cover
Contact Name
yonata laia
Contact Email
yonata@unprimdn.ac.id
Phone
+6281376476033
Journal Mail Official
jurnalmitraprima@unprimdn.ac.id
Editorial Address
http://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/mitra_prima/editor_board
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Articles 153 Documents
Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Kota Padangsidempuan Melalui Ekonomi Kreatif Bolu Salak Pakpahan, Kartina; Pakpahan, Elvira Fitriyani; Batubara, Sonya Airini; Simorangkir, Enda Noviyanti; Rahadian, Risna
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salak Padang Sidempuan sudah terkenal menjadi ikon Kota Padang Sidempuan dan merupakan salah satu sumber penghasilan masyarakat setempat. Kandungan serat dan vitamin Salak bermanfaat bagi kebutuhan dari mulai anak-anak, remaja, dewasa hingga lanjut usia. Memiliki kandungan yang baik untuk Kesehatan mata, terhindar dari rabun, katarak dan kerusakan mata lainnya. Diusia lanjut (lansia) dapat memperkuat memori otak, demikian juga untuk anak-anak. Kandungan Kalium bermanfaat membuat jantung sehat, memberikan energi dan stamina tubuh untuk diet. Mitra pelaku usaha UMKM di desa Sidapdap memiliki permasalahan dalam memasarkan Produk sebab masih bersifat konvensional dan belum memahami Teknik pemasaran. Kurang pengetahuan dalam memasarkan produknya secara digitak, kurang inovasi dalam citarasa produk bolu salak. Diperlukan solusi untuk Peningkatan teknik pemasaran dengan teknologi Digital melalui Pelatihan kewirausahaan, Penyuluhan Pelatihan Packaging, design produk. Penyuluhan tata cara Perizinan usaha, SIUP dan TDP sehingga pelaku usaha UMKM, memiliki surat izin usaha dan mendapatkan Hak Merek. Pelaksanaan program tentunya akan memberikan pemahaman tentang perlindungan konsumen dan pengetahuan dibidang hukum bisnis. Memberikan pengetahuan pentingnya standar mutu dan keamanan pangan olahan khususnya Bolu Salak dan gizi yang sesuai dengan kebutuhan. Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat ini merupakan implementasi dari Visi Misi UNPRI yaitu Sociotecnopreneurship. Luaran dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yaitu Publikasi di Jurnal Nasional, Video Kegiatan di Upload pada youtube dan berita di media cetak.
MENUMBUHKAN KARAKTER CINTA TANAH AIR MELALUI GERAKAN LITERASI SEKOLAH (GLS) PADA PENDIDIKAN SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA RAKYAT PANCUR BATU): Meningkatkan Kesadaran dan Cinta Tanah Air melalui Gerakan Literasi Sekolah Br Barus, Depitaria; Perangin-angin, Esra; Indriyanto, Kristiawan; Keliat, Venia Utami; Napitupulu, Lilis Handayani; Perkasa, Anggada; Tarigan, Beby Astri
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gerakan Literasi merupakan salah satu upaya untuk melakukan revolusi karakter dan memperkuat kebhonekaan serta memperkuat restorasi sosial Indonesia. Salah satu program Gerakan Literasi sekolah yaitu menanamkan rasa kepakaan dan wujud cinta tanah air. Temuan di sekolah SMA Rakyat Pancur Batu yaitu 1).Gerakan literasi dilakukan hanya bentuk literasi baca dan hitung, 2). Minimnya usaha yang dilakukan guru untuk membuat Gerakan literasi kepekaan terhadap cinta tanah air. Tujuan Gerakan literasi dalam wujud cinta tanah air yaitu sebagai penguatan mental, rasa bangaa terhadap tanah air, Pendidikan karakter. Hasil kegiatan ini nantinya menambah referensi dan kebijakan baru terhadap sekolah sebagai upaya untuk menanamkan karakter cinta tanah air melalui Gerakan literasi sekolah. Kata Kunci: Pendidikan Karakter,Gerakan Literasi.
Dampak Covid-19 Terhadap Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah di Keluarahan Cinta Damai Hutagalung , Galumbang; Simorangkir, Enda Noviyanti; Evanta br. Tarigan, Aremi; Siburian , Matondang Elsa; Ginting, Rasinta Ria; Putri, Arie Pratania; Zain , Jenny; S, Merry Rusida
Jurnal Mitra Prima Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Mitra Prima
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi Covid-19 yang merebak pada akhir 2019 telah mengguncang berbagai sektor kehidupan, termasuk UMKM di Indonesia yang menjadi salah satu pilar utama perekonomian. Dengan menyumbang sekitar 60% dari PDB nasional dan menyediakan lapangan kerja bagi hampir 97% angkatan kerja, UMKM terdampak cukup parah akibat kebijakan pembatasan sosial dan gangguan pada rantai pasokan. Survei pada April 2020 mengungkapkan bahwa lebih dari separuh pelaku UMKM mengalami penurunan omzet, kesulitan modal, hingga hambatan distribusi. Selain itu, UMKM di sektor ekspor seperti kerajinan tangan dan pariwisata mengalami pukulan paling berat karena penutupan jalur perdagangan internasional. Krisis ini memaksa para pelaku UMKM untuk cepat beradaptasi, terutama dengan memanfaatkan teknologi digital agar tetap relevan di tengah perubahan pola konsumsi. Artikel ini membahas lebih lanjut tentang dampak pandemi terhadap UMKM, strategi yang mereka terapkan untuk bertahan, serta pentingnya inovasi dan kolaborasi untuk memastikan keberlanjutan usaha dalam masa sulit ini.
Tata Tertib Pembukuan Bagi Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah di Desa Tiga Juhar Simorangkir, Enda Noviyanti
Jurnal Mitra Prima Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tertib pembukuan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dapat membantu pelaku usaha memiliki pengetahuan dan pelaku usaha dapat mengetahui perkembangan usahanya melalui pembukuan yang baik dan sistematis. Dalam menjalankan bisnis, laporan pembukuan sangat penting sebagai alat bantu bagi pemilik usaha untuk memperoleh gambaran kondisi kinerja keuangan usahanya, untung atau rugi. Melalui catatan pembukuan yang baik dan terus menerus akan sangat membantu mengingatkan pengusaha mengenai transaksi apa saja yang telah dilakukan perusahaan selama periode tertentu. Pemilik usaha bisa saja lupa, tapi laporan akan selalu mengingatkan setiap terjadi transaksi. Melalui penataan laporan keuangan yang baik, diharapkan kelak para pelaku usaha kecil dan menengah tidak akan mengalami kesulitan lagi ketika akan megajukan kredit kepada pihak kreditur. Untuk itu, penyusunan laporan keuangan perlu dilakukan secara benar dan berkesinambungan.
Pelatihan dan Pemberdayaan Petani dalam Pengelolaan Pupuk Organik Cair di Desa Tala Peta, Kabupaten Deli Serdang Darnius, Open; Tarigan, Enita Dewi; Pasaribu, Albert; Yanti, Maulida; Balqis, Muthia Ferliani
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The main problems for farmers, especially farmers from the Kelompok Tani Mamre, are the scarcity of subsidized fertilizers and the high price of non-subsidized fertilizers. This situation causes a decrease in agricultural productivity and farmer welfare, and increases dependence on chemical fertilizers that can pollute agricultural land. This community service is carried out to provide a solution by empowering farmers to produce liquid organic fertilizers independently, by utilizing local natural resources. This program uses three main stages of method: fertilizer needs survey, liquid organic fertilizer production training, and direct fertilizer production practice. The survey was conducted to understand the fertilizer needs in Desa Tala Peta. Furthermore, farmers are trained on local organic materials that can be used and fertilizer production techniques. The final stage is direct practice, where the results of fertilizer production will be used by farmers. This program is expected to reduce dependence on chemical fertilizers and support the formation of cooperative-based UMKM to market fertilizers sustainably.
Active Role of the Community in Increasing Sustainable Tourism in Sibolangit Village Siringoringo, Yan Batara Putra; Nababan, Esther Sorta Mauli; Hasibuan, Citra Dewi; Sitepu, Suryati; Sujatmoko, Koko
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sibolangit Village is known as a tourist village because it has a lot of natural potential that can be developed into a tourist destination in Deli Serdang Regency. Some of the tourism potential in Sibolangit Village includes the Taman Wisata Alam Sibolangit, Tangga Seribu, Uruk Sikuda-kuda, Taman Pekabar Injil Pertama GBKP, Goa Sejarah, Pemandian Alam Sibolangit. However, the management of tourist attractions in Sibolangit Village is not yet optimal because human resources in terms of expertise and skills in the field of tourism are still minimal, causing the tourist attraction to be unattractive and ultimately the number of visitors does not experience a significant increase. Carry out community service activities by holding training to improve skills in managing tourism businesses, marketing and customer service in Sibolangit Village. This training also covers aspects of sustainability, making the community the guardian and custodian of local heritage. Apart from that, a Tourism Awareness Group (Pokdarwis) will be formed as a representative of the Sibolangit Village community in developing tourism.
MENINGKATKAN SELF EFFICACY DAN KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT MENGHADAPI ANCAMAN BENCANA KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN (KARHUTLA) Iswadi; Pratiwi, Margareta; Kaban, Karmila Br; Nababan, Tiarnida; Hutapea, Dwight M. M.
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) telah menjadi bencana tahunan yang berulang di Indonesia, termasuk Provinsi Jambi. Bencana ini tidak hanya menyebabkan kerusakan alam dan lingkungan tetapi juga berdampak fatal pada kesehatan dan ancaman kehidupan masyarakat. Pengabdian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kesiapan dan efikasi diri masyarakat menghadapi ancaman serta dampak kesehatan akibat karhutla. Dengan metode Focus Group Discussion (FGD) memberikan sosialisasi dan simulasi sebagai langkah efektif membentuk dan meningkatkan efikasi diri serta memotivasi masyarakat dalam kesiapsiagaan penanganan awal korban bencana dan edukasi preventif penyakit akibat karhutla. Pengabdian ini melibatkan tokoh masyarakat dan tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi, sehingga bersinergi mendukung program pemerintah meningkatkan peran kemandirian masyarakat mengatasi dampak morbiditas dan mortalitas akibat bencana karhutla.
Sosialisasi Pelaksanaan Discharge Planning Pada Perawat di Ruang Rawat Inap RSU. Royal Prima Br Ginting, Liani; Rahmi, Intan Mutia; Anggeria, Elis; Hutomo, Rizky Aditya; Hutapea, Kimberley Maharani Maulibulung
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Discharge Planning dilaksanakan dengan menitikberatkan pada keinginan dan kebutuhan pasien. Perawat memiliki andil yang cukup besar dalam keberhasilan discharge planning. Discharge planning bertujuan untuk memperpendek jumlah hari rawatan, mencegah risiko kekambuhan, meningkatkan perkembangan kondisi kesehatan pasien dan menurunkan beban perawatan pada keluarga. Oleh karena itu diharapkan kepada perawat untuk melaksanakan semua proses pelaksanaan discharge planning secara komprehensif mulai dari seleksi pasien, pengkajian, intervensi, hingga implementasi dan evaluasi. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, dilakukan sosialisasi kepada perawat yang bekerja di ruang rawat inap bedah saraf, dengan harapan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam melaksanakan discharge planning yang efektif dan tepat sasaran. Sasaran kegiatan ini yaitu perawat yang bekerja di ruang rawat inap bedah saraf sebanyak 40 peserta. Terjadi pengingkatan pengetahuan dengan skor post-test sebesar rata-rata 52% dibandingkan pre-test. Peserta merasa terbantu dan lebih percaya diri dalam melakukan persiapan discharge planning kepada pasien dan keluarga pasien
PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG HIPERTENSI DI UPT PUSKESMAS RANTANG KOTA MEDAN sunarti, sunarti; Kaban, Karmila Br; Ginting, Chrismis Novalinda; Aritonang, Murni; Nurhayati, Eva Latifah
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi adalah kondisi kronis dengan peningkatan tekanan darah yang berkelanjutan dan menjadi faktor risiko utama penyakit jantung, stroke, serta gangguan ginjal. Penatalaksanaan mencakup terapi farmakologis dan modifikasi gaya hidup, pengurangan natrium, penurunan berat badan, diet seimbang, aktivitas fisik teratur, dan teknik relaksasi. Rendahnya literasi kesehatan masyarakat memperburuk risiko hipertensi. Kegiatan pengabdian ini menggunakan metode sosialisasi dan metode diskusi. Proses sosialisasi diberikan secara langsung. Tim Peneliti mengumpulkan masyarakat di wilayah UPT Puskesmas Rantang, kemudian melakukan penyuluhan secara langsung serta memberikan leaflet tentang hipertensi, selanjutnya Tim memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bertanya. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di Puskesmas Rantang, Kota Medan, berupa edukasi preventif‑promotif. Intervensi ini diharapkan mendorong perubahan perilaku menuju gaya hidup sehat dan menurunkan kejadian hipertensi di tingkat keluarga dan komunitas.
Edukasi Pasien tentang Pemeriksaan Fisik untuk Menurunkan Stress pada Pasien di MCU RSU Royal Prima Medan Debora, Trionyta; Tarigan, Dewi Sartika Br; Hutapea, Dwight Mahaputera Marulitua; Kaban, Karmila Br
Jurnal Mitra Prima Vol. 7 No. 1 (2025): JURNAL MITRA PRIMA
Publisher : Mitra prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stres merupakan respons terhadap ketidakseimbangan antara tuntutan lingkungan dan kemampuan individu untuk mengatasinya, yang dapat berdampak negatif secara kognitif, emosional, dan perilaku, serta memengaruhi kualitas tidur melalui gangguan hormonal seperti peningkatan adrenalin dan kortisol yang menghambat fase tidur penting (REM dan gelombang lambat). Salah satu upaya untuk menurunkan stres adalah dengan meningkatkan pemahaman pasien terhadap prosedur pemeriksaan fisik, dan mendorong keterlibatan aktif dalam menjaga kesehatan. Pemeriksaan fisik mencakup inspeksi, palpasi, perkusi, dan auskultasi bertujuan mengidentifikasi kondisi tubuh sebagai dasar diagnosis medis. Pasien di MCU RSU Royal Prima Medan menunjukkan kesadarang yang baik tentang pentingnya pemeriksaan fisik dalam mengelola stres. Oleh karena itu, diperlukan program penyuluhan melalui edukasi, pendidikan, dan pemberdayaan pasien, didukung pemanfaatan teknologi informasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran pasien tentang pentingnya pemeriksaan fisik sebagai strategi efektif untuk menurunkan stres dan meningkatkan kualitas kesehatan.