cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,075 Documents
Sosialisasi Dampak Pernikahan Muda Terhadap Tingginya Anak Tidak Sekolah dan Angka Stunting di Desa Arjasa, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Jember Chairani, Anisa Mauriska; Nabeel Ramadhan, Athaya Adhy; Lestari Saragih, Aulia Anggi; Selomitha Soffi, Auni Bhetrisia; Ashari, Aviva Putri; Octavia, Ayunda Fransis; Haryana, Nanik
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7279

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta tentang dampak pernikahan dini dan kaitannya dengan stunting serta mendorong motivasi melanjutkan pendidikan dan menjalankan pola asuh anak yang sehat. Metode yang digunakan adalah pendekatan edukasi interaktif dengan dua tahap, yaitu metode penyadaran (awareness building) mengenai risiko pernikahan dini dan metode edukasi tentang penyebab, dampak, serta strategi pencegahan stunting melalui pola asupan gizi seimbang, perawatan kesehatan, dan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang anak. Kegiatan yang dilaksanakan di MTsN 5 Jember melibatkan 110 siswa kelas akhir SMP/sederajat dengan hasil menunjukkan peningkatan pemahaman peserta tentang risiko pernikahan dini dan stunting, perubahan sikap menolak pernikahan muda, serta partisipasi aktif dalam menyebarkan informasi dan menerapkan pola hidup sehat. Simpulan pengabdian ini menegaskan pentingnya edukasi berkelanjutan yang melibatkan sekolah, tenaga kesehatan, dan pemerintah daerah untuk menekan angka pernikahan dini dan stunting demi masa depan generasi muda yang lebih sehat dan berkualitas.
Pengenalan Anggota Tubuh dan Edukasi Pencegahan Pelecehan Seksual pada Anak Berkebutuhan Khusus Melalui Kreasi Wayang Admawati, Harsi; Utami, Ferisa Prasetyaning; Hananto, Ipung; Franita, Yesi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7441

Abstract

Anak berkebutuhan khusus merupakan kelompok rentan terhadap kejahatan seksual karena keterbatasan pemahaman informasi yang mereka dapatkan. Oleh karena itu, perlu memberikan edukasi pencegahan pelecehan seksual kepada anak berkebutuhan khusus sebagai upaya perlindungan diri melalui pengenalan area-area tubuh yang boleh dan tidak boleh disentuh oleh orang lain. Permasalahan yang dialami mitra adalah belum adanya edukasi mengenai pencegahan pelecehan seksual yang dilakukan. Selain itu, pelatihan edukasi belum menggunakan media kreatif. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan lima tahapan yaitu analisis situasi, penyusunan rencana kegiatan, pelaksanaan pelatihan, evaluasi, dan pelaporan kegiatan. Pelaksanaan pelatihan meliputi pengenalan anggota tubuh, edukasi anggota tubuh yang tidak boleh disentuh, dan pengenalan emosi. Lembar evaluasi yang digunakan adalah media wayang yang diberikan kepada peserta sebagai lembar kerja untuk ditandai area tubuh yang boleh dan tidak boleh disentuh. Peserta adalah anak berkebutuhan khusus tunagrahita yang berjumlah 42 orang. Hasil menunjukkan bahwa 45% mayoritas siswa telah mampu menunjukkan area tubuh yang boleh disentuh. Sementara 57% mayoritas siswa telah mampu menunjukkan area tubuh yang tidak boleh disentuh. Berdasarkan hasil tersebut, dapat dimaknai bahwa program memberikan dampak yang positif terhadap pemahaman siswa untuk mengenali dan menyadari batasan privasi tentang tubuh sebagai upaya pencegahan pelecehan seksual.
Integrasi Augmented Reality dalam Pembelajaran Sejarah Lokal di SMA Kabupaten Sigi Nadjamuddin, Lukman; Idrus, Idrus; Zaky, Muhammad; Lumangino, Wilman Darsono; Tadeko, Nurgan
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rendahnya literasi digital guru dan dominasi metode konvensional dalam pembelajaran sejarah di Kabupaten Sigi menurunkan kualitas keterlibatan belajar serta meminimalkan integrasi konteks lokal. Teknologi Augmented Reality (AR) diperkenalkan sebagai solusi untuk menghadirkan pembelajaran sejarah yang interaktif dan kontekstual. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini mengembangkan dan mendiseminasikan Smart-Modul AR bertema peninggalan megalitikum Sulawesi Tengah serta melatih 22 guru SMA di Sigi untuk mengembangkannya secara mandiri dan mengintegrasikannya dalam perangkat ajar. Metode mencakup workshop partisipatif, pendampingan teknis, dan evaluasi melalui angket, wawancara, serta observasi proses pelatihan. Hasil menunjukkan peningkatan motivasi dan kesiapan awal teknopedagogik guru dalam menggunakan media pembelajaran AR berbasis artefak lokal 3D, disertai pengakuan perlunya penguatan lanjutan pada kemampuan produksi konten dan pemetaan ke indikator capaian pembelajaran. Integrasi konten lokal melalui AR dipandang memperkaya makna pembelajaran dan memperkuat relevansi materi. Program berkontribusi pada peningkatan literasi digital guru sekaligus mempererat kolaborasi sekolah–perguruan tinggi. Signifikansi: Artikel menegaskan efektivitas AR sebagai media pembelajaran inovatif yang berpotensi memperkuat keterlibatan dan pemahaman pada topik sejarah lokal serta menekankan pentingnya pendampingan berkelanjutan bagi guru dalam adopsi teknologi pendidikan.
Pengobatan Gratis Pada Masyarakat Solok Selatan Di Puskesmas Sangir Ferilda, Siska; Rasyadi, Yahdian; Elvionita, Cindy; Ayudia, Elisa; Ningsih, Wida; Arel, Afdhil; Juli Fendri, Sandra Tri
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7496

