cover
Contact Name
T Heru Nurgiansah
Contact Email
therunurgiansah@gmail.com
Phone
+6281322551635
Journal Mail Official
therunurgiansah@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Puri Nirwana Bangunjiwo No. A-5 Dusun Kenalan Kelurahan Bangunjiwo Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Journal of Law, Education and Business
Published by CV. Rayyan Dwi Bharata
ISSN : 2988604X     EISSN : 29881242     DOI : https://doi.org/10.57235
Journal of Law, Education, and Business dengan nomor terdaftar E-ISSN 2988-1242 (online) dan P-ISSN 2988-604X (Cetak) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. JLEB bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang: 1. Hukum 2. Pendidikan dan Pembelajaran 3. Akuntansi 4. Ekonomi 5. Bisnis 6. Manajemen
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 486 Documents
Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Model Kooperatif Tipe STAD pada Siswa Kelas 1 SD Negeri 2 Banyumudal Wonosobo Darmawan, Sigit; Bagiya, Bagiya; Ratnaningsih, Arum
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5595

Abstract

Tujuan penelitian tindakan kelas ini untuk mengetahui peningkatan sikap siswa dalam pembelajaran serta hasil membaca permulaan siswa kelas I SD Negeri 2 Banyumudal Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian ini didesain dalam dua siklus. Prosedur dalam setiap siklus mencakup tahap-tahap: perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas Penelitian dilaksanakan pada semester I tahun ajaran 2022/ 2023 dalam dua siklus setiap siklus ada 2 pertemuan. Subjek penelitian ini siswa kelas I SD Negeri 2 Banyumudal yang berjumlah 10 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, catatan lapangan dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan sikap siswa dalam pembelajaran dan kemampuan membaca permulan siswa kelas I SD Negeri 2 Banyumudal. Hal tersebut dibuktikan dengan data yang diperoleh melalui observasi dan tes. Observasi yang telah dilakukan, menunjukkan hasil yang baik, hal ini terbukti dari peningkatan presentase pada prasiklus dan tiap siklusya. Pada tahap prasiklus hasil sikap siswa, presentasenya sebesar 54,64%, siklus I naik menjadi 73,43%, dan siklus II naik lagi menjadi 84,06%. Hal tersebut dapat diartikan, bahwa melalui observasi, sikap siswa dalam pembelajaran kelas I sudah mencapai indikator keberhasilan yaitu 80% dan dikategorikan baik. Berdasarkan hasil tes yang telah dilakukan juga meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa, dari presentase prasiklus 10%  siswa tuntas KKM, pada siklus 1 naik dengan presentase 50%. Siklus II naik dengan presentase 90 %. Berdasarkan ketercapaian kompetensi yang dihasilkan dengan persentase 90% siswa berkategori tuntas, melebihi indikator keberhasilan dengan pencapaian kompetensi kelas mencapai lebih dari 75%.
Perlindungan Hukum atas Hak Kepemilikan Tanah: Tinjauan Terhadap Putusan Pengadilan Negeri dan Tinggi Hendriko, Klaudine Shyne; Olivia, Vryacaka Jauzaak; Kambey, Renny Anastasya
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5933

Abstract

Hak kepemilikan tanah merupakan hak fundamental yang dilindungi oleh hukum di Indonesia. Namun, dalam praktiknya, sengketa kepemilikan tanah sering kali terjadi akibat tumpang tindih sertifikat, pemalsuan dokumen, atau penguasaan tanah tanpa hak. Studi ini bertujuan untuk menganalisis perlindungan hukum atas hak kepemilikan tanah berdasarkan putusan Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan yuridis normatif dengan analisis terhadap beberapa putusan pengadilan terkait sengketa tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlindungan hukum bagi pemilik tanah dilakukan melalui mekanisme litigasi dan nonlitigasi, di mana pengadilan berperan dalam menegakkan keadilan melalui putusan yang berkekuatan hukum tetap. Selain itu, ditemukan bahwa pengadilan dalam beberapa kasus memberikan putusan yang berbeda terhadap objek sengketa yang sama, yang mencerminkan adanya perbedaan dalam interpretasi hukum. Oleh karena itu, diperlukan harmonisasi regulasi dan peningkatan transparansi dalam sistem administrasi pertanahan guna mencegah terjadinya sengketa berulang.
Studi Kemampuan Literasi Digital Mahasiswa Juniar, Indi; Haryanti, Inggit; Al Muthia, Muzkia; Joharis, M
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5821

