cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,015 Documents
Melly bit sebagai Antianemia di Lingkungan Desa Laut Dendang, Kec. Percut Sei Tuan, Deli Serdang Nurpermatasari, Adhisty; Faisal, Ahmad Purnawarman; Ernoviya, Ernoviya
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Buah bit memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Kandungan betasianin pada buah bit bermanfaat sebagai anti kanker, karena zat tersebut dapat menghancurkan sel tumor dan kanker. Bit kaya vitamin C diprediksi dapat mencegah anemia. Anemia yang merupakan salah satu masalah kesehatan global dimana kadar hemoglobin lebih dari normal, dan menurut data Dinas Kesehatan Sumut anemia memiliki prevalensi 15-39%. Pengabdian masyarakat ini menjelaskan manfaat buah bit yang kaya zat dan senyawa yang terbukti memiliki manfaat sebagai antianemia. Metode yang digunakan yaitu metode pemberdayaan masyarakat partisipatif dengan model Particatory Rural Appraisal (PRA) dengan pre dan post test, sosialisasi dan penyuluhan tentang manfaat bit serta demonstrasi pembuatan. Hasil pengabdian masyarakat ini ditandai dengan kategori pengetahuan yang cukup naik signifikan dari 26,7% menjadi 93,3%.
NAL Penyuluhan Permendagri Tentang Lembaga Adat Desa di Desa Pledo Kabupaten Flores Timur Wini Ngele, Rivaldo Putra; Tokan, Frans Bapa
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.3776

Abstract

Desa Pledo merupakan salah satu Desa di Kabupaten Flores Timur yang sangat menjujung tinggi nilai dan tradisi budayanya. Namun akses para pemangku adat dalam program perencanaan pembangunan desa sangat lemah dan kurang diperhitungkan karena belum ada suatu lembaga sosial desa sebagai wadah untuk menggalang aspirasi dan perjuangan mereka. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan penyuluhan Permendagri No. 18 Tahun 2018 tentang Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) dan Lembaga Adat Desa (LAD) terhadap Pemerintah dan Masyarakat Desa Pledo, Kabupaten Flores Timur. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi penyiapan materi, pelaksanaan serta evaluasi dan monitoring. Hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa Pemerintah Desa, Tokoh Masyarakat dan Masyarakat desa telah memperoleh pengetahuan tentang regulasi Permendagri No.18 tahun 2018 tentang Lembaga Kemasyarakatan Desa dan Lembaga Adat Desa. Secara keseluruhan kegiatan penyuluhan telah berjalan sesuai rencana awal yakni untuk  membangun kesedaran kritis Pemerintah desa dan warga desa Pledo tentang pentingnya menghadirkan Lembaga Adat Desa dalam mendukung pelesetarian budaya masyarakat desa.
Literasi Media Edukasi dan Peningkatan Branding Berbasis Website pada TK ABA Perumnas Condongcatur Cahyono, Nuri; Baita, Anna; Pramudya Hidayat, Muhammad Rifqi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4043

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini berfokus pada peningkatan literasi media edukasi dan branding berbasis website di TK ABA Perumnas Condongcatur. Langkah awal melibatkan pembuatan website dengan domain tkabapcc.sch.id, yang dirancang untuk meningkatkan visibilitas dan citra lembaga di dunia digital. Selanjutnya, diadakan pelatihan bagi staf sekolah tentang operasional website, sehingga mereka mampu mengelola dan memperbarui konten secara mandiri. Selain itu, pengadaan media edukasi dalam bentuk worksheet berbasis Montessori diterapkan untuk meningkatkan kreativitas dan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran. Tahap akhir kegiatan PKM ini melibatkan partisipasi aktif siswa dalam penggunaan worksheet yang didampingi oleh guru. Evaluasi menunjukkan bahwa website telah mulai berfungsi sebagai media branding yang efektif, meskipun masih diperlukan peningkatan dalam strategi pemasaran digital untuk mencapai audiens yang lebih luas. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa pengembangan website dan inovasi dalam media pembelajaran dapat mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan branding lembaga, yang pada akhirnya memperkuat posisi TK ABA Perumnas Condongcatur di masyarakat.
Program Edukasi Probiotik di PT Yakult untuk Meningkatkan Kesehatan Anak dan Remaja Ulandari, Komang; Sariani, Ni Luh Putu
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4239

Abstract

Masalah kesehatan pencernaan pada anak dan remaja seringkali diabaikan, padahal dampaknya sangat penting terhadap pertumbuhan dan perkembangan mereka. Probiotik, sebagai mikroorganisme hidup yang bermanfaat, dapat membantu menjaga keseimbangan mikrobiota usus dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Program edukasi probiotik ini dipilih karena pentingnya meningkatkan pemahaman tentang manfaat probiotik dan cara penggunaannya. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan peserta mengenai probiotik dan kesehatan pencernaan melalui edukasi yang efektif. Metode pengabdian meliputi presentasi materi, demonstrasi produk, dan diskusi interaktif, diikuti oleh 50 peserta yang terdiri dari anak-anak dan remaja. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pengetahuan yang signifikan, dengan rata-rata nilai pre-test naik dari 26 poin menjadi 90 poin pada post-test, dan median nilai meningkat dari 20 poin menjadi 100 poin. Peningkatan ini menggambarkan keberhasilan program dalam meningkatkan pemahaman peserta tentang probiotik. Hasil ini menegaskan pentingnya program edukasi ini sebagai langkah efektif dalam memperbaiki pengetahuan kesehatan pencernaan di kalangan anak dan remaja.
Training of Canva-Based Learning Media Usage Idarianty, Idarianty; Yusraini, Yusraini; fahri, Ismail; Ramadhano, Yanri; Afifah, Yuliana; Fikri, Ahmad; Hasirah, Hasirah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.5301

