cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
JURNAL PENELITIAN PERAWAT PROFESIONAL
ISSN : 27149757     EISSN : 27156885     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Penelitian Perawat Profesional merupakan sarana publikasi karya ilmiah bagi para peneliti kesehatan khususnya perawat profesional. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan oleh Global Health Science Group. Jurnal Penelitian Perawat Profesional menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian dalam lingkup keperawatan yang berfokus pada (10) pilar keperawatan, meliputi: keperawatan anak; keperawatan maternitas; keperawatan medikal-bedah; keperawatan kritis; keperawatan gawat darurat; keperawatan jiwa; keperawatan komunitas; keperawatan gerontik; keperawatan keluarga; dan kepemimpinan dan manajemen keperawatan. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan pertama kali pada Volume 1 No 1 November 2019. Jurnal Penelitian Perawat Profesional terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, dan November. Artikel penelitian yang dikirimkan ke jurnal online ini akan di-peer-review setidaknya 2 (dua) reviwer. Artikel penelitian yang diterima akan tersedia online setelah proses peer-review jurnal. Bahasa yang digunakan dalam jurnal ini adalah bahasa Inggris atau Indonesia
Articles 1,568 Documents
Kepuasan Pasien pada Pelayanan Anestesiologi di Rumah Sakit Umum Daerah Dewandana, Rizal Rizky; Susanto, Amin; Sumarni, Tri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5080

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan pasien pada pelayanan anestesiologi di rumah sakit daerah Cilacap. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Teknik sampling menggunakan accidental sampling. Teknik perhitungan pada penelitian ini menggunakan rumus slovin dengan sampel sebanyak 82 sampel. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa sebanyak 36,6% responden berada pada usia 17 – 25 tahun. Kemudian, jenis kelamin responden lebih banyak laki-laki dengan persentase sebesar 56,1%. Untuk pasien atau responden yang paling sedikit yaitu perempuan dengan persentase sebesar 43,9%. Terakhir, pendidikan responden sebagian besar responden lebih banyak pada pendidikan dasar dengan nilai persentase sebanyak 53,65%. Kepuasan pasien sebagian besar berada pada kategori puas (100%)
Description of Malnutrition and Stunting in Pediatric Patient in Sakura Ward Subardi, Arda Yunita; Yunilasari, Yunilasari; Nitroh, Nur Nida; Komarudin, Heru; Rahmanida, Nindya; Rahmadani, Putri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5133

Abstract

Malnutrition and stunting conditions in pediatric patients undergoing hospitalization also contribute to the increase in morbidity, mortality, length of treatment, and health costs. This Study aims to identify the characteristics of children with severe malnutrition and stunting in the inpatient ward of RSUD Bekasi in 2023. A descriptive cross-sectional study conducted from January to December 2023 in the Sakura inpatient ward of RSUD Bekasi. Data were collected from a total sample 343 patients based on nutrition records and reports, including patients aged 0-18 years who were hospitalized during the period in 2023. The data were then analysed to determine the proportion of malnutrition and stunting based on age, length of stay, and medical diagnosis. The result show proportion of malnutrition and stunting is highest among patients aged 0-3 years (64.8%), a length of stay ≤7 days (64.8%) being far more common than those with a length of stay >7 days (35.2%). Pediatric patients with malnutrition and stunting are in the medical diagnosis group of gastrointestinal disorders (28.6%), and respiratory disorders (20.9%). This indicates that patients with malnutrition and stunting require more attention improve their nutritional status and address complication to order to reduce the length of hospital stay.
Kondisi Kesehatan Mental Remaja Sari, Pritta Yunitasari; Sulistyowati, Endang Tri; Istiqomah, Istiqomah; Iswantingsih, Elisabeth; Nugroho, Hernawan
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5200

Abstract

Remaja adalah suatu masa perkembangan dalam diri manusia yang memiliki tiga aspek, yaitu biologis, psikologis, dan sosial ekonomi yang memiliki batasan usia 10-20 tahun. Upaya Kesehatan Remaja meliputi perkembangan positif, pencegahan kecelakaan, pencegahan kekerasan, kesehatan reproduksi, pencegahan dan pengendalian penyakit menular dan pencegahan penyakit tidak menular, gizi dan aktifitas fisik; kesehatan Jiwa; dan kesehatan remaja pada situasi krisis. Remaja juga perlu memiliki kesehatan mental dan emosional yang baik, serta kemampuan untuk mengambil keputusan yang baik dan bertanggung jawab atas tindakan mereka. Mengetahui kondisi kesehatan mental remaja di dusun Pelem, Sleman. Yogyakarta dan mengetahui karakteritik remaja yang mengalami gangguan mental di dusun Pelem, Sleman. Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Rancangan penelitian yang digunakana adalah cross sectional study atau studi potong silang dengan rancangan penelitian yang pengukuran observasi subyek hanya dilakukan satu waktu saja, Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus - Desember di wilayah dusun Pelem, Sleman. Angka kejadian remaja yang mengalami gangguan mental di dusun Pelem, Sleman sebanyak 5,7 persen dan karakteristik tidak berpengaruh terhadap kesehatan mental remaja. Mengembangkan kerjasama sekolah dan Puskesmas untuk melakukan deteksi dini kesehatan mental siswa/remaja secara berkala dan memberikan terapi kepada siswa/remaja yang mengalami masalah gangguan mental.
Efektivitas Terapi Edukasi Berbasi Teori Self -Efficacy terhadap Sikap Pengasuh Keluarga dalam Merawat Orang dengan Skizofrenia Gunawan, Indra; Restiana, Nia; Rosnawanty, Rossy; Saryomo, Saryomo
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5327

Abstract

Skizofrenia merupakan suatu gangguan mental kronis serius, yang dapat mengganggu fungsi kehidupan seseorang. Sering kali orang dengan skizofrenia sangat bergantung terhadap orang lain terutama keluarganya. Menjadi pengasuh bagi penderita skizofrenia bukanlah tugas yang mudah. Sebagian besar pengasuh keluarga mengaku tidak siap untuk menjadi caregiver orang dengan skizofreia, akibtnya mereka menunjukkan sikap negatif terhadap pasien mereka. Tujuan dari peneltian ini adalah untuk mengetahui efektivitas terapi edukasi berbasi teori self -efficacy terhadap sikap pengasuh keluarga dalam merawat orang dengan skizofrenia Desain penelitian yang digunakan pada studi ini adalah quasi-experiment dengan one group pre and posttest design. Populasi dalam penelitian ini yaitu keluarga yang memiliki anggota keluarga dengan skizofrenia sebanyak 22 orang. Teknik sampling yang diguakan adalah total sampling. Analisa data yang digunakan adalah univariat dan bivariat, Analisa bivariat yang digunakan adalah uji Wilcoxon signed-rank test. Sedangkan kuisioner yang digunakan untuk mengukur sikap pengasuh keluarga adalah kuisioner yang diadaptasi dari Finding Meaning Through Caregiving questionnaire (FMTC). Adapun hasil dari penelitia ini adalah intervensi edukasi berbasis teori self-efficacy efektif untuk meningkatkan sikap caregiver dalam melakuka perawatan terhadap anggota keluarganya dengan skizofrenia p-value (0,002).
Analisis Stres Kerja dan Burnout Syndrom terhadap Perilaku Caring pada Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap Mukaromah, Raihany Sholihatul; Rifai, Susan Irawan; Nugraha, Dedep
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5353

Abstract

Ruangan rawat inap adalah salah satu pelayanan rumah sakit yang tenaga kesehatannya rentan terkena stres kerja dan burnout syndrome. Perilaku caring adalah bagian utama dalam memberikan pelayanan keperawatan yang dapat mempengaruhi proses penyembuhan pasien. Perilaku caring tersebut dapat berubah atau turun disaat perawat tersebut sedang mengalami sebuah kondisi yang dapat mempengaruhi perilaku caring tersebut. Kondisi stres kerja dan burnout syndrom yang dialami oleh perawat akan berdampak pada penurunan kinerja perawat dalam memberikan asuhan keperawatan yang nantinya akan bisa mempengaruhi perilaku caring perawat kepada pasien. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Stres kerja dan Burnout Syndrom terhadap perilaku Caring pada Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap RSUD Umar Wirahadikusumah Sumedang. Design penelitian menggunakan deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini yaitu 189 Perawat Pelaksana dan sample yang digunakan menggunakan rumus lameshow dengan teknik simple random sampling pada 64 perawat pelaksana yang mewakili dari 8 ruang rawat inap. Instrument yang digunakan yaitu kuesioner stres kerja, burnout syndrom dan perilaku caring. Hasil Penelitian menunjukan hampir seluruhnya (89.1%) Perawat Pelaksana dengan kategori Stres kerja Sedang, hampir seluruhnya (89.1%) Perawat Pelaksana dengan kategori Burnout syndrom Sedang, hampir seluruhnya (82.8%) Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap dengan kategori perilaku caring baik. Hasil uji spearman-ranks menunjukan hubungan yang signifikan antara stres kerja dan burnout syndrom dengan perilaku caring (p=0,001 & p=0,247). Hasil tersebut menunjukan bahwa semakin baik perilaku caring perawat, maka tingkat stres kerja dan burnout syndrom perawat akan semakin menurun, dan pasien akan semakin puas terhadap pelayanan di ruang rawat inap. Rumah sakit perlu mengelola kondisi stress perawat dalam bekerja untuk mencegah terjadinya stres kronis dan sebagai self healing untuk menurunkan burnout syndrom. Perawat perlu mengembangkan sikap dan perilaku caring dalam melaksanakan pelayanan keperawatan.
Penerapan Relaksasi Hipnosis 5 Jari pada Pasien dengan Ansietas Sulistiyani, Indah; Sumiarsih, Sumiarsih; Rahmawati, Arni Nur
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5457

