cover
Contact Name
jhoni lagunsiang
Contact Email
jhonilagunsiang@yahoo.co.id
Phone
+6282195680125
Journal Mail Official
wahanapendidikan77@gmail.com
Editorial Address
Jl. Lintas Halmahera. Desa Galala Sofifi
Location
Kota tidore kepulauan,
Maluku utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
ISSN : 20895364     EISSN : 26228327     DOI : https://doi.org/10.5281
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, pengembangan, pengelolaan, pemanfaatan, evaluasi, dan penelitian dalam bidang pendidikan yang berkaitan dengan peningkatan kinerja dan memfasilitasi belajar di lembaga pendidikan formal, non-formal dan informal serta lembaga-lembaga pelatihan. *Deskripsi* Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan merupakan media komunikasi ilmiah bagi dosen, guru, widyaiswara, mentor, mahasiswa, dan praktisi pendidikan lainnya serta pemerhati kependidikan. Jurnal ini dimaksudkan sebagai wadah untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran, penelitian, dan evaluasi yang relevan dengan kawasan pendidikan yakni perancangan, pengembangan, pengelolaan, pemanfaatan, evaluasi dan penelitian dalam bidang pendidikan, pembelajaran dan evaluasi. Artikel yang diterima dan diproses oleh redaksi adalah artikel secara substansi berhubungan dengan kawasan pendidikan.
Articles 8,224 Documents
Strategi Penggunaan Modul Bilingual di Lingkungan Pendidikan Dasar Saputri, Fariza Ika; Ni’matusolehah, Laela; Alfirdausi, Auryn Kirana; Febriansyah, Ahmad Tegar; Triwahyuningsih, Fernika Setyo; Widagdo, Arif
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi penggunaan modul bilingual dalam pembelajaran di lingkungan pendidikan dasar. Metode yang digunakan adalah studi literatur dengan data bersumber dari artikel-artikel ilmiah relevan. Analisis dilakukan secara deskriptif melalui pendekatan analisis isi, dan hasilnya disintesis secara naratif tematik. Hasil kajian menunjukkan bahwa pembelajaran bilingual di sekolah dasar memiliki potensi besar dalam meningkatkan kemampuan kognitif dan literasi multibahasa siswa. Namun, implementasinya memerlukan dukungan strategi yang tepat, salah satunya melalui penyusunan modul bilingual. Modul yang efektif memiliki karakteristik interaktif, kontekstual, dan komunikatif, serta memuat kegiatan yang mendukung perkembangan kemampuan berbahasa dan pemahaman isi pelajaran secara seimbang. Strategi penyusunan modul bilingual perlu memperhatikan kebutuhan siswa, tujuan pembelajaran ganda (konten dan bahasa), penggunaan translanguaging, scaffolding, serta pemilihan materi dan aktivitas yang relevan. Penelitian ini merekomendasikan agar guru di tingkat dasar lebih aktif mengembangkan dan menerapkan modul bilingual yang terstruktur dan sesuai konteks untuk mendukung pembelajaran abad ke-21.
Kontribusi Pekerja Perempuan Pada Perkebunan Kelapa Sawit Pt. Gandaerah Hendana Di Desa Ukui Dua, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan Ayu, Ayu; Jalil, Ashaluddin
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan di PT. Gandaerah Hendana di Desa Ukui Dua, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan dengan tujuan untuk mengetahui berapa besar kontribusi pekerja perempuan terhadap ekonomi rumah tangga dan bagaimana pekerja perempuan tersebut mengatur urusan rumah tangga mereka, mengingat mereka bekerja di luar rumah.penelitian ini mengunakan metode kuantitatif. Sempel yang diterapkan adalah sampel acak sederhana (simple random sampling). Teknisnya berupa menginfintarisir pekerja perempuan di perusahaan tersebut secara survey lapangan atau langsung turun kelapangan. Setelah mendapatkan jumlah pekerja perempuan tersebut maka sampel dapat ditarik secara random, dengan jumlah responden 35 orang. Peneliti mengunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, kuesioner, dokumentasi. Data yang telah didapat dari hasil penelitian ini dianalisis dengan mengunakan metode kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa kontribusi yang diberikan oleh pekerja perempuan terhadap rumah tangganya cukup besar. Mayoritas kontribusi yang diberikan oleh responden berada dalam rentang 34-66% sebanyak 35 orang dan rata-rata kontribusi sebesar 49%. Dimana ini menunjukan bahwa responden sangat membantu dalam penghasilan keluarga dalam mencukupi keperluan rumah tangga. Curahan waktu pekerja perempuan sendiri mampu mengatur antara pekerjaan dengan urusan rumah tangga dengan cara sebelum berangkat bekerja pekerja perempuan melakukan tugas-tugas sebagai ibu rumah tangga seperti halnya memasak, beres-beres, mencuci, merawat anak dan suami begitu juga setelah pulang bekerja
Penerapan Media Geofun Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SD Tambangan 01 Kota Semarang Widodo, Susilo Tri; Kournikova, Audianna Najwa; Kusuma, Afifah Dyah Ambar; Choliza, Inneke Nur; Kamila, Tsabita Rahma; Aprilia, Dewi Rahma
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan media pembelajaran GeoFun berdampak pada hasil belajar matematika di kelas IV di SD Tambangan 01. GeoFun merupakan media pembelajaran berbasis permainan edukatif yang dirancang untuk membuat pembelajaran geometri menjadi lebih menarik, menyenangkan, dan mudah dipahami oleh siswa. Media ini menggunakan kombinasi kartu (flash card), tusuk gigi, dan plastisin, sehingga siswa dapat membentuk bangun datar secara langsung dan lebih konkret. Dengan pendekatan ini, siswa tidak hanya mendengarkan penjelasan guru, tetapi juga berpartisipasi secara aktif dalam pembelajaran melalui kegiatan yang melibatkan gerakan dan pengamatan visual. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif dan menggabungkan teknik pengumpulan data seperti observasi, wawancara, dokumentasi, tes awal (pre-test) dan tes akhir (post-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan GeoFun memberikan pengaruh positif yang signifikan terhadap pemahaman siswa dalam mempelajari konsep bangun datar, serta meningkatkan minat dan motivasi belajar mereka. Dibandingkan dengan metode konvensional, pembelajaran dengan GeoFun membuat suasana kelas lebih hidup, interaktif, dan kolaboratif. Peningkatan nilai siswa setelah menggunakan media ini menunjukkan bahwa pendekatan yang menyenangkan dan berbasis pengalaman langsung sangat efektif dalam pembelajaran matematika di tingkat sekolah dasar. Oleh karena itu, GeoFun direkomendasikan sebagai salah satu alternatif media pembelajaran yang dapat digunakan oleh guru untuk menciptakan proses belajar yang lebih bermakna..
Eksplorasi Efektivitas Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Dalam Pembelajaran Speaking Muhamad, Sariwati; Nasir, Vebiyanti
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study was to determine the desired effectiveness of students in learning speaking. This research was conducted in the English Language Education Study Program at Bumi Hijrah Tidore University, located in Akekolano Village, North Oba District, Tidore Islands City. Participants were 12 English Language Education students: 8 in their third semester, 2 in their fifth semester, and 2 in their seventh semester. The research employed a descriptive qualitative method. To obtain data, the researcher utilized observation and interviews. Observations were conducted to determine the learning situation and conditions, while interviews were conducted to address the researcher's research questions. The interview results indicated that English Language Education students can learn speaking effectively if supported by the following: using real-life communication methods, applying the principle of Fluency Before Accuracy, using a collaborative and interactional approach, providing effective and constructive feedback, a psychologically safe learning environment, and developing vocabulary.
Implementasi Supervisi Akademik Kepala Sekolah Dasar Di Gugus 2 Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok annisa, mella; Jamilus, Jamilus
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Supervisi akademik merupakan salah satu strategi penting dalam meningkatkan kompetensi profesional guru yang pada akhirnya berdampak pada mutu pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan supervisi akademik oleh kepala sekolah dasar di Gugus 2 Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok. Fokus utama penelitian meliputi pelaksanaan supervisi, dampak supervisi terhadap guru, dan kendala yang dihadapi selama proses supervisi. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui angket dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah telah melaksanakan supervisi akademik secara teratur, meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan tindak lanjut. Supervisi dilakukan dua sampai tiga kali dalam satu tahun ajaran, didahului dengan sosialisasi dan dilanjutkan dengan observasi kelas dan umpan balik. Supervisi ini berdampak positif bagi guru, terutama dalam meningkatkan penyusunan RPP dan meningkatkan motivasi mengajar. Namun demikian, terdapat beberapa kendala seperti keterbatasan waktu dan pemanfaatan teknologi pembelajaran yang kurang optimal oleh guru. Meskipun demikian, sebagian besar guru menyatakan bahwa supervisi telah berjalan dengan baik dan memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan mutu pembelajaran. Penelitian ini merekomendasikan perlunya konsistensi dan peningkatan pemanfaatan teknologi serta pelatihan lebih lanjut bagi guru dalam perencanaan pembelajaran.
Optimalisasi Pembelajaran Bilingual Melalui Strategi dan Evaluasi yang Tepat Pada Siswa Sekolah Dasar Syawarianto, Afrizal; Satika, Marshafenda; ., Yuliana; Aulia, Adis; Anafi, Putri Nur; Widagdo, Arif
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In facing the challenges of globalization and the industrial era 4.0, bilingual learning is an important strategy in improving the competence of elementary school students, especially in English language proficiency. This study aims to examine the right strategies and evaluations in the implementation of bilingual learning in order to optimize the student learning process. The method used is a literature study by examining various scientific sources related to bilingual learning, learning strategies, and evaluation techniques. The results of the study indicate that the success of bilingual learning is influenced by teaching strategies that emphasize vocabulary mastery, the use of interactive learning media, a conducive learning environment, and parental involvement. Appropriate learning evaluation includes aspects of the learning process and outcomes with test and non-test approaches that are contextualized in the use of two languages. Evaluation can also be carried out collaboratively between teachers and schools to ensure the sustainability of the bilingual program optimally. This study concludes that appropriate strategies and evaluations are very important to support the success of bilingual learning which not only improves language skills, but also builds students' self-confidence and readiness in a global context.
Pemanfaatan Game Monopoli Wayang untuk Meningkatkan Minat Belajar Bahasa Jawa pada Peserta Didik Kelas V di SD Negeri Kembangarum 03 Kota Semarang Arsa, Ayyni Qamara Syarafa; Azzahra, Anggun Ayu; Baskara, Bintang Ayu; Selasih, Mayang Ayu; Agry, Feylosofia Putri
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Students' interest in learning Javanese language subjects in elementary schools tends to be low, especially in the fifth grade of Kembangarum 03 State Elementary School. This study aims to explore the effect of using educational game media “Monopoly Wayang Game” in increasing interest in learning Javanese language. This study uses mixed method research with a sequential exploratory approach that begins with qualitative data collection and analysis to explore the needs, perceptions of teachers, and characteristics of students, then continued with quantitative testing of the effectiveness of the media developed. The subjects of this study were 27 fifth grade students consisting of 13 male students and 14 female students. The results showed that the use of Puppet Monopoly Game was able to create a more fun and interactive learning atmosphere. The increase in learning interest can be seen from the learning interest questionnaire score which shows a significant increase. Thus, this learning media is proven effective in increasing interest in learning Javanese.
Proses Editing Sebagai Encoding Pesan: Studi Kasus Di Super 8mm Studio Permana, Muhammad Fakhri Rizqullah; Wijaya, Abung Supama
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyuntingan film bukan sekadar proses teknis, melainkan sebuah praktik komunikatif krusial tempat pesan sinematik dibentuk secara aktif oleh tim penyunting. Penelitian ini bertujuan mengkaji bagaimana proses penyuntingan offline di Super 8mm Studio dapat dipahami sebagai praktik encoding (pengkodean) pesan, dengan menggunakan kerangka analisis dari teori encoding/decoding Stuart Hall. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan data yang dikumpulkan melalui wawancara mendalam bersama Asisten Editor Tsabita Salsabila dan Editor Johan Leonardo dari Super 8mm Studio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran asisten editor dalam menyusun dan merangkai penceritaan dalam sebuah film merupakan encoding tahap awal, sementara peran editor dalam menerapkan "grammar of edit" untuk memberi "nuansa" adalah manifestasi konkret dari proses encoding yang lebih kompleks. Praktik kerja ini mencerminkan "momen produksi" dalam teori Stuart Hall, di mana tim penyunting secara sadar mengemas pesan untuk mengarahkan audiens pada makna yang disukai (preferred meaning).
Kurikulum Merdeka Dan Literasi Digital : Evaluasi Infrastruktur Dan Sumber Daya Sekolah Sofiana, Ayun; Lubis, Elfira Rossa; Agustina, Keyla; Fajriyah, Rania Zulfi
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi kesiapan infrastruktur dan sumber daya sekolah dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka dan mengembangkan literasi digital. Kurikulum Merdeka, sebagai reformasi pendidikan terkini di Indonesia, menekankan pembelajaran yang berpusat pada siswa, pemikiran kritis, kreativitas, dan pengembangan keterampilan abad ke-21, di mana literasi digital menjadi komponen krusial untuk pembelajaran yang efektif dan kesiapan masa depan. Penelitian ini menginvestigasi dua area utama: ketersediaan dan kecukupan infrastruktur digital (misalnya, konektivitas internet, komputer, proyektor, dan alat pembelajaran digital lainnya) serta sumber daya manusia (misalnya, kompetensi guru dalam mengintegrasikan teknologi ke dalam pembelajaran, keterampilan pedagogi digital, dan akses ke pelatihan yang relevan). Pendekatan metode campuran, yang menggabungkan survei kuantitatif dan wawancara kualitatif dengan sampel beragam kepala sekolah dan guru dari berbagai jenjang sekolah (SD, SMP, dan SMA), digunakan. Temuan penelitian menunjukkan tingkat kesiapan yang bervariasi di antara sekolah-sekolah di berbagai wilayah, dengan beberapa menghadapi tantangan signifikan dalam hal akses terbatas terhadap teknologi yang mutakhir, akses internet yang tidak stabil, dan pelatihan guru yang tidak memadai dalam pedagogi digital. Sebaliknya, sekolah dengan sumber daya yang memadai menunjukkan integrasi alat dan praktik digital yang lebih baik. Rekomendasi meliputi dukungan pemerintah yang terarah untuk pengembangan infrastruktur yang merata, program pengembangan profesional yang berkelanjutan dan relevan bagi guru yang berfokus pada literasi digital dan integrasi pedagogis, serta mendorong kemitraan yang lebih kuat antara sekolah, komunitas lokal, dan penyedia teknologi untuk menjembatani kesenjangan digital dalam pendidikan. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan terhadap pemahaman implikasi praktis implementasi Kurikulum Merdeka dan mengidentifikasi area-area utama untuk intervensi strategis guna meningkatkan literasi digital di kalangan siswa Indonesia.
Pengobatan Tradisional Beisap Di Desa Kepayang Sari Batang Cenaku Indragiri Hulu Pitriani, Chlora; Asriwandari, T. Hesti
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian kualitatif ini berlokasi di Desa Kepayang Sari, Kecamatan Batang Cenaku, Kabupaten Indragiri hulu yang memiliki tujuan untuk mengetahui proses dari pelaksanaan Pengobatran Tradisional Beisap. Dengan metode pengumpulan data yaitu dilakukannya wawancara terhadap beberapa subjek yang memenuhi kriteria dan observasi ke lapangan untuk mendapatkan dokumentasi pendukung data. Dengan menggunakan Teori Max Weber mengenai Teori Tindakan Sosial dan Teori Health Belief Model (HBM) sebagai dasar penelitian. Hasil yang didapat yaitu adanya alasan-alasan para subjek memilih pengobatan tradisional beisap, meskipun di desa tersebut ada pengobatan modern. Faktor Budaya dan Tradisi yang sudah berlangsung sejak turun temurun menjadi alasan paling kuat subjek memilih pengobatan tradisional beisap. Adapun bahan bahan yang alami seperti Telur ayam kampung, lilin madu atau diat, beras kuning dan bunga berwarna warni, dengan proses mulai dari subjek yang mendatangi seorang dukun yang bisa melakukan pengobatan beisap, kemudian dukun akan memluai ritual dengan mendeteksi titik-titik yang diyakini sebagai tempat sakit yang dialami subjek. setelahnya akan dikumpulkan menjadi satu titik yang kemudian akan dilakukan proses penghisapan menggunakan media telur ayam kampung tadi. Penggunaan bahan-bahan alami dan proses yang tidak menyakitkan juga menjadi alasan dipilihnya pengobatan tradisional beisap oleh para subjek.

Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 11 No 12.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 12.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 11.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 10.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 10.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 10.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 10.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 9.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 9.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 9.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 9.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 8.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 8.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 8.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 8.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 7.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 7.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 7.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 7.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 6.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 6.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 6.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 6.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 5.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 5.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 5.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 5.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 4.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 4.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 4.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 4.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 3.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 3.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 3.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 3.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 2.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 2.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 2.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 2.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 1.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 1.C (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 1.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 11 No 1.B (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 24.2 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 24 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 23 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 22 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 21 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 20 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 19 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 18 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  (On Proses) Vol 10 No 18 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 16 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 15 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 14 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 13 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 12 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 11 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan  Vol 10 No 10 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 9 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 8 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 7 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 6 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 5 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 4 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 3 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 25 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 24 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 23 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 22 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 21 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 20 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 19 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 18 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 17 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 16 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 15 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 14 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 13 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 12 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 11 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 10 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 9 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 8 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 7 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 6 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 5 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 3 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 24 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 23 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 22 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 21 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 20 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 19 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 18 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 17 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 16 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 15 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 14 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 13 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 12 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 11 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 10 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 9 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 8 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 7 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 6 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 5 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 4 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 8 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 8 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 7 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 6 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 5 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 4 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 3 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 7 No 1 (2021): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 6 No 4 (2020): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 6 No 3 (2020): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 6 No 2 (2020): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 6 No 1 (2020): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 5 No 4 (2019): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 5 No 3 (2019): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 5 No 2 (2019): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 5 No 1 (2019): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 4 No 3 (2018): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN Vol 4 No 2 (2018): JURNAL ILMIAH WAHANA PENDIDIKAN More Issue