cover
Contact Name
Emmalia Adriantantri
Contact Email
emmalia@lecturer.itn.ac.id
Phone
+6281233643210
Journal Mail Official
emmalia@lecturer.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Karanglo Km. 2 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Valtech
ISSN : -     EISSN : 26148382     DOI : https://doi.org/10.36040/valtech
Jurnal Valtech menerima artikel-artikel hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik dan Manajemen Industri, yang berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik dan Manajemen Industri. Jurnal inovatif diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri Institut Teknologi Nasional Malang
Articles 385 Documents
PERBAIKAN AREA KERJA MENGGUNAKAN METODE 5S Aldora Pramesari; Emmalia Adriantantri
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13365

Abstract

Penelitian ini dilakukan di PT. ARK, perusahaan tekstil yang memproduksi berbagai jenis handuk dengan beragam ukuran dan warna sesuai kebutuhan konsumen. Perusahaan memiliki keterbatasan ruang dan ketidakteraturan dalam penyimpanan produk jadi sehingga penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki kondisi gudang penyimpanan menggunakan metode 5S. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode 5S di PT. ARK masih memerlukan perbaikan meliputi keterbatasan kapasitas penyimpanan, penataan barang yang kurang efisien serta belum optimalnya penerapan standar operasional. Oleh sebab itu diusulkan perbaikan seperti pemberian label dan kode barang, penjadwalan rutin untuk pembersihan area kerja, penyediaan peralatan kebersihan serta peningkatan kesadaran karyawan terhadap budaya 5S melalui reward dan punishment, agar meningkatkan efektivitas operasional dan produktivitas perusahaan.
UPAYA PENGENDALIAN CACAT ABNORMAL SELVAGE PADA PEKERJAAN PEMBUATAN KAIN TENUN DI PT. XYZ PANDAAN JAWA TIMUR Joko Subeno; Iftitah Ruwana; Kiswandono
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13366

Abstract

Perkembangan industri kain di Indonesia saat ini terlihat semakin pesat. Setiap industri diharuskan selalu memperbaiki kualitas produk yang dihasilkan agar dapat memenuhi permintaan setiap konsumen. Semakin tinggi produktivitas maka akan mengakibatkan semakin besar risiko cacat yang di timbulkan. PT XYZ dikenal sebagai produsen kain tenun berkualitas yang diproduksi dengan alat tenun bukan mesin dan alat tenun mesin. Berdasarkan penelitian diperoleh bahwa terdapat potensi cacat saat proses produksi kain tenun yang mengakibatkan terjadinya cacat abnormal selvage yang termasuk dalam kategori cacat mayor.Hasil penelitian dapat diketahui bahwa resiko yang ditimbulkan karena setting mesin yang berhubungan dengan pinggiran kain serta pengggunaan benang catchcord yang tidak sesuai standar akan berakibat pada terjadinya cacat abnormal selvage yang termasuk dalam cacat mayor. Sehingga dari permasalahan tersebut perlu upaya pengendalian mutu produk kain tenun dengan menggunakan Seven QC Tools. Kata kunci : Seven QC Tools, Pengendalian Mutu
ANALISIS LIFE CYCLE ASSESSMENT (LCA) PADA PROSES PEMBUATAN CUKA APEL DI UMKM HASIL BUMI KOTA BATU Niyang Rizky Sukowati; Prima Vitasari; Thomas Priyasmanu
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13368

Abstract

Abstrak, Kegiatan produksi cuka apel berpotensi menimbulkan emisi dan limbah yang berpotensi dapat mencemari lingkungan. Limbah yang dihasilkan pada proses pembuatan cuka apel di UMKM Hasil Bumi berupa limbah padat: ampas apel dan potongan buah yang busuk dengan total berat mencapai 34,8 Kg pada satu kali periode produksi. Limbah tersebut memiliki potensi untuk mencemari lingkungan berupa bau tak sedap dan tumbuhnya kuman, bakteri serta serangga. Berdasarkan data yang ditemukan dilapagan, penelitian ini bertujuan untuk Analisis Life Cycle Assssment (LCA) Pada Proses Pembuatan Cuka Apel di UMKM Hasi Bumi Kota Batu, menggunakan analisis Life Cycle Assessment (LCA). Analisis dampak kerusakan lingkungan menggunakan aplikasi SimaPro 9.3 dengan metode Eco-Indicator 99 pada database Eco-Invent 3 yang akan membagi menjadi tiga Damage Category. Nilai dampak untuk satu kilogram limbah apel mengandung dampak pada kesehatan manusia yaitu Carcinogens sebesar 1,3E-5 DALY, kualitas ekosistem yaitu Ecotoxicity sebesar 15, 3 PAF*m2yr, dan dampak pada sumber daya nilai tertinggi pada kategori Fosil Fuels dengan nilai sebesar 0,368 MJ Surplus.
REKOMENDASI IMPLEMENTASI MANAJEMEN RISIKO SUPPLY CHAIN DI TENUN IKAT BANDAR KIDUL KEDIRI Muhamad Halimi Nur Tamma; Ellysa Nursanti; Sony Haryanto
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13369

Abstract

UMKM Tenun Ikat Bandar Kidul adalah UMKM yang bergerak di bidang tekstil. UMKM ini merupakan salah satu ikon di Kota Kediri yang berada di Kelurahan Bandar Kidul, Kecamatan Mojoroto. Akibat permintaan produksi yang tinggi mengakibatkan kebutuhan akan bahan baku kain meningkat membuat UMKM rentan terhadap risiko-risiko yang mungkin terjadi saat aktivitas supply chain. Penelitian ditujukan untuk megidentifikasi dan menganilisis risiko-risiko yang mungkin terjadi dalam aktivitas supply chain UMKM Tenun Ikat Bandar Kidul serta memberikan rekomendasi mitigasi terhadap sumber risiko prioritas untuk mengurangi kemungkinan terjadinya risiko-risiko tersebut. Dalam penelitian ini menggunakan metode Supply Chain Reference (SCOR) dan House of Risk (HOR) untuk menentukan kejadian-kejadian risiko yang mungkin terjadi dan menentukan mitigasi risiko melalui tahapan House of Risk 1 dan House of Risk 2. Berdasarkan House of Risk 1, terindentifikasi 16 risk agent pada aktivitas supply chain UMKM. Dengan menggunakan diagram pareto, ditetapkan 5 risk agent dengan peringkat tertinggi, adalah(A2) Retailer terlambat melakukan pembayaran, (A9) Keterlambatan kain saat proses pengiriman dari supplier, (A6) Pihak supplier tidak dapat menyediakan kain, (A1) Salah dalam menentukan target produksi, dan (A5) Supplier tidak dapat memenuhi permintaan (dalam segi kualitas). Berdasarkan House of Risk 2 melalui perhitungan nilai ETD, didapatkan urutan rekomendasi mitigasi, sebagai berikut : (PA3) Mengevaluasi kinerja supplier sebesar 2211, (PA4) Menggunakan kontrak kerja dengan supplier sebesar 1658,25, (PA1) Membuat perencanaan strategi proses pembayan sebesar 1086, (PA5) Meningkatkan akurasi penentuan target produksi 571,5, (PA2) Membuat hubungan yang baik dengan retailer sebesar 351.
STRATEGI PEMASARAN DI PERCETAKAN CV. IWAN MENGGUNAKAN METODE ANALISIS SWOT (Studi Kasus Industri Percetakan CV.IWAN) Andrew Bagas; Sri Indriani; Kiswandono
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13372

Abstract

CV.IWAN, usaha percetakan di Kota Pasuruan sejak 2012, menghadapi tantangan dalam persaingan harga, kualitas, dan permintaan konsumen yang fluktuatif, yang menyebabkan penurunan penjualan. Penelitian dengan Analisis SWOT menunjukkan bahwa CV. IWAN berada di Kuadran I (Strengths-Opportunities) dengan koordinat (3,212 , 1,097), menandakan kondisi yang baik untuk memanfaatkan kekuatan internal guna meraih peluang eksternal. Strategi pemasaran yang direkomendasikan meliputi pengembangan promosi melalui media sosial, pembukaan cabang di lokasi strategis, serta peningkatan kualitas pelayanan yang cepat dan ramah. Selain itu, analisis pasar secara rutin diperlukan agar strategi bisnis tetap selaras dengan kebutuhan konsumen. Dengan langkah ini, CV. IWAN dapat meningkatkan penjualan dan bersaing lebih efektif di industri percetakan.
ANALISA RESIKO KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA DI PT. INDUSTRI KEMASAN SEMEN GRESIK DENGAN METODE HIRARC Tsania Lutfia Salsabila; Heksa Galuh
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13408

Abstract

Kecelakaan kerja dapat menyebabkan kerugian bagi pekerja dan perusahaan, baik dari segi keselamatan, biaya, maupun mutu produksi. PT. Industri Kemasan Semen Gresik (IKSG), yang bergerak di bidang pembuatan kantong semen. Penerapan standar keselamatan, kesehatan kerja, dan lingkungan pengelolaan pada setiap proses produksi diperlukan untuk menangkal faktor-faktor negatif seperti kecelakaan, penyakit akibat kerja, dan pencemaran lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi potensi rumah, menentukan ambang batas risiko, dan menyusun strategi mitigasi dengan menggunakan metode HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control). Pendekatan ini diharapkan dapat meningkatkan potensi rumah tangga dan menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sehat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa tahap produksi, seperti pewarnaan kantong, pemotongan tube, bendel kantong, dan ejecting conveyor, memiliki risiko tinggi. Bahaya utama yang diidentifikasi meliputi tangan terjepit, jari terpotong, dan gangguan pernapasan akibat paparan bahan kimia. Upaya pengendalian dilakukan melalui Engineering Control dengan alat bantu untuk mengurangi kontak langsung pekerja serta Substitusi dengan mengganti kerudung yang tidak memenuhi standar. Penelitian ini membuktikan bahwa metode HIRARC efektif dalam mengidentifikasi dan mengendalikan risiko, sehingga dapat meningkatkan keselamatan kerja di PT. IKSG.
EVALUASI STRATEGI KOMPETITIF PABRIK GULA PT.XYZ MELALUI PENDEKATAN ANALISIS SWOT UNTUK MENINGKATKAN KEUNGGULAN BERSAING Jennifer Chakira Heriyanto; Renny Septiari; Heksa Galuh Wicaksono
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13416

Abstract

Dalam mewujudkan target pemerintah kedepan yaitu menjaga kestabilan sumbangan PDB sub sektor perkebunan, pemberdayaan swasembada gula, dan pembergunaan bioetanol dari tebu, pabrik gula PT XYZ wajib berkontribusi sebagai badan usaha milik negara. Untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan kesadaran untuk mengetahui positioning perusahaan dan bagaimana merencanakan strateginya. Analisis SWOT adalah pendekatan yang dapat membantu perusahaan PT XYZ untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman lalu merumuskan strategi yang tepat sesuai dengan positioning mereka agar dapat mewujudkan target pemerintah diatas. Ditemukan berdasarkan pengolahan data diagram kartesius matriks SWOT, pabrik gula PT XYZ berada pada posisi kuadran I yang direkomendasikan untuk menerapkan strategi agresif yaitu Intensifikasi dan Ekstensifikasi areal, Meningkatkan produksi , Optimalisasi kapasitas giling , Pembangunan industri hilir berbasis tebu yang terintegrasi dengan pabrik gula, dan Pengembangan produk turunan tebu etanol bahan bakar biofuel
PENERAPAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) UNTUK PEMILIHAN SUPPLIER PAKAN PADA CV FIRZA JAYA BERAU Muhammad Fadhil; Emmalia Adriantantri
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13429

Abstract

Industri peternakan ayam petelur khususnya pada CV Firza Jaya Farm di Kabupaten Berau telah menghadapi berbagai tantangan, salah satunya adalah meningkatnya biaya pakan ternak yang menjadi komponen biaya terbesar dalam peternakan, mencapai 60-70% dari total biaya produksi. Agar biaya bisa lebih efisien, dilakukan penelitian agar perusahaan dapat mengidentifikasi prioritas kriteria supplier pakan dan memilih supplier yang tepat. Metode AHP (Analytic Hierarchy Process) adalah salah satu metode pengambilan keputusan yang dapat digunakan untuk membantu peternak memilih pakan ternak yang optimal. dengan membantu dalam mengoptimalkan berbagai aspek pengelolaan peternakan untuk meningkatkan produksi dan kualitas telur. Perhitungan dilakukan dengan tahapan menentukan kriteria pakan dan supplier pakan, membuat matriks perbandingan berpasangan, tingkat prioritas, Eigen value, Consistency Index dan Consistency Ratio. Hasil penelitian ini adalah kriteria kualitas menjadi prioritas pertama dengan bobot 0,5579 atau 55,79% dan perusahaan UD Mega Ternak menjadi pilihan pertama dengan bobot 0,6587 atau 65,87% maka usulan pemilihan supplier pakan pada CV Firza Jaya Berau adalah UD Mega Ternak.
PERANCANGAN TATA LETAK FASILITAS PADA CV REPUBLIK USING MENGGUNAKAN METODER VIP-PLANTOPT DAN SKETCHUP 2021 Olyn Magribi Diwa Mursalin; Julianus Hutabarat; Jr. Heksa Galuh W
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13433

Abstract

Abstrak, PERANCANGAN TATA LETAK FASILITAS PADA CV REPUBLIK USING MENGGUNAKAN METODE VIP-PLANTOPT DAN SKETCHUP 2021, CV. Republik Using yaitu usaha konveksi pakaian yang berada di Kabupaten Banyuwangi dan merupakan salah satu usaha yang bergerak dibidang produksi pakaian dan penyablonan. Usaha ini bergerak dalam industri pembuatan yang sudah lama memproduksi jenis jenis pakaian seperti kaos, polo, jaket, trining dalam berbagai model maupun corak. salah satu permasalahan yang ada dalam usaha ini yaitu tidak adanya gudang untuk tempat penyimpanan bahan baku sehingga bahan baku seperti kain roll selalu diletakkan bersamaan pada area jahit. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain ulang layout baru dengan bantuan perangkat lunak VIP-PLANTOPT dan Sketchup 2021. Berdasarkan hasil desain akhir untuk perusahaan,semua devisi pekerjaan akan digabung menjadi satu bangunan, hal ini dapat menghemat waktu dan pekerjaan lebih efektif. Jarak antar meja mesin jahit ke meja lainnya sudah diperhitungkan lebih luas agar para pekerja tidak berdesakan, terdapat ruangan tambahan seperti gudang bahan baku yang terletak bersebelahan dengan area jahit, sehingga mempermudah penjahit untuk mengambil bahan baku.
PENERAPAN METODE FULL COSTING DALAM MENENTUKAN HARGA POKOK PRODUK (HPP) PADA PT. XYZ Habib Abdullah Rahmat; Heksa Galuh Wicaksono
Jurnal Valtech Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v8i1.13446

Abstract

Penelitian ini dilakukan di PT. XYZ, perusahaan agroindustri tebu dengan kapasitas produksi 5.500 ton per hari. Salah satu aspek penting dalam pengelolaan produksi adalah penentuan Harga Pokok Produksi (HPP) sebagai dasar pengendalian keuangan dan strategi penetapan harga jual. Penelitian ini menerapkan metode Full Costing, yang mencakup seluruh komponen biaya produksi, yaitu bahan baku langsung, tenaga kerja langsung, dan biaya overhead. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan Full Costing memberikan gambaran akurat mengenai total biaya produksi, sehingga mendukung pengambilan keputusan manajerial yang lebih tepat. Metode ini juga berkontribusi pada peningkatan efisiensi dan efektivitas operasional perusahaan dalam mencapai tujuan bisnisnya.