cover
Contact Name
Edi Rohman
Contact Email
garuda@apji.org
Phone
+628174778645
Journal Mail Official
info@nlc-education.or.id
Editorial Address
Jl. Tukad Gangga IV No. 3, Denpasar Bali Indonesia
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Nirta: Studi Inovasi
Published by Nirta Learning Centre
ISSN : -     EISSN : 28076648     DOI : 10.61412
artikel penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada bidang keilmuan yaitu Pendidikan, Manajemen dan Pariwisata
Articles 194 Documents
Pengaruh Promosi, Kualitas Pelayanan, Dan Citra Merek Terhadap Kepuasan Konsumen Di Franchise Chickroll Cabang Aloha Sidoarjo Bhadreswara, Wira; Ida Ayu Sri Brahmayanti
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.158

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh promosi, kualitas pelayanan, dan citra merek terhadap kepuasan konsumen pada Chickroll. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden konsumen. Analisis data dilakukan menggunakan bantuan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0.05 = 0.05 dan nilai T hitung > T tabel yakni 2.909 > 1.985 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Promosi berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen. Variabel Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0.017 < 0.05 dan nilai T hitung < T tabel 2.438 > 1.985 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa nilai signifikansi sebesar 0.000 < 0.05 dan nilai T hitung > T tabel 7,192 > 1.985 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Citra Merek berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa variabel Promosi, Kualitas Pelayanan, dan Citra Merek bersamasama berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen. Hal ini dibuktikan oleh hasil uji F. Di mana nilai F tabel sebesar 86.362 dengan nilai signifikansi sebesar 0.000, sehingga nilai signifikansi 0.000 < 0.05.
Pengaruh Beban Pajak, Tunneling Incentive, Exchange Rate, Profitabilitas, Dan Leverage Terhadap Keputusan Transfer Pricing Muhammad Bagas Sandi Laksono; Witono, Banu
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v4i2.166

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Beban Pajak, Tunneling Incentive, Exchange Rate, Profitabilitas, dan Leverage terhadap keputusan transfer pricing pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2019-2023. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik purposive sampling pada perusahaan yang memenuhi kriteria tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Beban Pajak dan Exchange Rate tidak berpengaruh signifikan terhadap transfer pricing, Tunneling Incentive berpengaruh negatif, Profitabilitas tidak berpengaruh, sedangkan Leverage berpengaruh negatif terhadap transfer pricing. Penelitian ini memiliki keterbatasan, yaitu terbatas pada sektor manufaktur dan periode yang pendek. Oleh karena itu, disarankan untuk memperluas penelitian pada sektor lain dan memperpanjang periode penelitian untuk memperoleh gambaran yang lebih komprehensif. Peneliti selanjutnya juga disarankan untuk mengeksplorasi variabel lain yang dapat mempengaruhi transfer pricing, baik secara eksternal maupun internal.
Sense of Place Ruang Terbuka Bersejarah di Perkotaan: (Studi Kasus: Alun-alun Kidul, Yogyakarta) Tutun Seliari
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.174

Abstract

Open space becomes an alternative space to seek pleasure in urban communities. Alun-alun Kidul, as a public space that has historical value in the urban area, has become one of the alternative tourist destinations for the people of Yogyakarta and tourists. Sense of place becomes a concept that refers to a person's perception of a place. This study aims to see the sense of place of visitors to Alun-alun Kidul because the perception of visitors is essential for the sustainability of an urban open space that supports a city. The method used in this study is a mixed method, distributing questionnaires to respondents from the people of Yogyakarta and tourists who have visited Alun-alun Kidul. The analysis was carried out by interpreting respondents' answers with coding. The results of the study show that the sense of place of Alun-alun Kidul includes physical elements including banyan trees, buildings, open fields, forts, pedestrian paths; activity elements including masangin, decorated vehicles, culinary, hanging out, sports; and elements of meaning/image including memory, social space, pleasure, history. Alun-alun Kidul is not only a physical area but also a space for social interaction, recreation, and cultural space.
LIVE STREAMING, VIDEO REELS DAN FLASH SALE UNTUK MENDORONG KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA ONLINE SHOP AMIRA.CO DI KOTA Vera Miranda; Endah Budiarti
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.177

Abstract

Tujuan penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang diguanakan adalah teknik Non Probability Sampling dengan jenis Purposive Sampling.dan dianailsis menggunakan IBM SPSS 27. Populasi dalam penelitian ini yaitu konsumen Amira.co. Sampel yang digunakan adalah konsumen Amira.co berusia diatas 17-35 Tahun, berjenis kelamin perempuan yang sudah pernah membeli atau belum pernah membeli produk Amira.co. Hasil uji t menyatakan Live Streaming, Vidio Reels, dan Flash Sale secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan Vidio Reels berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil Uji F menunjukkan bahwa Live Streaming, Vidio Reels, dan Flash Sale secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. Sedangkan uji koefisien determinasi (R2) menunjukkan besarnya pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 80,3% sedangkan sisanya sebesar 19,7% dipengaruhi variabel lain yang tidak masuk dalam model penelitian.
PENGARUH KEPERCAYAAN KONSUMEN, PERSEPSI KEAMANAN, PENGETAHUAN KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DAN KEPUASAN KONSUMEN PADA LAYANAN FITUR SHOPEE MALL|ORI DI KELURAHAN MOJO KOTA SURABAYA Bramasta Arief Rizky Priambada; Nekky Rahmiyati
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.178

Abstract

This study aims to analyze the influence of consumer trust, security perception, and consumer knowledge on purchase decisions and customer satisfaction with Shopee Mall|Ori services in Mojo Subdistrict, Surabaya. The analysis method employed Partial Least Squares-Structural Equation Modeling (PLS-SEM), including descriptive analysis, validity and reliability tests, and path coefficient analysis (direct and indirect effects). Data were collected from 100 respondents who are users of Shopee Mall|Ori in Mojo Subdistrict. The results indicate that consumer trust does not significantly influence customer satisfaction but significantly affects purchase decisions. Security perception significantly influences both purchase decisions and customer satisfaction, while consumer knowledge significantly affects purchase decisions but not customer satisfaction. Purchase decisions mediate the relationship between security perception and consumer knowledge with customer satisfaction but do not mediate the relationship between consumer trust and customer satisfaction. This study recommends enhancing strategies focusing on security assurance, consumer education, and trust reinforcement. The research is limited by its specific location and cross-sectional design; thus, broader studies are suggested to enrich the findings.
ANALISIS USAHA WARUNG KOPI DI DESA SEDATI GEDE KECAMATAN SEDATI KABUPATEN SIDOARJO Wardana, Wisnu; I Made Suparta
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT This study aims to analyze the Coffee Shop Business in Sedati Gede Village, Sedati District, Sidoarjo Regency. The aim is to find out and analyze costs, revenues, business income and analyze the financial feasibility of the business, in this study the analysis used is R/C (Revenue Cost Ratio) and ROI (Return On Investment) so that it can be known whether the coffee shop business is feasible or not to run. This study took 6 informants who will provide information through interviews. Based on the results of the R/C (Revenue Cost Ratio) calculation, the coffee shop business owned by: (1) Warkop Podomoro is feasible to run, (2) Warkop Cak Ji is feasible to run, (3) Warkop Podomampir is feasible to run, (4) Warkop Pitulikur is feasible to run, (5) Warkop 18 is feasible to run, (6) Warkop Dipa is feasible to run. So it can be concluded that the coffee shop business in Sedati Gede Village, Sedati District, Sidoarjo Regency is feasible to run. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Usaha Warung Kopi Di Desa Sedati Gede Kecamatan Sedati Kabupaten Sidoarjo. Tujuan untuk mengetahui dan menganalisis biaya, penerimaan, pendapatan usaha serta menganalisis kelayakan usaha secara finansial, dalam penelitian ini analisis yang digunakan R/C (Revenue Cost Ratio) dan ROI (Return On Investment) sehingga dapat diketahui apakah usaha warung kopi tersebut layak atau tidak untuk dijalankan. Penelitian ini mengambil sebanyak 6 orang informan yang akan memberikan informasi melalui wawancara. Berdasarkan dari hasil perhitungan R/C (Revenue Cost Ratio), bahwa usaha warung kopi milik: (1) warkop podomoro layak untuk dijalankan, (2) warkop cak ji layak untuk dijalankan, (3) warkop podomampir layak untuk dijalankan, (4) warkop pitulikur layak untuk dijalankan, (5) warkop 18 layak untuk dijalankan, (6) warkop dipa layak untuk dijalankan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa usaha warung kopi di Desa Sedati Gede Kecamatan Sedati Kabupaten Sidoarjo layak untuk diusahakan.
Pengaruh Literasi Keuangan dan Penggunaan E-Wallet Terhadap Tingkat Pendapatan Usaha Dengan E-Commerce Sebagai Variabel Moderasi Yeskia Martha Sasmita; Saptantinah, Dewi
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.192

Abstract

. This study aims to analyze the effect of financial literacy and e-wallet usage on business income levels, with e-commerce as a moderating variable in batik fashion MSMEs in Surakarta. A quantitative approach was used with a survey method involving 112 MSMEs selected through purposive sampling. Data were collected using a Likert-scale questionnaire and direct observation and analyzed using multiple linear regression with a t-test at a 0.05 significance level. The results indicate that financial literacy and e-wallet usage have a positive and significant effect on business income, while e-commerce does not moderate this relationship. These findings suggest that MSMEs need to improve financial risk management, digital transaction security, and the optimization of marketing features in e-commerce to enhance revenue. Future research should consider additional variables such as social media or payment gateways and expand the study scope. This study's limitations include respondents' misinterpretation of the questionnaire, time constraints, and difficulties in data collection due to respondents' business activities
Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Kas Dalam Menunjang Efektivitas Pengendalian Internal Pengelolaan Kas Berbasis Online Afifah Nur Hidayah; Saptantinah, Dewi
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.193

Abstract

Sistem informasi akuntansi penerimaan kas merupakan bagian penting dalam manajemen keuangan perusahaan yang berfungsi untuk mencatat, mengelola, dan mengontrol setiap transaksi penerimaan kas dengan akurat dan efisien. Sistem ini mencakup berbagai prosedur, dokumen, serta penggunaan teknologi yang mendukung pencatatan keuangan secara sistematis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kesesuaian sistem informasi akuntansi penerimaan kas berbasis online dalam menunjang efektivitas pengendalian internal pengelolaan kas pada PT Citama Bangun Mandiri Sukoharjo serta kesesuaiannya dengan standar ketetapan teori-teori yang ada. Penelitian ini menggunakan pendekatan data kualitatif untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi. Jenis penelitian yang digunakan meggunakan penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini mengumpulkan data primer dan sekunder mengenai sistem pengendalian intern penerimaan kas, membandingkannya dengan teori Mulyadi (2016), serta menginterpretasi dan mengevaluasi penerapannya di PT Citama Bangun Mandiri Sukoharjo. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi akuntansi penerimaan kas di PT Citama Bangun Mandiri Sukoharjo telah berjalan dengan baik dan sesuai dengan teori Mulyadi (2016) dalam hal fungsi-fungsi yang terlibat. Meskipun terdapat perbedaan dalam penggunaan dokumen, perusahaan telah mengadopsi sistem digital Accurate yang meningkatkan efisiensi dan akurasi pencatatan. Prosedur penerimaan kas, penyerahan barang, dan penyetoran kas juga telah sesuai dengan teori, meskipun terdapat perbedaan dalam pembuatan faktur dan pencatatan transaksi. Dari aspek pengendalian internal, perusahaan telah menerapkan pemisahan tanggung jawab dan sistem otorisasi, namun masih terdapat kelemahan dalam pemisahan fungsi pencatatan dan penyimpanan kas. Pemantauan transaksi sudah dilakukan secara berkala, meskipun pencocokan transaksi belum sepenuhnya konsisten. Dengan beberapa perbaikan, sistem ini dapat lebih optimal dalam mencegah risiko dan meningkatkan keakuratan pencatatan keuangan.
Webinar Series Pembelajaran Abad 21 bagi Guru MGMP IPS dan PPKn di KBB Arnie Fajar; Khaerul Syobar; Sustin Komariah
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v3i2.194

Abstract

Learning in the 21st century demands a change in the educational paradigm, especially in Social Science Education (PIPS) and Pancasila and Citizenship Education (PPKn). The challenges of globalization, technological developments, and the need for 21st-century skills, such as critical thinking, creativity, communication, and collaboration (4C), are the main factors in the transformation of learning. This article discusses innovative learning strategies in PIPS-PPKn, including a project-based approach, the use of digital technology, and strengthening national values ​​and student character. Through a literature review and analysis of best practices, this study highlights how the integration of technology and active learning methods can improve learning effectiveness and shape critical and character-based citizens.
PERAN PERAN DAN FUNGSI ADVOKAT SEBAGAI PEMBERI BANTUAN HUKUM Fauziah Lubis; Muhammad Rayhan, Rayhan; Ishaq London Lubis; Fitria Nurhaliza; Jusnaini; Rabbiyatul Atdawiyah Lubis
Jurnal Nirta : Inovasi Multidisiplin Vol 4 No 2 (2025): Jurnal Nirta : Studi Inovasi
Publisher : Nirta Learning Centre

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61412/jnsi.v5i1.115

Abstract

Penelitian ini membahas peran dan kewajiban advokat dalam memberikan bantuan hukum, khususnya kepada masyarakat kurang mampu, dengan menyoroti tantangan yang dihadapi. Pendekatan yuridis normatif digunakan untuk menganalisis peran advokat sebagai penegak hukum dalam memperjuangkan hak asasi manusia (HAM) dan prinsip kesetaraan di hadapan hukum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa advokat memegang peranan strategis dalam memberikan akses hukum yang adil, meskipun dihadapkan pada kendala seperti keterbatasan dana, distribusi advokat yang tidak merata, serta kurangnya kesadaran hukum masyarakat. Bantuan hukum gratis (pro bono publico) yang diberikan advokat tidak hanya menjadi hak fundamental masyarakat miskin, tetapi juga mencerminkan tanggung jawab moral advokat dalam upaya penegakan HAM. Kesimpulan penelitian menegaskan pentingnya sinergi antara advokat, pemerintah, dan lembaga bantuan hukum untuk memperluas akses terhadap bantuan hukum. Reformasi administrasi, edukasi hukum, dan distribusi advokat yang lebih merata diperlukan untuk mengatasi hambatan ini. Dengan demikian, advokat dapat berperan optimal sebagai pilar penegakan supremasi hukum dan perlindungan HAM. Penelitian ini memberikan rekomendasi strategis bagi peningkatan efektivitas bantuan hukum di Indonesia. Kata Kunci: Advokat, Bantuan Hukum, Hak Asasi Manusia, Pro Bono.

Page 11 of 20 | Total Record : 194