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan literasi digital mahasiswa di Indonesia dengan menggunakan metode campuran (mixed methods), yang menggabungkan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Data dikumpulkan melalui angket yang disebarkan secara daring kepada mahasiswa dari berbagai universitas serta wawancara mendalam dengan sejumlah mahasiswa di lingkungan masyarakat peneliti.Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa memiliki keaktifan dalam menggunakan literasi digital sehingga menunjukkan bahwa mereka telah menyadari pentingnya keterampilan ini.Sedangkan Wawancara mendalam mengungkapkan tantangan dalam memahami etika penggunaan teknologi, meskipun mahasiswa menyadari pentingnya literasi digital untuk bersaing di dunia Dan penelitian ini dapat menyimpulkan bahwa literasi digital mahasiswa Indonesia berada pada tingkat yang cukup baik, namun penguatan pada aspek keamanan digital dan etika penggunaan teknologi masih diperlukan. Rekomendasi diberikan untuk meningkatkan program edukasi literasi digital di universitas dan kampanye kesadaran tentang keamanan siber oleh pemerintah.
Analisis Hukum Islam Terhadap Penggunaan Narkotika Dalam Pelayanan Kesehatan Berdasarkan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika Suryanto, Agus; Maani, Bahrul; Gani, Ruslan Abdul; Halim, Abdul
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5537

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pandangan hukum Islam terhadap penggunaan narkotika dalam pelayanan Kesehatan berdasarkan UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Penelitian ini mengadopsi jenis penelitian yuridis-normatif dengan data berupa Al-Qur’an, Hadis, pendapat ulama’ dan regulasi yang berlaku. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan ganja medis, apabila digunakan dengan benar dan sesuai dosis yang direkomendasikan, tidak menjadi masalah dan dapat dipertimbangkan. Tetapi, jika digunakan secara penyalahgunaan untuk kepuasan pribadi, hal tersebut dapat dihukumi sebagai haram. Aspek maslahah dan mudharat terhadap penggunaan ganja sebagai obat, jika dipertimbangkan dari perspektif hukum Islam, menekankan pada daruratnya situasi. Ketika penggunaan ganja mendesak, bisa diterima sesuai kaidah dalam Islam. Namun, ketika disalahgunakan, hal tersebut akan menjadi mudharat yang membahayakan diri sendiri dan orang lain.
Analisis Persepsi Penggunaan Artificial Intelligence dalam Aktivitas Sehari-hari: Studi pada Mahasiswa Universitas Negeri Medan Nayla, Novisya; Asa, Nurul; Ayuri, Stefany Indah; Joharis, M
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5804

Abstract

Penelitian ini menganalisis persepsi mahasiswa Universitas Negeri Medan terhadap penggunaan Artificial Intelligence (AI) dalam aktivitas sehari-hari, baik dalam pendidikan ataupun aktivitas lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk memahami sejauh mana AI memberikan manfaat bagi mahasiswa serta mengidentifikasi tantangan yang dihadapi dalam penggunaannya. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan responden mahasiswa dari berbagai jurusan. Hasilnya menunjukkan bahwa mayoritas responden (82,7%) merasakan manfaat signifikan dari AI, terutama dalam meningkatkan efisiensi pekerjaan. Namun, ada kekhawatiran mengenai ketergantungan berlebihan terhadap perkembangan teknologi ini (82,8%) dan potensi penyalahgunaannya untuk tujuan yang berbahaya (86,2%). Selain itu, sebanyak 34,5% responden masih skeptis terhadap kemungkinan AI menggantikan pekerjaan manusia di masa depan. Temuan ini menunjukkan bahwa meskipun AI telah diterima secara luas dan memberikan dampak positif, penggunaannya masih memerlukan kebijakan yang ketat agar dapat dimanfaatkan secara optimal tanpa menimbulkan dampak negatif.
Pertimbangan Hakim Terhadap Permohonan Penetapan Kesalahan Dalam Penulisan Ijazah (Studi Putusan Nomor: 78/Pdt.P/2024/Pn Tjk) Ferhan, Deemas Tiandri; Rusli, Tami; Ainita, Okta
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5330

Abstract

Nama adalah identitas unik yang membedakan seseorang dalam masyarakat. Penelitian ini membahas faktor penyebab kesalahan penulisan ijazah berdasarkan Putusan Nomor: 78/Pdt.P/2024/PN TJK dan dasar pertimbangan hakim dalam mengabulkan permohonan perubahan ijazah. Penelitian dilakukan menggunakan metode hukum sistematis dan berbasis fakta empiris. Hasil penelitian menunjukkan enam faktor utama kesalahan, meliputi kesalahan administratif, kelalaian pegawai Disdikbud, perbedaan format data pusat dan daerah, ketidaksesuaian persyaratan Kemendikbudristek, serta proses pengajuan ke pengadilan. Hakim mengabulkan permohonan perubahan nama Muhamad Haikal menjadi Muhammad Haikal berdasarkan Undang-Undang Administrasi Kependudukan setelah memastikan keaslian dokumen dan mendengar kesaksian relevan. Saran diberikan kepada Disdikbud untuk meningkatkan sosialisasi inovasi administrasi dan kepada majelis hakim untuk memeriksa dokumen secara menyeluruh guna memastikan akurasi perubahan data diri.
Analisis Hukum Wanprestasi Dalam Perjanjian Jual Beli Aset Perusahaan: Studi Kasus Sengketa PT Busana Insan Sejahtera dan Hai Seng Sinaga, Ryanson Donovan
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5914

Abstract

Dalam hukum perdata Indonesia, wanprestasi terjadi ketika salah satu pihak dalam perjanjian tidak memenuhi kewajibannya sebagaimana yang diperjanjikan. Artikel ini membahas secara mendalam kasus wanprestasi antara PT Busana Insan Sejahtera (PT BIS) dan Hai Seng berdasarkan Putusan Nomor 60/Pdt.G/2024/PN Tpg. Sengketa ini berawal dari perjanjian jual beli tanah dan bangunan senilai Rp 19 miliar, di mana Hai Seng selaku debitur hanya membayar sebagian (sekitar Rp 10 miliar) dan menghentikan pembayaran sejak tahun 2022. Melalui analisis normatif, diketahui bahwa unsur-unsur wanprestasi sebagaimana diatur dalam Pasal 1238 dan Pasal 1243 KUH Perdata telah terpenuhi, yakni: (1) tidak dilaksanakannya prestasi sesuai isi perjanjian, (2) keterlambatan pelaksanaan kewajiban, (3) pelaksanaan tidak sesuai, serta (4) timbulnya kerugian nyata. Lebih lanjut, tindakan Hai Seng yang menguasai objek jual beli secara sepihak juga mencerminkan pelanggaran terhadap prinsip itikad baik dalam perjanjian. Selain itu, artikel ini juga menyoroti tanggung jawab hukum notaris dalam menerbitkan sertifikat atas nama Hai Seng tanpa pelunasan dan tanpa akta jual beli, yang dinilai menyimpang dari ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 dan Perkaban Nomor 8 Tahun 2012. Oleh karena itu, kasus ini menjadi preseden penting dalam menegakkan asas pacta sunt servanda dan memberikan perlindungan hukum terhadap hak kreditur yang dirugikan. Putusan pengadilan mengukuhkan bahwa wanprestasi harus dipertanggungjawabkan secara hukum dan dapat menimbulkan akibat keperdataan maupun administratif.
Analisis Hukum Terhadap Kasus Kekerasa Dalam Rumah Tangga (Studi Kasus: Perkara No.240/Pid.Sus/2024/PN Bnj) Hutagalung, Febrianti; Hasibuan, Ramadhani Shohiro; Hasibuan, Rizal Sanusi; Simanjuntak, Sri Susanti; Siahaan, Parlaungan Gabriel
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.3990

