cover
Contact Name
Elfi Lailan Syamita Lubis
Contact Email
lppm@stkipalmaksum.ac.id
Phone
+6281265566834
Journal Mail Official
lppm@stkipalmaksum.ac.id
Editorial Address
Jalan Sei Batang Serangan, Kwala Bingai, Kec. Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara 20811
Location
Kab. langkat,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat STKIP AL MAKSUM LANGKAT
ISSN : 27219895     EISSN : 27219895     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Tujuan Jurnal ini untuk memfasilitas para akademisi dan juga menambah khasana terbitan pengabdian masyarakat yang berbentuk jurnal untuk memperkayah jurnal pengabdian Masyarrakat. adapun ruang lingkup yang menjadi fokus utama pada bidang Pendidikan
Articles 128 Documents
PELATIHAN TOEFL PREPARATION PADA SISWA SMA N 1 SECANGGANG Hassan, Muhammad; Ginting, Donny Adiatmana; De Napoli, Fernando; Mala Sari, Bintang Mala Sari
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The English language ability test, in this case TOEFL, is an international standard language test to measure English language skills for speakers whose mother tongue is not English. In Indonesia, there are several conditions that require someone to take the TOEFL test, including continuing higher education both at home and abroad, meeting college graduation requirements, knowing the level of language skills applying for jobs, and getting a promotion. In general, there are three types of TOEFL, namely IBT (internet-based test), PBT (paper-based test), and ITP (Institutional Testing Program). In this regard, school age is considered the right time to introduce the TOEFL test to students, especially those whose solution is to provide TOEFL PREPARATION training. From the TOEFL training activities carried out from April 15 2024, the results showed that there was a significant increase in the students' TOEFL scores before and after the activity
PEMANFAATAN APLIKASI CANVA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS UNTUK SISWA KELAS V SDN 056009 TELAGA JERNIH KECAMATAN SECANGGANG KABUPATEN LANGKAT Aisah; Syamita Lubis, Elfi Lailan; Hasanah, Nurul; Alwina, Sakura
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi mengharuskan guru untuk mengelola pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi untuk mendukung keberhasilan pendidikan. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu guru dalam mempersiapkan media pembelajaran agar siswa memahami materi yang disampaikan. Media pembelajaran adalah sarana untuk menyampaikan materi pembelajaran sehingga dapat mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan. Media pembelajaran yang menarik dapat dilakukan dengan aplikasi internet seperti canva. Canva adalah salah satu aplikasi yang cukup populer dan digemari oleh banyak orang. Kegiatan ini melibatkan siswa dan guru dikelas V SDN 056009 Telaga Jernih. Kegiatan ini dilaksanakan melalui dua tahapan yaitu tahap pengenalan dan tahap pelaksanaan. Tahap pengenalan dilakukan dengan mengenalkan aplikasi canva kepada guru dan siswa kelas V SDN 056009 Telaga Jernih sebagai media pembelajaran dikelas. Tahapan pelaksanaan dilakukan dengan mengajari siswa membuat poster dengan memanfaatkan aplikasi canva. Kegiatan ini diharapkan mampu membantu guru dalam memanfaatkan aplikasi canva sebagai media pembelajaran sehingga siswa memahami materi yang disampaikan oleh guru.
WORKSHOP PENYUSUNAN MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA DI SMK BINTANG LANGKAT Puji Anggraini, Dini; Sukma Zuliani Nasution, Unita; Haryati, Haryati; Purba, Azrina; Taufiqurrahman, Taufiqurrahman
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu alasan mengapa guru menghadapi kesulitan menyusun modul ajar kurikulum merdeka adalah karena belum ada workshop yang membahas tentang masalah ini di lingkungan sekolah. Modul ajar, yang didasarkan pada silabus, adalah rencana pembelajaran komprehensif untuk materi atau tema tertentu. Sebagian besar, modul pembelajaran terdiri dari beberapa pertemuan atau untuk satu pertemuan. Kegiatan workshop ini dimaksudkan untuk membantu guru mengetahui perbedaan antara modul ajar kurikulum merdeka dan rencana pelaksanaan pembelajaran kurikulum K13, serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam pembuatan modul ajar kurikulum merdeka. Kegiatan ini dilakukan melalui (1) penyuluhan tentang modul ajar dan elemen yang terdapat didalamnya, dan (2) memberikan pelatihan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman guru tentang bagaimana membuat modul ajar yang sesuai dengan kurikulum merdeka melalui tugas penyusunan modul ajar. Dari hasil pengabdian yang telah dilakukan di SMK Bintang Langkat, sebanyak 30 orang guru mengikuti secara aktif dalam kegiatan penyuluhan dan guru telah mampu membuat modul ajar kurikulum merdeka. Produk luaran yang dibuat adalah modul ajar kurikulum merdeka yang dapat digunakan dalam pembelajaran.
Pelatihan Pembuatan Soal Akhir Sekolah Kelas 6 SD Berbasis HOTS Pada Kelompok Kerja Guru SD Negeri Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat Hasanah, Nurul; Kisria Darsih, Trysanti; Fatimah Lubis, Ade Evi; Rambe, Rahmayanti; Parinduri, Wina Mariana
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan penyusunan Soal Higher Order Thinking Skills (HOTS) ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang dihadapi oleh guru-guru SD Negeri dalam pembuatan soal-soal ujian akhir sekolah yang diberikan dalam menilai hasil belajar siswa selama ini masih dalam tataran Lower Order Thinking Skills (LOTS). Hal ini dikarenakan kurangnya pengetahuan dan pemahaman guru-guru tentang konsep HOTS serta kurangnya kemampuan dan keterampilan guru dalam menyusun soal berbasis HOTS. Kegiatan PKM ini dilakukan dengan cara memberikan pelatihan dan pendampingan dalam penyusunan soal berdasarkan pedoman penulisan soal HOTS khususnya guru kelas IV, V, dan VI. Melalui metode ceramah dan praktik, pelatihan ini ternyata dapat membuka wawasan pengetahuan dan pemahaman guru tentang bagaimana menyusun soal serta meningkatkan kemampuan dan keterampilan guru dalam membuat soal pada jenjang keterampilan berpikir tingkat tinggi sehingga dapat digunakan untuk mengukur perkembangan daya pikir dan nalar siswa dengan semestinya sesuai dengan capaian akhir pembelajaran yang diharapkan yaitu agar siswa dapat berpikir krtitis dan kreatif sehingga dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang dimilikinya untuk mengenali dan menyelesaikan masalah yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.
Penguatan Karakter Peduli Lingkungan Melalui Kegiatan Cinta Lingkungan di SDN 057220 Sawit Hulu Noverita, Anisa; Eka Darliana, Eka; Kisria Darsi, Try santi; Purba, Azrina
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini karakter peduli lingkungan menjadi hal yang sangat berharga, karena dengan adanya kepedulian lingkungan akan menciptakan kondisi lingkungan yang bersih, sehat, indah, dan nyaman. Meskipun pada kenyataannya setiap individu hingga saat ini masih sulit untuk mengimplementasikan karakter peduli lingkungan karena rendahnya kesadaran dan minimnya sosialisasi akan pentingnya lingkungan untuk kehidupan. Oleh karena itu penguatan karakter peduli lingkungan, khususnya pada siswa perlu segera ditegakkan agar dapat menjadi suatu kebiasaan yang diterapkan, baik di lingkungan sekolah, rumah, maupun masyarakat. Metode pengabdian yang dilakukan yaitu penyuluhan dengan metode ceramah dan diskusi dan praktek langsung. Kegiatan cinta lingkungan ini terlaksana dengan baik dan memberikan dampak positif berupa kepedulian siswa untuk menjaga lingkungan sekolah. Diharapkan dengan kegiatan ini anak anak akan semakin lebih peduli dengan lingkungan sekitarnya.
