cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
jurnalpgsd.up@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
jurnalpgsd.up@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
ISSN : 2655710X     EISSN : 26556022     DOI : https://doi.org/10.31004/jrpp.v5i1.4136
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice of teaching and learning, curriculum development, learning materials, learning models, learning methods and learning media in education.Journal of Review of Education and Teaching (JRPP) is published four times a year in March June September and December. As our commitment to the advancement of science and technology, Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) follows an open access policy that allows published articles to be available for free online without any subscription.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 4,688 Documents
MEDAN MAKNA KEADAAN JATUH DALAM BAHASA ATINGGOLA Lamadi, Rahmawati; Djou, Dakia N.; Zakaria, Ulfa
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46203

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan: (1) realisasi kata jatuh dalam bahasa Atinggola dan (2) komponen makna jatuh dalam bahasa Atinggola. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, rekam, cakap semuka, libat cakap, dan catat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mentranskripsikan data, menerjemahkan data, mengklasifikasikan data, menganalisis data dan menyimpulkan hasil analisis. Berdasarkaan hasil penelitian yang ditemukan terdapat 34 kata bermakna jatuh yang diklasifikasikan menjadi 5 bentuk yaitu, keadaan jatuh yang dialami oleh manusia, manusia dan hewan, tumbuhan, benda cair dan benda padat. Sedangkan komponen makna dibagi menjadi tujuh dimensi yaitu, dimensi subjek yang terdiri dari manusia, manusia dan hewan, tumbuhan, benda cair, benda padat, dimensi cara yaitu sengaja, tiba-tiba, alami, dimensi bentuk satu gerakan, dimensi arah gerak vertikal, horizontal, dimensi sebab halangan dan tidak ada halangan, dimensi jarak tinggi, cukup tinggi, dan sangat tinggi, dan dimensi kurun waktu satu kali dan berkali-kali. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat banyak kata bermakna keadaan jatuh yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari untuk berkomunikasi. Pada kamus Atinggola kata yang bermakna jatuh berjumlah 9 kata, dan 25 kata bermakna jatuh yang diperoleh dari responden.
TANTANGAN HUKUM DALAM KEBIJAKAN PENGEMBANGAN UMKM KABUPATEN TEGAL Taufik, Moh.; Idayanti, Soesi; Aryani, Fajar Dian
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46220

Abstract

fokus utama Pembuatan Peraturan Daerah di Bidang UMKM  adalah peningkatan akses permodalan bagi pelaku UMKM. Selama ini, banyak pelaku usaha mikro yang kesulitan mendapatkan pinjaman karena kurangnya jaminan atau ketidakpahaman terhadap mekanisme pembiayaan formal. Oleh karena itu, pemerintah  Kabupaten  Tegal  berupaya  mengatasi  kendala  ini melalui kemitraan dengan institusi finansial, baik lembaga keuangan bank ataupun non-bank, untuk menyediakan skema pendanaan agar dapat adaptif serta selaras dengan keperluan pelaku UMKM. Selain itu, penyediaan dana bergulir dan subsidi bunga kredit juga menjadi bagian dari strategi untuk meringankan beban pelaku usaha mikro. Penelitian ini merupakan Penelitian Yuridis Normatif tentang persoalan-persoalan yang menyangkut Undang-Undang  dan Peraturan penyerta lainnya tentang Pengembangan UMKM , penelitian ini bertujuan mengetahui perlunya implemantasi peraturan bupati Tegal untuk mengembangkan potensi UMKM dan dapat mengatasi kendala kendala yang ada. dalam penelitian ini menggunakan metode analisis data kualitatif yaitu yuridis normatif yang disajikan secara deskriptif. Dalam rangka menjawab tantangan hukum yang perlu dipertimbangkan oleh Pemerintah Daerah adalah mmberikan suatu formula kebijakan daerah yang dapat mengatasi kendala kendala implementasi pengembangan UMKM, yaitu kebijakan daerah yang untuk mengatasi akses permodalan , meingkatkan literasi keuangan , mengatasi birkorkasi yan rumit dan menyiapkan infrastruktur yang kuat dalam rangka pengembangan UMKM yang bisa berdaya saing ditingkat lokal nasional dan internasional.
STUDI LITERATUR CEDERA BAHU ATLET TINJU PUSAT PENDIDIKAN DAN LATIHAN OLAHRAGA PELAJAR (PPLP) PROVINSI SUMATERA UTARA: TINJAUAN TERHADAP PENYEBAB DAN PENANGANAN CEDERA Tambunan, Fauziyyah; Nainggolan, Yeremia Revaldo; Simarmata, Johan Stevan; Simatupang, Nurhayati
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46255

Abstract

Cedera bahu adalah salah satu cedera paling umum yang dialami oleh atlet tinju, terutama pada kelompok usia siswa yang berlatih di pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLP). Studi literatur ini bertujuan untuk menganalisis literatur terkait jenis, penyebab, dan penanganan cedera bahu pada atlet tinju, dengan fokus pada konteks PPLP Provinsi Sumatera Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literaur dengan mengkaji berbagai jurnal dan artikel ilmiah tentang cedera bahu. Analisis menunjukkan bahwa cedera bahu pada atlet tinju umumnya disebabkan oleh gerakan berulang, teknik yang kurang tepat, dan kurangnya program untuk mencegah cedera. Penanganan yang disarankan termasuk intervensi terapi fisik, rehabilitasi aktif dan pelatihan teknis yang benar. Studi ini merekomendasikan perlunya intervensi program khusus untuk mencegah cedera pada atlet-siswa di PPLP.
PENDEKATAN OBJEKTIF TERHADAP STUKTUR DAN UNSUR INTRINSIK DALAM NOVEL SENGSARA MEMBAWA NIKMAT KARYA TULIS SUTAN SATI Lubis, Yuliza Rahma; Sabila, Naila Nur; Sigab, Ribka Elstin; Agave, Kezia Erica; Tambunan, Septi Permai Natasya; Hakim, Muhammad Ali; Lubis, Fitriani
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46256

Abstract

Artikel ini membahas analisis struktur dan unsur intrinsik dalam novel Sengsara Membawa Nikmat karya Sutan Sati dengan menggunakan pendekatan objektif. Pendekatan objektif menekankan analisis karya sastra secara mandiri, tanpa melibatkan latar belakang pengarang maupun respons pembaca. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkap kekuatan naratif dan nilai-nilai estetik yang terkandung dalam struktur serta unsur intrinsik novel, seperti tema, alur, tokoh dan penokohan, latar, sudut pandang, serta gaya bahasa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif-deskriptif dengan teknik pembacaan tekstual dan analisis struktural. Hasil analisis menunjukkan bahwa novel ini memiliki struktur cerita yang kuat dan kohesif, didukung oleh tema utama tentang perjuangan hidup dan nilai-nilai moral yang relevan dengan kondisi sosial masyarakat Minangkabau pada masa itu. Tokoh utama, Marni dan Midun, dikonstruksi dengan karakterisasi mendalam yang menggambarkan konflik batin dan sosial secara intens. Latar tempat dan waktu disajikan secara realistis, memperkuat suasana dan makna cerita. Gaya bahasa Sutan Sati yang komunikatif dan narasi yang hidup menjadi kekuatan artistik dalam novel ini. Dengan demikian, melalui pendekatan objektif, dapat disimpulkan bahwa Sengsara Membawa Nikmat merupakan karya sastra yang memiliki kualitas struktural dan estetika yang tinggi.
KONTRIBUSI KEKUATAN OTOT LENGAN DAN KESEIMBANGAN TERHADAP HASIL LEMPAR LEMBING PADA ATLET PUTRI SEKOLAH KHUSUS OLAHRAGA (SKO) PROVINSI RIAU Safira, Sila; Henjilito, Raffly
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46257

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kontribusi kekuatan otot lengan dan keseimbangan terhadap hasil lempar lembing pada atlet putri Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Provinsi Riau. Adapun jenis penelitian ini adalah korelasi ganda. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah atlet putri Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Provinsi Riau yang berjumlah 10 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling sehingga sampel pada penelitian ini berjumlah 10 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes menolak bola medicine, stork stand, dan lempar lembing. Teknik analisa data yang digunakan adalah menghitung nilai korelasi ganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Terdapat kontribusi kekuatan otot lengan terhadap hasil lempar lembing pada atlet putri Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Provinsi Riau dengan nilai rhitung = 0,725 > rtabel = 0,632 dan nilai KD sebesar 52,56% (2) Terdapat kontribusi keseimbangan terhadap hasil lempar lembing pada atlet putri Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Provinsi Riau dengan nilai rhitung = 0,710 > rtabel = 0,632 dan nilai KD sebesar 50,41% (3) Terdapat kontribusi kekuatan otot lengan dan keseimbangan terhadap hasil lempar lembing pada atlet putri Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Provinsi Riau dengan nilai rhitung = 0,815 >  rtabel = 0,632 dan nilai KD sebesar 66,42%.
PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP KUALITAS LAYANAN UPT PERPUSTAKAAN, PENERBITAN DAN PERCETAKAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG MENGGUNAKAN METODE LIBQUAL+™ Khairunnisa, Aulia; Nelisa, Malta
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46258

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  (1) mendeskripsikan persepsi pemustaka terhadap kinerja petugas dalam melayani di UPT Perpustakaan, Penerbitan dan Percetakan Universitas Negeri Padang menggunakan metode LibQUAL+™. (2) mendeskripsikan persepsi pemustaka terhadap kemudahan akses dan kelengkapan koleksi di UPT Perpustakaan, Penerbitan dan Percetakan Universitas Negeri Padang menggunakan metode LibQUAL+™. (3) mendeskripsikan persepsi pemustaka terhadap kenyamanan dan kondisi fisik fasilitas perpustakaan di UPT Perpustakaan, Penerbitan dan Percetakan Universitas Negeri Padang menggunakan metode LibQUAL+™. Penelitian ini berjenis kuantitatif dengan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini ialah pengunjung UPT Perpustakaan, Penerbitan dan Percetakan Universitas Negeri Padang yang berjumlah 220.587 pengunjung. Sementara itu, diperoleh sampel penelitian sebanyak 100 orang responden. Pengambilan sampel ditentukan berdasarkan teknik probability sampling. Data dari penelitian ini diperoleh melalui penyebaran kuesioner/angket. Hasil penelitian menunjukkan berdasarkan pada ketiga dimensi metode LibQUAL+™ sebagai berikut: (1) dimensi Affect of Service (Kinerja Petugas Dalam Melayani) pemustaka merasa cukup puas dengan Adequency Gap (AG) dimensi bernilai positif dengan skor 0,20. Namun, nilai Superiority Gap (SG) pada dimensi ini tetap negatif yaitu sebesar -0,42. (2) dimensi Information Control (Kemudahan Akses dan Kelengkapan Koleksi) pemustaka merasa cukup puas dengan Adequency Gap (AG) dimensi bernilai positif dengan skor 0,12. Namun, nilai Superiority Gap (SG) pada dimensi ini tetap negatif yaitu sebesar -0,52. (3) dimensi Library as Place (Sarana dan Prasarana Perpustakaan) pemustaka merasa cukup puas dengan Adequency Gap (AG) dimensi bernilai positif dengan skor 0,09. Namun, nilai Superiority Gap (SG) pada dimensi ini tetap negatif yaitu sebesar -0,37. Secara keseluruhan pemustaka merasa cukup puas terhadap kualitas layanan UPT Perpustakaan, Penerbitan dan Percetakan Universitas Negeri Padang dilihat dari nilai AG yang positif namun berada pada zona toleransi, yaitu layanan dinilai sudah baik, melampaui batas harapan minimum pemustaka, namun belum melewati harapan ideal layanan yang diinginkan pemustaka.
PENGARUH KURANGNYA INFORMASI DAN BIAYA PENDIDIKAN YANG RELATIF TINGGI TERHADAP PENURUNAN JUMLAH LULUSAN SDM PENERBANGAN Purbandari, Alfirha Auliyadiqna Sugi; Dharmawan, Agung; Afriandy, Aliyah Zahra; Yuanita, Anastasia Tiara Andini; Rahman, Amin Nur; Setiawan, Archie Haidar Adhitama; Fatonah, Feti
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46259

Abstract

Seiring berjalannya waktu, jumlah lulusan sumber daya manusia (SDM) di bidang penerbangan secara signifikan mengalami penurunan. Hal ini menjadi isu utama yang menjadi perhatian serius, mengingat kebutuhan industri penerbangan yang terus berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kurangnya informasi mengenai pendidikan dan prospek karier bagi taruna lulusan sekolah kedinasan penerbangan, diiringi dengan tingginya biaya pendidikan dan biaya hidup selama menjalani masa pendidikan. Hal ini tentu saja berdampak terhadap minat dan jumlah lulusan SDM penerbangan kedepannya. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan penyebaran kuesioner kepada calon mahasiswa yang berasal dari anak sekolah menengah atas dan mahasiswa aktif di beberapa lembaga pendidikan penerbangan di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurangnya sosialisasi dan akses informasi mengenai prospek kerja di dunia penerbangan mengakibatkan rendahnya minat para calon mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di sekolah penerbangan. Selain itu, biaya pendidikan yang tinggi juga menjadi hambatan utama bagi masyarakat untuk menempuh pendidikan ini. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kedua faktor tersebut memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penurunan jumlah lulusan SDM penerbangan, sehingga diperlukan peran aktif pemerintah serta institusi pendidikan dalam menyediakan informasi mengenai prospek kerja yang komprehensif dan skema pembiayaan pendidikan yang lebih terjangkau.
PERAN MEDIA SOSIAL TIKTOK DALAM MEMBENTUK PERSEPSI MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI MEDAN TERHADAP PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA KORUPSI DI INDONESIA Gurusinga, Haikel Bremana; Siahaan, Parlaungan Gabriel; Purba, Novridah Reanti; Prasetyo, Julius Andhika; Tampubolon, Fikri Haykal; Naibaho, Hesly Irawanda; Sinaga, Randa Yosua
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46260

Abstract

Korupsi merupakan persoalan yang kompleks dan berkelanjutan, yang membutuhkan perhatian serius dari berbagai pihak, termasuk generasi muda. Media sosial seperti TikTok berperan sebagai sumber informasi telah menjadi saluran utama bagi mahasiswa dalam memperoleh berita dan opini terkait isu-isu sosial dan hukum.  Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Jumlah responden yang akan diteliti berjumlah 10 responden dari berbagai fakultas di Universitas Negeri Medan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran media sosial TikTok dalam memengaruhi persepsi mahasiswa terhadap penegakan hukum tindak pidana korupsi di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa TikTok memiliki peran signifikan dalam membentuk persepsi mahasiswa Universitas Negeri Medan terhadap penegakan hukum tindak pidana korupsi. Mayoritas responden sering terpapar konten terkait kasus korupsi, memahami berbagai sudut pandang, serta terpengaruh oleh opini atau framing dalam konten yang mereka konsumsi. TikTok juga memengaruhi cara mahasiswa menilai keadilan hukum dan meningkatkan sikap kritis terhadap pernyataan pemerintah atau aparat penegak hukum. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan bahwa TikTok tidak hanya berfungsi sebagai media hiburan, tetapi juga sebagai sarana edukasi hukum yang membentuk cara pandang generasi muda terhadap isu-isu korupsi di Indonesia.
PERAN PEMERINTAH DAN TINGKAT PENDAPATAN MASYARAKAT TERHADAP JUMLAH PENGGUNA TRANSPORTASI UDARA Fatonah , Feti; Nuriansyah, Bagas Arib; Permatasari, Chintya; Wisnuardana, Cokorda Dwija; Novitri, Elizabeth Rindi; Prasetya, Gede Arda Wedana; Praja, Havan Hakim
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46284

Abstract

Transportasi udara memiliki peran penting dalam mendukung konektivitas antarpulau di Indonesia. Namun, keterjangkauan harga tiket pesawat masih menjadi kendala bagi sebagian masyarakat, terutama di kalangan ekonomi menengah ke bawah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pemerintah dalam mengendalikan tarif angkutan udara serta kaitannya dengan kemampuan membayar (Ability to Pay) dan kemauan membayar (Willingness to Pay) masyarakat terhadap penggunaan transportasi udara. Metode yang digunakan adalah studi pustaka dengan pendekatan kualitatif, didukung oleh data kuesioner yang disebarkan kepada 30 taruna/i Politeknik Penerbangan Indonesia Curug asal Bali yang rutin menggunakan rute Jakarta–Denpasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden memahami adanya kebijakan tarif batas atas dan bawah dari pemerintah. Namun, harga tiket pada periode tertentu masih dirasa mahal. Kemampuan dan kemauan membayar masyarakat berperan penting dalam keputusan menggunakan pesawat, meskipun efisiensi waktu tetap menjadikan transportasi udara sebagai pilihan utama. Kesimpulannya, diperlukan kebijakan tarif yang lebih adaptif serta dukungan subsidi pada rute strategis guna meningkatkan aksesibilitas dan pemerataan layanan penerbangan di Indonesia.
PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN KARAKTER DISIPLIN SISWA DI KELAS XI IPS 2 MAS AL-ASY`ARIYAH MEDAN KRIO Sabila, Sabila; Tambunan, Nurhalima
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46411

Abstract

Penelitian ini bertujuan menjelaskan peran guru dalam meningkatkan karakter disiplin siswa di kelas XI MAS Al-Asy`ariyah Medan Krio. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Dalam penelitian ini yang merupakan informasi adalah kepala sekolah, guru, dan peserta didik di Kelas XI MAS Al-Asy`Ariyah Medan Krio. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran guru dalam meningkatkan karakter disiplin siswa di kelas XI MAS Al-asy`ariyah Medan Krio sudah baik karena dengan guru menjadi teladan yang disiplin bagi siswa, guru-guru sudah menampilkan dan memberikan contoh perbuatan yang baik dalam meningkatkan karakter disiplin peserta didik.