cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,015 Documents
Pelatihan Pemanfaatan Teknologi Informasi Pada Praktek Dokter Bersama Patimura – Kota Jambi Untuk Meningkatkan Produktivitas Kerja Suratno, Tri; Aryani, Reni; Abidin, Zainil; Noverina, Yolla; Ilham, Mohamad; Listiani Safitri, Devi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6093

Abstract

Klinik Praktek Dokter Bersama Patimura menghadapi kendala dalam operasional harian, khususnya dalam pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), karena sebagian besar proses administrasi dan pengelolaan data masih dilakukan secara manual. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kapasitas pegawai klinik dalam penggunaan TIK guna menunjang efisiensi kerja. Metode pelaksanaan menggunakan pendekatan blended learning, yang memadukan pembelajaran daring melalui Google Classroom dan sesi tatap muka untuk praktik langsung. Sebelum pelatihan, dilakukan observasi dan wawancara guna mengidentifikasi kebutuhan dan menyusun materi pelatihan. Evaluasi dilakukan melalui pretest dan posttest, serta observasi dan kuesioner umpan balik. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada kompetensi peserta, di mana peserta dalam kategori kemampuan “baik” meningkat dari 16,7% (pretest) menjadi 66,7% (posttest), dan tidak ada lagi peserta yang berada pada kategori “kurang”. Simpulan dari kegiatan ini adalah bahwa pelatihan berbasis blended learning terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan TIK pegawai, serta berdampak positif terhadap efisiensi dan produktivitas kerja di Klinik Praktek Dokter Bersama Patimura.
Optimalisasi Penggunaan AI untuk Penyusunan Karya Tulis Ilmiah secara Efisien Purba, Pratiwi Bernadetta
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6095

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan melatih mahasiswa PSDKU Universitas Pattimura di Kabupaten Kepulauan Aru dalam pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan (AI), khususnya aplikasi ChatGPT, sebagai alat bantu penulisan karya ilmiah. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini meliputi sosialisasi secara langsung melalui penyampaian materi, simulasi praktik menggunakan perangkat pribadi peserta, sesi diskusi interaktif, serta evaluasi melalui angket respons peserta. Kegiatan ini diikuti oleh 73 mahasiswa dari berbagai program studi yang berlangsung selama satu hari. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa 93% peserta menilai kegiatan ini sangat bermanfaat dan 90% menilai penyampaian materi oleh narasumber sangat baik. Seluruh peserta menyatakan materi mudah dipahami, ChatGPT mudah digunakan, serta waktu pelaksanaan sudah memadai. Selain itu, 89% peserta menyatakan perlunya pelatihan lanjutan guna meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka dalam menggunakan AI untuk penulisan akademik. Simulasi dan diskusi memberikan pengalaman praktis yang meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa dalam memanfaatkan teknologi AI secara efektif. Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa pelatihan penggunaan ChatGPT dalam penulisan karya ilmiah secara signifikan membantu meningkatkan kemampuan akademik dan literasi digital mahasiswa. Oleh karena itu, disarankan untuk mengembangkan pelatihan lanjutan serta modul pembelajaran yang lebih komprehensif demi optimalisasi pemanfaatan teknologi AI di lingkungan akademik.
Pendampingan Penilaian Kompetensi Jabatan Asn Terhadap Peningkatan Pelayanan Publik Dalam Transformasi Digital Suparna, Putu; Listiyani, Komang Laras; Sulistya Dewi, Putu Amanda; Wedananta, Kadek Adyatna
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6097

Abstract

Transformasi digital dalam sektor publik menuntut adaptasi yang cepat terhadap teknologi, namun banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) yang masih kekurangan keterampilan digital yang mumpuni, yang berdampak pada kualitas dan efisiensi pelayanan publik. Program pendampingan yang terstruktur dan berkelanjutan terbukti dapat meningkatkan kompetensi ASN digital, meskipun masih terdapat kendala seperti keterbatasan sarana dan prasarana, serta sikap penolakan terhadap perubahan dari ASN yang lebih senior. Pengabdian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengembangan kemampuan ASN digital melalui pendampingan yang berkelanjutan, dengan fokus pada peningkatan kompetensi teknologi dalam mendukung transformasi pelayanan publik digital. Pengumpulan data ini dilakukan dengan cara observasi dan observasi dalam program pelatihan yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), dengan pendampingan sebagai teknik pengabdian. Data tambahan diperoleh dari kajian literatur dan analisis dokumen terkait kebijakan serta praktik pelatihan kompetensi digital di sektor publik. Hasil pengabdian ini menekankan pentingnya pengembangan kompetensi ASN digital untuk mendukung transformasi digital dalam sektor publik. Pendampingan yang efektif adalah kunci untuk mengatasi hambatan yang ada dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di era digital. Selain itu, hasil pngabdian ini menunjukkan bahwa investasi dalam kemampuan digital ASN tidak hanya meningkatkan kinerja individu, tetapi juga berdampak positif pada keseluruhan sistem pelayanan publik.
Implementasi Pendidikan Kerohanian Islam Dalam Membentuk Akhlak Remaja Di Pencak Silat Psht Cabang Bekasi Sugiyantoro, Sugiyantoro; Ghofur, Abdul
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6098

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sistem Pendidikan dan pembelajaran di PSHT, untuk mengetahui sistem Pendidikan yang terkandung dalam materi kerohanian islam Psht dan Untuk mengetahui penerapan pendidikan kerohanian terhadap remaja PSHT Cabang Bekasi. Pengabdian ini merupakan pengabdian yang menggunakan penelitian kualitatif, merupakan pengabdian untuk mengeksplorasi dan memahami makna yang oleh sejumlah individu atau kelompok orang yang di anggap berasal dari masalah social atau kemanusiaan, dan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dan dalam mengumpulkan data pengabdi menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu teknik observasi, wawancara, dan dokumen. Hasil pengabdian ini menunjukan bahwa Penerapan Pendidikan Kerohanian Islam di PSHT ada suatu bentuk ajaran pendidikan kerohanian islam dan ajaran ini sangatlah penting bagi setiap warga PSHT karena rohani yang berada di dalam setiap jiwa seseorang apabila tidak di kasih makan atau siraman nilai-nilai ajaran pendidikan islam akan menjadi keras dan akan menjadikan orang yang tidak mempunyai adab dan akhlak. Simpulannya di dalam organisasi Pencak Silat PSHT Cabang Bekasi memiliki sistem pendidikan dan pembelajaran yang dilakukan dari berbagai macam-macam tingkatan dari usia dini, SD, SMP, SMA, Perguruan tinggi sampai usia lanjut, pendidikan dalam Organisasi PSHT itu tidak hanya mengajarkan pendidikan jasmani tetapi juga mengajarkan pendidikan rohani dan kebatinan yang di sebut Ke SH an untuk agar remaja di PSHT lebih bertakwa kepada Allah SWT, dan penerapannya dalam pendidikan kerohanian islam dikegiatan pencak silat PSHT Cabang Bekasi dilakukan dalam 3 kali latihan atau pertemuan dan pelatih selalu menekankan kepada warga PSHT sebelum melakukan latihan selalu shalat terlebih dahulu, sebelum berangkat izin, pamit dan salaman sama orang tua atau orang yang berada di rumah, apabila saat sampai tempat latihan maupun sebelum pulang salaman sesama saudara PSHT dan pelatih.
Pelatihan REKANTIK (Reduksi Limbah Kertas dan Plastik menjadi Produk Cantik) di Panti Asuhan Darul Aitam Medan Zawani, Arina; Widayati, Ayu; Sara, Buge; Nadia, Dinda; Nadira, Dinda; Nabila, Elviza; Nuradhilah, Nuradhilah; Ramadhani, Rahmah; Hasibuan, Rofikah; Dahlia, Wanti; Syamsuyurnita, Syamsuyurnita
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan REKANTIK (Reduksi Limbah Kertas dan Plastik menjadi Produk Cantik) merupakan program edukatif dan keterampilan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan kepada Anak-anak Panti Asuhan Darul Aitam Medan. Kegiatan ini difokuskan pada pengolahan limbah kertas dan plastik menjadi produk cantik bernilai guna dan estetika, seperti tas, dompet, buket bunga, dan wadah serbaguna. Metode pelatihan dilakukan secara partisipatif dan praktik langsung, dengan pendekatan yang menyenangkan dan mudah dipahami oleh peserta. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar, ditandai dengan partisipasi aktif anak-anak dalam setiap sesi. Respon peserta terhadap pelatihan sangat positif ditandai dengan mereka menunjukkan antusiasme tinggi serta ketertarikan untuk terus mengembangkan keterampilan daur ulang ini secara mandiri. Hasil pelatihan tidak hanya meningkatkan kreativitas dan keterampilan teknis peserta, tetapi juga menumbuhkan kepedulian terhadap pengolahan sampah rumah tangga. Pelatihan REKANTIK membuktikan bahwa pendekatan edukatif yang tepat dapat memberikan dampak positif terhadap pemberdayaan anak panti asuhan sekaligus mendukung upaya pelestarian lingkungan.
Pelatihan Pembuatan Pupuk Kompos Biochar dan Penggunaannya Dalam Budidaya Tanaman Bernilai Ekonomi di Desa Amol Taena, Werenfridus; Djata Ndua, Natalia Desy; Binsasi, Yeremias; Pakaenoni, Gonsianus; Klau, Anggelina Delviana; Nino, Jefrianus; Dety Lestari, Anastasia Kadek
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6102