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat melalui program pengobatan gratis menjadi salah satu upaya institusi pendidikan dalam mendukung peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Pengabdian ini dilaksanakan di Puskesmas Sangir, Kabupaten Solok Selatan, dengan tujuan memberikan layanan pemeriksaan oleh berbagai dokter spesialis dan pemberian obat secara gratis kepada warga. Setelah dilakukan pemeriksaan gratis, masyarakat memperoleh resep dari dokter, dan menebus obat sekaligus menerima obat dari Apoteker dan diedukasi guna meningkatkan pemahaman pasien mengenai penggunaan obat yang benar. Mitra yang terlibat mencakup Puskesmas Sangir, tenaga medis, serta perangkat nagari. Metode pelaksanaan terdiri atas tiga tahap, yaitu tahap persiapan yang meliputi koordinasi, pemetaan kebutuhan, dan penyediaan obat; tahap pelaksanaan yang mencakup registrasi pasien, pemeriksaan, konsultasi dokter, penyerahan obat, dan edukasi oleh tim dosen Farmasi serta mahasiswa; serta tahap evaluasi melalui wawancara singkat untuk menilai kebermanfaatan kegiatan bagi peserta. Selama kegiatan berlangsung, tim berhasil melayani 254 resep yang diberikan kepada masyarakat. Peserta menunjukkan penerimaan yang baik dan merasa terbantu dengan layanan yang diberikan. Selain memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, program ini juga memperkaya pengalaman mahasiswa dalam praktik pelayanan farmasi di lapangan. Pelaksanaan pengabdian ini memberikan gambaran bahwa kegiatan layanan kesehatan berbasis komunitas mampu memperkuat hubungan antara institusi pendidikan dan masyarakat serta memiliki kontribusi nyata dalam meningkatkan literasi kesehatan.
Pendampingan Penulisan Karya Kreatif dan Penjualan Buku untuk Santri dan Pengajar Muda Elsaid, Dea Audia; Jumliana, Melsa; Jamal, Muh Nurqadri
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7506

Abstract

Minat menulis di kalangan santri dan pengajar muda di lingkungan pesantren umumnya belum terfasilitasi secara optimal, padahal mereka memiliki potensi besar dalam menghasilkan karya tulis yang bernilai edukatif, spiritual, dan ekonomis. Melalui program pengabdian kepada masyarakat ini, dilakukan pendampingan penulisan karya kreatif serta pelatihan penjualan buku yang bertujuan meningkatkan kemampuan literasi sekaligus keterampilan kewirausahaan. Kegiatan dilaksanakan di Pondok Pesantren Darussalam Tellesang dengan metode partisipatif yang mencakup lokakarya penulisan, pendampingan penulisan dan revisi karya, pelatihan pemasaran, hingga mencetak karya santri dan pengajar muda melalui sebuah buku kumpulan cerita. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan peserta dalam menyusun karya kreatif seperti cerita pendek, serta memahami teknik dasar pemasaran buku secara umum maupun digital. Beberapa karya telah melalui tahap diskusi dan editing sehingga telah layak untuk diterbitkan. Program ini juga mendorong terbentuknya kelompok literasi sebagai wadah berkelanjutan untuk pengembangan minat menulis dan kewirausahaan di lingkungan pesantren. Dengan demikian, program ini berkontribusi dalam memperkuat budaya literasi sekaligus membuka peluang ekonomi kreatif berbasis karya tulis.
Strategi Digitalisasi UMKM melalui Rancang Bangun Website sebagai Langkah Promosi dan Pelayanan Informasi Pradana, Risky Ananta; Nasution, Muhammad Rafiq; Syabil, Muhammad Alfaris; Atiqi, Muhammad Farros; Lubis, Ahmad Ardiansyah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7515

Abstract

Wd Advertising Medan merupakan UMKM jasa pembuatan huruf timbul dan neon box yang masih mengandalkan promosi konvensional melalui media sosial sehingga jangkauan pemasaran dan penyampaian informasi layanan belum optimal. Kegiatan pengabdian ini bertujuan mendukung transformasi digital usaha melalui perancangan dan pembangunan website sebagai media promosi dan pelayanan informasi. Metode pelaksanaan meliputi observasi kebutuhan, perancangan antarmuka, pengembangan website, uji fungsional, serta pelatihan pengelolaan konten kepada pemilik usaha. Hasil kegiatan menghasilkan website informatif yang memuat profil usaha, katalog layanan, portofolio, blog artikel, dan kontak layanan. Evaluasi kuantitatif mitra menunjukkan skor rata-rata 94/100 dan diproyeksikan dapat meningkatkan efektivitas promosi hingga ±70% serta menarik 6–10 calon pelanggan baru per bulan setelah website dipublikasikan. Novelty kegiatan terletak pada pengembangan website yang tidak hanya fokus pada promosi, tetapi juga pada kesiapan keberlanjutan melalui pelatihan pengelolaan konten secara mandiri. Kegiatan ini menunjukkan bahwa digitalisasi berbasis website mampu meningkatkan profesionalitas dan daya saing UMKM.
Sosialisasi Sadar Arsip sebagai Peningkatan Pemberdayaan Masyarakat di Desa Jubung Kabupaten Jember Palupi, Niken Ayu; Perdana, Rizky Nurhidayat
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7565

Abstract

Kesadaran masyarakat terhadap pentingnya arsip keluarga masih rendah, padahal arsip seperti KTP, KK, dan akta kelahiran memiliki nilai hukum dan administratif yang vital. Kegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan literasi kearsipan masyarakat Desa Jubung, Kabupaten Jember, melalui edukasi langsung dan praktik sederhana dalam pengelolaan arsip keluarga. Mitra kegiatan adalah warga desa yang terdiri dari perangkat RT/RW, ibu-ibu PKK, dan tokoh masyarakat. Metode pelaksanaan meliputi sosialisasi interaktif, praktik menata arsip fisik menggunakan map tahan air, serta pengenalan digitalisasi arsip melalui Google Drive. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan peserta dalam menyimpan dokumen penting secara aman dan rapi. Sekitar 70% peserta mampu mempraktikkan pengelolaan arsip dengan benar, dan menunjukkan perubahan perilaku positif dalam penataan arsip di rumah. Kegiatan ini membuktikan bahwa pendekatan pemberdayaan berbasis edukasi efektif menumbuhkan budaya sadar arsip dari lingkungan keluarga. Temuan ini penting sebagai langkah awal membangun tertib administrasi dan kesiapsiagaan masyarakat terhadap risiko kehilangan dokumen. Ke depan, program ini memiliki potensi dikembangkan menjadi pelatihan berkelanjutan dan komunitas sadar arsip desa.
Edukasi Fisioterapi Mengenai Penggunaan Tas Ransel dan Postur Tubuh yang Benar sebagai Pencegahan Gangguan Tulang Belakang di SDN Seloromo Kabupaten Karanganyar Rahmawati, Azizah; Krisnasari, Alfian Silvia; Ria Anwar, Winda Vina; Sari, Mirna Aulia
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7664

