalam upaya meningkatkan literasi bahasa siswa kelas V. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Teknik analisis data meliputi analisis kualitatif dan kuantitatif. Analisis kualitatif diperoleh dari masukan ahli, guru, dan siswa yang digunakan untuk menyempurnakan produk. Sedangkan analisis kuantitatif dilakukan dengan mengolah data angket hasil penilaian ahli, guru, dan siswa untuk memperoleh persentase kelayakan dan kepraktisan produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk memperoleh skor kelayakan sangat tinggi dari ahli materi (100%), ahli bahan ajar (96%), dan ahli bahasa (92,6%). Hasil kepraktisan produk juga tinggi, dengan skor 94% dari guru, 84,5% pada kelompok kecil, dan 98,5% pada kelompok besar. Integrasi barcode e-book dalam ensiklopedia cetak berbasis kearifan lokal yang diterapkan langsung dalam pembelajaran Bahasa Indonesia kelas V SD menunjukkan pendekatan inovatif yang belum banyak dikembangkan. Ensiklopedia ini berkontribusi dalam meningkatkan literasi bahasa sekaligus melestarikan budaya lokal dalam implementasi Kurikulum Merdeka
Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Keterlibatan Guru terhadap Pembentukan Profil Pelajar Pancasila di Madrasah Tsanawiyah Negeri Pipit Dwi Anggraini; Adrijanti, Adrijanti; Mahayudin, Moh Hasan
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 5 (2025): In Progress
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i5.10350

Abstract

Pendidikan memainkan peranan krusial dalam membentuk generasi unggul yang berkarakter Pancasila. Penelitian ini ditujukan untuk mengevaluasi dampak dari pimpinan sekolah dan partisipasi guru terhadap pembentukan Profil Pelajar Pancasila. Penelitian ini unik karena menyoroti kolaborasi antara pemimpin sekolah dan guru sebagai faktor kunci pembentukan karakter siswa di tingkat madrasah, yang masih jarang diteliti secara kuantitatif. Penelitian dilakukan secara kuantitatif dengan menerapkan metode pengambilan sampel secara acak yang sederhana (simple random sampling) terhadap 59 guru sebagai responden. Temuan penelitian mengindikasikan bahwa kepemimpinan kepala sekolah memiliki pengaruh positif, namun pengaruh tersebut tidak mencapai tingkat signifikansi secara statistik secara parsial (signifikansi 0,566; t hitung 0,577 < t tabel), sementara keterlibatan guru berpengaruh positif dan signifikan (signifikansi 0,004; t hitung 3,002 > t tabel). Secara simultan, kedua variabel berpengaruh signifikan terhadap pembentukan Profil Pelajar Pancasila (signifikansi 0,000; F hitung 14,331 > F tabel) dengan kontribusi sebesar 31,5% (Adjusted R Square 0,315). Artinya, keterlibatan guru memegang peran utama dalam pembentukan karakter siswa, sedangkan kepemimpinan kepala sekolah tetap memberikan kontribusi positif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kolaborasi antara kepala sekolah dan guru merupakan strategi krusial dalam mengembangkan kepribadian siswa yang didasarkan pada prinsip-prinsip Pancasila.

Filter by Year

2017 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 9 No. 5 (2025): In Progress Vol. 9 No. 4 (2025): August Vol. 9 No. 3 (2025): Juni Vol. 9 No. 2 (2025): April Vol. 9 No. 1 (2025): February Vol. 8 No. 6 (2024) Vol. 8 No. 5 (2024) Vol. 8 No. 4 (2024) Vol. 8 No. 3 (2024) Vol. 8 No. 2 (2024) Vol. 8 No. 1 (2024) Vol. 7 No. 6 (2023) Vol. 7 No. 5 (2023) Vol. 7 No. 4 (2023) Vol 7, No 3 (2023): June Vol. 7 No. 3 (2023) Vol. 7 No. 2 (2023) Vol 7, No 2 (2023): April Vol 7, No 1 (2023): February Vol. 7 No. 1 (2023) Vol 6, No 5 (2022): October Pages 7664-9236 Vol 6, No 4 (2022): August Pages 5501-7663 Vol 6, No 3 (2022): June Pages 3200-5500 Vol 6, No 2 (2022): April Pages 1500- 3199 Vol 6, No 1 (2022): February, Pages 1-1500 Vol 6, No 6 (2022): December 2022 Vol. 6 No. 6 (2022) Vol. 6 No. 5 (2022) Vol. 6 No. 4 (2022) Vol. 6 No. 3 (2022) Vol. 6 No. 2 (2022) Vol. 6 No. 1 (2022) Vol 5, No 6 (2021): December Pages 5001-6500 Vol 5, No 5 (2021): : October Pages 3001-5000 Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000 Vol 5, No 3 (2021): June Pages 1111-1682 Vol 5, No 1 (2021): February 2021, Pages 1-445 Vol 5, No 2 (2021): April Pages 446-1111 Vol. 5 No. 6 (2021) Vol. 5 No. 5 (2021) Vol. 5 No. 4 (2021) Vol. 5 No. 3 (2021) Vol. 5 No. 2 (2021) Vol. 5 No. 1 (2021) Vol 4, No 4 (2020): October, Pages 775-1467 Vol 4, No 3 (2020): July, Pages 523-774 Vol 4, No 2 (2020): April, Pages 228-521 Vol 4, No 1 (2020): January, Pages 1-227 Vol. 4 No. 4 (2020) Vol. 4 No. 3 (2020) Vol. 4 No. 2 (2020) Vol. 4 No. 1 (2020) Vol 4, No 1 (2020): January In Press Vol 3, No 4 (2019): October Pages 994-2165 Vol 3, No 3 (2019): July Pages 850 - 993 Vol 3, No 2 (2019): April Pages 263- 849 Vol 3, No 2 (2019): Pages 263- 837 Vol 3, No 1 (2019): Pages 1-263 Vol 3, No 1 (2019): January Pages 1-262 Vol. 3 No. 4 (2019) Vol. 3 No. 3 (2019) Vol 3, No 2 (2019): In Press Vol. 3 No. 2 (2019) Vol. 3 No. 1 (2019) Vol 2, No 1 (2018): April Pages 1-165 Vol 2, No 2 (2018): October Pages 1-74 Vol. 2 No. 2 (2018) Vol. 2 No. 1 (2018) Vol 1, No 2 (2017): October Pages 1-84 Vol 1, No 1 (2017): April Pages 1-95 Vol. 1 No. 2 (2017) Vol. 1 No. 1 (2017) More Issue