cover
Contact Name
Maryani
Contact Email
marry.tenang@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat
ISSN : 1829734X     EISSN : 26854961     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Surya Medika adalah jurnal yang diterbitkan oleh STIKes Surya Global Yogyakarta. Jurnal ini Fokus pada Ilmu Kesehatan yang meliputi: Ilmu keperawatan, kesehatan masyarakat, farmasi dan yang sebidang dengan kesehatan. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Januari dan Juli.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol. 20 No. 3 (2025)" : 9 Documents clear
Pemeliharaan Fasilitas Sanitasi dan Pengelolaan Sampah di Yogyakarta International Airport (YIA) Rulyastuti, Hanifah; Rahma, Maulidya Aulia; Arumimtiaztuti, Salma Idha; Ningsih, Yesika Adi; Andani, Yowanda Karisma; Alfareza, Muhammad Dhimas; Yoni, Rama; Kodriati, Nurul
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.980

Abstract

Latar Belakang: Sebagai pintu masuk negara, bandar udara perlu mengutamakan pemeliharaan dan pengelolaan lingkungan yang bersih dan sehat untuk menjamin penumpang merasa aman, nyaman, tertib, dan sehat selama beraktivitas. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kenyamanan, bandar udara perlu melakukan pemeliharaan sanitasi terhadap fasilitas yang ada seperti toilet, restoran, rumah makan, kantin, lounge, kafe, dan outlet. Peneliti melakukan penelitian di Bandar Udara Internasional Yogyakarta (YIA) untuk mengidentifikasi penerapan bandar udara sehat pada bagian pengelolaan sampah dan sanitasi. Metode: Penelitian kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Informan berjumlah 4 orang yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis implementasi bandara sehat menggunakan variabel pengelolaan sampah, kesadaran pengunjung, kepuasan pengunjung, menjaga sanitasi toilet dan evaluasi fasilitas sanitasi Hasil: Dari hasil penelitian yang dilakukan terdapat 6 temuan mengenai pengelolaan sampah dan fasilitas sanitasi di Bandara Internasional Yogyakarta, terdapat 2 cara pengelolaan sampah dan 3 cara pengelolaan fasilitas sanitasi, terdapat pengunjung yang kurang sadar dalam menjaga kebersihan, pengunjung merasa fasilitas kebersihan di bandara sudah baik, petugas masih banyak menemui kendala dalam menjaga toilet tetap kering. Kesimpulan: Pengelolaan sampah dan fasilitas sanitasi di YIA sudah baik, namun masih ditemukan pengunjung yang kurang menjaga kebersihan fasilitas sanitasi di YIA. Pemberian edukasi mengenai sampah dan menjaga fasilitas sanitasi di YIA dapat dilakukan melalui pemasangan poster di beberapa area bandara.
Pengaruh Senam Hamil Terhadap Kualitas Tidur Ibu Hamil Trimester III Yuniza, Yuniza; Putri, Oktariana; Tamar, Miskiyah
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1034

Abstract

Latar Belakang : Kehamilan merupakan sebuah pengalaman psikis yang dapat membuat ibu hamil mengalami banyak perubahan psikologis dan fisiologis selama kehamilan. Proses kehamilan akan mengalami banyak perubahan, dan beberapa faktor hormonal juga turut mempengaruhinya. Kebutuhan dasar ibu hamil yang paling sederhana adalah kebutuhan tidur dan istirahatnya terpenuhi. Pada trimester ketiga dan menjelang persalinan ibu hamil mengalami kesulitan dengan posisi dan waktu tidur, untuk kondisi seperti itu ibu hamil dapat melakukan relaksasi melalui olahraga yaitu senam hamil. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh senam hamil terhadap kualitas tidur ibu hamil trimester III di PMB Kustirah Kertapati Palembang. Metode : Penelitian ini dilakukan pada tanggal 14 - 27 Mei 2023 di PMB Kustirah Kertapati Palembang. Penelitian ini merupakan penelitian Pre-Eksperimental menggunakan One Group Pretest dan Posttest dengan model penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Total Sampling, dengan jumlah sampel 45 responden. Analisis data menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil : Didapatkan nilai median sebelum diberikan intervensi yaitu 8.00 dan sesudah diberikan intervensi yaitu 4.00 dengan nilai p-value 0.000 <0.05. Kesimpulan : Ada pengaruh senam hamil terhadap kualitas tidur ibu hamil trimester III di PMB Kustirah Kertapati Palembang.
Korelasi Lama Pengobatan dan Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan Minum Obat Anti-Tuberkulosis Kinanti, Ambarini Desya; Lisum, Kristina; Supardi, Sudibyo
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1166