Abstract

Pada pelayanan fisioterapi mencakup pelayanan yang sifatnya promotive, preventif, kuratif dan rehabilitative. Pergeseran Paradikma dari yang sifatnya reaktif ke proaktif menjadi fokus yang penting khususnya pada pencegahan pada gangguan postur tubuh. salah satu edukasi yang dapat dilakukan dan berdampak panjang untuk kesehatan adalah melalui penyuluhan pada anak usia sekolah salah satunya mengenai cara penggunaan tas ransel yang benar dan postur tubuh yang benar untuk mencegah gangguan pada tulang belakang. Tujuan dari pengabdian Masyarakat ini untuk mengedukasi para siswa tentang pentingnya menggunakan ransel dengan benar dan edukasi tentang postur tubuh yang baik untuk mencegah kelainan pada tulang belakang. Kegiatan ini dilakukan ketika mahasiswa sedang menempuh kuliah kerja nyata dilakukan di SDN Seloromo Kabupaten Karanganyar yang diikuti oleh 40 siswa, diawali dengan pretest selanjutnya memberikan memberikan edukasi berupa gambar poster video kemudian praktik cara menggunakan ransel yang benar secara bersama-sama dan diakhiri dengan postets. Hasilnya terdapat peningkatan pemahaman pada siswa, ditunjukan dengan perbedaan hasil pretest dan posttest pretest pad pretest di dapatkan pengetahuan rata-rata nilai adalah 53, dan hasil postest pengetahuan rata-rata di angka 91. Kesimpulannya siswa menjadi lebih paham dan sadar akan pentingnya mnggunakan ransel dengan benar dan juga menjaga postur tubuh yang benar untuk mencegah kelainan tulang.
Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Bagi Siswa PAUD Amah, Mas’; Leuape, Emanuel Sowe; Meilawati, Fitria Titi; T. Faah, Glory Gisca
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7692

Abstract

Karakter dan kepribadian anak perlu diisi dengan nilai dan praktik hidup yang positif. Salah satunya berupa pola hidup higenis, menjamin kebersihan serta menjaga kesehatan, Pola PHBS yang ditanamkan kepada anak-anak sejak usia dini akan menjadi perilaku yang berpola dan bertahan ketika mereka beranjak dewasa. Maka kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan edukasi PHBS bagi siswa PAUD Permata Keoen – Kabupaten Rote Ndao dengan harapan terbentuk habitus hidup yang lebih higenis di lingkungan sekolah setempat. Kegiatan edukasi dilaksanakan dalam 2 agenda, yaitu: pemaparan materi dan simulasi praktik PHBS kepada siswa PAUD. Edukasi dilaksanakan sekreatif dan seatraktif mungkin sesuai dengan profiling karakter peserta yang merupakan kelompok usia dini. Edukasi disampaikan dengan menggunakan storytelling, alat peraga visual, serta permainan. Materi dan praktik disampaikan secara menyenangkan, tetapi pesan – pesan edukasinya dapat tersampaikan dengan efektif. Evaluasi kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan pemahaman peserta terkait PHBS, terutama guru dan orangtua selaku pendamping utama anak-anak PAUD. Selain itu, relevansi materi, kompetensi narasumber, dan materi edukasi dinilai positif berdasarkan hasil evaluasi kegiatan. Harapannya, pola PHBS dapat diajarkan kepada anak-anak lewat bimbingan orangtua di rumah maupun di sekolah oleh para guru.
Edukasi Arisan Bodong dalam Perspektif Hukum Pidana Kepada Anggota Ranting Aisyiyah Parengan Lamongan Setiyawan, Deni; Oktavian, Ananda Afit; Maghara Yoga Tama Putra, Naufal Andra
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v7i1.7730

Abstract

Maraknya investasi dan arisan bodong di kalangan perempuan Aisyiyah Parengan Lamongan menunjukkan rendahnya literasi hukum dan keuangan. Program pengabdian ini bertujuan meningkatkan pemahaman hukum pidana, keterampilan verifikasi legalitas investasi, serta membangun kader pencegahan penipuan berbasis komunitas. Metode yang digunakan adalah Participatory Community Education melalui sosialisasi hukum, studi kasus, pelatihan verifikasi digital, pre–post test, dan pendampingan kader. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan: skor pengetahuan hukum naik dari 39% menjadi 82%, literasi keuangan dari 36% menjadi 81%, dan kemampuan verifikasi legalitas dari 41% menjadi 86%. Sebanyak 96% peserta mampu memeriksa izin entitas keuangan secara mandiri, dan 12 kader (24%) terbentuk untuk melakukan edukasi lanjutan. Pendampingan menghasilkan enam laporan investasi mencurigakan yang berhasil dicegah. Program ini efektif meningkatkan ketahanan komunitas perempuan terhadap penipuan keuangan serta menciptakan mekanisme keberlanjutan melalui kaderisasi.

Filter by Year

2019 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue