cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
codevelopmen@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
codevelopmen@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No. 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27214990     EISSN : 27215008     DOI : https://doi.org/10.31004/cdj.v2i3.2897
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5,523 Documents
PENYULUHAN KESEHATAN PRENATAL YOGA SEBAGAI PENDUKUNG KEHAMILAN SEHAT Febrianti, Rini; Yanti, Yanti; Putri, Riska Amelia; Sutrisno, Alysa Zahra
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47469

Abstract

Prenatal yoga merupakan terapi komplementer dan alternatif yang dapat mencegah atau meminimalisir terjadinya nyeri punggung pada kehamilan dan berguna dalam menstabilkan masalah fisik, pikiran, dan mental ibu hamil. Tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah prenatal yoga akan  membantu  mempersiapkan calon ibu secara fisik, mental, dan spiritual ibu dalam masa kehamilan dan menghadapi persalinan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan pada tanggal 6 - 7 Juni Tahun 2025, bertempat di RSIA Restu Ibu Padang. Kegiatan ini melibatkan 20 peserta terdiri dari ibu hamil di dalam kegiatan kelas ibu hamil, kegiatan berupa penyuluhan kesehatan dengan metode ceramah, diskusi, tanya jawab dan praktek yoga ibu hamil. Kegiatan ini diawali dengan  menggali pemahaman dan pengetahuan ibu tentang prenatal yoga dengan melakukan pre test untuk menilai pengetahuan sebelum dilakukan penyuluhan dan pelaksanaan prenatal yoga, kemudian post test sebagai evaluasi peningkatan pengetahuan setelah penyuluhan dan latihan gerakan yoga pada kehamilan. kegiatan penyuluhan dan latihan prenatal yoga ini penting dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan ibu dalam menerapkan latihan prenatal yoga secara benar. Setelah kegiatan ibu diberikan buku saku yang berisi informasi prenatal yoga dan  dan langkah – langkah gerakan yoga yang benar.
BIMBINGAN TEKNIS SEBAGAI STRATEGI PERSIAPAN SERTIFIKASI BNSP: UPAYA PENGUATAN KOMPETENSI KOGNITIF, AFEKTIF, DAN PSIKOMOTORIK BERSTANDAR NASIONAL DI PUSTAMA INDONESIA Rustendi, Endi; Karyadi, Haris; Dira, Aldi Friyatna; Syamsiah, Dede Siti; Sunarni, Sunarni; Asral, Asral
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47472

Abstract

Perubahan lanskap ketenagakerjaan akibat Revolusi Industri 4.0 menuntut tenaga kerja Indonesia untuk memiliki kompetensi yang tidak hanya berbasis ijazah, tetapi juga diakui secara profesional melalui sertifikasi. Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menjadi lembaga otoritatif dalam penyelenggaraan uji kompetensi nasional. Sebagai respons terhadap kebutuhan tersebut, PUSTAMA INDONESIA menyelenggarakan program Bimbingan Teknis (Bimtek) sebagai strategi persiapan sertifikasi dengan pendekatan pelatihan berbasis kompetensi. Kegiatan ini mengintegrasikan metode blended learning—kombinasi antara pembelajaran daring dan tatap muka—serta pendekatan experiential learning dan penyusunan portofolio berbasis unit kompetensi sesuai standar SKKNI. Peserta berasal dari berbagai latar belakang, seperti pelajar, pencari kerja, profesional, pelaku UMKM, hingga masyarakat umum, sehingga pendekatan modular dan andragogis diterapkan. Evaluasi menggunakan pre-test, post-test, observasi, dan penilaian portofolio menunjukkan peningkatan kompetensi secara signifikan di ranah kognitif (31%), afektif (30%), dan psikomotorik (28%). Temuan ini menegaskan bahwa strategi pelatihan yang dirancang secara holistik dan adaptif efektif dalam meningkatkan kesiapan peserta menghadapi uji sertifikasi. Program ini tidak hanya menjembatani kesenjangan antara pendidikan dan kebutuhan dunia kerja, tetapi juga memberikan kontribusi konkret dalam penguatan kompetensi nasional. Dengan demikian, model bimtek ini layak dijadikan praktik baik dalam pengembangan sumber daya manusia Indonesia yang kompeten, profesional, dan siap bersaing secara global.
PENGABDIAN MASYAKARAT EDUKASI GIZI SEIMBANG DAN PENTINGNYA SARAPAN SEHAT DI POSYANDU RW 15 KAHURIPAN KOTA TASIKMALAYA Kusmana, Tatang; Gundara, Gugun
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47473

Abstract

Latar Belakang: Posyandu RW 15 Kahuripan merupakan salah satu wilayah di Kota Tasikmalaya yang masih menghadapi tantangan rendahnya kesadaran anak dan remaja akan pentingnya gizi seimbang dan kebiasaan sarapan sehat. Kondisi ini berpotensi mempengaruhi status kesehatan dan prestasi belajar anak, yang diperburuk oleh kebiasaan melewatkan sarapan atau konsumsi makanan kurang bergizi. Kontribusi: Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran anak-anak usia 10–16 tahun dan kader posyandu remaja melalui edukasi langsung mengenai gizi seimbang serta praktik pembagian sarapan sehat sebagai model penerapan. Metode: Kegiatan dilakukan melalui penyuluhan gizi oleh dosen keperawatan secara tatap muka, evaluasi melalui pre-test dan post-test, serta praktik lapangan berupa pembagian menu sarapan sehat bergizi. Hasil: Terdapat peningkatan pengetahuan peserta dari 33% menjadi 86,25% setelah mengikuti edukasi dan praktik. Peserta juga menunjukkan antusiasme dalam berdiskusi dan menyusun menu sarapan sehat. Kesimpulan: Kegiatan ini menunjukkan bahwa edukasi langsung disertai praktik sederhana efektif meningkatkan pemahaman dan motivasi remaja dalam membentuk kebiasaan sarapan sehat. Kegiatan ini dapat direplikasi sebagai program promotif di tingkat posyandu remaja dan sekolah.
BUDIDAYA DAN PEMANFAATAN TANAMAN BUNGA TELANG PADA KELURAHAN KEMBANGAN SELATAN JAKARTA BARAT Sari, Ika; Mahrani, Suri; Septiani, Dwi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47475

Abstract

Kembangan Selatan merupakan salah satu kelurahan di wilayah Jakarta Barat yang memiliki berbagai usaha kecil hingga menengah. Banyak masyarakat yang menjalankan usaha di bidang perdagangan, kuliner, dan jasa. Kembangan Selatan memiliki potensi untuk terus tumbuh dalam aspek ekonomi, sosial, dan infrastruktur. Dengan berbagai potensi dan kemudahan akses, kelurahan Kembangan Selatan menjadi salah satu wilayah yang menarik untuk dijadikan tempat tinggal atau berbisnis di Jakarta Barat. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membudidayakan tanaman bunga telang dipekarangan rumah dan membuka peluang ide usaha bagi warga kelurahan kembangan selatan. Tanaman bunga telang selain bisa mempercantik pekarangan rumah bisa memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh secara herbal. Pengabdian ini memberikan pemahaman kepada masyarakat kembangan selatan bagaimana cara menanam bunga telang dari bibit dan pemanfaatan bunga telang yang baik untuk kesehatan. Setelah masyarakat mengetahui manfaat dari bunga telang, mereka dapat menjual produk dari bahan dasar bunga telang untuk dapat dikonsumsi umum sehingga meningkatkan ekonomi keluarga dan menumbuhkan ide wirausaha pada masyarakat kembangan selatan
PENGELOLAAN HOMESTAY SEBAGAI PENDAPATAN MANDIRI WARGA MASYARAKAT DI DESA WISATA AKEBAY MAITARA Ahmad, Abdul Chalid; Husen, Amran; Hasnin, Muhammad
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47476

Abstract

Sektor pariwisata adalah sektor yang dapat mendongkrak perekoniman beberapa sektor lain, misalnya industri makanan atau kuliner, transportasi dan akomodasi serta beberapa aspek lainnya misalnya  yang saling terkait misalnya aspek budaya.  Kondisi I ni dapat terlihat pada desa wisata akebay pulau Maitara. Pulau maitara saat ini dianugerahkan sebagai satu desa wisata terbaik dari kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tahun 2023. Setiap tahun adanya peningkatan wisatawan yang berkunjung. Namun kesiapan warga dalam penyediaan jasa khususnya akomodasi kepada wisatawan juga perlu ditingkatkan. Maitara sebagai destinasi wisata yang sedang berkembang, saat ini hanya tersedia ± 10 resor sebagai fasilitas akomodasi wisatawan, jumlah ini sangat minim, mengingat adanya peningkatan wisatawan. Alternatif satu-satunya adalah adanya homestay yang harus dipersiapkan warga. Namun belum semua warga memahmai karakteristik homestay dan pendapatan yang diterima. Sudah selayaknya warga masyarakat diberikan pemahaman  dengan metode penyuluhan, diskusi dan pelatihan pengelolaan homestay. Karena homestay bukan sekadar tempat tinggal sementara,namun tujuan lainnya adalah wisatawan dapat memperoleh pengalaman yang kurang lebih sama dengan aktivitas pemilik rumah, termasuk di dalamnya kearifan lokal yang melingkupi kehidupan warga. Simpulannya PKM ini sangat bermanfaat dalam memberikan wawasan pada warga dalam pengelolaan homestay serta pengelolaan pendapatan dari homestay yang disediakan.
STUDI KASUS PENGEMBANGAN EMOSIONAL DAN KOMUNIKASI PADA PENYANDANG TUNARUNGU WICARA DI SENTRA BUDI PERKASA PALEMBANG Mawardah, Mutia; Gustriani, Yella
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47477