Abstract

Canva is a text-centric graphic design program frequently utilized for presentation materials. The implementation of the Canva application can assist and educate students in facilitating the creation of effective presentation materials. This community service initiative was conducted at the Al-Mujaddin Islamic Institute in Sabak, West Tanjung Jabung, Jambi, Indonesia, which has not fully utilized Canva. This community service initiative aims to train lecturers and students in enhancing their skills in developing effective presentation materials via Canva. This activity commences with the presentation of materials to the service participants, followed by training on how to produce presentation materials using Canva. Through presentation training and the use of the Canva application, lecturers and students are anticipated to effectively use these skills in the learning process of subjects necessitating technology-mediated presentations and to utilize presentation training appropriately. Prior to the training, many participants were unaware of the diverse features and advantages of the Canva application. Following the training, participants expressed satisfaction with their experience using Canva and acquired new knowledge and skills applicable to students. The utilization of the Canva application by participants is highly advantageous, enhancing interest, engagement, and self-assurance, which subsequently fosters creativity and comprehension of the subject matter. Recommendations entail offering professional development opportunities for professors and students, as well as delivering feedback to enhance the utilization of Canva in the classroom. This seminar highlights the potential of technology, namely the integration of Canva in educational settings, to improve motivation, creativity, and teamwork.
Psikoedukasi Manajemen Stres Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Ibu Rumah Tangga Di Desa Limbang Jaya II Kabupaten Ogan Ilir Cherina, Nabila Andien; Itryah, Itryah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan di Desa Limbang Jaya II, Kabupaten Ogan Ilir, bertujuan untuk mengendalikan dan mengelola stres. Program ini dirancang untuk membantu peserta mengenali penyebab stres serta memahami berbagai teknik pengelolaannya, sehingga mereka dapat lebih efektif mengatasi stres dalam kehidupan sehari-hari daripada terjebak dalam tekanan yang berlebihan.Metode yang diterapkan dalam program ini adalah psikoedukasi melalui pendekatan experiential learning, yang memungkinkan peserta belajar secara interaktif dan berbasis pengalaman. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa peserta mengalami peningkatan kesejahteraan emosional, memperbaiki hubungan interpersonal, serta meningkatkan produktivitas. Program ini memberikan dampak positif bagi individu, keluarga, dan komunitas secara keseluruhan, sehingga disarankan untuk diperluas agar dapat menjangkau lebih banyak ibu rumah tangga.
Peningkatan Literasi Digital Pada Anak dan Remaja Dalam Penggunaan Internet Sehat dan Aman Simangunsong, AgustinaS; Eviyanti Br Barus, Eviyanti Br Barus; Hasugian, Penda Sudarto; T, Eliska; N, Anisa
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anak-anak dan remaja sering kali tidak menyadari pentingnya melindungi data pribadi saat menggunakan Internet. Akses terbuka ke berbagai platform daring berarti anak-anak dan remaja mudah terpapar konten yang tidak sesuai dengan usia. Tanpa pemahaman yang baik tentang cara mengakses dan memproses informasi penting, kita mungkin tetap terjebak dalam ekosistem informasi yang tidak sehat. Tujuan dari penelitian adalah untuk meningkatkan kompetensi digital anak-anak dan remaja terkait penggunaan internet yang sehat dan aman. Di era digital, mengakses informasi melalui internet sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Namun, kurangnya keterampilan digital dapat menimbulkan risiko seperti penyebaran informasi palsu, perundungan siber, dan pelanggaran privasi. Metodologi yang digunakan untuk mengatasi masalah rendahnya literasi digital di kalangan anak-anak dan remaja menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu pendekatan campuran yang terdiri dari wawancara mendalam dengan siswa, orang tua dan guru, untuk menilai tingkat literasi digital yang ada. Tujuannya untuk mendapatkan dan mempertahankan perspektif yang lebih luas. Melalui diskusi kelompok terfokus dengan remaja, untuk menentukan pola penggunaan internet dan persepsi risiko yang terkait dengan dunia maya. Pendekatan kuantitatif, yaitu mengukur tingkat kompetensi digital anak-anak dan remaja sebelum dan sesudah pelaksanaan program pelatihan. Program intervensi yang akan dilaksanakan akan mencakup pelatihan dan lokakarya yang mencakup berbagai aspek literasi digital, termasuk keamanan siber, etika internet, dan pendidikan media. Setelah berpartisipasi dalam program literasi digital, banyak peserta menjadi lebih berhati-hati dalam berbagi informasi pribadi secara daring. Hasil survei menunjukkan 85% perubahan positif dan pengurangan perilaku negatif seperti perundungan siber dan pelaporan konten yang tidak pantas.