Abstract

Ansietas merupakan masalah kesehatan jiwa yang ditandai dengan rasa takut akan kondisi kesehatan yang dihadapi. Salah satu bentuk terapi nonfarmakologis untuk menurunkan ansietas adalah hipnosis 5 jari. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas terapi nonfarmakologi hipnosis 5 jari untuk menurunkan ansietas. Studi kasus melalui pengamatan, observasi, serta studi dokumentasi. Tn. P dengan ansietas di Puskesmas Padamara adalah peserta yang diterapkan untuk implementasi ini selama 3 hari mulai tanggal 18 November 2024 sampai 20 November 2024. Pasien mengatakan bahwa rasa cemas telah berkurang, dinilai dari observasi serta ungkapan pasien dengan nilai awal cukup meningkat, saat ini cukup menurun dan akhir cukup menurun. Perilaku gelisah awal cukup meningkat, saat ini cukup menurun dan akhir cukup menurun. Perilaku tegang awal cukup meningkat, saat ini cukup menurun dan akhir cukup menurun. Hasil studi kasus menunjukkan bahwa pasien bisa rileks setelah melakukan terapi relaksasi hypnosis 5 jari
Systematic Review: Pengaruh Pemberian Dual Task Training terhadap Keseimbangan dan Kognitif pada Lansia Rahmawati, Heni; Astriyana, Sevy; Prabandari, Fatchurrohmah Ines
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5495

Abstract

Lansia merupakan individu yang berada pada tahap akhir kehidupan, ditandai dengan adanya penurunan fisik yang memengaruhi gaya berjalan dan keseimbangan, sehingga meningkatkan risiko jatuh. Selain tantangan fisik ini, lansia juga dapat mengalami gangguan kognitif, yang ditandai dengan kesulitan dalam mengingat, berkonsentrasi, belajar dan mengambil keputusan. Untuk mengurangi risiko ini, dual task training dapat diterapkan. Dual task training adalah pendekatan latihan yang menargetkan keseimbangan dan fungsi kognitif, yang bertujuan untuk meningkatkan control keseimbangan dan kemampuan kognitif pada lansia. Tujuan: untuk menilai efektivitas dual task training terhadap keseimbangan dan fungsi kognitif pada lansia. Metode: Penelitian ini menggunakan metode tinjauan sistematis, dengan memanfaatkan basis data seperti PubMed, Medline, Proquest, SAGE, Google Scholar, dan Scopus pencarian jurnal dilakukan antara bulan September dan Oktober 2024. Jurnal yang digunakan yaitu terbitan tahun 2014-2024. Data di telaah menggunakan teknik PICO, dilanjutkan dengan seleksi jurnal menggunakan Diagram Prisma, dari pencarian didapatkan 10.037 jurnal setelah ditelaah mendapatkan 6 jurnal. Hasil: Tinjauan terhadap 5 jurnal menemukan bahwa dual task training terbukti efektif dalam meningkatkan keseimbangan dan kognitif pada lansia. Kesimpulan: Ada pengaruh pelatihan dual task training terhadap keseimbangan dan kognitif pada lansia.
Tingkat Kepuasan Pasien terhadap Pelayanan Kesehatan Yulia, Revi; Pabanne, Fatima Ura
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5502

Abstract

Kepuasan pasien merupakan penilaian terhadap baik atau buruknya kualitas pelayanan kesehatan yang diterima oleh pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat Kepuasan Pasien Terhadap Pelayanan Kesehatan Di Puskesmas Karang Rejo. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari 2025. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif pada 41 responden dengan penentuan sampel menggunakan teknik Accidental sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan. Hasil didapatkan responden sebagian besar dengan hasil sangat puas sebanyak 20 (48,8%) responden. Simpulan pada penelitian ini menunjukan bahwa tingkat kepuasan pasien sebagian besar pada kategori sangat puas maka dari itu pelayanan kesehatan yang diberikan pada pasien sudah baik dan sesuai dengan satndar pelayanan kesehatan.
Hubungan Pengetahuan dengan Perilaku Deteksi Dini SADARI pada Wanita Usia Subur Rotti, Junike Jeane; Chabibah, Ike Fitrah Atul; Atika, Sri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5538

Abstract

Praktik SADARI secara rutin merupakan aspek penting dalam tindakan deteksi dini kanker payudara. Health Belief Model (HBM) salah satu model yang dapat menjelaskan dan memprediksi individu dalam melakukan perilaku pemeriksaan payudara sendiri atau SADARI. Health Beliefe Model dibuat pada tahun 1950 oleh health training specialist, Hochbam dan Roznastak. Tujuan, Diketahui Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Perilaku Deteksi Dini SADARI Pada Wanita Usia Subur diwilayah Kerja Puskesmas Ranomuut. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional dan dilakukan sekaligus tanpa tindak lanjut, bersifat analitik dan observasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Wanita Usia Subur diwilayah Kerja Puskesmas Ranomuut 7729. Dengan menggunakan metode Slovin, peneliti menghitung jumlah sampel sebanyak 98 responden dengan menggunakan Teknik pengambilan sampel Cluster sampling. Berdasarkan hasil uji chi square angkanya P Value = 0,016 < 0.05 sehingga Ha diterima dan Ho ditolak. Hal ini bahwasannya pada saat studi, peneliti mendapati Ada Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Perilaku tetang Deteksi Dini SADARI Pada Wanita Usia Subur diwilayah Kerja Puskesmas Ranomuut. Sebagian besar Tingkat Pengetahuan dan Perilaku tetang Deteksi Dini SADARI Pada Wanita Usia Subur diwilayah Kerja Puskesmas Ranomuut berpengetahuan cukup dan berperilaku baik.
Penerapan Terapi Kelompok Terapeutik dalam Peningkatan Perkembangan Industry Anak Usia Sekolah Christian, Febri; Elisabhet, Tiveni
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v7i1.5564

Abstract

Anak usia sekolah sudah mengembangkan kekuatan internal dan tingkat kematangan yang memungkinkan mereka untuk bergaul di luar rumah. Tugas perkembangan utama pada tahap ini adalah menanamkan interaksi yang sesuai dengan teman sebaya dan orang lain, meningkatkan keterampilan intelektual khususnya di sekolah, meningkatkan keterampilan motorik halus dan ekspansi keterampilan motorik kasar. Upaya yang dapat dilakukan secara kesehatan jiwa adalah dengan membentuk dan memberikan terapi kelompok terapeutik pada anak usia sekolah untuk meningkatkan pancapaian tugas perkembangan anak usia sekolah. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah case series dengan pemberian terapi spesialis keperawatan jiwa yaitu Terapi Kelompok Terapeutik (TKT) anak usia sekolah dengan tugas perkembangan industry. Jumlah anak usia sekolah yang diberikan terapi kelompok terapeutik ini sebanyak 7 orang anak usia sekolah (6-12 tahun) beserta dengan orang tuanya (ibu). Sebaran usia peserta terapi kelompok terapeutik ini berkisar dari usia 9 – 11 tahun. Terapi kelompok terapeutik ini dilakukan selama 6 kali pertemuan dalam 1 bulan yang terdiri dari 6 sesi. Durasi pelaksanaan setiap sesi dalam terapi kelompok terapeutik selama 45-60 menit. Hasil case series ini menunjukan peningkatan perkembangan industry pada anak usia sekolah dan peningkatan respons aspek perkembangan: motoric, kognitif, Bahasa, emosi, keperibadian, moral, spiritual, dan psikososial setelah dilakukan terapi kelompok terapeutik.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 7 No 3 (2025): Juni 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 2 (2025): April 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 5 (2024): Oktober 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 4 (2024): Agustus 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 3 (2024): Juni 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 2 (2024): April 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 1 (2024): Februari 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 4 (2023): November 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 3 (2023): Agustus 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 2 (2023): Mei 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 1 (2023): Februari 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional (In Press) Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 1 (2022): Februari 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 4 (2021): November 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 2 (2021): Mei 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 1 (2021): Februari 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 4 (2020): November 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 3 (2020): Agustus 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 2 (2020): Mei 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 1 (2020): Februari 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 1 No 1 (2019): November 2019, Jurnal Penelitian Perawat Profesional More Issue