cover
Contact Name
Muslim
Contact Email
paradoks.jie@umi.ac.id
Phone
+6282196242883
Journal Mail Official
paradoks.jie@umi.ac.id
Editorial Address
Jl. Urip Sumoharjo No.km.5, Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, South Sulawesi 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi
ISSN : -     EISSN : 26226383     DOI : https://doi.org/10.57178/paradoks
Core Subject : Social,
Jurnal ini memuat tulisan ilmiah dalam bentuk hasil penelitian, kajian teori dan aplikasi teori, gagasan konseptual, resensi buku baru dan bibliografi. Tulisan-tulisan yang dimuat telah melalui proses penyuntingan seperlunya oleh penerbit dengan tanpa mengubah substansi sesuai naskah aslinya. Tulisan dalam setiap penerbitan merupakan tanggungjawab pribadi penulisnya, dan bukan mencerminkan pendapat penerbit. Naskah yang dikirim pada redaksi harus merupakan naskah asli dan tidak sedang dipertimbangkan untuk diterbitkan oleh penerbit yang lain.
Articles 505 Documents
Analisis Determinan Kinerja Pegawai: Peran Kepemimpinan, Komunikasi, dan Disiplin Kerja di Lingkup Instansi Pemerintah Daerah Abriyanti. P, Desy Friska; Mu’fidatul Nurul Hajjad; Junaeda
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1886

Abstract

Pentingnya kualitas sumber daya manusia dalam menunjang efektivitas organisasi pemerintah merupakan penentu suatu organisasi dalam menjalankan ritme kerjanya. Faktor kepemimpinan, komunikasi, serta disiplin kerja diyakini berperan besar dalam menentukan tingkat kinerja pegawai. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh kepemimpinan secara parsial terhadap kinerja pegawai; (2) mengetahui pengaruh komunikasi secara parsial terhadap kinerja pegawai; (3) mengetahui pengaruh disiplin kerja secara parsial terhadap kinerja pegawai; dan (4) mengetahui pengaruh kepemimpinan, komunikasi, dan disiplin kerja secara simultan terhadap kinerja pegawai. Pendekatan kuantitatif dengan pendekatan asosiatif dilakukan pada penelitian ini. Variabel independen terdiri dari kepemimpinan, komunikasi, dan disiplin kerja, sementara variabel dependen adalah kinerja pegawai. Sampel penelitian berjumlah 34 responden yang merupakan pegawai pada kantor tersebut. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan bantuan Software SPSS versi 24.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan, komunikasi, dan disiplin kerja masing-masing berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai secara parsial. Selain itu, hasil uji simultan dengan uji F memperlihatkan bahwa ketiga variabel tersebut secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Temuan ini mempertegas bahwa peran kepemimpinan yang efektif, komunikasi yang jelas, serta disiplin kerja yang baik merupakan faktor penting dalam meningkatkan kinerja pegawai di sektor publik. Pimpinan yang mampu memberikan arahan, membangun komunikasi yang terbuka, serta menegakkan disiplin, akan menciptakan lingkungan kerja yang lebih produktif dan berorientasi pada pencapaian tujuan organisasi. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi instansi pemerintah dalam merumuskan strategi pengelolaan sumber daya manusia untuk meningkatkan kinerja pegawai secara berkelanjutan.
Implementasi Blue Economy dan Implikasinya terhadap Kesejahteraan Nelayan: Studi Kasus di PPI Mamuju Fadel Muhammad; Jeffriansyah Dwi Sahputra Amory; Hamzar
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1887