Penyajian Laporan Keuangan Entitas Berorientasi Nonlaba di Yayasan Holi’ana’a Abram Dela Sakti Waruwu; Adil Setia Gea; Endang Wijayanti Mendrofa; Gloria Zefita Kristiani Zebua; Jul Alvandi Samolala Zebua; Rinaldi Emmanuel Telaumbanua; Serniati Zebua; Kurniawan Sarototonafo Zai; Dedi Irawan Zebua; Sophia Molinda Kakisina; Tri Hartati Sukartini Hulu; Noviza Asni Waruwu
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pengurus dan anggota Yayasan Holi’ana’a terkait penyusunan laporan keuangan sesuai dengan standar ISAK 335. Permasalahan utama yang dihadapi adalah kurangnya pemaham SDM Yayasan mengenai penyajian laporan keuangan yang transparan dan akuntabel sesuai karakteristik organisasi nonlaba. Metode yang digunakan adalah sosialisasi dengan pemaparan materi, diskusi interaktif dan evaluasi yang diikuti oleh 25 peserta dari berbagai cabang Yayasan Holi’ana’a. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan peserta dalam memahami pengelompokkan aset neto, perubahan format laporan aktivitas menjadi laporan penghasilan komprehensif, serta pentingnya pengelolaan keuangan yang sesuai dengan standar. Tantangan yang dihadapi berupa variasi tingkat pemahaman peserta dan waktu pelaksanaan yang terbatas namun dapat diatasi melalui pendekatan penyampaian yang sederhana. Kegiatan ini berhasil memberikan dampak positif dalam mendukung akuntabilitas Yayasan dan direkomendasikan untuk dilajutkan dengan pelatihan teknis guna memperkuat penerapan ISAK 335 dalam praktik.
Pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi di Kantor Camat Bawolato Kabupaten Nias Bernath Alfonso Telaumbanua; Esron Waoziduhu Waruwu; Lely Kristiani Lase; Noniar Juni Artati Zebua; Serniati Zebua; Kurniawan Sarototonafo Zai; Dedi Irawan Zebua; Sophia Molinda Kakisina; Tri Hartati Sukartini Hulu; Noviza Asni Waruwu
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan pegawai Kantor Camat Desa Sisarahili, Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias dalam menyusun dan melaporkan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Wajib Pajak Orang Pribadi dengan formulir 1770, 1770 S, dan 1770 SS melalui situs resmi Direktorat Jenderal Pajak Online. Permasalahan yang dihadapi adalah kurangnya pemahaman pegawai dalam mengisi formulir Surat Pemberitahuan Tahunan, prosedur pelaporan, serta pentingnya kepatuhan pajak. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, demonstrasi, diskusi, dan praktik langsung. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman yang signifikan dalam pengisian formulir Surat Pemberitahuan Tahunan dan pelaporan daring. Selain itu, kegiatan ini meningkatkan kesadaran pegawai akan pentingnya pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan secara mandiri, akurat, dan tepat waktu. Diharapkan kegiatan ini dapat berkontribusi dalam meningkatkan kepatuhan pajak pegawai serta penerimaan negara.
Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemulihan Dampak Fisiologis dan Psikologis Pasca Bencana di Desa Kertowono Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang Purwantari, Kusuma Eko; Prasetiowati, Lucky; Yuliawati, Tri Hartini; Sakina, Sakina; Susanto , Joni; Qorib, Muhammad Fathul; Fithriyah, Izzatul; Rimba, Efendi; Vinda, Igha
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Desa Kertowono, Kecamatan Gucialit, Lumajang merupakan daerah terdampak bencana erupsi Gunung Semeru. Dampak fisik dan psikis dapat timbul pasca bencana pada masyarakat setempat. Kondisi ini diperburuk dengan akses transportasi yang terbatas sehingga warga mengalami kesulitan dalam mengakses pusat pelayanan kesehatan. Akibatnya terjadi peningkatan resiko penyakit menular (infeksi saluran napas akut dan diare) dan ada kecenderungan peningkatan komplikasi penyakit kronis. Selain itu masalah psikologis seperti trauma, depresi, perasaan tidak berdaya dan lainnya juga dapat ditemukan pasca bencana. Penanganan pasca bencana tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerinta tetapi semua pihak dapat bergerak membantu sesuai dengan kemampuan dan kompetensinya. Oleh karena itu kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat dalam pemulihan dampak fisiologi dan psikologis di wilayah pasca bencana. Kegiatan pengabdian ini terdiri dari penyuluhan tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan pengukuran status gizi pada anak sekolah, penyuluhan kesehatan mental pasca bencana dan pemeriksaan kesehatan bagi warga. Pemberian materi penyuluhan memberikan pengetahuan dan pemahaman terkait PHBS dan kesehatan mental merupakan kegiatan yang efektif dan diharapkan mampu memicu perubahan perilaku mulai dari diri sendiri dan keluarga sebagai lingkungan terdekat. Hasil pemeriksaan kesehatan didapatkan bahwa sebagian besar memiliki kadar glukosa darah yang masuk dalam kategori prediabetik, sedangkan kadar asam urat dan kolesterol normal.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue