cover
Contact Name
Yusri
Contact Email
yusri@unm.ac.id
Phone
+6285255602827
Journal Mail Official
yusri@unm.ac.id
Editorial Address
A.P. Pettarani Street, Makassar, Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
ISSN : 97862338     EISSN : 97862338     DOI : https://doi.org/10.26858/semnaslp2munm
Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama mengeksplor potensi ekonomi kreatif yan gsejak lama ada dan sedang tumbuh di masyarakat. Berdasar pada latarbelakang itulah seminar nasional dengan Tema “Peran Penelitian dalam Menunjang Percepatan Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia” penting untuk dilakukan. Seminar ini diharapkan akan member motivasi dan inspirasi, terutama kepada pengabdi untuk melahirkan berbagai karya, produk dan konsep aplikatif, terutama terkait dengan produk berbasis akselerasi percepatan pembangunan nasional.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 11 Documents
Search results for , issue "SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6" : 11 Documents clear
Pengembangan Bahan Ajar Mata Kuliah Manajemen Pameran Pada Program Studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Seni dan Desain Universitas Negeri Makassar Yunus, Pangeran Paita; Samsuddin, Yati Bt.; Rasul, Rasul
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract. The Entrepreneurship course is one of the compulsory subjects taught in the Fine Arts Education study program, Faculty of Art and Design, Makassar State University. After taking this course students are expected to be able to recognize their own potential, seek and create business opportunities, and have the courage to try entrepreneurship according to their abilities and the field they are in. In creating an entrepreneur, it can be started through entrepreneurship education taught in universities, but it will be faster if entrepreneurship education also begins to be applied from families, communities and educational institutions. This research will develop teaching materials for entrepreneurship courses and then measure the feasibility of teaching materials in terms of validity. This research refers to the development procedure developed by Borg & Gall which consists of ten steps that are systematically arranged, with easy-to-understand explanations, and can direct the developer from the beginning to the end of the research. In practice, it was only carried out up to the third step, namely from 1) preliminary study and data/information collection, 2) making plans, 3) developing initial drafts and validation tests or reviews by validators. The learning package components developed in this study are textbooks and media presentations. Entrepreneurship learning packages in the form of teaching materials and media presentations produced in this study are teaching materials that are appropriate for use in the learning process in Entrepreneurship courses in the Fine Arts Education Study Program, Department of Fine Arts and Crafts Education, Faculty of Art and Design, Makassar State University. This is because the teaching materials developed have met the validity criteriaKeywords: Development, Teaching Materials, Entrepreneurship
Efektivitas Pembelajaran CAI terhadap Hasil Belajar Perawatan dan Perakitan Elektronika bagi Lulusan SMA dan SMK Mustamin, Mustamin; Lu'mu, Lu'mu; Soiswaty, Dwi Purnama; Samad, Putri Ida Sunaryathy
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis efektivitas pembelajaran berbantuan komputer (Computer Aided Instruction/CAI) dalam meningkatkan hasil belajar pada mata kuliah Perawatan dan Perbaikan Elektronika, dan (2) menguji perbedaan capaian hasil belajar antara mahasiswa berlatar belakang SMA dan SMK setelah penerapan CAI. Menggunakan metode Quasi-Experimental dengan desain Nonequivalent Control Group Design, penelitian melibatkan 29 mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Makassar. Instrumen penelitian meliputi tes hasil belajar kognitif, lembar observasi keterampilan, dan angket respon. Hasil analisis data menunjukkan peningkatan signifikan pada post-test di kedua kelompok. Temuan penelitian menunjukkan tidak terdapat perbedaan signifikan (p > 0.05) antara hasil belajar lulusan SMA dan SMK setelah perlakuan CAI, dengan nilai signifikansi sebesar 0.886. Meskipun lulusan SMK memiliki keunggulan awal (pre-test), media CAI terbukti efektif menjembatani kesenjangan pemahaman bagi lulusan SMA. Analisis kualitatif menemukan bahwa faktor motivasi intrinsik dan keingintahuan (curiosity) menjadi variabel penentu yang dominan dalam keberhasilan belajar menggunakan media berbasis teknologi.Kata Kunci: Computer Aided Instruction (CAI), Hasil Belajar, Perawatan Elektronika, Pendidikan Vokasi, SMA vs SMK. 
