cover
Contact Name
Tety Nur Cholifah
Contact Email
tetynurcholifah@gmail.com
Phone
+6285735620790
Journal Mail Official
jurnalprimed@uniramalang.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Mojosari No.2, Dawuhan, Jatirejoyoso, Kec. Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65163
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal PRIMED:Primary Education Journal atau Jurnal Ke-SD An
ISSN : 27761703     EISSN : 27764796     DOI : https://doi.org/10.33379/primed.v2i1
Core Subject : Education, Social,
Jurnal PRIMED:Primary Education Journal atau Jurnal Ke-SD An merupakan sebuah jurnal yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas dalam bidang ilmu sekolah dasar, inovasi pembelajaran, metode pembelajaran, media pembelajaran, inovasi pembelajaran, dan manajemen pembelajaran. Jurnal PRIMED diterbitkan 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan Agustus
Articles 309 Documents
UTILIZING LEARNING POTENTIAL PROACTIVE STRATEGIES STUDENT MOTIVATION AND INTEREST IN LEARNING Hura, Delfita; Mendrofa, Erlin Talenta; Gulo, Bezisokhi; Riana, Riana
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.4925

Abstract

This research was conducted qualitatively with a descriptive approach. Descriptive qualitative methods. To collect data by making direct observations in the classroom. Techniques and data collection use reduction, data presentation and data verification. In this research, the research subjects are students. The research object investigated is an effort to increase student interest and motivation. In this research, the teacher monitors the level of student activity using an observation sheet which has five different indicators. The observation results showed that the level of attention reached 62.50% of the maximum score, while the level of cooperation and social relations was 37.50%. Apart from that, 50.00% of students were also active in expressing opinions or ideas, while their problem solving ability reached 41.67%. The last indicator, namely discipline, reaches 50.00% of the maximum score
EVALUATION OF THE APPLICATION OF THE COOPERATIVE LEARNING MODEL READING INTEREST OF RECIPROCAL TEACHING TYPE STUDENTS Maru’ao, Eber Felora; Bawamenewi, Arozatulo; Halawa, Sunida; Buulolo, Yustina
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.4926

Abstract

Interest in reading is an activity carried out by someone through intention without coercion from anyone to find out the contents of a reading result. This activity can also be done by anyone at any time, whether outside the classroom or in another place. The purpose of this research is to determine the evaluation of the application of the cooperative learning model for students' reading interest in the reciprocal teaching type. This research uses qualitative methods using observation and interview data collection techniques. The research instrument used is conveying learning objectives and motivating students, the second stage is presenting information, the third stage is organizing students into several study groups, the fourth stage is guiding students to study in groups, the fifth stage is conducting evaluations and the sixth stage is giving awards. The research results show an increase in students' interest in reading at junior high schools. In this case the teacher pays more attention to students in learning and can provide encouragement for students to have motivation in learning.
KETERAMPILAN MENULIS NASKAH PIDATO MELALUI MODEL BASED LEARNING Zega, Ika Lestari; Bawamenewi, Arozatulo; Zendrato, Listariani; Telaumbanua, Kristiani
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.4927

Abstract

Penelitian ini berisi tentang penerapan model model based learning yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa. Yang dihadapi pada pembelajaran ini adalah pelajaran yang disesuaikankan oleh guru masih menggunakan model based learning, proses pembelajaran ini hanya berpusat pada penggunaan model untuk merepresentasikan dan memperkirakan lingkungan atau sistem yang sedang dipelajari. Model problem based learning berguna untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode best practice. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, observasi, wawancara, dokumentasi dan catatan lapangan. Dapat disimpulkan bahwa Penerapan model pembelajaran berbasis masalah model Based Learning (MBL) pada pelajaran Bahasa Indonesia guna meningkatkan terampil membaca dan menulis lanjut di kelas.
BUILDING STUDENTS' SKILLS IN READING POETRY TEXTS WITH CREATIVITY AND INTEREST Telaumbanua, Nening Rosline; Ndruru, Mastawati; Laowo, Darni Marsellin; Buulolo, Festina
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.4928

Abstract

The aim of this research is to arouse students' interest in reading poetry through a poetry musicalization approach. The service team conducted a situation analysis with partners and found that students' interest in reading poetry was low due to a lack of understanding and appreciation of poetry and a lack of student creativity in representing poetry. Creativity can help students develop critical and creative thinking skills, solve problems, and innovate in various fields. The musicalization of poetry approach was chosen as the method in this activity because it can increase appreciation and understanding of literary works, especially poetry. Musicalization of poetry can make poetry more interesting and easier for students to understand and improve students' language and artistic skills. This method is effective for increasing appreciation of poetry and helping students to develop their creative abilities.
ANALISIS KESULITAN BELAJAR PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS V SDN 1 KEDUNGKUMPUL Febrita Duwi Hartini; Rudi Umar Susanto; Syamsul Ghufron; Suharmono Kasiyun
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5076

Abstract

Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan kesulitan belajar dan faktor yang mempengaruhi kesulitan tersebut, menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi dari peserta didik, guru wali kelas, dan orang tua. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, dengan uji kredibilitas menggunakan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan kesulitan belajar pada aspek-aspek keterampilan bahasa indonesia berikut: aspek menyimak (kesulitan mempertahankan fokus), aspek berbicara (siswa cenderung pasif saat diminta berbicara di depan guru atau teman), aspek membaca (kesulitan mengeja huruf, mengenali kata-kata sulit, dan memahami bunyi kata), serta aspek menulis (kesulitan menulis huruf kapital, tanda baca, tulisan tidak rapi, dan lambat menulis). Faktor yang mempengaruhi kesulitan belajar dibagi menjadi dua, yaitu faktor internal yang meliputi minat, konsentrasi, dan motivasi peserta didik, serta faktor eksternal yang meliputi lingkungan sekolah dan keluarga.
STRATEGI MEMBACA MELALUI HIGHER ORDER THINKING SKILLS UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN READING BAGI ANAK USIA DINI Zamzami, Muhammad Rizal Akbar; Rahmawati, Zurriat Nyndia; Tasaufi, Bila Nastiti; Zamzami, Ana
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5086

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas strategi membaca melalui Higher Order Thinking Skills (HOTS) dalam meningkatkan pemahaman membaca bagi anak usia dini. Pendekatan mixed method digunakan dalam penelitian ini, Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan HOTS dalam kegiatan membaca secara signifikan meningkatkan pemahaman membaca anak-anak. Tes pemahaman membaca menunjukkan peningkatan skor yang signifikan setelah intervensi HOTS. Observasi kelas mengungkapkan bahwa anak-anak lebih terlibat dalam diskusi dan menunjukkan kemampuan berpikir kritis yang lebih baik. Wawancara dengan pendidik dan siswa mengkonfirmasi bahwa anak-anak menjadi lebih antusias dan termotivasi dalam kegiatan membaca. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa strategi membaca melalui HOTS efektif dalam meningkatkan pemahaman membaca dan keterampilan berpikir kritis pada anak usia dini. Penerapan HOTS direkomendasikan untuk diintegrasikan dalam kurikulum pendidikan anak usia dini, serta melibatkan peran aktif orang tua untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung.    
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CIRC UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA SEKOLAH DASAR Sukmawaty; Hikman, Reski Maulida; Nursyamsi
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5626

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran CIRC dalam meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas IV di SDN 11 Buntu Barana. Model CIRC, yang berbasis pada kerja sama kelompok dalam membaca dan menulis, dipilih untuk melihat dampaknya terhadap kemampuan siswa dalam memahami teks bacaan. Penelitian ini menggunakan metode PTK yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV, dengan total 19 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi aktivitas siswa dan tes kemampuan membaca pemahaman, yang dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Pada Siklus I, hanya 10 dari 19 siswa (52,63%) yang mencapai ketuntasan belajar dengan nilai rata-rata 69,84. Nilai rata-rata siswa meningkat menjadi 86,89%, dengan 17 dari 19 siswa mencapai ketuntasan (89,47%). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran CIRC efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa. Kata Kunci: Model Pembelajaran, Model CIRC, Pemahaman Membaca
ANALISIS KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS 1 SEKOLAH DASAR Dari, Resti Putri Ulan
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5703

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan menulis permulaan menggunakan media gambar pada siswa kelas 1 SDN 22 Singkawang. Metode yang digunakan peneliti ini adalah metode deskripsi kualitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas 1 SDN 22 Singkawang yang terdiri dari 23 siswa. Instrument pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan lembar tes, wawancara, dan dokumentasi. Dalam lembar soal menuliskan huruf, menuliskan kata, menuliskan kalimat sederhana, dan penggunaan tanda baca. Teknik analisis data menggunakan Teknik analisis soal Miles dan Huberman yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan menyimpulkan data. Penelitian ini menunjukan data diperoleh dari keterampilan siswa dalam menulis permulaan menunjukan kriteria sangat baik ada 15 siswa dengan presentase 65,21%, kriteria baik 3 siswa dengan presentase 13,04%, kriteria cukup ada 3 siswa dengan prsentase 13,04% dan kriteria butuh bimbingan ada 2 siswa dengan prsentase 8,69%. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa rata-rata siswa dalam menulis permulaan yaitu 81,34% dengan kategori baik.
PENERAPAN METODE DISKUSI MENGUNAKAN VIDEO PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPAS DI KELAS V SDI LOKOBOKO Wegu, Yohanes; Ule, Flonansia Tania; Kwen, Yohanes Ola; Ratu , Daniel Pati
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5806

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan peserta didik kelas V SD Inpres Lokoboko dalam memahami materi tentang kalor dan perpindahannya pada pembelajaran ipas dengan menggunakan video pembelajaran. Penelitian ini merupakan peneiltian tindakan kelas. Subyek penelitian terdiri dari peserta didik kelas V SD Inpres Lokoboko dengan jumlah peserta didik ada 10 peserta didik. Teknik pengambilan data menggunakan tes, observasi, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan cara.... Berdasarkan hasil analisis data di peroleh ketuntasan pada siklus I sebesar 70% dan siklus II sebesar 100% . Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan media video pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa SDI Lokoboko pada mata pelajaran IPAS.
EVALUASI PEMBELAJARAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMPN 1 MAMBORO Korosando, Fransiskus; Raji, Manggu Ngguna
Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An) Vol 4 No 3 (2024): NOVEMBER
Publisher : Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/primed.v4i3.5807

Abstract

Penelitian ini termasuk penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) Perencanaan evaluasi pembelajaran dalam meningkatkan kinerja guru di SMPN 1 Mamboro kecamatan Mamboro Flores Nusa Tenggara Timur yaitu Kepala Sekolah melakukan perencanaan dengan membentuk tim panitia evaluasi kinerja, perencanaan ini dilakukan sebagai persiapan pelaksanaan dari evaluasi kinerja. (2) Pelaksanaan evaluasi pembelajaran dalam meningkatkan kinerja guru di SMPN 1 Mamboro kecamatan Mamboro Flores Nusa Tenggara Timur, dalam pelaksanaan evaluasi pembelajaran ini sudah menerapkan prinsip-prinsip yang yang ada. Walaupun sebelumnya telah melalui proses perencanaan, akan tetapi dalam pelaksanaannya masih ada kendala, untuk mengatasinya maka diperlukan kerjasama dan komunikasi dari semua pihak. (3) Monitoring dalam evaluasi pembelajaran dalam meningkatkan kinerja guru di SMPN 1 Mamboro kecamatan Mamboro Flores Nusa Tenggara Timur.