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi Blue Economy pada sektor kelautan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan, dengan studi kasus di Pangkalan dan Pendaratan Pelelangan Ikan (PPI) Mamuju. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif melalui observasi, wawancara mendalam dengan nelayan, pemerintah daerah, dan masyarakat sekitar, serta dokumentasi. Data sekunder diperoleh dari dokumen resmi dan laporan terkait kebijakan Blue Economy. Analisis data dilakukan dengan triangulasi sumber untuk menjamin validitas dan reliabilitas temuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Blue Economy di PPI Mamuju belum memberikan dampak signifikan terhadap kesejahteraan nelayan. Hambatan utama meliputi biaya tinggi alat tangkap ramah lingkungan, berkurangnya hasil tangkapan, keterlibatan masyarakat yang masih terbatas, serta lemahnya program pemberdayaan nelayan. Rekomendasi penelitian ini menekankan pentingnya peningkatan pelatihan langsung di laut, dukungan biaya operasional, penguatan program pemberdayaan, pengelolaan sumber daya laut yang lebih adil, serta perbaikan infrastruktur penyimpanan ikan.
Pengaruh Investasi dan Inflasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Sulawesi Barat Rahmania; Yati Heryati; Rhena J.
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1888

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh investasi dan inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Barat. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara parsial pengaruh investasi dan inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi, serta untuk mengetahui apakah keduanya berpengaruh secara simultan. Penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda dengan uji asumsi klasik sebagai langkah awal untuk memastikan kelayakan model. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data sekunder yang diambil dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Barat dalam periode 2017 hingga 2023. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji asumsi klasik, yang mencakup uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi untuk memastikan validitas model regresi yang digunakan. Selanjutnya, dilakukan uji regresi linier berganda untuk mengetahui hubungan antara variabel independen (investasi dan inflasi) dengan variabel dependen (pertumbuhan ekonomi). Uji hipotesis dilakukan untuk menguji pengaruh secara parsial maupun simultan menggunakan tingkat signifikansi 5%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa baik investasi maupun inflasi tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Barat. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi (Sig.) yang lebih besar dari 0.05 pada uji regresi untuk investasi (0.537) dan inflasi (0.478), serta pada uji ANOVA untuk pengaruh simultan (0.637). Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini gagal ditolak. Oleh karena itu, disarankan agar penelitian lebih lanjut mempertimbangkan faktor-faktor lain yang dapat lebih mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Barat.
Pengaruh Aktivitas Ekonomi dan Faktor Sosial Terhadap Emisi CO2: Studi Data Panel 34 Provinsi di Indonesia Nazmah, Annisa Izzatul; Setiawan, Avi Budi
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1898

Abstract

Pertumbuhan ekonomi di negara berkembang sering menimbulkan dilema antara peningkatan pendapatan dan kenaikan emisi CO₂. Penelitian ini menganalisis pengaruh aktivitas ekonomi dan faktor sosial terhadap emisi CO₂ di Indonesia menggunakan data panel 34 provinsi periode 2017–2023. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini meliputi PDRB per kapita, PDRB per kapita kuadratik, Penanaman Modal Asing (PMA), industri manufaktur, dan jumlah usia produktif dengan variabel dependen dalam penelitian ini adalah emisi CO2. Hasil menunjukkan bahwa hipotesis Environmental Kuznets Curve (EKC) berlaku di Indonesia. Selain itu, FDI meningkatkan emisi, sementara industri manufaktur mengurangi emisi, dan populasi usia produktif tidak signifikan. Temuan ini menekankan perlunya pemerintah memperkuat fase penurunan emisi, pengelolaan investasi asing yang ramah lingkungan, dukungan terhadap industri beremisi rendah, dan pelatihan tenaga kerja di sektor energi bersih guna menekan tingkat emisi.
Project-Based Entrepreneurship Learning to Foster Entrepreneurial Spirit Pajala, Semuel; Aprizal, Aprizal; Ferawati, Andi; Azis, Abd.; Rauf, Rusdiaman
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1902

Abstract

This study aims to examine the implementation of Project-Based Learning (PjBL) in Entrepreneurship Education at Universitas Handayani  Makassar, using a qualitative approach that combines literature review and in-depth interviews with six lecturers who have applied PjBL in entrepreneurship teaching. The findings from the interviews indicate that PjBL effectively increases student engagement in learning, enriches their practical experiences, and develops essential skills such as problem-solving, communication, and collaboration. However, challenges faced in its implementation include time constraints, limited resources, and the lecturers' readiness to provide intensive guidance to students. Additionally, the role of lecturers as facilitators is crucial to the success of the PjBL model. Based on the research findings, it is recommended that the institution provide additional training for lecturers, enhance the curriculum to integrate PBL better, and offer facilities to support project-based learning. The implementation of PjBL is expected to improve the quality of entrepreneurship education and better equip students with the necessary skills to navigate the competitive business world.
Pengaruh Karakteristik Individu dan Karakteristik Pekerjaan Terhadap Komitmen Afektif Pegawai Pada Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Barat Nelda, Nela; Suwanti; Mu’fidatul Nurul Hajjad
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1908

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik individu dan karakteristik pekerjaan terhadap komitmen afektif pegawai pada Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode asosiatif. Sampel ditentukan melalui teknik total sampling, melibatkan 99 Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai responden. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda, dengan uji parsial (t-test), uji simultan (F-test), serta koefisien determinasi (R²). Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik karakteristik individu maupun karakteristik pekerjaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen afektif pegawai, baik secara parsial maupun simultan. Secara bersama-sama, kedua variabel tersebut memberikan kontribusi sebesar 51,5% terhadap pembentukan komitmen afektif, yang termasuk dalam kategori sedang, sedangkan sisanya sebesar 48,5% dipengaruhi oleh variabel lain di luar model penelitian. Temuan ini menegaskan pentingnya kesesuaian karakteristik personal dan lingkungan kerja dalam membangun keterikatan emosional pegawai terhadap organisasi.
Peran Digitalisasi dan Supply Chain Viability sebagai Variabel Mediasi dalam Meningkatkan Kinerja Operasional Industri Manufaktur di Karawang, Jawa Barat Kinnary, Nyimas Rizky; Siagian, Yolanda Masnita; Santosa, Wahyuningsih
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1910

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengisi kesenjangan pengetahuan dengan memberikan pemahaman komprehensif tentang peran kelayakan rantai pasok sebagai faktor perantara dalam meningkatkan kinerja operasional industri manufaktur di Karawang, Jawa Barat. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan mendalam dan praktis bagi industri manufaktur dalam menghadapi tuntutan pasar yang semakin kompleks dan dinamis. Penelitian ini dilakukan di Industri Manufaktur Karawang, Jawa Barat, menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan kuesioner yang diisi oleh 155 responden. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan Smart PLS 4, metode analisis statistik yang digunakan untuk menguji model struktural. Penelitian ini mengusung lima hipotesis, di mana hasilnya menunjukkan bahwa empat hipotesis diterima dan satu hipotesis ditolak, yaitu hubungan antara platform digital dan kinerja operasional. Temuan ini menyoroti peran penting variabel mediasi, khususnya kelayakan rantai pasok, dalam menjelaskan hubungan antara praktik rantai pasok digital dan kinerja operasional perusahaan. Penelitian ini memberikan wawasan signifikan dengan memasukkan kelayakan rantai pasok sebagai mediator kunci, mengungkapkan bagaimana praktik rantai pasok digital dapat mempengaruhi kinerja operasional melalui pengaruh signifikan pada kelayakan rantai pasok. Hasil ini menekankan pentingnya perusahaan memastikan adaptabilitas dan responsivitas jaringan nilai mereka, dengan kelayakan rantai pasok menjadi kunci keberhasilan jangka panjang di tengah dinamika kompleks lingkungan bisnis.
Peran Media Sosial terhadap Keberlanjutan Usaha UMKM Fashion Muslim melalui Peningkatan Pendapatan di Kabupaten Padang Lawas Utara Siregar, Mutia Fajri; Bi Rahmani, Nur Ahmadi; Harahap, Muhammad Ikhsan
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1906