Integrasi Kejujuran Akademik dalam Pembelajaran Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Literasi Sains Kimia Siswa SMA Sugiarti, Sugiarti; Islawati, Islawati; Almur, Faathir; Yohan, Benedikta; Ruad, Inna Raehana
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Rendahnya literasi sains di kalangan siswa sekolah menengah di Indonesia menjadi tantangan dalam pembelajaran kimia, terutama pada topik redoks yang kompleks. Kurangnya keterlibatan aktif serta lemahnya integritas akademik dalam proses belajar turut memperparah kondisi ini. Menanggapi permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh penerapan model Problem-Based Learning (PBL) yang terintegrasi dengan nilai kejujuran akademik terhadap peningkatan kemampuan literasi sains siswa. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain quasi-eksperimen tipe pretest-posttest control group. Instrumen penelitian mencakup tes literasi sains dan lembar observasi kejujuran akademik. Hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan signifikan antara kelompok eksperimen dan kontrol, baik pada skor akhir maupun peningkatan N-Gain, disertai dengan nilai effect size yang besar. Penerapan model PBL yang mengedepankan integritas akademik terbukti mampu memperkuat pemahaman konseptual, membangun sikap ilmiah, dan membentuk perilaku belajar yang etis. Penelitian ini menegaskan pentingnya integrasi nilai karakter dalam pembelajaran sains abad ke-21. Kata Kunci: Problem-Based Learning, kejujuran akademik, literasi sains, reaksi redoks, pendidikan kimia
Efektivitas Pembelajaran Matematika Mendalam Berbasis Steam Terintegrasi Kearifan Lokal Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa SMP Asdar, Asdar; M, Muhammad Darwis; Nurhajarurahma, St Zulaiha
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan pembelajaran matematika mendalam berbasis STEAM terintegrasi Kearifan Lokal terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa pada satuan pendidikaan SMP. Penelitian ini merupakan penelitian pra-experimental design tipe One Group Pretest-Posttest Design dan menggunakan teknik pengambilan sampel cluster random sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 27 Makassar sebanyak 5 kelas dengan sampel penelitian terpilih yaitu kelas VIII 4 sebagai kelas eksperimen sebanyak 31 siswa. Treatment dilakukan pada kelas eksperimen menggunakan pembelajaran matematika mendalam berbasis STEAM terintegrasi Kearifan Lokal. Pengaruh treatment yang diukur adalah kemampuan pemecahan masalah matematika siswa. Hasil analisis deskriptif menunjukkan (1) rata-rata hasil pretest dan posttest yaitu 21,06 dan 75,74 (2) rata-rata N-Gain (peningkatan hasil belajar siswa) yaitu 0,81 pada kategori tinggi (3) rata-rata aktivitas siswa yaitu 3,80 dengan kriteria sangat aktif serta, (4) rata-rata persentase respons siswa yaitu 83% atau berada dalam kategori positif. Hasil analisis inferensial menunjukkan (1) rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang terbentuk setelah penerapan pembelajaran matematika mendalam berbasis STEAM terintegrasi Kearifan Lokal adalah 74,5 pada kategori tuntas, (2) nilai rata-rata peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa pada pembelajaran matematika mendalam berbasis STEAM terintegrasi Kearifan Lokal lebih besar dari nilai gain yang ditetapkan, yaitu berada pada kategori tinggi. Dari hasil penelitian ini disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran matematika mendalam berbasis STEAM terintegrasi Kearifan Lokal efektif diterapkan pada pembelajaran matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 27 Makassar. Kata Kunci: Pemecahan Masalah, Pembelajaran Mendalam, STEAM, Kearifan Lokal.
Uji Aktivitas Antibakteri Senyawa Metabolit Sekunder dari Patah Tulang (Euphorbia tirucalli) serta Karakterisasinya menggunakan GC-MS Salempa, Pince; Salnus, Subakir
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Euphorbia tirucalli (patah tulang) dikenal secara tradisional sebagai tanaman obat yang memiliki berbagai aktivitas biologis, namun kajian ilmiah mendalam terhadap potensi antibakteri dan aktivitas antioksidannya masih terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kandungan metabolit sekunder, menguji aktivitas antibakteri, serta menentukan kapasitas antioksidan dari ekstrak etanol batang E. tirucalli. Ekstraksi dilakukan secara maserasi menggunakan pelarut etanol, menghasilkan rendemen sebesar 14,4% (w/w). Analisis fitokimia kualitatif menunjukkan adanya senyawa fenolik, tanin, saponin, dan steroid, sementara uji flavonoid dan alkaloid memberikan hasil negatif. Kandungan total fenolik yang diukur dengan metode Folin–Ciocalteu menunjukkan nilai 68,55 mg GAE/g ekstrak, menandakan potensi aktivitas antioksidan yang tinggi. Uji penangkapan radikal bebas DPPH menghasilkan nilai IC₅₀ sebesar 50,33 ppm, dikategorikan sebagai aktivitas antioksidan kuat, dibandingkan dengan asam askorbat (IC₅₀ = 15,92 ppm) sebagai kontrol positif. Analisis GC-MS terhadap ekstrak etanol mengidentifikasi 51 komponen kimia, dengan senyawa dominan berupa phytol (15,47%), pentadecanoic acid (11,55%), ethyl linoleate (10,56%), ethyl palmitate (7,07%), dan ergosta-5,22-dien-3-ol (3,62%). Senyawa-senyawa tersebut diketahui memiliki aktivitas antibakteri dan antioksidan yang signifikan berdasarkan literatur terkini. Uji antibakteri menggunakan metode difusi cakram menunjukkan bahwa ekstrak etanol batang E. tirucalli memiliki zona hambat sebesar 14,22 ± 0,16 mm terhadap Staphylococcus aureus dan 12,84 ± 0,18 mm terhadap Escherichia coli, yang dikategorikan sebagai aktivitas sedang. Hasil ini mengindikasikan adanya hubungan yang erat antara kandungan fenolik dan ester-lemak dengan aktivitas biologisnya. Secara keseluruhan, penelitian ini menegaskan potensi ekstrak etanol batang Euphorbia tirucalli sebagai sumber antibakteri dan antioksidan alami yang menjanjikan, serta mendukung perlunya eksplorasi lebih lanjut terhadap mekanisme aksi dan pemurnian senyawa bioaktif utamanya. Kata Kunci: Euphorbia tirucalli, aktivitas antibakteri, fenolik total, DPPH, GC-MS, phytol
Implementasi Metode Pembelajaran Berbasis Projek untuk Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa dalam Mata Kuliah Media Pembelajaran Kejuruan Zulhaji, Zulhaji; Darmawang, Darmawang; Kurniawan, Ahmad; Jumadin, Jumadin
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi metode pembelajaran berbasis projek (Project-Based Learning/PjBL) dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa pada mata kuliah Media Pembelajaran Kejuruan. Kompetensi yang dikembangkan mencakup keterampilan teknis dalam merancang, mengembangkan, dan mengevaluasi media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan pendidikan vokasional. Subjek penelitian adalah mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Otomotif Semester 6 yang dipilih sebagai sampel karena relevansi mata kuliah dengan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia industri dan pendidikan kejuruan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksperimen semu (quasi-experiment). Desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control group design, di mana mahasiswa dibagi menjadi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen akan mendapatkan pembelajaran berbasis projek, sementara kelompok kontrol akan belajar dengan metode konvensional. Data dikumpulkan melalui observasi, angket, dan tes kompetensi sebelum dan sesudah perlakuan. Analisis data dilakukan dengan uji statistik deskriptif dan inferensial untuk melihat perubahan kompetensi mahasiswa antara kelompok eksperimen dan kontrol, sedangkan uji t digunakan untuk perbedaan yang signifikansi hasil antara kedua kelompok. Hasil penelitian memberikan pemahaman lebih lanjut mengenai efektivitas metode PjBL dalam meningkatkan keterampilan mahasiswa, khususnya dalam pembuatan media pembelajaran kejuruan.Kata Kunci: Project-Based Learning, Media Pembelajaran Kejuruan, Metode Kuantitatif, Quasi-Experiment, Pendidikan Teknik Otomotif
Uji Aktivitas Senyawa Metabolit Sekunder pada Ekstrak Metanol Daun Suruhan (Peperomia pellucida) sebagai Antibakteri Muharram, Muharram; Salnus, Subakir; Majid, Ahmad Fudhail; Ahmad, Fandi
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Peperomia pellucida dikenal di Indonesia dengan beberapa nama seperti sirih cina, tumpang air dan suruhan, namun kajian ilmiah mengenai potensi antibakterinya masih terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aktivitas antibakteri senyawa metabolit sekunder yang terkandung dalam ekstrak metanol daun Peperomia pellucida (daun suruhan) terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Proses ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut metanol terhadap 500 gram serbuk kering daun, yang menghasilkan 46 gram ekstrak kental. Fraksinasi dilakukan melalui partisi cair-cair dan pemisahan senyawa menggunakan kromatografi kolom. Karakterisasi senyawa hasil isolasi dilakukan dengan spektrofotometri UV-Vis, FTIR, dan GC-MS. Spektrum FTIR menunjukkan keberadaan gugus fungsi utama seperti O–H (3607 cm⁻¹), C–H alifatik (2918 cm⁻¹), C=O (1691 cm⁻¹), dan C–O (1030–1396 cm⁻¹), yang mengindikasikan adanya senyawa fenolik dan terpenoid. Analisis GC-MS mengidentifikasi sekitar 46 komponen volatil dengan senyawa dominan berupa 1,3-benzodioxole,4,5-dimethoxy-6-(2-propenyl)- atau apiol (41,77%), β-caryophyllene (6,94%), β-elemene (6,10%), germacrene-D (2,92%), dan caryophyllene oxide (1,60%). Senyawa-senyawa tersebut termasuk golongan fenilpropanoid dan seskuiterpen yang diketahui memiliki aktivitas biologis tinggi, terutama sebagai antimikroba dan antioksidan. Uji aktivitas antibakteri dilakukan dengan metode difusi cakram pada media Mueller Hinton Agar terhadap dua jenis bakteri uji, yaitu S. aureus (Gram positif) dan E. coli (Gram negatif). Hasil pengamatan menunjukkan bahwa ekstrak metanol daun P. pellucida menghasilkan zona hambat rata-rata sebesar 12 mm terhadap S. aureus dan 11 mm terhadap E. coli, yang dikategorikan sebagai aktivitas antibakteri sedang. Hasil ini menunjukkan bahwa senyawa metabolit sekunder pada ekstrak metanol daun suruhan berpotensi sebagai agen antibakteri alami yang dapat dikembangkan lebih lanjut dalam bidang farmasi atau pengawet alami berbasis tumbuhan. Kata Kunci: Peperomia pellucida, metabolit sekunder, GC-MS, antibakteri, dilapiol, kariofilena.
Integrasi Teknologi Digital dalam Pembuatan Pola Busana Wanita Untuk Inovasi Pengembangan Produk Fashion Aisyah, St; Suryana, Syarifah; Ridwan, Wardimansyah; Nisa, Andi Khaerun
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Perkembangan teknologi digital telah membawa perubahan signifikan dalam industri fashion, khususnya pada proses perancangan dan pembuatan pola busana. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan dan integrasi teknologi digital dalam proses pembuatan pola busana wanita sebagai bentuk inovasi dalam pengembangan produk fashion. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan deskriptif-analitis terhadap berbagai sumber akademik dan praktik industri yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa penggunaan perangkat lunak seperti Computer-Aided Design (CAD), 3D pattern making, dan virtual fitting mampu meningkatkan akurasi ukuran, efisiensi waktu, serta mengurangi limbah bahan dalam proses produksi. Selain itu, teknologi digital memungkinkan desainer untuk berkreasi secara lebih bebas dan adaptif terhadap tren pasar tanpa mengorbankan aspek keberlanjutan. Integrasi teknologi digital juga berkontribusi pada terbentuknya model bisnis baru yang berbasis on-demand production dan mass customization, yang menjawab kebutuhan konsumen modern akan produk yang personal dan berkelanjutan. Dengan demikian, penerapan teknologi digital dalam pembuatan pola busana wanita menjadi strategi penting dalam memperkuat inovasi, efisiensi, dan daya saing industri fashion di era digital. Kata Kunci: Teknologi digital, Pembuatan pola, Busana wanita, Inovasi produk, Fashion berkelanjutan.