Abstract

Latar belakang : Indonesia masih menjadi peringkat ketiga kasus TBC tertinggi di dunia, dan terdapat 8000 kasus TBC di kota Depok tahun 2019. Kasus TBC yang tinggi disebabkan karena kurangnya kepatuhan pasien TBC dalam meminum OAT. Faktor yang mempengaruhi kepatuhan ialah lama pengobatan dan juga dukungan keluarga Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan lama pengobatan dan dukungan keluarga dengan kepatuhan minum OAT pasien TBC. Metode: Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain deskriptif korelasional melalui pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Jatijajar dan Cilangkap Depok, sejak bulan April – Mei 2023. Teknik sampling menggunakan purposive dengan 61 responden yang berusia 15-54 years. Penelitian ini menggunakan kuesioner dukungan keluarga dan MMAS-8 dan dianalisis dengan Chi Square. Hasil: Sejumlah 62,3% responden patuh terhadap pengobatan yang diberikan serta 87,5% responden mendapat dukungan keluarga dengan baik. Ada korelasi yang signifikan antara dukungan keluarga dan kepatuhan minum OAT dengan nilai p adalah 0,000, akan tetapi tidak ada korelasi yang signifikan antara lama pengobatan dan kepatuhan minum OAT demgam nilai p sebesar 0,105. Kesimpulan: Dukungan keluarga memegang peranan penting selama fase pengobatan pasien TBC. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan dukungan yang diberikan keluarga selama pengobatan pasien, sehingga pengobatan bisa tuntas.  
Pola Pemberian Makan dengan Kejadian Stunting pada Balita Usia 24-59 Bulan Ningsih, Jeni Rahayu; Sutinbuk, Dedek; Asmaruddin, M. Faad
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1204

Abstract

Latar Belakang : Kejadian stunting lebih sering terjadi pada balita usia 2-5 tahun dibandingkan pada balita usia di bawah 2 tahun. Hal ini berkaitan dengan pola makan berdasarkan jenis makanan, frekuensi (jadwal) makan, dan jumlah makanan. Sesuai dengan informasi yang diberikan oleh penanggung jawab program status gizi balita (stunting) dan kader posyandu di wilayah kerja Puskesmas Sijuk, faktor utama penyebab stunting di wilayah kerja Puskesmas Sijuk adalah pola makan yang buruk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola makan dan kejadian stunting pada balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Sijuk, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung pada tahun 2024. Metode : Penelitian ini menggunakan desain kasus kontrol dengan populasi kasus sebanyak 80 balita stunting dan populasi kontrol sebanyak 517 balita yang tidak mengalami stunting. Sampel kasus terdiri dari 80 balita stunting, sedangkan sampel kontrol sebanyak 80 balita yang tidak mengalami stunting. Pengambilan sampel dilakukan dengan total sampling untuk kasus, sedangkan sampel kontrol diambil sesuai kriteria inklusi. Hasil : Penelitian menunjukkan hubungan antara pola makan dan kejadian stunting pada balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Sijuk adalah jenis makanan p-value (0,000), frekuensi (jadwal) makan p-value (0,000), dan jumlah makanan p-value (0,000). Kesimpulan : Terdapat hubungan yang signifikan antara pola makan dengan kejadian stunting berdasarkan jenis makanan, frekuensi (jadwal) makan, dan jumlah makanan.
Efektivitas Sistem Manajemen Puskesmas pada Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan di Provinsi Jawa Barat Ramadani, Selvia; Marpaung, Fadhlan Al Hafizh; Siregar, Baharuddin; Purba, Sri Hajijah
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1226

