cover
Contact Name
Yasir Sidiq
Contact Email
lppi@ums.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
lppi@ums.ac.id
Editorial Address
Gedung Induk Siti Walidah lt.5, Jl. A. Yani Pabelan, Kartasura Sukoharjo
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
ISSN : 2527533X     EISSN : 26858770     DOI : -
Core Subject : Science, Social,
Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek (SNPBS) adalah Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Articles 687 Documents
Studi Lichen pada Berbagai Tumbuhan Inang di Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta Rahayu, Ruruh Catur; Roziaty, Efri
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2018: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (530.29 KB)

Abstract

Lichen adalah asosiasi dari fungi dan algae yang hidup secara epifit dengan cara menempel pada batang, dahan dan daun pada inang. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan jenis dan tipe morfologi talus lichen pada berbagai jenis tumbuhan inang yang terdapat di Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode eksploratif dengan penjelajahan secara bertingkat. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Lokasi penelitian dilakukan di tiga stasiun yaitu Jalan Adi Sucipto, Jalan Ahmad Yani, dan Jalan Dr Radjiman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta didapatkan dua tipe morfologi talus lichen yaitu crustose dan foliose. Jumlah spesies lichen yang ditemukan ada 9 jenis, sedangkan jumlah spesies tumbuhan inang yang ditemukan sebanyak 11 jenis. Pohon inang yang paling banyak ditemukan lichen yaitu pohon dengan diameter 50 cm ke atas, dimana pada ukuran pohon ini ditemukan lichen pada 3 zona sampai 5 zona.
Analisis Kebutuhan Pengembangan Buku Ajar Evolusi Materi Spesiasi Berbasis Penelitian Berdasar Model Pengembangan Dick and Carey Untuk Mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Jember Fadilah, Rizka Elan; Amin, Mohamad; Lestari, Umi
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (686.585 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan pengembangan buku ajar evolusi berbasis penelitian untuk mahasiswa S1 Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Jember pada Materi Spesiasi yang berdasar pada enam tahapan awal model pengembangan Dick and Carey. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, angket dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa (1) capaian pembelajaran adalah mampu menguasai dan menggunakan konsep,prinsip, dan prosedur kajian evolusi (2) materi yang disajikan dalam proses diskusi kelas kurang aplikatif dan tidak melibatkan perkembangan IPTEK di bidang Evolusi (3) pemahaman konsep evolusi mahasiswabelum sampai pada tahap molekuler (4) buku evolusi yang digunakan bertahun terbit lama dan kurang memberikan contoh yang bersifat kontekstual dan (5) belum terbiasa menggunakan pendekatan molekuler. Hasil penelitian ini digunakan sebagai dasar pengembangan buku ajar Evolusi berbasis penelitian bagi mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Jember.
Keragaman Pertumbuhan Awal Uji Keturunan Hibiscus macrophyllus di Van Dillem, Trenggalek Susanto, Mudji
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2018: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (311.668 KB)

Abstract

Uji keturunan Warugunung (Hibiscus macrophyllus) dibangun lokasi lereng Gunung Willys, di Van Dillem, Kabupaten Trennggalek, Jawa Timur. Materi genetik Warugunung berasal dari sebaran hutan rakyat di 7 populasi di Pulau Jawa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keragaman genetik pertumbuhan dan kinerja famili maupun populasi yang diuji pada tinggat awal pertumbuhan di uji keturunan. Penelitian uji keturunan Warugunung menggunakan rancangan Incomplete Block Designdengan menguji 50 famili dengan 3 pohon setiap plot dan 6 ulangan. Hasil pengukuran umur 6 bulan di analisis dengan Anova dan parameter genetik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji keturunan Warugunung pada umur 6 bulan telah menunjukan adanya perbedaan tinggi pohon maupun diameter pohon antar populasi secara signifikan. Tanaman Warugunung yang berasal dari Populasi Sodonghilir Padawaras, Tasikmalaya, Jawa Barat mempunyai pertumbuhan tinggi pohon yang terbaik dengan rerata sebesar 81,71 cm dan Tanaman yang berasal dari populasi Banjar, Ciamis, Jawa Barat mempunyai pertumbuhan diameter yang terbesar dengan rerata 0,97 cm. Heritabilitas individu tinggi pohon dan diameter batang termasuk katagori tinggi yaitu h2i=0,87 untuk tinggi pohon dan h2i=0,30 untuk diameter batang. Penelitian pada tahap awal dapat disimpulkan bahwa materi genetik yang diuji mempunyai keragaman genetik pertumbuhan antar famili di dalam populasi maupun antar populasi secara signifikan.
Partisipasi Masyarakat dalam Penyelamatan dan Pengelolaan Sumberdaya Genetik Tanaman Hutan Hadiyan, Yayan; Fiani, Ari
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2018: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.97 KB)

Abstract

Masyarakat sekitar hutan adalah salah satu pihak kunci yang sangat penting dalam upaya penyelamatan dan pengelolaan Sumberdaya genetik tanaman hutan (SDGTH). Namun demikian, kesadaran dan akses untuk melakukan hal tersebut memerlukan dorongan dan fasilitasi. Idealnya, hutan menyediakan limpahan sumberdaya genetik, tetapi beberapa fakta menunjukan areal hutan mengalami kerusakan berat karena berbagai tekanan, sehingga ketersediaan sumberdaya genetik menjadi terancam. Otoritas pemerintah tidak bisa sepenuhnya dapat mengendalikan degradasi ini, oleh karena itu partisipasi masayarakat menjadi sangat penting untuk mendukungnya. Plot percobaan telah dilakukan untuk memformulasikan bentuk partisipasi masyarakat dalam penyelamatan SDGTH di Kabupaten Cilacap dan Gunung Kidul sejak tahun 2006. Membangun kesadaran, kelembagaan dan introduksi pendekatan baru dalam konservasi dengan mengaplikasikan management tanaman kehutanan-pertanian (agroforestry) telah diformulasikan untuk menjadi paket partisipasi dan pendekatan yang lebih menarik. Pengalaman dan Pembelajaran tersebut sudah saatnya disebarluaskan.
Analisis Kebutuhan Buku Ajar berdasarkan Model Pengembangan Borg And Gall untuk Matakuliah Taksonomi Hewan Vertebrata pada Mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Jember Setyanto, Haqqi Anajili; Amin, Mohammad; Lestari, Umie
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.139 KB)

Abstract

Matakuliah Taksonomi Hewan Vertebrata merupakan matakuliah yang membahas mengenai sistem pengelompokan hewan berdasarkan karakteristik morfologi, biokimia, tingkah laku, ekologi, dsb. Salah satu kajian penting dalam matakuliah ini adalah filogeni yang mempelajari hubungan kekerabatan antar makhluk hidup. Seiring berkembangnya teknologi, pendekatan nyang digunakan pada matakuliah ini adalah analisis hubungan kekerabatan makhluk hidup berdasarkan data molekular.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan buku ajar pada matakuliah Taksonomi Hewan Vertebrata pada konsep pendekatan molekular untuk merekonstruksi taksonomi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan merujuk tahapan research and information collecting pada model pengembangan Borg and Gall. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran angket, observasi, dan wawancara. Temuan penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 96,6% mahasiswa belum pernah menggunakan buku ajar berbasis penelitian yang merujuk pada pendekatan molekular, 93,7% mahasiswa belum mengenal dengan baik mengenai pendekatan molekular untuk merekonstruksi filogeni organisme dan 90,3% mahasiswa memiliki konsep yang salah mengenai hasil filogeni pendekatan molekular. analisis kebutuhan buku ajar juga menunjukkan bahwa tidak ada buku ajar yan gmembahas mengenai pendekatan molekular pada matakuliah Taksonomi Hewan Vertebrata.
Studi Lichen pada Berbagai Tumbuhan Inang di Kecamatan Serengan, Kota Surakarta Syarif, Ahmad; Roziaty, Efri
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2018: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (409.556 KB)

Abstract

Lichen hidup sebagai epifit pada pohon dengan cara menempel pada batang, dahan dan daun. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan jenis dan tipe morfologi talus lichen pada berbagai jenis tumbuhan inang yang terdapat di Kecamatan Serengan, Kota Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode eksploratif dengan penjelajahan secara bertingkat. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Lokasi penelitian dilakukan di tiga stasiun yaitu Jl. Veteran, Jl. Yos Sudarso, dan Jl. Brigjen Slamet Riyadi. Masing-masing stasiun dibagi menjadi 10 sub-stasiun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kecamatan Serengan, Kota Surakarta didapatkan dua tipe morfologi talus lichen yaitu crustose dan foliose. Jumlah spesies lichen yang ditemukan ada 14 jenis, sedangkan jumlah spesies tumbuhan inang yang ditemukan sebanyak 13 jenis. Pohon inang yang paling banyak ditemukan lichen yaitu pohon dengan diameter 50 cm ke atas, dimana pada ukuran pohon ini ditemukan lichen pada 3 zona sampai 5 zona.
Partisipasi Masyarakat dalam Pengelolaan Hutan Mangrove di Desa Mangega dan Desa Bajo sebagai Destinasi Ekowisata di Kabupaten Kepulauan Sula Umanahu, Burhanudin; Budiastuti, Sri; Sunarto, S
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2018: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.914 KB)

Abstract

Ekosistem mangrove merupakan sumberdaya alam daerah tropika yang mempunyai manfaat ganda baik aspek ekologi maupun sosial ekonomi. Pengelolaan hutan mangrove merupakan hal yang penting dalam mengupayakan pelestarian lingkungan di kawasan pesisir. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi hutan mangrove dan menganalis bentuk partisipasi masyarakat sebagai destinasi ekowisata di Kecamatan Sanana Utara. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah gabungan (mixed methods) antara metode kuantitatif dan kualitatif dengan metode survei. Analisis data dilakukan dengan menggunakan deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Desa Mangega dan Desa Bajo Kecamatan Sanana Utara Kabupaten Kepulauan Sula Maluku Utara, Hasil penelitian menunjukkan bahwa vegetasi mangrove yang ditemukan meliputi 10spesies, yaitu terdiri dari Rhizophora Apiculata, Rhizophora Mucronata, Bruguiera gymnorhiza, Bruguiera Sexangra, Ceriops tagal, Ceriops decandra, Xylocarpus spp, Sonneratia alb, Avicennia sp, Aegiceras sp, dengan nilai indeks keanekaragaman (H’) vegetasi mangrove di Desa Mangega dan Desa Bajo pada masing-masing stasiun berkisar antara 1,29-1,52. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat keanekaragaman spesies masuk pada kategori kelimpahan sedang dan kondisi parameter lingkungan vegetasi mangrove di Kecamatan Sanana Utara diperoleh tekstur tanah pasir berlempung, lempung. Bentuk partisipasi yang sudah dilakukan masyarakat sekitar diantaranya berupa pikiran masuk pada kategori sedang, berupa tenaga kategori tinggi, berupa keahlian kategori tinggi, dan berupa barang/uang kategori sedang. Adanya penyusunan rencana pengelolaan bersama yang melibatkan seluruh stakeholder, meningkatkan pengawasan dan monitoring. meningkatkan upaya rehabilitasi pada ekosistem mangrove dimana dapat dilakukan dengan melibatkan peran serta masyarakat guna memperhatikan daya dukung kawasan.
Pewarisan Pengetahuan Tanaman Obat di Desa Garu Kabupaten Landak Ariyati, Eka; Marlina, Syarifah; Ruqiah, R
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.793 KB)

Abstract

Dewasa ini muncul kecenderungan masyarakat untuk kembali ke alam dengan mengkonsumsi obat-obatan tradisional yang berasal dari tanaman karena adanya kepercayaan akan keamanan penggunaan obat-obatan tradisional dan hematnya biaya yang dikeluarkan. Masyarakat desa biasanya masih menjaga adat istiadat dan memiliki pengetahuan tentang pemanfaatan tumbuhan sebagai obat. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk memahami proses pewarisan pengetahuan tentang tumbuh-tumbuhan yang bermanfaat sebagai tanaman obat berlandaskan kearifan lokal untuk tetap menjaga lingkungan serta menginvertarisasi data-data tentang tanaman obat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, data diperoleh dari proses wawancara masyarakat di desa Garu Kabupaten Landak Kalimantan Barat. Narasumber berasal dari dukun kampung (Tajo’), dukun beranak, ibu-ibu PKK, dan masyarakat biasa. Data juga diperoleh dengan teknik observasi lapangan. Dari hasil inventarisasi terdapat sekitar 40 jenis tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai obat, mulai dari yang dikelompokkan berdasar organ daun, akar, batang, bunga, buah, rimpang, dan ada 3 jenis tanaman yang semua organnya digunakan. Proses pembelajaran tentang tumbuhan yang dapat dimanfaatkan sebagai obat umumnya dilakukan di lingkungan keluarga (diajarkan secara turun temurun), belajar secara langsung di lapangan, pengalaman sehari-hari, pengetahuan dari dukun kampong (Tajo’) dan informasi dari tetangga atau kerabat. Proses pewarisan pengetahuan yang terjadi di desa Garu umumnya bersifat non formal dan terkandung kearifan lokal, berbeda dengan di daerah perkotaan. Hal ini bermanfaat untuk melestarikan budaya dan alam sekitar perkampungan atau desa.
Pengembangan Perangkat Pembelajaran Biologi Menggunakan Model Sains Teknologi Masyarakat untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMA Asikin, Nurul; Irawati, Mimien Henie; Syamsuri, Istamar
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (610.207 KB)

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan produk perangkat pembelajaran pencemaran lingkungan berpendekatan saintifik dengan model sains teknologi masyarakat (STM) untuk siswa kelas X SMA Negeri 1 Pemangkat berupa silabus, RPP, LKS, dan instrumen penilaian. Model pengembangan yang digunakan adalah model pengembangan Borg&Gall yang dimodifikasi. Hasil analisis data skor penilaian perangkat pembelajaran oleh ahli dan praktisi pelaksana pembelajaran di lapangan menunjukkan skor persentase penilaian <p> di atas 85% yang menunjukkan bahwa seluruh perangkat pembelajaran berkategori sangat baik. Uji keterbacaan kelompok kecil menunjukkan bahwa LKS pencemaran lingkungan memperoleh persentase penilaian <p> sebesar 82,39% sehingga LKS berkategori baik. Ujicoba utama menunjukkan bahwa hasil gain score <g> berkisar antara 0,5 – 0,6 yang berarti perangkat pembelajaran memiliki tingkat keefektifan sedang atau cukup efektif diterapkan dalam pembelajaran. Hasil pretest dan posttest menunjukkan bahwa rata-rata capaian hasil belajar siswa berdasarkan tes meningkat dengan diterapkannya perangkat pembelajaran berpendekatan saintifik menggunakan model STM.
Pembelajaran Berbasis Proyek Tentang Pencemaran untuk Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kreatif dan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa SMA Ismawati, Tuti; Rahman, Taufik; Nurjhani, Mimin
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (538.701 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis proyek tentang pencemaran dalam meningkatan kemampuan berfikir kreatif dan kemampuan pemecahan masalah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah weak experiment dengan desain penelitian The One-Group Pretest-Postest Design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa Madrasah Aliyah AL IRFAN Tanjungsari Sumedang. Sampel penelitiannya adalah siswa kelas X- Mia Madrasah Aliyah AL IRFAN Tanjungsari Sumedang. Pengumpulan data dilakukan dengan instrument tes berupa soal pilihan ganda dan uraian. Tes terdiri dari tes pemahaman konsep, tes kemampuan berfikir kreatif, dan tes kemampuan pemecahan masalah. Berdasarkan hasil analisis data pretest dapat disimpukan bahwa 1) kemampuan pemahaman konsep siswa baru mencapai 68,85% (Tinggi) ; 2) kemampuan berfikir kreatif siswa baru mencapai 62,5 % (Tinggi) ; 3) kemampuan pemecahan masalah siswa mencapai 40% (rendah) ; 4) pembelajaran tertentu harus diterapkan agar dapat meningkakan kemampuan berfikir kreatif dan kemampuan pemecahan masalah.