Relay Cerdas Berbasis Raspberry untuk Kendali Listrik Pada Bangunan di Era Milenial Tjandi, Yunus; Zulhajji, Zulhajji
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Hampir setiap hari ditayangkan pada Media TV, banyak kecelakaan dan kerugian  yang diakibatkan oleh penggunaan listrik yang tidak benar. Untuk mencegah hal tersebut, diperlukan pengetahuan instalasi listrik yang baik dan benar serta dilengkapi dengan pengetahuan tentang perangkat Kendali Listrik yang menggunakan Kecerdasan Buatan. Penelitian ini bertujuan untuk : (1).membuat Perangkat Lunak Alat Kendali Listrik di dalam Bangunan Berbasis Relay Raspberry yang berfungsi untuk mengendalikan penggunaan  listrik pada Bangunan dengan bantuan  Smartphone, (2) menghasilkan Perangkat Keras Alat Kendali Listrik Berbasis Relay Raspberry dengan menggunakan perangkat lunak  yang telah dibuat, (3) membuat Interface dan Aplikasi Alat Kendali  Listrik Berbasis Relay Raspberry dengan bantuan Smartphone yang berfungsi untuk  mengendalikan perangkat listrik pada Bangunan, sehingga dapat dikendalikan baik dari jarak dekat, maupun dari jarak jauh.    Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara dengan pakar kendali, teknik literatur, dan teknik pengukuran langsung terhadap perangkat kendali yang digunakan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode-logic, berdasarkan sistem kendali berbasis Relay Raspberry. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Perangkat Lunak Sistem Kendali listrik pada Bangunan Di Eramilenial  berbasis Relay Raspberry, telah berfungsi dengan baik, hal ini dibuktikan dengan berfungsinya semua sistem kendali, baik pada sistem MCB, maupun untuk berbagai beban yang dikendalikan,  2) Perangkat Kendali Listrik berbasis Relay Raspberry yang dibuat untuk mengendalikan perangkat peralatan listrik, telah berfungsi dengan baik, hal ini telah dibuktikan pada uji coba penelitian dengan menggunakan Smartphone,  3). Aplikasi dan Interface Sistem Kendali berbasis Relay Raspberry   telah berfungsi dengan baik, dan dapat mengendalikan perangkat peralatan listrik yang terdapat dalam Bangunan,  baik dari jarak dekat, maupun dari jarak jauhKata Kunci: perangkat sistem kelistrikan Bangunan, eramilenial, Relay Raspberry, interface, Smartphone
Analisis Kebutuhan Sistem Presensi Kehadiran Berbasis Face Recognition untuk Optimalisasi Absensi Digital Purnamawati, Purnamawati; Akil, Muhammad; Mukhlisin, Mukhlisin; Nuridayanti, Nuridayanti; Mappalotteng, Abdul Muis
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan sistem presensi kehadiran berbasis face recognition sebagai upaya optimalisasi absensi digital di lingkungan pendidikan. Penelitian dilakukan di SMK Negeri 10 Makassar dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, penyebaran kuesioner kepada guru dan staf tata usaha, serta wawancara mendalam dengan pihak sekolah. Hasil observasi menunjukkan bahwa sistem manual memakan waktu lama, rentan terhadap kecurangan seperti “titip absen,” serta adanya kesulitan rekapitulasi data kehadiran. Hasil kuesioner dengan rata-rata skor 4,26 menunjukkan tingkat dukungan yang tinggi terhadap penerapan sistem presensi digital. Responden menilai bahwa efisiensi waktu dan kecepatan akses laporan kehadiran merupakan sebuah kebutuhan. Wawancara dengan kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan staf tata usaha memperkuat temuan bahwa sistem presensi berbasis face recognition diharapkan mampu meningkatkan akurasi data, mempercepat pelaporan, serta memperkuat transparansi dan kedisiplinan siswa. Namun demikian, penelitian juga mengidentifikasi tantangan berupa kebutuhan infrastruktur, kesiapan pengguna, dan perlindungan data biometrik. Analisis kebutuhan sistem yang dihasilkan mencakup aspek fungsional, seperti pencatatan kehadiran otomatis, integrasi database, dan pelaporan real-time, serta aspek non-fungsional, seperti keamanan, kecepatan, dan reliabilitas sistem. Hasil penelitian ini menjadi dasar penting bagi pengembangan sistem presensi berbasis face recognition yang sesuai dengan konteks sekolah menengah kejuruan di Indonesia. Adapun keterbatasan penelitian ini adalah pelaksanaannya hanya dilakukan pada satu sekolah, sehingga hasilnya belum dapat digeneralisasikan secara luas ke seluruh satuan pendidikan. Kata Kunci: face recognition; sistem presensi; analisis kebutuhan; absensi digital; smart school

Page 1 of 2 | Total Record : 11


Filter by Year

2025 2025


Filter By Issues
All Issue SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 12 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 1 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 8 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 7 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 6 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 5 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 4 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 3 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 2 SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 1 Prosiding Edisi 7 Prosiding Edisi 6 Prosiding Edisi 5 Prosiding Edisi 4 Prosiding Edisi 3 Prosiding Edisi 2 Prosiding Edisi 1 2017 More Issue