Penyuluhan Dampak Pencemaran Udara Dilingkungan Masyarakat Dari Pabrik Kelapa Sawit PT LSP Bahorok Rahmayanti Rambe, Titin Rahmayanti Rambe; Mariana Parinduri, Wina Mariana Parinduri; Rambe, Nurhamimah Rambe; Riskyka, Riskyka; Puji Anggraini, Dini Puji Anggraini
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pencemaran udara merupakan salah satu zat yang dapat membahayakan kehidupan serta kesehatan manusia. Pencemaran udara dapat timbul dari sumber alami alam maupun kegiatan manusia salah satu nya limbah pabrik seperti asap yang di hasilkan dari pabrik kelapa sawit .Pencemaran udara yang terjadi dipicu dari bentuk gas, cair, dan padat tertentu yang terpendam di udara. Partikel berasal dari aerosol, debu, asap pabrik, kebakaran hutan, asap kendaraan bermotor, dan asap rokok. Beberapa polutan yang biasanya menyebar, yakni logam berat, karbon monoksida (CO), nitrogen oksida (NOx), ozon (O3), senyawa organik volatil (VOC), dan sulfur dioksida (SO2). Indonesia sendiri masuk dalam jajaran negara yang tingkat polusinya cukup tinggi. Limbah kelapa sawit adalah sisa hasil tanaman kelapa sawit yang tidak termasuk dalam produk utama atau merupakan hasil ikutan dari pengolahan kelapa sawit. Berdasarkan tempat pembentukan limbah kelapa sawit dapat digolongkan menjadi dua jenis yaitu limbah perkebunan kelapa sawit dan limbah insdutri kelapa sawit (Eko, 2013). Pencernaan pabrik kelapa sawit berasal dari unit interaksi pengukusan (sanitasi), siklus penjelasan dan pelepasan dari hidrosiklon. Dari hasil kajian tersebut, kemudian dapat dikaji dan disimpulkan bagaimana performa perusahaan dalam melaksanakan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup di sekitar areal usaha. (Badrun, 2010) Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang bersifat naratif melalui pengambilan data,survei,observasi lapangan serta kajian dokumentasi yang dicermati dari Dampak Limbah Pabrik Kelapa Sawit terhadap Kelestarian Lingkungan Hidup Dilingkungan masyarakat PT LSP Bahorok.Pencemaran udara merupakan salah satu zat yang dapat membahayakan kehidupan serta kesehatan manusia. Pencemaran udara dapat timbul dari sumber alami alam maupun kegiatan manusia salah satu nya limbah pabrik seperti asap yang di hasilkan dari pabrik kelapa sawit. Air pollution is a substance that can endanger human life and health. Air pollution can arise from natural sources and human activities, one of which is factory waste such as smoke produced from palm oil factories. Air pollution that occurs is triggered by certain gas, liquid and solid forms that are pent up in the air. Particles come from aerosols, dust, factory smoke, forest fires, motor vehicle exhaust and cigarette smoke. Some of the pollutants that are usually spread are heavy metals, carbon monoxide (CO), nitrogen oxides (NOx), ozone (O3), volatile organic compounds (VOC), and sulfur dioxide (SO2). Indonesia itself is included in the ranks of countries with high levels of pollution. Oil palm waste is the residue from the oil palm plant which is not included in the main product or is a by-product of oil palm processing. The digestion of the palm oil mill originates from the steam interaction unit (sanitization), the digestion cycle and the release of the hydrocyclone. From the results of this study, it can then be studied and concluded how the company's performance in carrying out environmental management and monitoring around the business area. (Badrun, 2010) The type of research used is qualitative research that is narrative in nature through data collection, surveys, field observations and documentation studies that examine the Impact of Palm Oil Mill Waste on Environmental Preservation in the PT LSP Bahorok community. Air pollution is a substance which can endanger human life and health. Air pollution can arise from natural sources and human activities, one of which is factory waste such as smoke produced from palm oil factories.
PELATIHAN PENGGUNAAN ALAT PERAGA DAN MEDIA INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PENGAJARAN PADA GURU Kesumawati, Diah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan pelatihan yaitu membantu guru menggunakan alat peraga dan media interaktif dalam pembelajaran biologi untuk meningkatkan kualitas pengajaran pada guru. Pelatihan dilaksanakan di SMA Swasta Persiapan Stabat, pada hari Selasa, tanggal 18 Juni 2024 pukul 09.00-16.00 Wib. Jumlah peserta yang mengikuti pelatihan berjumlah 18 orang yang merupakan guru di sekolah mitra. Metode pelatihan dilakukan dengan ceramah, diskusi, dan pendapampingan oleh tim pengabdi kepada peserta untuk penggunaan alat peraga dan media interaktif. Pelatihan berlangsung dalam tiga tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahah evaluasi. Pelatihan telah dilaksanakan dengan baik dan berjalan dengan lancar. Tim pengabdi membagian kuesioner kepada peserta pelatihan untuk menilai kepuasan dan efektivitas materi selama pelatihan. Hasil kuesioner setelah mengikuti pelatihan yaitu 922,75%, bedasarkan hasil persentase tersebut, diketahui bahwa terjadinya peningkatan dalam pengetahuan dan keterampilan dalam menggunakan alat peraga dan media interaktif. Ini menunjukkan bahwa pelatihan ini berhasil dalam memperluas wawasan dan kemampuan praktis peserta dalam menggunakan teknologi.
MENCIPTAKAN LINGKUNGAN BELAJAR YANG MENYENANGKAN: PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA PELAJARAN BAHASA INGGIRIS BERBASIS ANIMASI DI TK Sara Frimaulia; Alwina, Sakura; Kesumawati, Diah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian bertujuan untuk mengembangkan dan menerapkan media pembel;lajaran pada pelajaran bahasa Inggris berbasis animasi di TK IT Al kautsar Secanggang. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan oleh salah satu Dosen di STKIP AL Maksum dengan home base Program Studi Pendidikan Bahsa Inggris. Kegiatan pengabdian ini dilakukan di TK IT Al Kautsar Secanggang. Sekolah ini beralamt di Jl. Secanggang, Kelurahan Hinai kiri Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini melibatkan tiga tahapan utama, yaitu persiapna perencanaan dan evaluasi. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa media pembelajaran berbasis animasi dapat menjadi media yang efektif untuk mrningkatkan minat dan pemahaman anak – anak terhadap bahasa inggris di TkK IT Al kautsar Secanggang. Hasil yang diperoleh dari satu sesi pemeblajaran menunujukkan bahwa animasi tidak hanya membuat pembelajaran menjadi lebih menarik, tetapi juga membantu anak – anak belajar dengan cara yang menyenangkan dan penuh makna. Penggunaan media ini dapat dijadikan sebagai media alternatif yang inovatif dalam pelajaran Bahasa iNggris untuk anak usia dini, dan sebaiknya dipertimbangkan utnuk diterapkan secara berkelanjutan di masa mendatang.
PENDAMPINGAN KOMUNITAS PECINTA MUSEUM DAN SEJARAH DALAM MEMPROMOSIKAN MUSEUM DAERAH KABUPATEN LANGKAT MELALUI KEGIATAN NIGHT AT THE MUSEUM Hartanto, Deni; Zulham Siregar; Kahar Mashuri; Yusda Novianti; Supriadi
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Kegiatan pendampingan kepada Komunitas Pecinta Museum dan Sejarah (Kopimurah) bertujuan untuk meningkatkan daya tarik dan peran Museum Daerah Kabupaten Langkat sebagai ruang pembelajaran sejarah dan budaya melalui program interaktif Night at the Museum. Program ini dirancang untuk memberikan pengalaman unik dan edukatif yang memadukan hiburan, pembelajaran, serta apresiasi terhadap sejarah lokal. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan partisipatif, yang melibatkan Kopimurah, pengelola museum, dan masyarakat/pemuda setempat secara aktif. Pendampingan mencakup berbagai kegiatan, seperti perencanaan acara malam di museum, pengemasan narasi sejarah yang menarik, serta pelibatan peserta dalam aktivitas edukatif dan interaktif. Dokumentasi kegiatan meliputi catatan lapangan, video dokumentasi, dan publikasi, yang bertujuan untuk memperluas promosi museum kepada khalayak yang lebih luas. Hasil dari pendampingan ini menunjukkan adanya peningkatan kesadaran masyarakat terutama golongan peuda terhadap pentingnya pelestarian sejarah dan budaya lokal, khususnya melalui museum sebagai media pembelajaran. Selain itu, kegiatan ini berhasil menarik minat generasi muda untuk lebih mengenal dan mencintai sejarah lokal. Night at the Museum tidak hanya menjadi program hiburan edukatif, tetapi juga membuka peluang pengembangan museum sebagai destinasi wisata budaya dan edukasi di Langkat. Kata kunci: , Pendampingan, Museum Daerah Kabupaten Langkat, Kopimurah, Night at the Museum ABSTRACT Community Assistance for Komunitas Pecinta Museum dan Sejarah (Kopimurah) in Promoting the Regional Museum of Langkat Regency through the Night at the Museum Program. The assistance program for Komunitas Pecinta Museum dan Sejarah (Kopimurah) aims to enhance the appeal and role of the Regional Museum of Langkat Regency as a learning space for history and culture through the interactive "Night at the Museum" program. This program is designed to provide a unique and educational experience that combines entertainment, learning, and appreciation for local history. The method employed in this activity is a participatory approach, actively involving Kopimurah, museum managers, and local youth or community members. The assistance encompasses various activities, including planning evening events at the museum, crafting engaging historical narratives, and involving participants in educational and interactive activities. The program's documentation includes field notes, video recordings, and publications aimed at broadening the museum's promotion to a wider audience.The results of this assistance show an increase in public awareness, especially among young people, of the importance of preserving local history and culture, particularly through the museum as an educational medium. Furthermore, this program successfully attracted the interest of younger generations to better understand and appreciate local history. "Night at the Museum" has not only become an educational entertainment program but also opened opportunities for developing the museum as a cultural and educational tourism destination in Langkat. In conclusion, this program contributes to preserving and promoting local cultural heritage while creating creative interaction spaces that foster community pride in their cultural legacy. Keywords: Assistance, Regional Museum of Langkat, Kopimurah, Night at the Museum.
Sosialisasi Penerapan Kurikulum Merdeka dan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMP Negeri 2 Bahorok Siregar, Zulham; Mustafa Habib; Kahar Mashuri; Eka Darliana; Deni Hartanto
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sosialisasi Penerapan Kurikulum Merdeka dan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMP Negeri 2 Bahorok bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada seluruh pihak terkait, terutama guru dan tenaga pendidik, mengenai implementasi dua hal tersebut dalam kegiatan pembelajaran. Kurikulum Merdeka memberikan ruang bagi siswa untuk belajar secara lebih fleksibel, dengan pendekatan yang menyesuaikan dengan minat, bakat, dan kebutuhan siswa. Melalui kurikulum ini, diharapkan siswa dapat lebih aktif dan kreatif dalam proses belajar, serta memperoleh keterampilan yang relevan dengan perkembangan zaman. Sementara itu, Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) bertujuan untuk memperkuat karakter siswa berdasarkan nilai-nilai Pancasila, seperti integritas, gotong royong, dan kebhinekaan. Dalam kegiatan ini, berbagai materi dan teknik pengajaran terkait kurikulum dan proyek tersebut disampaikan kepada peserta agar mereka siap melaksanakan dan mengintegrasikannya dalam pembelajaran sehari-hari. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di SMP Negeri 2 Bahorok dan menghasilkan generasi yang cerdas serta berbudi pekerti luhur sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Page 11 of 13 | Total Record : 128