Claim Missing Document
Check
Articles

WORKSHOP PENERAPAN AKUNTANSI SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN BIAYA PRODUKSI PADA PT LIGNA DI KABUPATEN BOGOR Manap, Abdul; Zainuddin, Zainuddin; Mustangin, Mustangin; Lubis, Andriani; Ginting, Riah Ukur Br; Hawari, Yusmita; Suyadi, Suyadi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Volume 5 No. 2 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i2.26774

Abstract

Kabupaten Bogor dengan jumlah UMKM lebih dari 35.500 (berdasarkan data Dinas Koperasi dan UMKM 2023, sangat diperlukan pengelolaan perusahaan yang efisien dan efektif, oleh karena itu diadakannya workshop akuntansi pertanggungjawaban, yang merupakan salah sutu metode yang digunakan untuk pengendalian biaya agar efektif dan efisien bagi keberlangsungan perusahaan. Dengan akuntansi pertanggungjawaban, perusahaan dapat memangkas pengeluaran yang sia-sia dan memastikan sumber daya organisasi digunakan secara efektif untuk mencapai tujuan perusahaan. Tujuan workshop ini adalah untuk memingkatkan tata kelola penerapan akuntansi pertanggungjawaban yang digunakan sebagai alat pengendalian biaya di perusahaan sudah efektif dan efisien. Metode yang digunakan dalam workshop ini adalah dengan pelatihan dan pendampingan membuat laporan pertanggungjawaban tersebut dapat digunakan sebagai dasar analisis yang dimaksudkan untuk mengukur prestasi kerja manajer untuk setiap pusat pertanggungjawaban biaya, efektifitas pengendalian biaya serta pengendalian dan implementasi anggaran biaya produksi. Dengan demikian perusahaan atau UMKM dapat melakukan efisiensi dan efektifitas dalam menerapkan akutansi pertanggungjawaban sebagai alat pengendalian biaya. Hal tersebut dapat dilihat dari anggaran yang disusun dimana tersehat dari biaya bahan baku, tenaga kerja langsung dan biaya overhead pabrik
PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN TATA KELOLA KEUANGAN BAGI UMKM SECARA DIGITAL DI CITEUREUP KABUPATEN BOGOR Manap, Abdul; Lubis , Andriani; Ginting, Riah Ukur Br; Sasmiyati, Rini Yulia; Edy, Norman; Suyadi, Suyadi; Yusnindar, Yusnindar
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.35078

Abstract

Kabupaten Bogor dengan 36000 UMKM (data Dinas Koperasi dan UMKM 2023), Kecamatan Citeureup adalah salah satu di wilayah Kabupaten Bogor yang memiliki UMKM yaitu sekitar7000 berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Koperasi, UMKM dan Perindustrian dengan berbagai macam jenis usaha. Dengan jumlah UMKM yang cukup banyak ini, masih sedikit yang mampu dalam mengelola keuangannya dengan benar. Begitu pula dengan pengetahuan dan keahlian yang terkait digitalisasi masih minim didapat sehingga membuat pelaporan keuangan sering terkendala terdapat laporannya yang kurang akuntabel. Tujuan pelatihan dan pengembangan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan pemahaman UMKM dalam tata kelola keuangan manual dan digital yang lebih baik sebagai pembaruan proses bisnis, model bisnis, dan instrumen keuangan sehingga dapat mengembangkan usaha dengan cara 1) Peningkatan tata kelola dan pencatatan laporan keuangan secara manual. Selanjutnya yang 2) Dengan bantuan media digital meningkatkan keterampilan dan keahlian pengoperasian, sehingga laporan keuangan yang disajikan akuntabel dan terkini. Hasil pelatihan pendampingan UMKM dapat membuat laporan keuangan digital. Dengan memiliki laporan keuangan UMKM dapat melakukan pengembangan usahanya dengan mencari permodalan dan memasarkan yang terintegrasi secara digital.
MENGGALI POTENSI PARIWISATA KAWASAN PUNCAK DUA SUKAMAKMUR BOGOR, JAWA BARAT Manap, Abdul; Mustangin, Mustangin; Zainuddin, Zainuddin; Sekianti, Atik; Idris, Nurhaifa; Saepullah, Asep; Hawari, Yusmita
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.35326

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi pariwisata melalui komponen 4A (Attraction, Accessibility, Amenity, Ancillary) yang dapat dilakukan guna pembangunan pariwisata di Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu deskriptif kualitatif yang memaparkan fakta berdasarkan kenyataan dan pengalaman di lapangan dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi partisipatif dengan didukung oleh teknik penggalian potensi pariwisata melalui komponen 4A.
PENDAMPINGAN UMKM DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING DI SUKARESMI CIANJUR, JAWA BARAT Manap, Abdul; Buana, Lilik Swarnata Angga; Pujiningsih, Diana; Julina, Sinta; Lubis, Zurlina; Sugito, Sugito; Pujadi, Arko
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.36500

Abstract

Pelaksanaan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk mengintegrasikan konsep keuangan ke dalam pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Kegiatan ini difokuskan pada toko kelontong di Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, dengan tujuan meningkatkan kinerja bisnis serta mencapai kesuksesan yang lebih besar. Melalui kegiatan yang melibatkan usaha mikro kecil dan pengecer, kendala-kendala yang dihadapi dalam pengembangan usaha akan diatasi dengan pendekatan yang mengintegrasikan konsep , seperti pengetahuan manajemen bisnis dan kewirausahaan, kreativitas, dan inovasi. Pengembangan ini diwujudkan dengan menyelaraskan konsep-konsep manajemen keuangan, yang meliputi pengarahan pengetahuan bisnis dan peningkatan kualitas kewirausahaan terhadap kesuksesan perusahaan. Integrasi konsep manajemen keuangan diharapkan mampu memberikan dampak positif yang signifikan bagi usaha kecil dan menengah dalam mengembangkan bisnis mereka. Dengan demikian diharapkan perusahaan dapat lebih efisien dalam mengelola sumber daya finansialnya dan mengambil keputusan yang lebih tepat dalam penggunaan dana. Hal ini secara keseluruhan akan meningkatkan kinerja dan daya saing perusahaan dalam pasar yang semakin tajam
WORKSHOP TATA KELOLA KEUANGAN RUMAH TANGGA SEJAHTERA DAN MANDIRI DI DEPOK JAWA BARAT Manap, Abdul; Sasmiyati, Rini Yulia; Ginting, Riah Ukur Br; Buana, Lilik Swarnata Angga; Pujiningsih, Diana; Idris, Nurhaifa; Pujadi, Arko
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 2 (2025): Volume 6 No. 2 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i2.44289

Abstract

Tata kelola keuangan rumah tangga saat ini menjadi prioritas untuk mencapai keluarga sejahtera yang mapan dan mandiri. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dan ditujukan kepada para ibu rumah tangga yang ada di Tapos, Depok, Jawa Barat. Metode kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan cara mengadakan pelatihan dan memberikan modul serta penjelasan tentang melakukan tata kelola keuangan yang benar dengan berpedoman pada aturan yang telah ditetapkan oleh lembaga OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Hasil kegiatan ini menunjukkan tingginya tingkat antusiasme dari para peserta untuk mulai melakukan tata kelola keuangan rumah tangga secara baik dan benar. Secara khusus, para peserta juga mulai mengetahui peranan lain seorang istri, yaitu harus dapat mengelola keuangan rumah tangganya. Namun, untuk mencapai tata kelola keuangan rumah tangga yang baik dan benar, peranan seorang suami juga turut berkontribusi besar. Selain itu, untuk mempelajari tata kelola keuangan yang baik, juga dibutuhkan sebuah komunikasi yang kompak antara suami dan istri sejak awal hingga usia tua sebuah pernikahan, agar diusia pensiun tercapai keluarga yang mandiri dan sejahtera.
PELATIHAN MANAJEMEN KEUANGAN SEBAGAI DASAR BAGI UMKM DI KECAMATAN JONGGOL KABUPATEN BOGOR Manap, Abdul; Zainuddin, Zainuddin; Lubis, Andriani; Yusnindar, Yusnindar; Sekianti, Atik; Saepullah, Asep; Hawari, Yusmita
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 2 (2025): Volume 6 No. 2 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i2.44290

Abstract

Jonggol salah satu Kecamatan yang berpenduduk 128.670 orang adalah salah satu di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang memiliki banyak UMKM yaitu 8600 berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Koperasi, UMKM dan Perindustrian dengan berbagai macam jenis usaha. Kabupaten Bogor dengan 41000 UMKM (data Dinas Koperasi dan UMKM 2021), Dengan jumlah UMKM yang cukup banyak ini, masih sedikit yang mampu dalam mengelola keuangannya dengan benar. Begitupula dengan pengetahuan dan keahlian yang terkait digitalisasi masih minim didapat sehingga membuat pelaporan keuangan sering terkendala terdapat laporannya yang kurang akuntabel. Tujuan Pelatihan ini melakukan pelatihan dan pendampingan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan pemahaman UMKM dalam manajemen keuangan manual dan digital yang lebih baik sebagai pembaruan proses bisnis, model bisnis, dan instrumen keuangan sehingga dapat mengembangkan usaha dengan cara 1) Peningkatan tata kelola dan pencatatan laporan keuangan secara manual. Selanjutnya yang 2) Dengan bantuan media digital meningkatkan keterampilan dan keahlian pengoperasian fintech, sehingga laporan keuangan yang disajikan akuntabel dan terkini. Hasil pelatihan pendampingan UMKM dapat membuat laporan keuangan sederhana dan digital.  Dengan memiliki laporan keuangan UMKM dapat melakukan pengembangan usahanya dengan mencari permodalan dan memasarkan yang terintegrasi secara digital atau fintech.
Pembentukan Karakter Siswa Berasrama di MA Darul Masakin Karang Lebah Desa Bilelando Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah Manap, Abdul; Fikri, Muhammad
AL-WIJDÃN Journal of Islamic Education Studies Vol. 4 No. 2 (2019): November 2019
Publisher : Faculty of Islamic Sciences, Raden Rahmat Islamic University Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (835.815 KB) | DOI: 10.58788/alwijdn.v4i2.1924

Abstract

Penelitian ini mengangkat judul tentang Pembentukan Karakter Siswa Berasrama Di MA Pondok Pesantrren Darul Masakin Karang Lebah Desa Bilelando. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana proses pembentukan karakter siswa, karakter siswa berasrama dan untuk mengetahui kendala dan solusi dalam pembentukan karakter siswa di MA Darul Masakin. Sebab siswa di sana memiliki karakter rligius, kedisiplinan, kerjasama, kerja keras, demokrasi dan rasa igin tahu.lewat penelitian ini lah kan diketahui bagaimana peroses dari pembentukan karakter. Tujuan penelitian ini yakni (1) Menganalisis bagaimana peroses pembentukan karakter (2) Mengetahui dan menganalisis karakter siswa berasrama (3) Menganalisis kendala yang dihadapi dalam pembentukan karakter di MA Darul Masakin Karang Lebah. Jenis metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Data dianalisis dengan model interaktif yang terdiri dari mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data, dan menyimpulkan. Keabsahan data diperoleh melalui metode triangulasi sumber data. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) perencanaan menanamkan nilai karakter sesuai landasan Perpres No.87 tahun 2017 dengan 18 nilai pembentuk karakter dan budaya bangsa (2) pelaksanaan dengan mengintegrasikan nilai kedalam kurikulum pondok pesantren dilakukan melalui 3 aspek, yaitu: melalui kegiatan belajar mengajar, ekstrakurikuler, dan aktivitas religius siswa (3) faktor penghambat pembentukan karakter siswa yaitu disebabkan oleh perkembangan teknologi dan informasi, kurangnya perhatian orang tua dan kurangnya SDM dan sarana prasarana pendukung. Kata Kunci: Karakter, Siswa Berasrama
Evaluasi Pembelajaran Experiential Learning terhadap Pembentukan Kecerdasan Spiritual Siswa pada Pendidikan Agama Islam Komaruddin; Hakim, M. Ikhwanul; Manap, Abdul
TSAQAFATUNA : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol. 7 No. 2 (2025): Inovasi Pendidikan Agama Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/tsaqafatuna.v7i2.720

Abstract

This study aims to evaluate the effectiveness of the Experiential Learning model in developing students’ spiritual intelligence in Islamic Religious Education (PAI) at MTs NW Teko. The Experiential Learning approach is considered capable of bridging the gap between theoretical religious knowledge and the practical application of spiritual values in daily life. This research employed a mixed-methods design, combining a quantitative quasi-experimental approach with a qualitative case study. The subjects were eighth-grade students of MTs NW Teko. Data were collected through questionnaires, observations, interviews, and documentation. Quantitative analysis was used to measure the effectiveness of the learning model on students’ spiritual intelligence, while qualitative analysis identified supporting and inhibiting factors in its implementation. The findings reveal that the Experiential Learning model has a significant impact on enhancing students’ spiritual intelligence. Students demonstrated higher religious awareness, social responsibility, and reflective understanding of their spiritual experiences. Qualitative results indicate that the key supporting factors include strong teacher and school support, active student engagement, and a religiously conducive school environment. Meanwhile, the main inhibiting factors are limited facilities and time, varying levels of students’ spiritual maturity, and methodological challenges in assessing affective aspects. Overall, the study concludes that the success of spiritual intelligence development through Experiential Learning depends greatly on the collaboration among teachers, students, and the school environment.
Workshop Penggunaan Artificial Intelligence untuk Meningkatkan Efisiensi Administrasi Sekolah Soegiarto, Ita; Manap, Abdul; Awaludin, Dipa Teruna; Sunarmi, Sunarmi; Suningrat, Nining
JIPITI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 2 No. 4 (2025): November 2025 - JIPITI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : PT. Technology Laboratories Indonesia (TechnoLabs)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan administrasi sekolah merupakan salah satu aspek penting dalam mendukung penyelenggaraan pendidikan yang efektif dan efisien. Namun, berbagai proses administrasi seperti pengolahan data, penyusunan dokumen, dan manajemen informasi sering kali membutuhkan waktu yang panjang dan rentan terhadap kesalahan manusia. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi administrasi sekolah melalui penyelenggaraan workshop penggunaan Artificial Intelligence (AI) bagi tenaga kependidikan. Metode pelaksanaan meliputi analisis kebutuhan, pelatihan berbasis praktik langsung (hands-on training), pendampingan intensif, serta evaluasi kompetensi peserta. Workshop difokuskan pada pemanfaatan aplikasi AI generatif, otomasi dokumen, manajemen data berbasis AI, serta pemanfaatan asisten cerdas untuk tugas-tugas administratif. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta sebesar 85% berdasarkan hasil pre-test dan post-test, serta peningkatan kemampuan praktik dalam mengotomasi pembuatan laporan, surat-menyurat, dan pengelolaan data sekolah. Selain itu, peserta memberikan respons positif terhadap relevansi materi dan kemudahan penerapan solusi AI dalam pekerjaan sehari-hari. Kegiatan ini memberikan kontribusi signifikan dalam mendukung transformasi digital di lingkungan sekolah, terutama dalam meningkatkan efisiensi waktu, akurasi dokumen, dan kelancaran proses administrasi. Ke depan, program pendampingan lanjutan direkomendasikan untuk memperkuat keterampilan digital tenaga kependidikan dan mendorong integrasi teknologi AI secara berkelanjutan.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM MENGGALI POTENSI PARIWISATA KAWASAN PUNCAK DUA BOGOR Manap, Abdul; Idris, Nurhaifa; Zainuddin, Zainuddin; Sekianti, Atik; Pujadi, Arko; Pane, Saut; Yusnindar, Yusnindar
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 5 (2025): Vol.6 No. 5 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i5.52661

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi pariwisata melalui komponen 4A (Attraction, Accessibility, Amenity, Ancillary) yang dapat dilakukan guna pembangunan pariwisata di Kecamatan Sukamakmur dan sekitarnya di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu deskriptif kualitatif yang memaparkan fakta berdasarkan kenyataan dan pengalaman di lapangan dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi pemberdayaan masyarakat dengan didukung oleh  penggalian potensi pariwisata melalui komponen 4A kawasan puncak dua