cover
Contact Name
Aenor Rofek
Contact Email
biro3@unars.ac.id
Phone
+6281331725275
Journal Mail Official
aenor_rofek@unars.ac.id
Editorial Address
Universitas Abdurachman Saleh Situbondo Jl. Pb. Sudirman No.7, Karangasem, Patokan, Kec. Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68312
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
Education and Counseling Journal
ISSN : 27761223     EISSN : 27759466     DOI : 10.36841
Core Subject : Education, Social,
Jurnal consilium adalah jurnal bidang pendidikan dan konseling untuk semua jenjang pendidikan yakni Sekolah Dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah menengah atas (SMA), hingga perguruan tinggi (PT). jurnal consilium merupakan cerminan aspirasi guru-guru di SD – SMA yang membutuhkan jurnal pendidikan dan juga konseling, jurnal ini mewadahi segala bentuk penelitian yang diharapkan mampu memberikan publikasi kepada masyarakat luas.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 378 Documents
EFEKTIVITAS TEKNIK RESTRUKTURISASI KOGNITIF UNTUK MENINGKATKAN EFIKASI DIRI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KALIBARU Baroqah, Lailatul
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.5120

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Efektifitas teknik restrukturisasi kognitifdalam meningkatkan efikasi diri siswa kelas VIII SMP 1 kalibaru.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif.Populasi adalah seluruh siswa kelas VIII SMP 1 Kalibaru dengan sampel sebanyak 5 siswa.Metode pengumpulan data dengan mengunakan, kuesioner, observasi, dan wawancara.Sebelum disebarkan angket diuji validasi dan reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji prasyarat : 1. Uji homogenitas 2. Uji normalitas, uji hipotesis : uji T. Hasil penelitian adalah :TerdapatEfektifitas teknik restrukturisasi kognitif dalam meningkatkan efikasi diri siswa kelas VIII SMP 1 kalibaru. Hal ini dibuktikan setelah pemberian treatment dengan teknik restrukturisasi kognitif dengan menggunakan konseling kelompok terdapat hasil perhitungan rata-rata pada saat pretest dan posttest mengalami kenaikan pada tingkat efikasi diri siswa. Pada pretest diperoleh skor rata-rata kelas eksperimen untuk pretest adalah 83 poin dan skor rata-rata pada posttest kelas eksperimen adalah 143 poin, dan pada kelas kontrol skor rata-rata pada pretest adalah 79 dan pada postest juga 79 poin skor. Dari data-data yang telah dijabarkan diatas dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh teknik restrukturisasi kognitif terhadap efikasi diri siswa SMP 1 kalibaru. Hal tersebut dapat dibuktikan dari hasil uji T- test yakni diketahui bahwa nilai 𝑡ℎ𝑖𝑡𝑢𝑛𝑔 sebesar 10,812 dengan signifikansi sebesar 0,000. Nilai signifikansi yang menunjukkan 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak. Berdasarkan Tabel dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh restrukturisasi kognitif terhadap efikasi diri siswa SMP 1 Kalibaru. Mengetahui H0 ditolak dari hasil berikut: Jika Nilai signifikansi atau nilai probabilitas < = 0,05 maka 𝐻1 diterima dan 𝐻0 ditolak Jika Nilai signifikansi atau nilai probabilitas ≥ dan 𝐻0 diterima 0,05 maka 𝐻1 ditolak.
PENGEMBANGAN MEDIA PUZZLE GAMBAR PADA KETERAMPILAN MENULIS TEKS NARASI SISWA KELAS IV SDN 05 PULAU PUNJUNG Husna, Zumratul; Salahuddin, Amar; Aprimadedi, Aprimadedi
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 5 No 1 (2025): EDISI : MARET
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v5i1.4658

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh siswa yang tidak mendengarkan guru serta kesulitan dalam menuangkan ide dan mengembangkan gagasan untuk dijadikan bentuk karya tulis teks narasi pada saat proses pembelajaran berlangsung. Kesulitan menulis teks narasi dipengaruhi oleh faktor siswa tidak bersemangat saat menulis, siswa kekurangan ide, dan kurangnya media pembelajaran yang menarik sehingga siswa sering merasa bosan saat proses pembelajaran. Tujuan penelitian adalah untuk menghasilkan media puzzle gambar di kelas IV sekolah dasar yang valid, praktis, dan efektif. Jenis penelitian adalah penelitian dan pengembangan yaitu menggunakan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari tahap analisis (analysis), tahap perancangan (design), tahap pengembangan (develop), tahap implementasi (implementation), tahap evaluasi (evaluation). Hasil penilaian validasi media puzzle gambar pada uji validasi oleh tiga orang ahli mempunyai skor rata-rata validasi bahasa 0,875%, validasi media 0,852%, dan validasi materi 0,809% termasuk dalam kategori valid artinya media puzzle gambar sudah sesuai dengan bahasa, media dan materi pembelajaran, uji praktikalitas dengan skor rata-rata 97% dikategorikan sangat praktis artinya media puzzle gambar dapat digunakan dengan mudah untuk proses pembelajaran sedangkan hasil efektivitas media puzzle gambar dengan skor 86% dikategorikan sangat efektif artinya puzzle gambar dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.
PENGEMBANGAN GAME EDUKASI MENGGUNAKAN APLIKASI CONSTRACK 2 SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SDN 14 PULAU PUNJUNG Saputra, Randika; Ali, Gunawan; Asmara, Dwi Novri
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.4489

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hasil belajar peserta didik dalam mata pelajaran matematika kelas IV SDN 14 Pulau Punjung dengan menggunakan game edukasi berbantu aplikasi constrack 2. Jenis penelitian yang digunakan adalah research and development (R&D). Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif dimana pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara dan pengisian angket. Penelitian ini melibatkan guru kelas IV dan peserta didik kelas IV. Faktor penyebab peserta didik kurang memahami materi dikarenakan masih banyak guru yang mengajarkan dengan menggunakan model dan media yang sama dalam proses pembelajaran. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut dengan mengembangkan game edukasi menggunakan aplikasi constrack 2 sebagai media pembelajaran matematika kelas IV SDN 14 Pulau Punjung.
STRATEGI MANAJEMEN SARANA DAN PRASRANA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI AKADEMIK SISWA DI MTS NEGERI 2 KARAWANG Aliyya Burhanudin, Layna; Permana, Hinggil; Syarif Husein, Ceceng
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.5161

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi manajemen sarana dan prasarana dalam meningkatkan prestasi akademik siswa di MTS Negeri 2 Karawang. Latar belakang penelitian ini adalah ketidaksesuaian antara Permendikbudristek tentang prasarana yang harus dimiliki oleh MTS Negeri 2 Karawang dengan kondisi faktual di lapangan. Observasi awal menunjukkan bahwa sekolah ini diminati oleh banyak calon siswa, terbukti dari tingginya jumlah pendaftar setiap tahunnya. Namun, sekolah hanya mampu menerima maksimal 244 siswa baru setiap tahun karena keterbatasan ruang kelas. Sebagai solusi sementara, sekolah meminjam satu gedung madrasah dengan dua lantai yang berada dalam satu kompleks, dengan pembelajaran hanya berlangsung setengah hari. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk mengeksplorasi strategi perencanaan, pengadaan, pemeliharaan, dan pengawasan sarana dan prasarana yang diterapkan sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan sarana dan prasarana yang baik dan terstruktur sangat penting dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Meskipun sekolah menghadapi kendala seperti kekurangan ruang kelas dan keterbatasan anggaran, sistem perencanaan yang kolaboratif dan terorganisir memberikan dampak positif terhadap kualitas pembelajaran. Pengadaan sarana dan prasarana dilakukan melalui prosedur yang sistematis, mulai dari identifikasi kebutuhan hingga evaluasi prioritas, meskipun belum sepenuhnya memenuhi semua kebutuhan. Pengawasan terhadap sarana dan prasarana ditekankan sebagai kunci untuk menjaga kondisi fasilitas agar tetap mendukung proses belajar mengajar yang optimal. Secara keseluruhan, strategi yang diterapkan oleh MTS Negeri 2 Karawang dapat menjadi contoh bagi sekolah lain dalam mengelola sarana dan prasarana secara efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
PENERAPAN MODEL PBL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI PENYAJIAN DATA MELALUI MEDIA INTERAKTIF CANVA KELAS IV SD NEGERI 2 BANJARSARI WETAN BANYUMAS Ni'mah, Rasyida Nafisa Alfi; Muryaningsih, Sri
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.4693

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan aspek kognitif, afektif dan Psikomotor peserta didik pada kelas IV SD Negeri 2 Banjarsari Wetan pada materi piktogram dan diagram batang dengan menggunakan model PBL (Problem Based Learning) melalui media Canva Interaktif. Metode penelitian ini menggunakan PTK (Penelitian Tindakan Kelas) yang dilakukan di kelas IV SD Negeri 2 Banjarsari Wetan, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas. Penelitian Tindakan Kelas terdapat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan tindakan. Teknik pengumpulan data papa penelitian ini meliputi teknik tes dan teknik non tes. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan penerapan model PBL melalui media canva apat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi materi penyajian data kelas IV SD Negeri 2 Banjarsari Wetan Banyumas. Hasil ini diperoleh berdasrkan temuan peelitian yang menunjukan ke tiga aspek hasil belajar siswa meningkat, yaini apsek kognitif siklus I sebesar 55,56% dengan kriteria tidak tuntas meningkat pada siklus II menjadi 86,11% dengan kiteria tuntas, aspek psikomotorik pada siklus I mendapatkan nilai presentase sebesar 51,16% dengan kategori kurang meningkat pada siklus II dengan nilai 77,31% kriteri baik dan aspek afektif pada siswa siklus I mendapatkan perolehan presentase nilai sebesar 52,70% dengan kriteria kurang, kmudian meningkat pada siklus II 79,17% dengan kriteri baik.
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN MEDIA PEMBELAJARAN CANVA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATERI NKRI DAN KEDALAULATAN WILAYAH SISWA KELAS X-3 SMA NEGERI 3 MEDAN Iskandar, Adetya; Tampilen, Tampilen; Suriana, Suriana
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.4532

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif (PTKK) yang dilaksanakan di kelas X 3 SMA Negeri 3 Medan dengan jumlah siswa 36 orang yang terdiri dari 13 orang siswa laki-laki dan 23 orang siswa perempuan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah penerapan model problem base learning dengan media canvda dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi NKRI dan Kedaualatan Wilauah.. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan belajar siswa pada materi NKRI dan Kedaulatan Wilayah, yang dibuktikan dari nilai rat- rata hasil belajar siswa akhir siklus I sebesar 39,72 atau 17 % dan pada akhir siklus II adalah sebesar 79,44 atau sebesar 72,22 %. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan media canva dalam pembelajaran berbasis masalah dapat menigkatkan kemampuan siswa pada materi NKRI dan Kedaulatan Wilayah di kelas X 3 SMA Negeri 3 Medan.
APLIKASI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN PERSEBARAN ALUMNI STIE SAKTI ALAM KERINCI BERBASIS WEB Hamsiah, Hamsiah
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.4603

Abstract

Bagi institusi pendidikan tinggi yang menghasilkan lulusan yang siap bekerja dan bersaing di era teknologi, tentunya sebaran data lumni yang sudah bekerja sangat dibutuhkan, baik itu sebagai sarana menjalin silaturahmi, mencari informasi karir, menjalin kerjasama bagi pihak institusi, serta sebaran data alumni ini juga digunakan sebagai alat penunjang dalam proses penilaian akreditasi prodi. Saat ini STIE Sakti Alam Kerinci belum mempunyai sistem yang menyediakan data selebaran alumni yang sudah berkarir di dunia kerja. Riset ini bermaksud guna mendesain serta menciptakan Sistem Data Alumni Berplatform GIS yang bisa dipakai buat pendataan Alumni, media komunikasi antar Alumni, media buat mencari karier, dan pemetaan persebaran aktivitas Alumni yang bisa dijadikan sebagai alat yang bisa menunjang dalam sistem penilaian akreditasi prodi di STIE Sakti Alam Kerinci. Dalam riset ini penulis menggunakan bahasa pemrograman berbasis PHP dengan database server MySQL. Hasil akhir yang diperoleh dari riset ini adalah sebuah sistem informasi berbasis GIS yang diharapkan dapat membantu pihak kampus dalam memperoleh data sebaran alumni. Pengetesan dengan prosedur black box pada Sistem Informasi Geografis Pemetaan selebaran Alumni membuktikan kalau semua modul pada sistem ini beroperasi dengan baik serta bisa menunjukkan data sesuai desain.
EFEKTIVITAS TEKNIK MODELING SIMBOLIK UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS IX PUTRA SMP AL-QURAN MINHAJUT THULLAB Rosyid, M. Maksum; Maghfiroh, Nasruliyah Hikmatul; Mawaddati, Ika Romika
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.5097

Abstract

Untuk mengetahui apakah teknik modeling evektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX Putra SMP Al-Quran Minhajut Thullab. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pre eksperimental design. Dengan desain penelitian yang digunakan adalah one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini 18 siswa kelas IX SMP Al -Quran Minhajut Thullab. Subjek Penelitian dipilih secara porposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 12 siswa dengan kriteria motivasi belajar rendah. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket skala motivasi belajar . Uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis data yaitu uji wilcoxon dengan bantuan SPSS versi 16.0 for windows. Berdasarkan hasil perhitungan uji wilcoxon menggunakan SPSS versi 16.0 diperoleh nilai Z sebesar -3,063a dengan simpotik signifikansi untuk uji dua arah sebesar 0,002. Dari hasil pengujian diatas, diketahui nilai Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,003<0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima yang artinya hipotesis dalam penelitian ini diterima karena adanya pengaruh efektivitas teknik modeling untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX Putra SMP Al-Quran Minhajut Thullab setelah dilakukan treatment menggunakan teknik modelling.
PENGARUH MEDIA CANVA DALAM PEMBUATAN PPT PADA HASIL BELAJAR SISWA Hayati, Rahmatul; Shoriah, Kamilah An; Putri, Rini Irmata; Pikri, Hayatul; Ningsih, Fitria Dian
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 5 No 1 (2025): EDISI : MARET
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v5i1.4606

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui pengaruh Media Canva dalam pembuatan powerpoint pada hasil belajar siswa. Diharapkan bahwa penggunaan media Canva dalam pembuatan powerpoint dapat meningkatkan minat siswa dalam belajar dan mempermudah pemahaman materi pelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak penggunaan media Canva dalam pembuatan powerpoint terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SD Negeri 01 Ulak Karang. Metode penelitian yang digunakan adalah Nonequivalent Control Group Design dalam sebuah studi eksperimental dengan total sampel 60 siswa, terbagi menjadi dua kelas: IV A (kelas eksperimen) dan IV C (kelas kontrol), masing-masing dengan 30 siswa. Instrumen penelitian terdiri dari lembar observasi dan tes. Temuan penelitian menunjukkan bahwa (1) nilai rata-rata hasil belajar siswa di kelas eksperimen adalah 99, sedangkan di kelas kontrol adalah 78,3. (2) Hasil uji hipotesis menggunakan uji t menunjukkan nilai signifikansi (2 tailed) sebesar 0,000 < 0,05, yang menunjukkan bahwa media Canva dalam pembuatan powerpoint secara signifikan mempengaruhi hasil belajar siswa.
PEMANFAATAN MEDIA INTERAKTIF QUIZIZZ UNTUK PENGUATAN DIMENSI BERNALAR KRITIS PENDIDIKAN PANCASILA DI SMA NEGERI 10 SEMARANG Purwanti, Yuli; Suneki, Sri; Mulyadi, Mulyadi; Maryanto, Maryanto
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v4i2.4834

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya kecenderungan bahwa pendidikan pancasila membosankan dan kurang dapat dipahami, adanya aktivitas siswa yang mengganggu proses pembelajaran, kurang minat belajar, kehilangan fokus, dan kurang telibat aktif dalam pembelajaran sehingga kelas bersifat pasif dan kurang interaktif. Hal itu memcicu kurangnya kemampuan bernalar kritis siswa dengan kondisi siswa yang masih malu untuk bertanya maupun menjawab, kesulitan berargumen, masih kurang tepat dalam menjawab soal – soal analisis, dan kesulitan membuat kesimpulan di akhir pembelajaran. Maka dalam penelitian ini penulis menggunakan media interaktif Quizizz sebagai upaya penguatan dimensi bernalar kritis siswa. Penelitian ini dilakukan pada siswa berjumlah 36 di kelas X-9 SMA Negeri 10 Semarang tahun ajaran 2023/2024 untuk menjelaskan bagaimana implementasi media interaktif Quizizz, faktor pendorong dan penghambat, serta hasil pemanfaatan media quizizz terhadap penguatan bernalar kritis siswa. Penelitian ini menggunakan pendeketan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus. Teknik analisis data menggunakan observasi, angket, dokumentasi secara deskriptif, serta menampilkan hasil perbandingan kedua siklus sesuai dengan hasil tes pada uji data. Dalam penelitian ini menunjukan hasil yang positif dan mengalami kemajuan dari siklus I ke siklus II dalam kegiatan belajar mengajar.