Abstract

Latar Belakang : Penerapan Sistem Informasi Manajemen Pusat Kesehatan Primer (SIMPUS) di Jawa Barat bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan melalui pengelolaan data dan pemanfaatan teknologi informasi yang lebih baik. Meskipun memiliki tujuan yang signifikan untuk meningkatkan efisiensi administrasi, akurasi rekam medis, dan kepuasan pasien, tantangan seperti infrastruktur yang terbatas, pelatihan staf yang tidak memadai, dan masalah teknis menghambat implementasinya yang optimal. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan tinjauan pustaka, mengevaluasi artikel penelitian yang diterbitkan antara tahun 2019 dan 2024 menggunakan kata kunci "SIMPUS", "efektivitas", dan "peningkatan kualitas layanan kesehatan". Analisis difokuskan pada penilaian efektivitas operasional dan teknis SIMPUS di berbagai puskesmas primer di Jawa Barat. Hasil : SIMPUS secara signifikan meningkatkan efisiensi administrasi, meningkatkan akurasi rekam medis, dan meningkatkan kepuasan pasien. Namun, potensi penuhnya hanya dapat diwujudkan dengan peningkatan infrastruktur teknologi, pelatihan staf reguler, dan pengembangan sistem yang berkelanjutan untuk mengatasi keterbatasan teknis. Kesimpulan : Studi ini menyoroti pentingnya mengintegrasikan teknologi ke dalam perawatan kesehatan primer untuk meningkatkan kualitas layanan. Mengoptimalkan implementasi SIMPUS membutuhkan penanganan tantangan infrastruktur, memberikan pelatihan berkelanjutan, dan meningkatkan fitur sistem untuk memenuhi kebutuhan layanan kesehatan secara efektif.
Perilaku Konsumsi Jajanan dan Kejadian Diare pada Anak Usia Sekolah Ispriantari, Aloysia; Ulfia, Arina Faza; Murthado, Maulana Arif
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1244

Abstract

Latar Belakang : Data SDN Sukonolo, Kabupaten Malang, pada Juni 2024 menunjukkan bahwa 36 siswa mengalami diare. Peneliti mengidentifikasi beberapa faktor penyebab, antara lain kebiasaan cuci tangan yang kurang, jajan sembarangan, tidak membawa bekal dari rumah, dan kebiasaan menerima uang saku. Berdasarkan kondisi tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola konsumsi jajanan dengan kejadian diare pada siswa SDN Sukonolo. Metode : Penelitian ini menggunakan desain korelasional dengan pendekatan cross-sectional. Sampel berjumlah 100 siswa dari total populasi 134 siswa, yang dipilih melalui teknik stratified random sampling. Variabel dependen adalah kejadian diare, sedangkan variabel independennya adalah perilaku konsumsi jajanan. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner, dan dianalisis menggunakan uji Spearman rank.  Hasil : Berdasarkan hasil analisis menunjukkan nilai p < 0.01, r = 0.957, dan tingkat signifikansi 0.05. Nilai korelasi tersebut menunjukkan hubungan yang sangat kuat antara perilaku konsumsi jajanan dengan kejadian diare. Dengan demikian, hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Kesimpulan : Terdapat hubungan yang signifikan antara pola konsumsi jajanan dengan kejadian diare pada siswa SDN Sukonolo Kabupaten Malang. Perilaku jajan tidak sehat masih cukup tinggi dan menjadi faktor utama yang meningkatkan risiko diare di kalangan siswa.
Isu Hak Asasi Manusia dalam Penanggulangan HIV: Kajian Literatur 2015-2025 Setyawan, Adhitya Chandra; Febriana, Dian Tri; Sutedja, Ade Armada; Wardana, Made Krisna
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1298

Abstract

Latar Belakang : Tantangan dalam menerapkan hak asasi manusia (HAM) dalam pencegahan HIV masih besar, ditandai dengan diskriminasi terhadap orang yang hidup dengn HIV/AIDS, ibu hamil, pekerja seks, pengguna narkoba, dan komunitas LGBTQ+. Kebijakan represif dan kurangnya partisipasi masyarakat yang terkena dampak membuat intervensi pencegahan HIV kurang efektif dan tidak inklusif. Studi ini bertujuan untuk menganalisis integrasi prinsip-prinsip hak asasi manusia dalam kebijakan HIV di Indonesia dan mengidentifikasi tantangan dan peluang dalam implementasinya untuk memastikan akses yang adil dan setara terhadap layanan. Metode : Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan menganalisis publikasi ilmiah terkait isu Hak Asasi Manusia (HAM) dalam pencegahan HIV pada periode 2015–2025. Sumber data diperoleh dari database seperti Scopus, PubMed, Google Scholar, dan ScienceDirect dengan kata kunci spesifik seperti "HIV dan Hak Asasi Manusia" dan "pengurangan bahaya". Kriteria inklusi meliputi artikel empiris atau konseptual dalam bahasa Inggris, Arab, atau Indonesia yang relevan dengan hak asasi manusia dan HIV, sedangkan analisis dilakukan secara tematik melalui pendekatan analisis konten untuk menyoroti pola, tantangan, dan rekomendasi kebijakan. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan kriminalisasi terhadap HIV justru memperburuk stigma dan menghambat akses ke layanan kesehatan, terutama bagi kelompok rentan. Sebaliknya, pendekatan berbasis hak asasi manusia yang memastikan akses yang sama dan melibatkan masyarakat telah terbukti lebih efektif dalam mengurangi tingkat penularan HIV. Pelanggaran hak asasi manusia seperti privasi, kesehatan, dan diskriminasi merupakan kendala utama, sehingga reformasi kebijakan berbasis hak asasi manusia sangat dibutuhkan. Kesimpulan : Pendekatan berbasis hak asasi manusia yang memastikan akses yang sama dan melibatkan masyarakat telah terbukti lebih efektif dalam menanggulangi HIV daripada pendekatan kriminalisasi yang justru memperburuk stigma dan menghambat layanan kesehatan.  
Dampak Pendidikan Kesehatan dan Dukungan Keluarga dalam Membentuk Sikap Anti-Rokok pada Remaja Amelia, Salsabila; Sulaeman, Sulaeman; Saputra, Rangga
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1400