Abstract

UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia, termasuk dalam sektor fashion muslimdi kabupaten Padang Lawas Utara yang terus berkembang. Di era digital, penggunaan media sosial menjadi strategis dalam meningkatkan eksistensi dan keberlanjutan usaha. Media sosial seperti Instagram, Facebook, dan WhatsApp tidak hanya digunakan untuk pemasaran tetapi juga untuk membangun hubungan dengan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi media sosial terhadap keberlanjutan usaha dengan pendapatan sebagai variabel intervening. Studi kasus dilakukan pada UMKM fashion Muslim di Kabupaten Padang Lawas Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media sosial berperan signifikan dalam meningkatkan pendapatan, yang pada gilirannya berkontribusi pada keberlanjutan usaha. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi para pelaku UMKM dalam memanfaatkan media sosial untuk meningkatkan kinerja bisnis mereka.
Impact of Financial Literacy, Lifestyle, and Paylater Use on Students’ Financial Planning Nur Anissah Barim; Asriany; Sahrir
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1791

Abstract

The development of digital financial services such as paylater is increasingly being used by students, but this is often not balanced with adequate financial literacy and wise lifestyle management. This condition has the potential to cause personal financial problems and disrupt students' financial planning. This study aims to analyze the influence of financial literacy, lifestyle, and paylater usage decisions on the financial planning of students at Andi Djemma University in Palopo City. This study uses a quantitative method with total sampling technique on 95 respondents, as well as multiple linear regression analysis using SPSS software. The results show that financial literacy has a significant positive effect on financial planning, while lifestyle and paylater usage do not have a significant effect. Simultaneously, the three variables have a significant effect with a contribution of 43.9%. These findings emphasize the importance of financial literacy as a major factor in supporting students' financial planning.
Pengaruh Marketing Mix dan Personal Factors terhadap Keputusan Pembelian Benih Jagung Merek BISI di Kabupaten Soppeng Chaeruddin, Chaeruddin; Sri Wulandari; Andi Yusuf; Marni
Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi Vol. 8 No. 4 (2025): Agustus - Oktober
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/paradoks.v8i4.1843

Abstract

Keberhasilan pemasaran produk pertanian tidak hanya ditentukan oleh kualitas produk, tetapi juga oleh strategi pemasaran yang tepat serta kesesuaian dengan karakteristik konsumen. Dalam konteks benih jagung merek BISI, kombinasi antara marketing mix dan personal factors memiliki peranan penting dalam memengaruhi keputusan pembelian petani. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh marketing mix yang terdiri dari produk, harga, distribusi, dan promosi, serta personal factors yang meliputi usia, pendidikan, pengalaman bertani, dan pendapatan terhadap keputusan pembelian benih jagung BISI di Kabupaten Soppeng. Kabupaten ini memiliki luas wilayah ±1.385–1.557 km², berada pada ketinggian 5–1.500 mdpl, dengan suhu udara berkisar 18,4°C–34,7°C, serta jumlah penduduk sekitar 246.000 jiwa pada pertengahan tahun 2025. Responden penelitian merupakan petani jagung dari berbagai kelompok usia, dengan dominasi pada rentang 50–59 tahun (36%). Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif melalui survei terhadap 100 responden petani jagung yang dipilih secara purposive. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang telah melalui uji validitas dan reliabilitas sehingga layak digunakan dalam penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa marketing mix berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, di mana kualitas produk, harga yang sesuai, distribusi yang lancar, dan promosi yang tepat menjadi faktor penting. Personal factors juga terbukti berpengaruh positif, dengan pengalaman bertani dan pendapatan sebagai faktor dominan yang menentukan pilihan petani. Temuan ini menegaskan bahwa strategi pemasaran yang terencana, apabila dipadukan dengan pemahaman mendalam terhadap karakteristik petani, mampu meningkatkan minat dan keputusan pembelian benih jagung BISI.