Abstract

Sentra Budi Perkasa Palembang adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah Kementerian Sosial Republik Indonesia yang berfokus pada rehabilitasi sosial penyandang disabilitas fisik dan pengembangan kemandirian bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS). Metode yang digunakan yaitu observasi untuk melihat pengembangan emosional dan komunikasi pada penyandang tunarungu. Hasil pengabdian Masyarakat bahwa kegiatan pengembangan emosional dan komunikasi pada penyandang tunarungu wicara, khususnya subjek MZS, masih menghadapi banyak tantangan yang signifikan, terutama karena keterbatasan dalam penggunaan bahasa isyarat secara formal dan kurangnya pelatihan komunikasi sejak dini, keterbatasan dalam komunikasi menyebabkan munculnya hambatan emosional seperti frustrasi, penarikan diri, dan keengganan untuk berinteraksi sosial, terutama ketika individu merasa tidak dipahami oleh lingkungan sekitar
IMPLEMENTASI DIGITAL KATALOG DAN SIGNAGE BOX UNTUK PRODUK UMKM KWT DEWI SRI BOJONGSOANG Hendriyanto, Robbi; Hikmawati, Erna; Nugroho, Heru; Dillak, Rixard George
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47498

Abstract

Kelompok Wanita Tani (KWT) Dewi Sri 09 GBA 2 Bojongsoang, Kabupaten Bandung, merupakan komunitas perempuan pelaku UMKM yang aktif dalam memproduksi dan memasarkan hasil pertanian serta kerajinan lokal. Namun, keterbatasan dalam promosi dan penyebaran informasi produk menjadi tantangan utama dalam meningkatkan daya saing di pasar lokal maupun digital. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mendukung transformasi digital promosi produk melalui implementasi Digital Katalog dan Signage Box sebagai media komunikasi visual yang mudah diakses dan dikelola secara mandiri. Metode yang digunakan meliputi identifikasi kebutuhan, perancangan konten digital, pengembangan sistem katalog berbasis daring, serta pelatihan teknis dan pendampingan langsung kepada anggota KWT. Kegiatan telah dilaksanakan pada 3 Juni 2025 di Telkom University dengan antusiasme tinggi dari peserta. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa anggota KWT mampu memahami cara kerja sistem katalog digital dan signage box, serta dapat mengelola konten promosi produk secara mandiri. Kesimpulan dari kegiatan ini menunjukkan bahwa teknologi tepat guna seperti digital katalog dan signage box efektif dalam meningkatkan visibilitas UMKM, memperkuat identitas digital komunitas, dan menjadi model pemberdayaan perempuan berbasis teknologi di wilayah perdesaan.
TRANSFORMASI PENDIDIKAN PESANTREN MELALUI PEMBINAAN KEAGAMAAN DAN KEGIATAN KREATIF DI MA’HAD BAHRUL HUDA TUBAN MELALUI PENGEMBANGAN KOMUNITAS BERBASIS ASET (ABCD) Muarif, Moh. Syamsul; Nurcholis, Moch.; Baihaqi, Izzu Syakh Ahmad
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47796

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat di Ma’had Bahrul Huda Tuban dilatarbelakangi oleh pentingnya optimalisasi potensi internal pesantren dalam memperkuat pendidikan keagamaan dan keterampilan santri. Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan pesantren melalui pendekatan Asset-Based Community-Driven Development (ABCD), dengan menggali aset-aset lokal seperti budaya religius, kedisiplinan, sistem asrama, dan sumber daya manusia (ustadz dan pengurus) sebagai modal utama pengembangan. Metode pelaksanaan dibagi dalam lima tahapan: inkulturasi, penemuan aset, desain program, pelaksanaan prioritas, dan refleksi evaluatif. Empat program utama berhasil dijalankan, yaitu pembinaan fashohah dan tajwīd berbasis kitab At-Tajwīd al-Muyassar, kajian tematik akhlak dan fikih, pelatihan public speaking, serta pembinaan kesenian hadrah al-banjari. Hasil pelaksanaan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kualitas bacaan Al-Qurʾān, pemahaman materi akhlak dan fikih, kepercayaan diri santri dalam berbicara di depan umum, serta kemampuan seni religius. Selain itu, pendekatan ABCD terbukti mampu meningkatkan partisipasi aktif santri dan pengurus dalam merancang dan melanjutkan program secara mandiri. Kegiatan ini menunjukkan bahwa pemberdayaan berbasis aset lokal dapat menghasilkan dampak berkelanjutan, memperkuat kapasitas kelembagaan, serta membentuk karakter santri yang unggul dan mandiri.
PENDAMPINGAN PEMASARAN KREATIF DALAM MEMPERKENALKAN KUE LAMPAM SEBAGAI MAKANAN TRADISIONAL TANAH MELAYU Afriyadi, Afriyadi; Wardani, Ayu; Rahayu, Diani Sri; Anjanny, Saskya; Renbulan, Renbulan
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.47468

Abstract

Kue Lampam, kuliner tradisional khas Tanah Melayu, menghadapi tantangan untuk tetap relevan di pasar Modern yang kompetitif. Penelitian ini bertujuan merumuskan strategi pemasaran kreatif agar kue Lampam diterima sebagai produk unggulan di pasar. Metode yang digunakan mencakup wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi di Kampung Kemalai, Desa Penaga, Bintan. Hasil riset menunjukkan pentingnya inovasi pada kemasan dan Branding untuk menarik konsumen. Respon positif terhadap kemasan baru yang Modern dan praktis, serta pelatihan pemasaran digital, berhasil meningkatkan visibilitas dan penjualan. Uji coba di bazar lokal menunjukkan apresiasi konsumen terhadap rasa autentik, meski beberapa saran diberikan untuk tekstur dan kemanisan. Peluncuran produk dengan desain kemasan baru meningkatkan penjualan online dan offline, membuktikan bahwa kombinasi inovasi kemasan dan strategi pemasaran efektif mampu menarik konsumen. Studi ini menyoroti pentingnya pengembangan berkelanjutan dalam inovasi produk tradisional untuk menjaga daya saing. Evaluasi dan penyesuaian strategi pemasaran diperlukan agar produk tetap memenuhi preferensi konsumen dan bertahan di pasar yang dinamis.
PEMANFAATAN GALON BEKAS SEBAGAI POT TANAMAN OBAT KELUARGA Fanani, Mohammad; Atmanegara, Stivaniyanti; Lifchatullaillah, Endang; Legiyanti, Indra
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.43539

Abstract

Fenomena limbah botol bekas, gelas plastik, dan gallon bekas memberi inspirasi bagi masyarakat kreatif untuk dimanfaatkan lagi menjadi sesuatu yang memiliki nilai eksotik. Memilah-milah limbah botol yang setiap hari bertambah berkontribusi pada pencemaran lingkungan, oleh karenanya masyarakat dihimbau untuk turut serta memikirkan pengurangan dampak lingkungan yang akan terjadi. Diketahui bersama bahwa limbah dari botol plastik merupakan limbah yang dikatakan sebagai limbah anorganik dengan wujud padat yang akan sulit teruraikan, karena bahan yang digunakan adalah  berupa bahan non-hayati atau bahan kimia. Masalah pengelolaan limbah botol plastik atau gallon bekas air mineral yang dapat dibagi menjadi tiga, yaitu  Reduce, Reuse, dan Recycle. Peneliti turut serta untuk menerapkan konsep 3 R tersebut dan turut berkontribusi dengan kegiatan yang dapat mengurangi jumlah limbah botol dan gallon bekas yang telah menjadi masalah di lingkungan, serta sirkular ekonomi serta turut menjaga keseimbangan ekosistem di lingkungan, Adapun kegiatan yang dilakukan dengan mengelola kembali (Reuse) limbah galon menjadi barang yang memiliki nilai ekonomis dalam bentuk pot tanaman obat bagi keluarga di sekitar perumahan Jember Permai 3 Kecamatan Sumbersari.Target luaran yang dicapai dari penelitian ini adalah dihasilkannya publikasi ilmiah dalam jurnal nasional ber-ISSN dan HAKI.