Abstract

Kekerasan terhadap perempuan dalam rumah tangga adalah isu kompleks yang memerlukan perhatian serius dari semua pihak. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dengan pendekatan kualitatif dimana berfokus pada analisis norma hukum yang berlaku dan penerapannya dalam kasus konkret, dengan menggunakan bagan hukum seperti UU PKDRT, peraturan perundang-undangan yang terkait. Salah satu isu utama yang diangkat dalam penelitian ini adalah kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), yang diakui sebagai masalah global yang serius yang terutama mempengaruhi kesehatan mental dan fisik.
Hubungan Anatara Nilai Tukar Rupiah dan Ekspor-Import Indonesia Syaripuddin, Fani; Lufi, Arsyad Ali
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.6013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara nilai tukar rupiah terhadap ekspor dan impor Indonesia pada periode 2019–2023. Menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif dan analisis inferensial, penelitian ini mengolah data sekunder dari Bank Indonesia, BPS, IMF, dan World Bank. Hasil uji korelasi Pearson menunjukkan bahwa nilai tukar rupiah memiliki korelasi negatif dengan ekspor (r = -0,612) dan korelasi positif dengan impor (r = 0,704). Analisis regresi linier memperlihatkan bahwa nilai tukar berpengaruh negatif signifikan terhadap ekspor (p-value = 0,021) dan berpengaruh positif signifikan terhadap impor (p-value = 0,008). Nilai tukar mampu menjelaskan sekitar 37,4% variasi ekspor dan 49,6% variasi impor. Temuan ini menunjukkan bahwa depresiasi rupiah mendorong peningkatan ekspor namun menekan impor. Namun, hubungan ini juga dipengaruhi oleh faktor lain seperti harga komoditas dan permintaan global. Dengan demikian, stabilitas nilai tukar dan diversifikasi ekspor menjadi penting dalam memperkuat ketahanan ekonomi nasional terhadap fluktuasi eksternal.
Pancasila: Mantra Kosong Atau Pedoman Bangsa? Menggali Akar Kesenjangan Implementasi Iqbal, M; Mawaddah, Mawaddah; Rajagukguk, Arisya; Harahap, Nursalsabilah; Nduru, Fandi Saputra; Larasati, Suci; Saputri, Adinda Dwi
Journal of Law, Education and Business Vol 3, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jleb.v3i1.5870

Abstract

Berbicara tentang Pancasiala, semua orang selalu merasa paling panadai dalam menjelasakanya, namun apakah hal tersebut sesuai dengan implementasi di dunia nyata? Pancasila sebagai dasar negara Indonesia seharusnya menjadi pedoman utama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Namun, dalam praktiknya, sering muncul kesenjangan antara nilai-nilai Pancasila dan implementasinya dalam berbagai aspek kehidupan, baik di ranah politik, hukum, sosial, maupun ekonomi. Artikel ini mengeksplorasi akar permasalahan dari kesenjangan tersebut dengan menelusuri faktor historis, struktural, serta dinamika sosial yang memengaruhi penerapan Pancasila. Apakah Pancasila hanya menjadi sekadar mantra kosong tanpa makna substantif, atau masih berfungsi sebagai pedoman bangsa? Melalui pendekatan kualitatif dengan analisis terhadap kebijakan dan praktik sosial, penelitian ini berupaya mengidentifikasi tantangan serta menawarkan solusi untuk memperkuat aktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.