Abstract

Latar Belakang : Perilaku merokok pada remaja masih menjadi permasalahan serius dalam bidang kesehatan masyarakat, terutama karena usia remaja merupakan masa transisi yang rentan terhadap pengaruh lingkungan sosial. Rokok tidak hanya memberikan dampak buruk bagi kesehatan fisik, tetapi juga memengaruhi aspek psikologis dan sosial remaja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendidikan kesehatan dan dukungan keluarga dalam membantu membentuk sikap anti-rokok pada remaja di Desa Kampung Melayu Barat RT 02/RW 02 Kabupaten Tangerang tahun 2025. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain Pre-experiment one group melalui model pre-test dan post-test dengan kelompok kontrol. Teknik Sampel: Jumlah sampel sebanyak 85 responden dan sampel penelitian adalah remaja usia 10-14 tahun, 14-16 tahun, 17-19 tahun yang dipilih menggunakan teknik total sampling.  Data dianalisis menggunakan uji normalitas, uji Kolmogrov-Sminov Test, serta uji paired t-test untuk melihat perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah intervensi. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan signifikan dalam pengetahuan remaja mengenai bahaya rokok setelah diberikan pendidikan kesehatan dengan nilai rata-rata kenaikan yang bermakna (p < 0,05). Analisis lebih lanjut menegaskan bahwa kombinasi pendidikan kesehatan dan dukungan keluarga memiliki pengaruh dalam membentuk sikap anti-rokok. Kesimpulan: Pendidikan kesehatan dan dukungan keluarga merupakan dua faktor penting yang berpengaruh secara signifikan dalam membentuk sikap anti-rokok pada remaja.
Analisis Manajemen Penyelesaian Pending Klaim Kasus Fragmentasi di RSUD Budhi Asih Putri, Rula Afrilia Padila; Iqbal, Muhammad Fuad
Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat Vol. 20 No. 3 (2025)
Publisher : STIKes Surya Global Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32504/sm.v20i3.1219

Abstract

Latar Belakang: Fragmentasi merupakan kondisi ketika pasien melakukan kunjungan rawat jalan berulang dengan diagnosis serupa dalam waktu kurang dari tujuh hari. Kasus ini sering menimbulkan masalah administratif karena sistem klaim BPJS Kesehatan menganggapnya sebagai satu episode pelayanan, sehingga berpotensi menimbulkan klaim pending. Akumulasi klaim pending ini berdampak pada keterlambatan pembayaran dan dapat meningkatkan beban keuangan rumah sakit. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed methods dengan desain explanatory sequential. Data kuantitatif diambil dari klaim pending rawat jalan periode Mei–Juli 2023 di RSUD Budhi Asih, sedangkan data kualitatif diperoleh melalui wawancara dengan petugas pendaftaran, koder, dan kepala rekam medis. Analisis dilakukan secara deskriptif serta diidentifikasi menggunakan pendekatan 5M (Man, Method, Machine, Money, dan Material). Hasil : Ditemukan 31 kasus fragmentasi dari total 444 klaim pending rawat jalan dengan pola fluktuatif, dan puncak tertinggi pada Juni 2023 sebesar 11,1%. Faktor penyebab utama meliputi kurangnya pelatihan petugas, belum adanya SOP khusus, keterbatasan fitur SIMRS, keterlambatan pendanaan tahunan, serta ketidakpatuhan pasien terhadap jadwal kontrol. Kondisi ini menyebabkan keterlambatan pembayaran klaim dan meningkatkan beban finansial rumah sakit.  Kesimpulan : Penyelesaian klaim pending dilakukan melalui peningkatan kompetensi SDM, perbaikan sistem informasi, serta penyusunan SOP dan koordinasi lintas unit. Dukungan pendanaan dan sistem digital yang berkelanjutan diperlukan agar RSUD Budhi Asih dapat menekan jumlah klaim pending dan meningkatkan efisiensi administrasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 9