Hiperemesis gravidarum adalah mual dan muntah yang berlebihan pada wanita hamil sampai mengganggu pekerjaan sehari-hari karena umumnya menjadi buruk, karena terjadi dehidrasi. Infeksi saluran kemih (ISK) adalah penyebab kematian paling umum kedua di dunia, setelah infeksi saluran pernapasan. Literatur ini bertujuan untuk mengetahui hubungan angka kejadian hiperemesis gravidarum dengan infeksi saluran kemih. Metode yang digunakan yaitu literature review dengan desain Narrative Review. Hasil yang didapatkan pada lietratur ini yaitu terdapat 6 artikel. Hubungan angka kejadian hiperemesis gravidarum dengan infeksi saluran kemih masing tergolong rendah sehubungan dengan hubungan antara infeksi saluran kemih dengan hiperemesis gravidarum, hanya 2% yang mengalami infeksi saluran kemih dengan sampel kultur urin yang positif. Sebanyak 57% memiliki pus cells pada pemeriksaan mikroskopis dan mereka memiliki bekteriuria tanpa gejala. Sebanyak 43% sampel urin Wanita normal pada pemeriksaan mikroskopis. Walaupun terdapat beberapa kejadian hiperemesis gravidarum dengan infeksi saluran kemih, perlu diperhatikan berdasarkan gejala klinis maupun hasil pemeriksaan penunjang.