cover
Contact Name
Debi Setiawan
Contact Email
jurnaljdistira@gmail.com
Phone
+6281297409136
Journal Mail Official
jurnaljdistira@gmail.com
Editorial Address
Jl. Datuk Tunggul, Kel Teluk Kenidai, Kec Tambang, Kab Kampar, Prov Riau, Indonesia.
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat
ISSN : 28091485     EISSN : 28091485     DOI : -
Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat - JDISTIRA adalah sebuah jurnal blind peer-review yang didedikasikan untuk publikasi hasil pengabdian yang berkualitas. Diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Mei dan November oleh Yayasan Rahmatan Fiddunya Wal Akhirah dalam membantu para akademisi, peneliti dan praktisi untuk menyebarkan hasil pengabdiannya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 209 Documents
Inovasi Produk Jahe Merah Gerai Kembang Setaman Kecamatan Payung Sekaki Sukri, Sukri; Ulya, Aswatul; Silvani, Fadilla; Wulandari, Heni; Khairunnisa, Khairunnisa; Jannah, Mardiatul; Prananda, Yogi; Milininda, Juwintha; Afrianda, Wahyu; Malidaerani, Putri; Ramadanti, Varischa; Rojali, Rojali; Arzyil F, Muhammad; Audina, Mia
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.551

Abstract

Kehidupan yang sejahtera menjadi dambaan setiap orang untuk memenuhi hasrat ekonominya berupa segala kebutuhan baik sandang, pangan dan papan dalam menjalani kehidupan sehari-harinya. Upaya yang dilakukan agar tujuan tercapai masyarakat akan terus berusaha melakukan berbagai usaha. Upaya yang dapat ditempuh yaitu dengan mendirikan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). UMKM merupakan salah satu jenis usaha kecil yang sangat berperan dalam peningkatan dan pertumbuhan perekonomian masyarakat. Karena keberadaan UMKM mampu bertahan dalam situasi apapun untuk tercapainya kesejahteraan masyarakat. Metode dalam pelaksanaan program pengabdian masyarakat dengan mendampingi UMKM Gerai Kembang Setaman Kecamatan Payung Sekaki, Kelurahan Tirta Siak dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu Program pengabdian masyarakat yang dilakukan berupa pemaparan materi dan pelatihan. Pemaparan dilakukan dengan pemberian materi tentang jahe merah dan pengolahan jahe merah secara instan. Dengan adanya bantuan peralatan dan bahan, UMKM dapat meningkatkan skala produksi mereka. Hal ini memberikan potensi untuk menghasilkan lebih banyak produk dan mencapai pangsa pasar yang lebih luas. Hasil dari upaya peningkatan ini adalah peningkatan keterampilan dan produksi, yang pada gilirannya menghasilkan pendapatan yang lebih baik bagi UMKM. Hal ini memberikan manfaat ekonomi yang jelas bagi kelompok ibu-ibu Gerai kembang Setaman dan masyarakat setempat.
Edukasi Bahaya Lesbie, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) Pada Siswa SMA Budi Luhur Pekanbaru marlina wati, Huda; br Sirait, Marsella; Sekar Kinasti, Dewi; Permata Putri, Indah; Nurul Khasanah, Nida; Reddy, Reddy; Anis Mahdiyyah, Riska; Sofia, Sofia; Melliyani Harahap, Nur Mugri; Nuranti, Nuranti; Ade Anggraini, Nadya; Sonia, Sonia; Anthoni Brigantono, Anthoni Brigantono; Surya Pratama, Hadi; Aulia Nanda, Yoga
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.552

Abstract

Lesbian, Gay, Bisexual, Transgender (LGBT) merupakan bentuk disorientasi seksual yang angka kejadiannya terus meningkat termasuk di Indonesia. Data Center Intelligence Agency (CIA) pada 2015, populasi LGBT di Indonesia merupakan ke- 5 terbesar di dunia. Hal ini perlu diantisipasi dengan meningkatkan pengetahuan generasi muda khususnya remaja terhadap bahaya Lesbie, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT) sehingga dapat menekan perkembangan perilaku menyimpang tersebut yang tidak sesuai dengan norma agama dan norma kesusilaan yang terdapat di masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa tentang buruknya akibat perilaku menyimpang dari Lesbian, Gay, Biseksual, Transgender (LGBT) dan bagaimana pencegahannya di lingkungan keluarga maupun masyarakat. Edukasi ini dilaksanakan di SMA Budi Luhur Pekanbaru dan diikuti oleh siswa kelas 12 SMA Budi Luhur yang berlokasi di Kelurahan Lembah Sari RW. 04, RT. 01, Kecamatan Rumbai Timur, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Edukasi imi merupakan salah satu wujud pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Abdurrab sebagai salah satu kegiatan dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 8. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah dengan penyuluhan dan sosialisasi pada siswa kelas 12. Program ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Abdurrab sebagai salah satu kegiatan pada Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 8. Metode yang digunakan adalah dengan penyuluhan dan sosialisasi kepada siswa kelas 12. Hasil edukasi menunjukkan bahwa setelah dilakukan penyuluhan dan tanya jawab, seluruh siswa mampu memahami dan menjelaskan tentang orientasi seksual yaitu LGBT dan bahaya perilaku LGBT.
Pelatihan Manajemen Pengelolaan Laboratorium Komputer Di MA Al Islam Rumbio Kecamatan Kampar Diki Arisandi; Rizki Ramadhan Husaini; Luluk Elvitaria; Debi Setiawan; Muhammad Hanif Ahda
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.553

Abstract

Laboratorium komputer memiliki peran dalam pembelajaran berbasis teknologi dan memerlukan manajemen yang baik dalam pemeliharaannya. Berdasarkan survey awal, MA Al Islam Rumbio belum memiliki staf khusus yang mengelola laboratorium komputer. Pihak sekolah berencana melatih beberapa siswa yang potensial untuk dijadikan kader pengelola laboratorium namun tidak memiliki pengetahuan dan sumberdaya terkait hal itu. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berfokus untuk memberikan pelatihan kepada calon pengelola laboratorium komputer di MA Al Islam Rumbio agar mereka dapat mengelola dan memaksimalkan penggunaan laboratorium komputer secara efektif dan efisien. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam manajemen laboratorium komputer, pemeliharaan perangkat keras dan lunak, serta penerapan praktik terbaik dalam pengelolaan laboratorium komputer. Beberapa kegiatan yang dilakukan yaitu: perencanaan dan pengaturan pemakaian laboratorium, pemeliharaan perangkat keras dan lunak, keamanan laboratorium, trouble shooting umum dan manajemen resiko. Kegiatan pengabdian dilaksanakan selama 2 hari, dan peserta memberikan impresi positif dan dapat mengambil manfaat dari kegiatan pengabdian ini.
Pelaksanaan Senam Hamil Untuk Pengurangan Nyeri pada Ibu Hamil di Klinik Bidan Nelly Suryani, STr.Keb Desa Kuok Selia Juwita; Ayu Sapitri; Alfiza Rahmanita; Annur Azira Rosi; Dewi Nur Aisyah; Gabriella; Heni Wiyandari; Indri Apriyani; Masrizal; Rahmi Tanesha; Rizky Haditya; Tengku Iqbal Pradinata; Wahyu Firmansyah; Wahyu Rahman; Wenny Delma Yati
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.554

Abstract

Selama kehamilan beberapa sistem tubuh ibu mengalami perubahan yang diakibatkan dari perkembangan janin yang terjadi. Perubahan–perubahan tersebut menjadi dasar munculnya ketidaknyamanan salah satunya yaitu nyeri punggung, Nyeri punggung merupakan salah satu rasa tidak nyaman yang paling umum selama masa kehamilan menjelang bulan ke-tujuh masa bulan-bulan akhir. Nyeri punggung pada ibu hamil dapat diredakan salah satunya dengan latihan senam hamil, sehingga dengan melakukan latihan senam hamil dengan frekuensi yang teratur dapat meringankan keluhan nyeri punggung yang dialami ibu hamil. Pelaksanaan senam hamil pada ibu hamil dilakukan di klinik bidan Nelly Suryani, STr.Keb desa Kuok Kecamatan Bangkinang Barat Kabupaten Kampar. Kegiatan ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Abdurrab sebagai salah satu kegiatan Kuliah Kerja Nyata kelompok 19. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan penyuluhan dan praktik senam hamil pada ibu hamil trimester III dengan jumlah peserta 18orang ibu hamil. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa seluruh ibu hamil memahami pentingnya melakukan senam hamil pada usia kehamilan trimester III dalam mengurangi nyeri punggung, dan ibu hamil merasa lebih tenang setelah melakukan senam hamil.
Program Edukasi Seksual Berbasis Motode Edutainment-Ar Dengan Marawis Dan Flashcard Pada Anak Pra-Operasional Di Tpq Alwasilah Padang Prety Zinta Aprila; Zalestya Viani; Lasmi Farianti; Sausan Dhinda Amallia; Yulizawati
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.555

Abstract

Pada situasi saat ini, tantangan menjadi semakin besar dimana kekerasan terhadap anak pra – operasional di Indonesia yang terus mengalami kenaikan tiap tahunnya . Hal tersebut dapat disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor internal/korban dan faktor eksternal/pelaku. Oleh sebab itu, anak pra – operasional memerlukan alat bantu berupa media yang berbentuk audio visual agar dapat memperluas wawasan anak mengenai konsep diri berupa hak dan kewajiban. Di Padang Sumatera Barat, Kasus kekerasan seksual pada anak tertinggi terdapat di Kelurahan Kuranji dengan persentase 21 %. Oleh sebab itu, kegiatan pengabdian dilakukan pada salah satu Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) di Kota Padang, yaitu TPQ Alwasilah yang berlokasi di RT.01 RW.02 Kelurahan Anduring, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. Kegiatan ini bertujuan agar terjadinya peningkatan perilaku seks yang sehat, memperluas wawasan anak mengenai konsep diri berupa hak dan kewajiban, cara menjaga kesehatan reproduksi, anatomi dan fisiologi organ reproduksi, pencegahan kekerasan seksual sehingga terciptanya sosial yang baik dengan menekan angka terjadinya penyalahgunaan organ reproduksi. Tim pelaksana menggunakan metode Edutainment-AR yang dibantu dengan media flashcard dan marawis. Hal ini dilakukan karena metode ini mencangkup proses belajar dan bermain dengan augmented reality melalui media audio visual. Hal tersebut dapat memicu motivasi belajar anak-anak. Dengan demikian, metode ini direkomendasikan untuk diterapkan dan dikombinasikan dalam proses edukasi agar anak pra – operasional mudah mengerti materi yang disampaikan tanpa merasakan jenuh.
Edukasi dan Sosialisasi tentang BUD (Beyon Use Date) Kosmetika kepada Siswa-Siswi SMA Negeri 7 Pekanbaru Wahyu Margi Sidoretno; Asiska Permata Dewi; Ade Febriani; Mega Pratiwi Irawan; Wahyu Ramadhan; Henni Rosaini
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.492

Abstract

Pemilihan penggunaan produk kosmetika pada remaja masih didasari oleh kecenderungan terhadap trend yang sedang berlangsung. Pemahaman dan pengetahuan remaja terhadap keamanan kosmetika yang digunakan masih sebatas pada bahan berbahaya yang tidak diperbolehkan ada, namun tentang penyimpanan dan batas waktu penggunaannya masih rendah. Tujuan kegiatan PkM ini adalah untu meningkatkan pengetahuan dan pemahaman siswa-siswi SMK Negeri 7 Pekanbaru terhadap BUD (Beyon Use Date) Kosmetika sehingga menghindari gangguan Kesehatan yang tidak diingnkan. Kegiatan PkM dilakukan dalam bentuk seminar dilakukan dengan metoda presentase dan pembagian leaflet terkait BUD pada Kosmetika. Data dari kegiatan PkM ini didapat melalui Pre-Experimental Design (One Group Pre-Test Post-Test) dengan menggunakan instrumen kuis berisi 10 pertanyaan. Hasil test menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan siswa-siswi SMA Negeri 7 Pekanbaru sebesar 54 %.
Pelestarian dan Penanaman Mangrove Melalui Metode Relay Encased Method (REM) Sumartono, Eko; Anggoro, Ari; Parwito, Parwito; Mujiono; Zulhendri, Rifi; Ramansyah, Riki
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.556

Abstract

Artikel ini membahas tantangan lingkungan hidup yang dihadapi Kota Bengkulu, antara lain permasalahan abrasi, penutupan muara, sedimentasi, dan intrusi air laut. Tantangan-tantangan ini telah menyebabkan erosi pada pesisir pantai, sehingga mengancam akses jalan dan kawasan pemukiman. Pentingnya penghijauan wilayah pesisir dengan jenis mangrove yang sesuai. Namun upaya penghijauan sebelumnya menghadapi tantangan seperti gelombang besar, kekeringan, kurangnya kesadaran, dan hilangnya hutan bakau akibat erosi. Menyoroti pentingnya ekosistem mangrove dalam mitigasi perubahan iklim, mengingat tingkat penyerapan karbonnya yang tinggi. Kota Bengkulu diidentifikasi sebagai kota yang sangat rentan terhadap bencana alam terkait iklim, sehingga restorasi mangrove merupakan inisiatif yang penting. Artikel menjelaskan penggunaan teknik rekayasa ekologi, khususnya Relay Encased Method (REM), untuk melindungi dan mempercepat pertumbuhan bibit mangrove. Upaya-upaya ini telah menunjukkan hasil yang menjanjikan dan terus berlanjut dengan dukungan dari pemerintah kota dan provinsi. Lebih lanjut, artikel tersebut membahas tentang program pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk melibatkan nelayan, pemuda putus sekolah, dan pemuda setempat dalam inisiatif kelestarian lingkungan. Program ini menggunakan pendekatan Appreciative Inquiry dan memberikan pendidikan tentang konservasi mangrove dan pengembangan soft skill. Hal ini juga menyoroti potensi manfaat ekonomi dari kegiatan yang berhubungan dengan mangrove, seperti wisata mangrove dan pengolahan produk makanan. Sebagai kesimpulan, artikel ini menekankan pentingnya upaya kolaboratif antara berbagai pemangku kepentingan, termasuk masyarakat lokal, lembaga pemerintah, dan LSM, untuk mengatasi tantangan lingkungan hidup di Bengkulu. Keberhasilan implementasi inisiatif restorasi dan konservasi mangrove tidak hanya dapat memitigasi masalah lingkungan namun juga berkontribusi terhadap pembangunan ekonomi berbasis alam yang berkelanjutan di wilayah tersebut.
Pendampingan Kelompok Kampung KB dalam Produksi Sabun Cuci Piring Melalui Strategi Pengemasan Ulang dan Pemberian Logo Produk Hayati, Sabrina; Nurbaiti, Siti; Julianis, Erva; Aldama, Ardita; Alhafisht Amdila, Reyhan; Amelia, Cici; Sativa, Oriza; Novita Rahman, Fauzya; Lisa Sari, Lilis; Tasya Rani, Diana; Ramadhan, Kurnia; Saputra, Debi; Elanesi Esvandhiary, Faradilla; Jayu, Prastiwi; Akbar, Alifya; Adam, Adam
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.558

Abstract

Dalam upaya mewujudkan kemandirian dalam kehidupan yang dapat meningkatkan mutu ekonomi masyarakat, maka pentingnya peningkatan pemberdayaan masyarakat yang berupa pendampingan yang praktikal kepada masyarakat. Kelompok masyarakat yang beranggotakan ibu-ibu penggerak di lingkungan lokasi PKM telah berhasil memproduksi sabun cuci piring dalam skala industri kecil. Keterbatasan pemasaran yang dialami membuat keuntungan dari penjualan produk masih rendah. Oleh karena itu, tim PKM melakukan pendampingan terkait hal dasar, yaitu peningkatan pemasaran produk yang difokuskan kepada kemasan, merek, dan label produk. Metode pendampingan dimulai dari perencanaan, persiapan, pelaksanaan, monitoring, dan evaluasi. Semua ututan kegiatan ini dicantumkan dalam laporan akhir. Hasil pendampingan oleh tim PKM menunjukkan adanya beberapa beberapa perubahan yang cukup signifikan. Dengan strategi packing kini tampilan produk ini memiliki tampilan yang lebih menarik dan elegan. Hal inilah yang menyebabkan akhirnya ada beberapa distributor yang ingin produk tersebut masuk ke warung mereka. Selain itu keinginan masyarakat dalam membeli juga semakin banyak. Oleh karena itu, peningkatan strategi pemasaran melalui peningkatan dalam kemasan produk serta memberi merek dan label produk menjadi pilihan utama dalam meningkatakan daya jual.
Wahana Jembatan Panorama Pada Taman Bermain Mekarsari Boyolali untuk mendukung Perkembangan Holistik Anak Arifin, Zainal; Wijang Wisnu Raharjo; Kuncoro Diharjo; Wahyu Purwo Raharjo; Dody Ariawan; Bambang Kusharjanta; Ubaidillah; Anugrah Akbar; Singgih Dwi Prasetyo
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.559

Abstract

Pembelajaran anak di luar ruangan melalui taman bermain diakui memberikan dampak positif yang signifikan pada perkembangan fisik, sosial, emosional, dan kognitif anak-anak sehingga secara efektif dapat merangsang perkembangan holistik anak-anak. Taman bermain anak adalah ruang terbuka yang dirancang khusus untuk memberikan kebebasan bermain kepada anak-anak. Selain sebagai tempat bermain dan bersenang-senang, taman bermain juga merupakan wahana penting yang memberi kesempatan kepada anak-anak untuk belajar, tumbuh, dan berkembang dalam berbagai aspek kehidupan mereka. Pengabdian ini bertujuan untuk merancang desain wahana bermain jembatan panorama yang dirancang dengan mempertimbangkan faktor keselamatan, kenyamanan, dan pengembangan anak di Taman Mekarsari Desa Kaligentong, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali. Jembatan panorama merupakan salah satu sarana permainan anak-anak dengan berbentuk seperti jembatan gantung yang diharapkan dapat menumbuhkan sifat percaya diri yang dimiliki sehingga dapat mendukung perkembangan holistik anak. Jembatan panorama yang dirancang mengedepankan aspek keselamatan dan keindahan visual sehingga nyaman dan aman untuk digunakan.
Peran Penting Pemilik Kucing Terhadap Kesehatan Kucing Peliharaan Di Wilayah Tambaksari, Surabaya Arimurti, Anindita Riesti Retno; Rohmayani, Vella; Artanti, Dita; Daesusi, Ruspeni; Muhammad Alvian; Veronita Leni Anggraeni
JDISTIRA - Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jdt.v3i2.564

Abstract

Cats are one of the animals that are often kept as pets by humans. However, it turns out that cats can act as hosts for transmitting various types of dangerous diseases, both caused by endoparasites and ectoparasites. Therefore, the role of cat owners is very important in maintaining the health of their pet cats. Remembering that a cat's life depends on the care it provides. This service activity aims to educate cat owners about the dangers, symptoms and ways to prevent endoparasite and ectoparasite infections in their pet cats. Maintaining the health of your pet cat is important, because the cat's health can affect the health of its owner. This is because some diseases in cats can be transmitted to humans. The method used in this service is a presentation and discussion with the cat owner, after which it continues with the activity of examining the cat's hair and distributing shampoo and cat food. To measure the level of understanding of pet cat owners, a pretest (before the activity) and posttest (at the end of the activity) were carried out. This activity was carried out in RW 001, RT 07, RT 08, and RT 11 Tambaksari, Surabaya, and was attended by 32 pet cat owners, namely 14 domestic cats, 8 Angoras, 6 Persians, and 3 Himalayans. The average pre-test score was 54.07 points, while the average post-test score was 73.70 points. This means that there is an increase in pet cat owners' understanding regarding the symptoms, dangers and ways to prevent endoparasite and ectoparasite infections in cats. It is hoped that this educational activity will be sustainable so that cat owners can always look after and pay attention to the health of their pet cats. Keywords : cats, ectoparasite, endoparasite, Tambaksari

Page 8 of 21 | Total Record : 209