Abstract

Pertanian lahan kering di Kecamatan Miomafo Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara, masih didominasi oleh praktik tebas bakar dan penggunaan pupuk anorganik, yang berdampak pada degradasi tanah dan penurunan produktivitas secara berkelanjutan. Disisi lain, pekarangan rumah tangga petani belum dimanfaatkan secara optimal untuk budidaya tanaman bernilai ekonomi, sementara keterampilan petani dalam mengelola limbah pertanian masih terbatas. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, dilakukan pelatihan dan pendampingan pembuatan pupuk kompos biochar serta penerapannya pada budidaya tanaman pekarangan seperti jeruk. Kegiatan dilaksanakan secara bertahap melalui sosialisasi, pelatihan teknis, pendampingan lapangan, serta monitoring dan evaluasi, yang melibatkan lima kelompok tani di Desa Amol. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pelatihan ini berhasil berhasil meningkatkan pengetahuan dan keterampilan 25 orang petani dalam mengolah limbah organik menjadi pupuk ramah lingkungan. Peserta juga mampu mengaplikasikan pupuk kompos biochar dalam budidaya tanaman bernilai ekonomi di pekarangan yakni untuk pepaya dan tanaman jeruk sebanyak 57 pohon. Petani mengharapkan pelatihan yang sama untuk seluruh anggota kelompok dan masyarakat umum di Desa Amol sehingga dapat mendorong kemandirian dan peningkatan pendapatan masyarakat melalui pemanfaatan pekarangan secara produktif dan berkelanjutan.
Peningkatan Kompetensi Digital Guru dalam Pembuatan Modul Tahsin Berbasis Flipbook di RA Al-Ashfia Anindya, Sahla Nur; Santoso, Hudi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6104

Abstract

Perkembangan teknologi di era digital menuntut guru memiliki kompetensi digital yang memadai untuk mendukung proses pembelajaran yang interaktif dan inovatif. Namun, hasil survei di RA Al-Ashfia Sukabumi menunjukkan bahwa 75% guru belum mengenal atau menggunakan aplikasi digital, khususnya Canva, dalam proses mengajar. Hal ini menyebabkan pembelajaran tahsin Al-Qur’an masih bersifat konvensional, kurang menarik, dan berdampak pada rendahnya motivasi belajar peserta didik. Oleh karena itu, tujuan dilakukan kegiatan pengabdian untuk meningkatkan kompetensi digital guru di RA Al-Ashfia Sukabumi dalam pembuatan modul tahsin berbasis flipbook menggunakan aplikasi Canva. Kegiatan menggunakan model ADDIE dan mencakup tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan guru menggunakan Canva, serta terciptanya modul digital tahsin yang interaktif. Modul ini terbukti efektif dan diterima baik oleh peserta didik dan orang tua. Inovasi ini menjadi solusi praktis dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Al-Qur’an di tingkat PAUD.
Membangun Komunikasi Bisnis yang Efektif: Kunci Sukses dalam Berwirausaha Rahayu, Fatik; Hermawan, Asep; Yudhaputri, Egabetha Amirah; Oktaviani, Ayu Aulia; Wijanarko, Faiq Raihan; Wijanarko, Khansa Fara
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6105

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan ketrampilan tentang bagaimana strategi membangun komunikasi bisnis yang efektif bagi siswa Sekolah GCNI, Purwakarta. Komunikasi merupakan hal penting yang ikut menentukan keberhasilan sebuah Bisnis. Komunikasi bisnis bisa dikelompokkan menjadi komunikasi internal dan komunikasi eksternal. Komunikasi internal dilakukan pihak organisasi dengan stakeholder internal seperti komunikasi vertikal dari atasan ke bawahan atau sebaliknya dan komunikasi horizontal antar karyawan. Komunikasi eksternal dilakukan pihak organisasi dengan stakeholder eksternal mulai dari pemasok, konsumen, saluran distribusi, mitra kerjasama dan Pemerintah. Dengan kemampuan dan ketrampilan komunikasi bisnis ini diharapkan para siswa Pesantren CGNI Purwakarta, mempunyai bekal dalam mempersiapkan diri menjadi pelaku usaha yang sukses dalam bisnisnya. Kegiatan PKM dilakukan dengan metode pendidikan, pelatihan, diskusi dan praktik komunikasi. Observasi awal menunjukkan Sebagian besar siswa Sekolah GCNI belum memahami konsep komunikasi bisnis dengan baik. Target luaran dari kegiatan PKM ini adalah meningkatnya pengetahuan dan ketrampilan peserta berkaitan dengan membangun komunikasi bisnis yang efektif. Hasilnya terdapat perbedaan pemahaman dan kemampuan menerapkan konsep komunikasi bisnis yang efektif, sebelum dilakukan PKM dan setelahnya. Hal ini dapat dilihat dari hasil pengolahan data yang menunjukkan nilai rata-rata pemahaman dan ketrampilan menerapkan konsep komunikasi bisnis yang meningkat. Demikian juga saat diberikan soal kasus komunikasi bisnis, siswa dapat menyelesaikan masalah dengan baik. Mereka secara kelompok juga dapat mempraktikkan komunikasi bisnis yang efektif dalam menyelesaikan masalah yang dihadapi baik dengan stakeholder internal maupun eksternal. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kegiatan PKM dengan tema meningkatkan kemampuan komunikasi bisnis untuk siswa di Sekolah CGNI Purwakarta berhasil mencapai tujuannya.  Pemahaman dan ketrampilan tentang bagaimana strategi membangun komunikasi bisnis yang efektif sudah dikuasai dengan baik oleh siswa Sekolah GCNI, Purwakarta.     
Literasi Media Sosial Untuk Siswa Sebagai Solusi Hoaks Dan Kenakalan Remaja Siahaan, Febri Sari; Rismanto, Caesar; Azis, Nur; Semuel, Semuel; Kade Birawan, I Gusti; Suhartono, Suhartono; Hidayat, Rahmat; Purnawan, Lesna; Sutomo, Sutomo
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6107

Abstract

Perkembangan teknologi informasi, khususnya media sosial, membawa dampak signifikan terhadap pola interaksi sosial remaja sekaligus menimbulkan tantangan berupa penyebaran hoaks dan perilaku kenakalan digital. Rendahnya literasi media sosial di kalangan siswa SMA meningkatkan kerentanan terhadap informasi tidak terverifikasi yang berpotensi memengaruhi pola pikir dan perilaku sosial. Penelitian pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan literasi media sosial siswa SMAN 27 Kabupaten Tangerang dengan fokus pada kemampuan identifikasi, verifikasi, dan sikap kritis terhadap informasi di media sosial. Metode yang digunakan adalah penyuluhan partisipatif dengan 100 peserta, serta kolaborasi dengan aparat kepolisian untuk edukasi aspek hukum penggunaan media sosial. Materi meliputi definisi literasi media sosial, identifikasi hoaks, dampak penyebaran informasi palsu, dan etika bermedia sosial. Hasil menunjukkan peningkatan pemahaman dan kesadaran kritis siswa dalam memverifikasi informasi serta sikap bertanggung jawab dalam bermedia sosial. Keterlibatan aparat kepolisian memberikan wawasan tambahan terkait aspek hukum dan konsekuensi penyebaran hoaks. Simpulan menegaskan efektivitas penyuluhan dalam membangun literasi media sosial yang komprehensif guna mendukung pembentukan generasi muda yang cerdas, kritis, dan bertanggung jawab dalam penggunaan teknologi digital.
Tranformasi Kreatif AI Menggunakan Canva dalam Pembuatan Gambar Inovatif bagi Anak Asuh Yayasan As-Syamsuriah Septiani, Noer Azni; Hardiyan, Hardiyan; Fridayanthie, Eka Wulansari; Kusumaningrum, Aliffah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6109

Abstract

Pelatihan Transformasi kreatif artificial intelligence (AI) di pengabdian Masyarakat menggunakan Canva memberikan pengaruh baik pada kemampuan anak asuh Yayasan As-Syamsuriah dalam pembuatan gambar inovatif. Pelatihan pengabdian masyarakat ini bertujuan memberikan keterampilan dan wawasan baru, bagaimana membuat gambar yang inovatif dan menarik dengan AI menggunakan canva. Keterampilan menggambar merupakan salah satu hal penting dalam pembelajaran untuk anak-anak. agenda pelatihan ini meliputi praktek penggunaan AI dalam Canva untuk membuat atau merancang gambar yang berkualitas, dan juga gambar yang inovatif. Metode yang diimplementasikan berupa sesi workshop, sesi praktik secara langsung, dan Latihan untuk mengevaluasi kemampuan anak-anak dalam menerapkan ilmu yang diperoleh. Hasil dari pengabdian masyarakat untuk anak asuh Yayasan As-Syamsuriah ini memperlihatkan adanya pengembangan yang cukup besar dalam kualitas pengetahuan anak-anak tentang pembuatan gambar inovatif artificial intelligence(AI)dengan menggunakan canva, meningkatkan kemampuan dan kreativitas anak-anak. Dengan adanya acara ini berharap bisa membuat model pelatihan yang berkelanjutan agar dapat memberikan partisipasi positif tentang ekspansi keahlian anak-anak dalam membuat gambar AI dengan canva.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue