cover
Contact Name
Dida Firmansyah
Contact Email
dfirmansyah86@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalparole012018@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota cimahi,
Jawa barat
INDONESIA
Parole (Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia)
ISSN : 2614624X     EISSN : 26146231     DOI : -
Core Subject : Education,
Focus of Parole journal is a media for diseminating the result of research about language, literature, and language and literature education in Indonesia. Scope of Parole journal publishes the research article in language, literature, language and literature education in Indonesia.
Arjuna Subject : -
Articles 662 Documents
PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERPEN DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL) UNTUK SISWA KELAS IX SMP PGRI 4 CIMAHI Ipah Saripah; Eli Syarifah Aeni; Agus Priyanto
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 5 (2022): VOLUME 5 NOMOR 5, SEPTEMBER 2022
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v5i5.11271

Abstract

Abstrak Latarbelakang penelitian dilakukan karena minimnya keterampilan  siswa dalam menuangkan ide kedalam karya tulis berupa cerpen. Hal itu terjadi karena pengajar tidak menerapkan model pembelajaran yang cocok dengan materi pembelajaran. Karena itu, peneliti merekomendasikan model pembelajaran yang lebih efektif yaitu Project Based Learning yang bisa dipakai oleh pengajar dalam pembelajaran teks  menulis cerita pendek. Adapun Populasi dalam penelitian ini berjumlah 24 orang peserta didik. Metode yang diterapkan pada penelitian yaitu quasi eksperimental design. Berdasarkan hasil tes, dapat dilihat terjadi peningkatan hasil pretest pada posttest sebesar 65,42 menjadi 76,29. Jadi, peneliti dapat simpulkan bahwa implementasi model Project Based Learning pada pembelajaran cerpen berhasil meningkatkan keterampilan menulis peserta didik kelas IX SMP PGRI 4 Cimahi. Kata Kunci: Menulis, Cerita pendek, Project Based Learning
PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEBSITE DINAMIS PADA PROSES PEMBELAJARAN MENULIS TEKS PUISI RAKYAT SISWA SMP KELAS VII Wanti Wahyuni; Ika Mustika; Enung Nurhayati
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022): VOLUME 5 NOMOR 1, JANUARI 2022
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v5i1.11339

Abstract

Learning activities must use media that are in accordance with the character of students at the junior high school level, so that they can increase the enthusiasm of students to learn. The reality faced by junior high school students in state schools in Lembang is that students are less enthusiastic in paying attention to the material presented by the teacher. This is due to the absence of the use of images and the delivery of the dominant material using the script. This study intends to explain the impact of the application of dynamic website-based learning media on the material for writing folk poetry in seventh grade junior high school. Qualitative descriptive is the method and approach used in this research. In February 2022 this research was conducted. The data obtained in this research came from questionnaires, quizzes, and observation sheets. The output based on this research tells that, by using dynamic website media that emphasizes the principle of flexibility, it can increase the value and creativity of students in writing folk poetry texts. in writing people's poetry.
PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS APLIKASI NEARPOD PADA MATERI MENULIS TEKS BIOGRAFI SISWA KELAS X SMAN 1 BATUJAJAR Mita Nurmiati; Wikanengsih; Aditya Permana
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 2 (2022): VOLUME 5 NOMOR 2, MARET 2022
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v5i2.11389

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan penerapan media pembelajaran berbasis aplikasi nearpod pada materi menulis teks biografi siswa kelas X SMAN 1 Batujajar. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa penerapan media pembelajaran berbasis aplikasi nearpod pada materi menulis teks biografi berhasil menarik perhatian siswa dan aplikasi nearpod ini menjadi media pembelajaran yang efektif diterapkan pada pembelajaran jarak jauh. Selain itu, aplikasi nearpod dapat membentu siswa dalam mengembangkan ide sehingga siswa mampu dan terampil dalam menulis teks biografi. Siswa menjadi sangat antusias mempelajari teks biografi menggunakan aplikasi nearpod karena terdapat banyak fitur yang digunakan dan menarik perhatian siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif, karena penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan suatu objek dan menjelaskan hal-hal yang terkait dengan fakta melalui pengumpulan data. Peneliti akan menjelaskan secara deskriptif tentang bagaimana penerapan media pembelajaran berbasis aplikasi nearpod pada materi menulis teks biografi siswa kelas X SMAN 1 Batujajar dan bagaimana respon siswa terhadap penerapan media pembelajaran berbasis aplikasi nearpod. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer, yakni  data yang didapat dari sumber pertama berdasarkan hasil pengamatan, catatan (penelitian) lapangan, dan respon siswa menggunakan angket. Subjek penelitian ini adalah tiga puluh empat siswa dari kelas X SMAN 1 Batujajar.
PENGGUNAAN MEDIA KARIKATUR BERBASIS APLIKASI IBIS PAINT X DALAM PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN KELAS XI SMA Ayu Vitriani; Diena San Fauziya; Suhud Aryana
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022): VOLUME 5 NOMOR 1, JANUARI 2022
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v5i1.11605

Abstract

Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Tujuannya untuk mendeskripsikan dan menjelaskan hasil penggunaan media karikatur dalam pembelajaran menulis cerpen siswa kelas XI SMA yang akan membantu siswa untuk mengatasi kesulitan menulis cerpen, mengemukakan ide yang kreatif dan meningkatkan kualitas menulis cerpen. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas XI SMA. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini diantaranya; 1) lembar validasi; 2) lembar observasi; 3) angket; dan 4) tes, untuk mengetahui respons siswa, tes lembar kerja untuk hasil soal pengetahuan dan keterampilan siswa daripada penelitian ini. Teknik pengolahan data menggunakan skala Guttman. Keberhasilan pembelajaran menulis cerpen dapat dilihat dari tes pengetahuan dan keterampilan. Nilai rata-rata pada tes keterampilan yaitu 86,6%. Pada tes pengetahuan, kesulitan yang dialami siswa terdapat pada soal nomor 2, 4, dan 8, mengenai sudut pandang, unsur intrinsik bagian alur, dan mengenai isi tersirat pada cerpen. Adapun hasil respons siswa yang sangat baik dari siswa dengan skor 93,3%. Berdasarkan hasil menulis siswa, dan hasil respons siswa, penggunaan media karikatur dapat digunakan dalam pembelajaran menulis teks cerpen. 
IBU DALAM PANDANGAN MASYARAKAT SAMAWA: TINJAUAN ANTROPOLINGUISTIK Jumianti Diana; Hendra Gunawan
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 6 (2022): VOLUME 5 NOMOR 6, NOVEMBER 2022
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v5i6.11722

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengemukakan tentang ibu dalam pandangan masyarakat Samawa dengan menerapkan teori antropolinguistik. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode simak. Metode simak dengan teknik dasar sadap. Penyadapan bahasa lisan dilakukan dengan teknik bebas libat cakap dan dengan menggunakan teknik rekam. Penyadapan bahasa tertulis dilakukan pada buku dan sumber tertulis lainnya dengan teknik catat. Analisis data dilakukan dengan metode padan ekstralingual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan ungkapan yang positif dan negatif yang berkaitan dengan ibu. Ungkapan positif seperti inaq-bapaq “Ibu-bapak” dan pipis inaq “uang ibu”. Hal tersebut menunjukkan tentang pentingnya peran dan posisi seorang ibu dalam keluarga. Ia dikedepankan dalam berbagai urusan. Adapun Ungkapan negatif ditemukan berupa umpatan seperti pupang inaq “vagina ibu” dan sowa inaq “setubuh ibu”. Hal tersebut menunjukkan bahwa seorang ibu dapat dijadikan sebagai sasaran kemarahan seseorang meskipun bukan ibu yang melakukan kesalahan, tetapi peran ibu yang berkaitan dengan pengasuhan dan pendidikan anak yang dianggap bahwa ibu adalah orang pertama yang mengasuh dan mendidik anak, sehingga jika ada kesalahan maka ibu juga dijadikan sebagai sasaran. Ditemukan pula kalimat-kalimat yang selalu melekatkan leksikon ibu pada tiap kalimat. Hal tersebut menunjukkan bahwa seorang suami benar-benar membutuhkan dan mengandalkan istri dalam pola pengasuhan dan pendidikan anak-anaknya.
KEEFEKTIVAN MODEL PROJECT BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS BIOGRAFI SISWA KELAS X SMA Inna Arsytania; Indra Permana; Yeni Rostikawati
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 7 No. 1 (2024): VOLUME 7 NOMOR 1, JANUARI 2024
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v7i1.11747

Abstract

Penelitian..ini..dilatar..belakangi..oleh data observasi dari..lapangan pada siswa kelas X SMA terkait dengan keterampilan menulis  biografi yang  sangat lemah. Hal ini didasari oleh kurangnya penerapan  metode pembelajaran. Sedangkan siswa masih  kesulitan mengungkapkan ide atau gagasan untuk menulis paragraf biografi sejak awal. Berdasarkan hasil deskriptif, peneliti menerapkan model pembelajaran berbasis proyek pada pembelajaran model Project Based Learning siswa SMA, dengan harapan siswa mampu mencapai hasil yang baik dan  kreatif. Tujuan peneliti adalah untuk mengeksplorasi proses siswa dalam menggunakan model pembelajaran yang berbasis proyek dan untuk mengeksplorasi hasil belajar menulis  biografi dengan penggunaan model pembelajaran Project Based Learning. Peneliti juga menggunakan model penelitian dengan menyediakan sarana deskriptif kualitatif yang menggambarkan hasil penelitian mereka dengan membandingkan dengan skor yang mereka peroleh. Hasil penelitian ini dapat dilihat dari prestasi akademik siswa dalam menulis teks biografi terdapat 4 siswa dengan nilai tertinggi dan 26 siswa lainnya dengan nilai memuaskan. Rerata seluruh siswa adalah 85. Berdasarkan hal tersebut peneliti menyimpulkan bahwa penggunaan model Project Based Learning dalam pembelajaran menulis teks biografi siswa kelas X bisa dikatakan efektiv dalam pembelajaran.
IDENTIFIKASI KEMAMPUAN MENULIS TEKS BIOGRAFI DALAM PEMBELAJARAN DARING BERBASIS MODEL THINK TALK WRITE (TTW) Meiyanti Melawati Putri; Indra Permana; Yeni Rostikawati
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 6 No. 1 (2023): VOLUME 6 NOMOR 1, JANUARI 2023
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v6i1.11816

Abstract

Online learning is distance learning taught by teachers and students through internet network access and is commonly referred to as online (online). One of the difficulties of learning online is learning the skills of writing biographical texts. Students still determine the structure of speech and the difficulty of using the correct biographical text. Therefore, this study was conducted using the TTW model in online learning to determine student learning outcomes in learning to write biographies and facilitate the improvement of biographical writing. The sample of this study was taken from class X science 4 students of SMA Negeri 4 Cimahi, totaling 20 students. The research method used is a qualitative descriptive method, in which the survey results are described by compiling the scores obtained. The results of this study can be seen from the learning outcomes of students in writing biographies, with four students with the highest scores and 16 other students with moderate grades. The grade point average for all students is 85. From these results, it can be concluded that the use of the TTW learner model is suitable to be applied to biographical text materials for class X high school students in online learning.
PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING PADA PEMBELAJARANTEKS EKSPOSISI SISWA SMA Ayu Wandira; Via Nugraha; Restu Bias Primandhika
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 6 No. 1 (2023): VOLUME 6 NOMOR 1, JANUARI 2023
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v6i1.11847

Abstract

This research is the process of applying the problem based learning model in learning the structure and linguistic rules of exposition text, the effectiveness of the feasibility of the problem based learning model in learning to understand the structure of the exposition text and linguistic rules for students of class X (ten) SMA Bina Nusa Purwajaya in the 2021-2022 academic year. The purpose of this study was to determine the success of the application of the problem based learning model, to describe the process and results of the application of the problem based learning model in exposition text structure learning. This study used descriptive qualitative method. The research instrument used a test and a non-test. Before students take learning to write an exposition text, students must first understand the structure and linguistic rules used in the exposition text. In this study, we will discuss the importance of using problem based learning methods in learning exposition texts in the classroom, because this model will help students and teachers to find solutions for exposition text learning. The results of the research on the application of the problem based learning model after the application of the problem based learning model students obtained 20%. The application of this model is categorized as good.
ANALISIS STRUKTUR FISIK DAN BATIN PADA PUISI “BERCUKUR SEBELUM TIDUR” KARYA JOKO PINURBO DALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI Siti Sarah Nuriah; Indra Permana; Sary Sukawati
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 7 No. 1 (2024): VOLUME 7 NOMOR 1, JANUARI 2024
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam suatu buatan kesusastraan pengarang bisa memberikan apa yang jadi hasil dari pemikirannya. Pandangan ini bisa berbentuk catatan, buah pikiran, asumsi, ataupun marah kepada sesuatu perihal. Syair merupakan salah satu buatan kesusastraan yang bertabiat delusif, dirangkai dengan tutur yang artistik serta simpel tetapi tidak gampang dimengerti oleh para pembaca terlebih tanpa ilmu dalam menganalisa syair. Kerapkali arti syair dianalogikan kedalam subjek lain alhasil arti dari unsur- unsur syair terebut tersembunyi dibalik eloknya tutur. Syair bisa jadi dorongan untuk pembaca terlebih buat penggemar menulis serta penikmat syair. Pengarang terpikat buat menganalisa puisi “Bercukur Sebelum Tidur” karya Joko Pinurbo, sebab syair itu mempunyai tema yang tidak jauh dari kehidupan orang tiap hari. Perihal menarik yang lain dari syair buatan Joko Pinurbo ini merupakan penulisannya dengan memakai aturan bahasa yang simpel tetapi besar hendak arti. Tujuan Riset ini merupakan buat mengenali bentuk raga serta hati syair Joko Pinurbo dalam pembelajaan menulis syair dan buat tingkatkan keahlian uraian pengarang dalam cara menganalisa buatan kesusastraan. Tata cara Riset ini memakai tata cara deksriptif kualitatif yang menelaah setelah itu mendefinisikan nilai- nilai dari puisi “Bercukur Sebelum Tidur” karya Joko Pinurbo. Berdasarkan hasil analisis dari puisi “Bercukur Sebelum Tidur” buatan Joko Pinurbo hingga bisa disimpulkan kalau syair ini memiliki bentuk raga serta hati style bahasa ataupun gaya bahasa salah satunya ialah memakai tutur badan selaku metafora buat penomena alam, disinilah penyair Joko Pinurbo penyampaikan laju pesatnya kemajuan pabrik dengan melalaikan kelestarian area alam sekelilingnya. Inti dari syair ini merupakan kalau tidak terdapat manfaatnya melacak kemajuan pembedahan pertambangan buat membuktikan kalau pangkal energi alam kita berlimpah sedangkan warga sedang melalaikan akibat kepada area yang terus menjadi terkiki.
EFON DAN KAKOFONI DALAM PUISI "HANYA" KARYA SAPARDI DJOKO DAMONO Muhamad Alfaridzi; Ika Mustika; Agus Priyanto
Parole : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 6 No. 1 (2023): VOLUME 6 NOMOR 1, JANUARI 2023
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/parole.v6i1.11862

Abstract

This article aims to find out the poetic aspects of efony and kakafoni in the poem "Only" by Sapardi Djoko Darmono. The background of this research is because often readers of literary works, especially poetry, cannot understand poetry as a whole because they are not able to interpret and interpret the contents in the poem. The focus of this research is on the poetic aspects of efony and kakafoni in the poem "Only" by Sapardi Djoko Darmono. The purpose of this research is to find out the poetic aspects of efony and kakafoni in the poem "Hanya" by Sapardi Djoko Darmono, so that readers of literary works, especially the poem "Hanya" by Sapardi Djoko Darmono can understand the atmosphere created and can interpret and interpret the poem. In this study, the author uses qualitative research methods through intuitive and analytical approaches. The research techniques used are: reading-listening, classification, and content analysis. The data in this study is the poem "Only" by Sapardi Djoko Darmono. The results of the analysis of the poem "Only" by Sapardi Djoko Darmono in stanzas one and two contain kakafoni, because in both stanzas it describes a situation that is not harmonious and an atmosphere of unpleasant feelings, while in the third stanza there is a unique atmosphere because it describes a mixture of the two atmospheres. , namely efony and kakafoni or a mixture. This is because the second line in the third stanza describes an atmosphere of neglect and sadness, while the first and third lines describe a pleasant atmosphere because there is a meaning of hope for the writer. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui aspek puitik secara efoni dan kakafoni dalam puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko Darmono. Adanya penelitian ini dilatarbelakangi karena seringkali para pembaca karya sastra khususnya puisi, tidak dapat memahami puisi secara utuh karena kurang mampu menafsirkan dan menginterpretasi isi yang ada didalam puisi tersebut. Fokus penelitian ini yaitu pada aspek puitik efoni dan kakafoni dalam puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko Darmono. Tujuan daripada penelitian ini dilakukan untuk mengetahui aspek puitik efoni dan kakafoni dalam puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko Darmono, agar para pembaca karya sastra, khususnya puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko darmono dapat memahami suasana yang ditimbulkan dan dapat menafsirkan juga menginterpretasi puisi tersebut.Pada penelitian ini penuis menggunakan metode penelitian kualitatif melalui pendekatan intuitif dan analitik. Teknik penelitian yang ditempuh berupa: baca-simak, Klasifikasi, dan analisis konten. Data dalam penelitian ini adalah puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko Darmono. Hasil analisis dari puisi “Hanya” karya Sapardi Djoko Darmono pada bait satu dan dua terdapat kakafoni, karena pada kedua bait tersebut menggambarkan keadaan yang tidak harmonis dan suasana perasaan yang tidak menyenangkan, sedangkan pada bait ke tiga terdapat suasana yang unik karena menggambarkan campuran kedua suasana, yaitu efoni dan kakafoni atau campuran. Hal itu disebabkan karena baris ke dua pada bait ke tiga menggambarkan suasana tak dianggap dan menyedihkan, sementara itu baris ke satu dam ke tiga menggambarakan suasana yang menyenangkan karena terdapat makna adanya harapan bagi sang penulis.

Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 8 No. 1 (2025): VOLUME 8 NOMOR 1, JANUARI 2025 Vol. 7 No. 2 (2024): VOLUME 7 NOMOR 2, MARET 2024 Vol. 7 No. 1 (2024): VOLUME 7 NOMOR 1, JANUARI 2024 Vol. 6 No. 6 (2023): VOLUME 6 NOMOR 6, NOVEMBER 2023 Vol. 6 No. 5 (2023): VOLUME 6 NOMOR 5, SEPTEMBER 2023 Vol. 6 No. 4 (2023): VOLUME 6 NOMOR 4, JULI 2023 Vol. 6 No. 3 (2023): VOLUME 6 NOMOR 3, MEI 2023 Vol. 6 No. 2 (2023): VOLUME 6 NOMOR 2, MARET 2023 Vol 6, No 1 (2023): VOLUME 6 NOMOR 1, JANUARI 2023 Vol. 6 No. 1 (2023): VOLUME 6 NOMOR 1, JANUARI 2023 Vol 5, No 6 (2022): VOLUME 5 NOMOR 6, NOVEMBER 2022 Vol. 5 No. 6 (2022): VOLUME 5 NOMOR 6, NOVEMBER 2022 Vol 5, No 5 (2022): VOLUME 5 NOMOR 5, SEPTEMBER 2022 Vol. 5 No. 5 (2022): VOLUME 5 NOMOR 5, SEPTEMBER 2022 Vol. 5 No. 4 (2022): VOLUME 5 NOMOR 4, JULI 2022 Vol 5, No 4 (2022): VOLUME 5 NOMOR 4, JULI 2022 Vol 5, No 3 (2022): VOLUME 5 NOMOR 3, MEI 2022 Vol. 5 No. 3 (2022): VOLUME 5 NOMOR 3, MEI 2022 Vol. 5 No. 2 (2022): VOLUME 5 NOMOR 2, MARET 2022 Vol 5, No 2 (2022): VOLUME 5 NOMOR 2, MARET 2022 Vol 5, No 1 (2022): VOLUME 5 NOMOR 1, JANUARI 2022 Vol. 5 No. 1 (2022): VOLUME 5 NOMOR 1, JANUARI 2022 Vol 4, No 6 (2021): VOLUME 4 NOMOR 6, NOVEMBER 2021 Vol. 4 No. 6 (2021): VOLUME 4 NOMOR 6, NOVEMBER 2021 Vol. 4 No. 5 (2021): VOLUME 4 NOMOR 5, SEPTEMBER 2021 Vol 4, No 5 (2021): VOLUME 4 NOMOR 5, SEPTEMBER 2021 Vol 4, No 4 (2021): VOLUME 4 NOMOR 4, JULI 2021 Vol 4, No 3 (2021): VOLUME 4 NOMOR 3, MEI 2021 Vol 4, No 2 (2021): VOLUME 4 NOMOR 2, MARET 2021 Vol 4, No 1 (2021): VOLUME 4 NOMOR 1, JANUARI 2021 Vol 3, No 6 (2020): VOLUME 3 NOMOR 6, NOVEMBER 2020 Vol 3, No 5 (2020): VOLUME 3 NOMOR 5 , SEPTEMBER 2020 Vol 3, No 4 (2020): VOLUME 3 NOMOR 4 , JULI 2020 Vol 3, No 3 (2020): VOLUME 3 NOMOR 3, MEI 2020 Vol 3, No 2 (2020): VOLUME 3 NOMOR 2, MARET 2020 Vol 3, No 1 (2020): VOLUME 3 NOMOR 1, JANUARI 2020 Vol 2, No 6 (2019): VOLUME 2 NOMOR 6, November 2019 Vol 2, No 5 (2019): VOLUME 2 NOMOR 5, September 2019 Vol 2, No 4 (2019): VOLUME 2 NOMOR 4, Juli 2019 Vol 2, No 3 (2019): VOLUME 2 NOMOR 3, Mei 2019 Vol 2, No 2 (2019): VOLUME 2 NOMOR 2, MARET 2019 Vol 2, No 1 (2019): VOLUME 2 NOMOR 1, JANUARI 2019 Vol 1, No 6 (2018): Volume 1 Nomor 6, November 2018 Vol 1, No 5 (2018): Volume 1 Nomor 5, September 2018 Vol 1, No 4 (2018): Volume 1 Nomor 4, Juli 2018 Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Nomor 3, Mei 2018 Vol 1, No 2 (2018): Volume 1 Nomor 2, Maret 2018 Vol 1, No 1 (2018): Volume 1 Nomor 1, Januari 2018 Vol 1, No 1 (2018): Volume 1 Nomor 1, Januari 2018 More Issue