Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Serious Game berbasis Inkuiri Terbimbing pada Pokok Bahasan KPK dan FPB untuk Siswa Kelas 4 Sekolah Dasar Sukajaya, I Nyoman; Raharja, Kadek Arya Teguh; Mertasari, Ni Made Sri
Jurnal Nasional Pendidikan Teknik Informatika : JANAPATI Vol 10, No 2 (2021)
Publisher : Prodi Pendidikan Teknik Informatika Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/janapati.v10i2.28137

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan serious game materi KPK dan FPB kelas 4 Sekolah Dasar yang dinamai “Math Snake”, bersifat single player game di mana pemain diarahkan memiliki kompetensi pengetahuan dan keterampilan menentukan KPK dan FPB dua bilangan melalui proses bermain. Pencapaian kompetensi diperoleh melalui implementasi metode inkuiri yang diintegrasikan ke dalam skenario permainan. Pemain yang berhasil menyelesaikan seluruh tantangan dalam game dikategorikan sebagai pemenang, pemain yang kehabisan nyawa atau waktu dalam game akan mengalami Game Over. Prosedur pengembangan game menerapkan model penelitian 4D namun hanya sampai tahap ketiga. Kelayakan game dinilai oleh seorang ahli media dan seorang ahli materi.  Hasil penilaian ahli menunjukkan bahwa game sudah terkategori baik dan merekomendasikannya untuk digunakan. Uji coba terbatas dilakukan terhadap empat siswa Sekolah Dasar kelas 4 menunjukkan bahwa mereka termotivasi dan antusias dalam menggunakan Math Snake. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Math Snake dapat digunakan sebagai media pembelajaran yang motivatif dan menyenangkan.
PENGARUH BENTUK ASESMEN FORMATIF TERHADAP PENGETAHUAN METAKOGNITIF MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 SINGARAJA ., Ni Made Dewi Septiantari; ., Dra.Ni Made Sri Mertasari, M.Pd; ., I Made Suarsana, S.Pd., M.Si.
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 2, No 1 (2014):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v2i1.3984

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Apakah Pengetahuan Metakognitif siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif kinerja lebih tinggi daripada siswa yang mengikuti pembelajaran dengan memberi asesmen formatif bentuk tes uraian. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan populasi penelitian yaitu siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Singaraja semester ganjil tahun pelajaran 2013/2014. Sampel penelitiannya ditentukan menggunakan random sampling, dipilih dua kelas kontrol dan dua kelas eksperimen. Pengetahuan metakognitif siswa diukur dengan kuisioner pengetahuan metakognitif. Desain eksperimen yang digunakan adalah post test only control group design. Uji hipotesis menggunakan uji t satu ekor dan sebelumnya dilakuan uji prasyarat yaitu uji homogenitas dan normalitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengetahuan Metakognitif antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif kinerja lebih tinggi daripada siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif bentuk tes uraianKata Kunci : Bentuk Asesmen Formatif, Pengetahuan Metakognitif Matematika This study was aimed to know wheather student metacognitive knowledge that follow the performance formative assessment was higher than who followed essay test form formative assessment. The research used experimental research with the research subject was the eighth grade students of SMP N 2 Singaraja in academic year 2013/2014. The research sample used random sampling which choosing two control classes and two experiment classes. Student metacognitive knowledge was measured by metacognitive questionnaire. The experiment design that used was post test only. The hypothesis tests using t test, before that firstly it should be done a prerequisite test is homogeneity and normality test. The results showed that the Metacognitive Knowledge among students who take the performance formative assessment was higher than the student in learning with essay test form formative assessment. keyword : Form Formative Assessment, Mathematics Metacognitive Knowledge
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ARIAS TERHADAP MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 5 MELAYA ., Ni Komang Tri Puspayanti; ., Dra.Ni Made Sri Mertasari, M.Pd; ., I Putu Pasek Suryawan, S.Pd., M.Pd
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 5, No 2 (2016):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v5i2.8322

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh model pembelajaran ARIAS terhadap motivasi dan prestasi belajar matematika. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian eksperimen semu dengan desain post-test only control group. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas VII SMP Negeri 5 Melaya. Sampel ditentukan dengan teknik random sampling setelah dilakukan uji kesetaraan populasi menggunakan uji ANAVA satu jalur. Data motivasi belajar dikumpulkan dengan menggunakan angket, sedangkan data prestasi belajar matematika dikumpulkan dengan tes berbentuk essay. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji MANOVA. Hasil analisis menunjukkan bahwa: pertama, terdapat perbedaan motivasi dan prestasi belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran ARIAS dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran konvesional (F = 21,564 dan Sig. = 0,000 < ρ = 0,05); kedua, terdapat perbedaan motivasi belajar antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran ARIAS dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran konvesional (F = 13,801 dan Sig. = 0,000 < ρ = 0,05); ketiga, terdapat perbedaan prestasi belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran ARIAS dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran konvesional (F = 39,026 dan Sig. = 0,000 < ρ = 0,05). Dengan demikian model pembelajaran ARIAS berpengaruh positif terhadap motivasi dan prestasi belajar matematika siswa.Kata Kunci : model pembelajaran ARIAS, motivasi belajar, prestasi belajar matematika This research is aimed to investigate the influence of ARIAS learning model towards motivation and achievement in learning mathematics. This study is a quasi-experimental research with post-test only control group as its design. The population of this study was seventh grade students of SMP Negeri 5 Melaya. The sample of this study was chosen by using random sampling technique after implemented the equality of population was done by using ANOVA. The data of students’ motivation were collected by using questionnaire meanwhile, the data of students’ mathematic achievement were collected by using students’ mathematic learning achievement test in the form of essay. The collected data were analyzed by using MANOVA formula. The result of data analysis showed that: First, there were differences of students’ motivation and students’ mathematic achievement between those were taught by using ARIAS teaching technique and those who were taught by using conventional teaching technique (F = 21,564 and Sig. = 0,000 < ρ = 0,05); Second, there were differences of students’ motivation between those were taught by using ARIAS teaching technique and those who were taught by using conventional teaching technique (F = 13,801 and Sig. = 0,000 < ρ = 0,05); third, there was the difference of students’ mathematic achievement between those were taught by using ARIAS teaching technique and those who were taught by using conventional teaching technique (F = 39,026 and Sig. = 0,000 < ρ = 0,05). It means that ARIAS teaching technique gives positive effect to improve students’ motivation and students’ mathematic achievement.keyword : ARIAS teaching technique, students’ motivation in learning, students’ mathematic achievement
KONTRIBUSI GAYA BERPIKIR DAN TASK COMMITMENT TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP N 2 SAWAN ., Ni Komang Welly Pusparini Karn; ., Dra.Ni Made Sri Mertasari, M.Pd; ., I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.5938

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) kontribusi gaya berpikir terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan, (2) kontribusi task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan, dan (3) kontribusi gaya berpikir dan task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional dan expost facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan yang berjumlah 329 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah propotional random sampling dengan ukuran sampel minimal 178 orang. Data dikumpulkan dengan tes essay, angket, dan tes objektif. Hipotesis diuji dengan menggunakan uji analisis korelasi dan regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kontribusi gaya berpikir terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan yaitu sebesar 34.9%. Hal ini bermakna bahwa variansi data prestasi belajar matematika 34.9% dapat dijelaskan oleh variabel gaya berpikir; (2) kontribusi task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan yaitu sebesar 20.7%. Hal ini bermakna bahwa variansi data prestasi belajar matematika 20.7% dapat dijelaskan oleh variabel task commitment; (3) kontribusi gaya berpikir dan task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 2 Sawan, yaitu sebesar 44.5%. Hal ini bermakna bahwa variansi data prestasi belajar matematika 44.5% dapat dijelaskan oleh variabel gaya berpikir dan task commitment.Kata Kunci : Gaya Berpikir, Task Commitment, dan Prestasi Belajar Matematika Goal of this research are to know (1) the contribution of the thinking style to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan, (2) the contribution of task commitment to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan, and (3) the contribution of the thinking style and task commitment to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan and the total is 329 students. This research was a correlational and ex post facto research with quantitative approach. The population in this research were students in grade VIII of SMP N 2 Sawan. the sampling technique used was proportional random sampling with minimal sample size is 178 students. The data collected by the essay tests, questionnaires, and multiple choice tests. Hypotheses were tested using correlation and regression analysis test.The result show that (1) the contribution of the thinking style to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan is 34.9%. It Means that achievement data variance of 34.9% can be explained by variable of the thinking style ; (2) the contribution of the task commitment to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan is 20.7%. It Means that achievement data variance of 20.7% can be explained by variable of the task commitment; and (3) the contribution of the thinking style and task commitment to the mathematics achievement of grade VIII students in SMP N 2 Sawan is 44.5%. It Means that achievement data variance of 44.5% can be explained by variable of the thinking style and the task commitment.keyword : The Thinking style, Task Commitment, Mathematics Achievement
PENGARUH STRATEGI THINK TALK WRITE (TTW) BERBANTUAN MIND MAP TERHADAP KREATIVITAS DAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA SISWA KELAS X SMA NEGERI 3 SINGARAJA ., Putu Winda Marhayani Wijaya; ., Dra.Ni Made Sri Mertasari, M.Pd; ., Dra.Ni Nyoman Parwati,M.Pd
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 5, No 2 (2016):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v5i2.8389

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kreativitas dan kemampuan komunikasi matematika antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan strategi Think Talk Write (TTW) berbantuan mind map dengan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional. Penelitian eksperimen semu ini menggunakan post test only control group design. Populasi penelitan ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 3 Singaraja tahun ajaran 2015/2016 sebanyak 10 kelas. Uji kesetaraan populasi menggunakan uji Anava. Sampel dipilih dengan teknik random sampling. Data skor kreativitas siswa diperoleh melalui angket dan skor kemampuan komunikasi matematika siswa diperoleh melalui tes uraian. Analisis data menggunakan uji MANOVA dengan taraf signifikansi 5%. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa: pertama, terdapat perbedaan kreativitas dan kemampuan komunikasi matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan strategi Think Talk Write (TTW) berbantuan mind map dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional (F = 4,36 dan Sig = 0,02 ;ρ < 0,05); kedua, terdapat perbedaan kreativitas siswa yang mengikuti pembelajaran dengan strategi Think Talk Write (TTW) berbantuan mind map dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional (F = 5,18 dan Sig = 0,03 ;ρ < 0,05); ketiga, terdapat perbedaan kemampuan komunikasi matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan strategi Think Talk Write (TTW) berbantuan mind map dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional ((F = 4,62 dan Sig = 0,04 ;ρ < 0,05). Dengan demikian, strategi Think Talk Write (TTW) berbantuan mind map berpengaruh terhadap kreativitas dan kemampuan komunikasi matematika siswa.Kata Kunci : strategi Think Talk Write (TTW), mind map, kreativitas, kemampuan komunikasi matematika This research’s purpose to determine the differences creativity and mathematical communication ability between group of students acquired Think Talk Write (TTW) strategy assisted by mind map with group of students acquired conventional learning. This quasi experimental research used post test only control group design. The population of this research was students of X Class of SMA Negeri 3 Singaraja in academic year 2015/2016 that divided into 10 classes. Equality test of the population was doing by Anova. Samples was selected by random sampling. Data of creativity was collected through questionnaires and data of mathematical communication ability was collected through test. Data analyzed using MANOVA with significance level at 5% . The data analysis found that; first, there were differences between creativity and mathematical communication ability between group of students acquired Think Talk Write (TTW) strategy assisted by mind map and group of students acquired conventional learning (F = 4.36 and Sig = 0.02 ;ρ < 0.05); second, there were differences between creativity between group of students acquired Think Talk Write (TTW) strategy assisted by mind map and group of students acquired conventional learning (F = 5.18 and Sig = 0.03 ;ρ < 0.05); third, there were differences between mathematical communication ability between group of students acquired Think Talk Write (TTW) strategy assisted by mind map and group of students acquired conventional learning (F = 4.62 and Sig = 0.04 ;ρ < 0.05). Based on it, Think Talk Write (TTW) strategy assisted by mind map influence creativity and mathematical communication abilitykeyword : Think Talk Write strategy, mind map, creativity, mathematical communication ability.
PREDIKSI PENDUDUK MISKIN DI INDONESIA MENGGUNAKAN ANALISIS DEKOMPOSISI Ni Made Widhi Satyawati; I Made Candiasa; Ni Made Sri Mertasari
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 9, No 1 (2021): Delta : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v9i1.1248

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi persentase penduduk miskin di Indonesia dengan menggunakan analisis dekomposisi. Dekomposisi adalah salah satu model peramalan yang dapat  digunakan untuk meramalkan data time series yang berpola cyclic. Penelitian ini menerapkan model dekomposisi aditif dan model dekomposisi multiplikatif. Tingkat akurasi model diuji dengan teknik MAPE (Mean Absolute Percentage Error). Hasil penelitian menunjukkan bahwa model dekomposisi aditif merupakan model dekomposisi yang lebih baik karena memiliki nilai error yang lebih kecil. Model yang dikembangkan dalam penelitian ini memiliki nilai MAPE 5,96%, dibawah 10%, sehingga dapat diartikan model tersebut memiliki akurasi yang sangat tinggi. Berdasarkan model yang dikembangkan, prediksi angka penduduk miskin untuk periode 2020 semester II adalah 9,83% , periode 2021 semester I adalah 9,70% , periode 2021 semester II adalah  9,51% , periode 2022 semester I adalah 9,38% dan untuk periode 2022 semester II adalah 9,20%.
MODUL WEB DENGAN POLA INSENTIF UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMAHAMI MATERI BERBAHASA INGGRIS Ni Made Sri Mertasari
Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol 43 No 3 (2010): Oktober 2010
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.921 KB) | DOI: 10.23887/jppundiksha.v43i3.128

Abstract

Modul web dengan pola insentif untuk perkuliahan bilingual padamahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika RKBI telah diimplementasikan dalam wujud paket perangkatlunak pembelajaran dan sudah dipasang di portal web. Upaya ini dilakukan untukmeningkatkan pengu-asaan mahasiswa di bidang materi perkuliahan matematika yang disajikandalam bahasa Inggris. Insentif yang lebih tinggi diberikan kepada mahasiswa yang dapatmenuntaskan materi dalam sekali kerja daripada mahasiswa yang menuntaskan materi dalam duakali kerja. Begitu seterusnya, dan apabila dalam batas waktu tertentu mahasiswa tidak mampumenuntaskan materi, maka sistem akan menyajikan materi dalam bahasa Indonesia. Pola insentifdiyakini dapat membangkitkan motivasi mahasiswa dan meningkatkan kreativitas mahasiswa.Karakteristik modul web dan pembelajaran bermedia komputer seperti menjamin kontrolmahasiswa, fleksibel, bebas konteks, dan relatif bebas konvensi sosial diharapkan memilikipegaruh yang kuat untuk meningkatkan motivasi dan kreativitas mahasiswa. Sekalipun modul webini belum diujicoba, disarankan kepada para dosen untuk mencoba menerapkan modul web ini,paling tidak sebagai media pembelajaran alternatif. Kekurangan dosen dan kekurangan saranaserta biaya paling tidak dapat dibantu oleh modul web yang dikembangkan ini untuk pembelajaransuplemen.Kata-kata kunci: modul web, pola insentif, bilingual
Evaluasi Berbantuan Komputer Ni Made Sri Mertasari
Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol 43 No 1 (2010): April 2010
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (52.842 KB) | DOI: 10.23887/jppundiksha.v43i1.1704

Abstract

Evaluasi berbantuan komputer telah dicoba diimplementasikan di Pusat Komputer Undiksha dan diujicobakan pada perkuliahan Komputer Grafik. Evaluasi berbantuan komputer didesain dengan memanfaatkan fasilitas web dinamis dan fasilitas chatting. Seperangkat tes objektif disajikan dalam format web dinamis, kemudian mahasiswa menjawab langsung pada web. Penyekoran langsung dilakukan komputer dan hasilnya disajikan kembali melalui web. Apabila ada diskusi, maka diskusi dilakukan dengan memanfaatkan fasilitas chatting. Observasi selama uji coba menunjukkan bahwa mahasiswa mengerjakan tes dengan antusias dan lugas. Argumen yang diberikan mahasiswa melalui angket antara lain, berkurangnya kecemasan karena merasa tidak diawasi. Berkurangnya kecemasan mengakibatkan mahasiswa dapat menunjukkan kemampuannya yang optimal. Selain itu, kecepatan pemberian umpan balik dapat meningkatkan motivasi belajar mahasiswa. Dengan demikian, evaluasi berbantuan komputer dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran secara keseluruhan.Kata kunci: evaluasi berbantuan komputer
The effect of predict-observe-explain (POE) learning model using open-ended problem (OEP) towards students’ mathematical problem solving skill I Made Aldy Setyadi; I Gusti Putu Sudiarta; Ni Made Sri Mertasari
Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol 52 No 3 (2019): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.195 KB) | DOI: 10.23887/jpp.v52i3.15713

Abstract

The research aims to determine disverification of the students’ mathematical problem solving skill differences with Predict-Observe-Explain (POE) learning model using open-ended problem (OEP), students who are using POE learning model and students who following conventional learning. This research is quasi-experiment with post-test only control group design. The population that is observed in this research is students of Senior High School number 5 Denpasar 2018/2019 school year in eleventh grade. Sample which has been picked is 3 classes using cluster random sampling thecnic. There are from 3 classess have been chosen 2 classes are being experimental classes and 1 class is a control class. Students’ mathematical probem solving skill measures using mathematic problem solving skill test. Data which is gained analyzed using one way ANAVA to find out first hypothesis and continued with scheffe test. Hypothesis test result showed that: firstly, there are differences of mathematical problem solving skills between students who used POE learning model using open-ended problem and students who followed conventional learning method (F_count=19,24 and F_table=3,08 ; F_count>F_table); secondly, students’ mathematical problem solving skill by the students who use POE learning model is better than students who following conventional learning (F_scheffe=10,43 and F'=6,16 ; F_scheffe>F'); third, students’ mathematic problem solving skill with POE learning model using open-ended problem is better than the students who followed conventional method konvensional (F_scheffe=9,09 and F'=6,16 ; F_scheffe>F'); fourth, students’ mathematic problem solving skill using POE learning model using open-ended problem is better than the students who only got conventional learning (F_scheffe=38,46 and F'=6,16 ; F_scheffe>F'). It can be concluded that POE learning model using open-ended problem give influence towards students’ mathematical problem solving skill.
PENGARUH BENTUK ASESMEN FORMATIF TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA SMP NEGERI 3 SINGARAJA Putu Christina Dharma Astuti p .; Prof. Dr. I Made Candiasa,MI.Kom .; Dra.Ni Made Sri Mertasari, M.Pd .
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol. 2 No. 1 (2014)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v2i1.2817

Abstract

Penelitian eksperimen ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh asesmen formatif bentuk kinerja terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Singaraja tahun pelajaran 2013/2014, yang mana sebanyak 48 siswa terpilih secara random sebagai sampel. Data kemampuan pemecahan masalah matematika siswa dikumpulkan dengan menggunakan tes uraian. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan uji-t satu ekor (ekor kanan) yang sebelumnya dilakukan uji Lilliefors dan uji Bartlet untuk mengetahui normalitas dan homogenitas varians. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif bentuk kinerja adalah 78,47, sementara rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif bentuk uraian adalah 65,35. Untuk uji t satu ekor (ekor kanan) diperoleh besarnya thitung = 4,27 sedangkan t(46;0,05) = 1,67. Ternyata thitung > t(46;0,05), sehingga rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif bentuk kinerja lebih tinggi dari pada rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan asesmen formatif bentuk uraian. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh asesmen formatif bentuk kinerja terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa.Kata Kunci : asesmen formatif, asesmen kinerja, kemampuan pemecahan masalah matematika This experiment research was aimed at knowing the influence of formative assessment in performance form towards mathematical problem solving ability of students. Population in this research are all of the 8 grade students at SMP Negeri 3 Singaraja school year 2013/2014, which 48 students are chosen by random as sample. Data of students’ mathematical problem solving abilities were collected by using essay. The collected data was analyzed by using one-tailed-t test (right tail) after doing Lilliefors test and Bartlet test to know normality and variance homogenity. The results of this research showed that the average of students’ mathematical problem solving abilities who were taught by formative assessment in performance form was 78,47, while the average of students’ mathematical problem solving abilities who were taught by formative assessment in narrative form was 65,35. The outcome of research by using one-tailed-t test (right tail) shows that value of t =4,27 and t(46;0,05)= 1,67. According to those results,it turned out t > t(46;0,05), it means that the average of students’ mathematical problem solving abilities who were taught by formative assessment in performance form higher than the average of students’ mathematical problem solving abilities who were taught by formative assessment in narrative form. So the conclusion is formative assessment in performance form makes an influence towards mathematical problem solving ability of students.keyword : formative assessment, performance assessment, mathematical problem solving ability.
Co-Authors ., Gede Yudi Sumertayasa ., I Made Arya Gunawan ., I Made Putra Juniantara ., I Pt Ade Andre ., Komang Putra Astrawan ., Made Ayu Sri Terpini ., Ni Ketut Widhiastuti ., Ni Komang Tri Puspayanti ., Ni Made Dewi Septiantari ., Ni Made Rasminiati ., Ni Putu Kersiana Apsari ., NI WAYAN YUSI ARMINI ., Putu Ngurah Artha Pradnyana ., Putu Rini Handayani ., Putu Winda Marhayani Wijaya Anak Agung Lilyk Cahyani . Anak Agung Lilyk Cahyani ., Anak Agung Lilyk Cahyani Arya Riantara, Putu Garly Dr. I Made Sugiarta, M.Si. . Dr.I Wayan Sadra,M.Ed . Drs.Djoko Waluyo,M.Sc . Durasa, Helfra Edy Agus Juny Artha . Gede Suweken Gede Yudi Sumertayasa . Geriani, Ida Ayu Komang Gusti Ayu Mahayukti Gusti Ayu Mahayukti Gusti Ketut Arya Sunu Helfra Durasa I Gede Ariestanta Frandika Yoga . I Gede Ariestanta Frandika Yoga ., I Gede Ariestanta Frandika Yoga I Gede Ratnaya I Gst Lanang Agung Parwata I Gst Putu Sudiarta I Gusti Ayu Mahayukti I Gusti Ngurah Pujawan I Gusti Nyoman Yudi Hartawan I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si . I Gusti Putu Suharta I Kadek Oka Sudariana I Made Aldy Setyadi I Made Ardana I Made Ardana I Made Arya Gunawan . I Made Candiasa I Made Putra Juniantara . I Made Suarsana I Made Suarsana I Made Yudana I N. Suparta I Nyoman Gita I Nyoman Sukajaya I Pt Ade Andre . I PUTU PASEK SURYAWAN I Putu Wisna Ariawan I Wayan Pebri Muliatmika Ida Ayu Dwi Ambarawati . Ida Ayu Indah Pradnyani Ismail, Nauval Syafiq Kadek Arya Teguh Raharja Kadek Putri Wahyuni Komang Ayu Nadya Suhita Lestari Komang Putra Astrawan . Komang Setemen Luh Dewi Wisuendri Made Ayu Sri Terpini . Made Juniantari Made Juniantari, Made MADE SURYADANA . Muliatmika, I Wayan Pebri N. N. T Tesashogi Ni Kadek Natia Mahadewi Ni Ketut Suarni Ni Ketut Widhiastuti . Ni Ketut Widiartini Ni Komang Tri Puspayanti . Ni Komang Welly Pusparini Karn . Ni Komang Welly Pusparini Karn ., Ni Komang Welly Pusparini Karn Ni Luh Putu Lilik Nuriani . Ni Luh Putu Ratna Sari . Ni Luh Putu Ratna Sari ., Ni Luh Putu Ratna Sari Ni Made Ariyani Kumala Sari Ni Made Dewi Septiantari . Ni Made Rasminiati . Ni Made Widhi Satyawati Ni Nyoman Parwati Ni Nyoman Wulan Darma Putri . Ni Nyoman Wulan Darma Putri ., Ni Nyoman Wulan Darma Putri Ni Putu Kersiana Apsari . Ni Putu Widya Purnamawati Ni Wayan Ningsih Ratnasari . Ni Wayan Ningsih Ratnasari ., Ni Wayan Ningsih Ratnasari Ni Wayan Widyaningsih ., Ni Wayan Widyaningsih Nyoman Dantes Pratami, DAP Armita PROF. DR. A.A.ISTRI NGR.MARHAENI,M.A. . Prof. Dr.I Nengah Suparta,M.Si . Putri Wahyuni, Kadek Putu Christina Dharma Astuti p . Putu Eka Andriyani ., Putu Eka Andriyani Putu Erika Saraswati Dewi Putu Gina Anindyas . Putu Gina Anindyas ., Putu Gina Anindyas Putu Ngurah Artha Pradnyana . Putu Priwitasari . Putu Priwitasari ., Putu Priwitasari Putu Rini Handayani . Putu Semadi, I Gede Putu Winda Marhayani Wijaya . Raharja, Kadek Arya Teguh Sariyasa . Setyadi, I Made Aldy Sutrisna, Kadek Teguh Tresnahadi, D.P. Tesashogi, N. N. T