Articles
Pembinaan dalam Upaya Meminimalisir Resiko Pengembalian Dana Pinjaman Modal Pada UMKM di Bank Wakaf Mikro Syariah Denanyar Jombang
Eny Latifah;
Yusuf Yusuf;
Nouvel Zabidi
ASPIRASI : Publikasi Hasil Pengabdian dan Kegiatan Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2024): Maret : ASPIRASI : Publikasi Hasil Pengabdian dan Kegiatan Masyarakat
Publisher : Asosiasi Periset Bahasa Sastra Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.61132/aspirasi.v2i2.450
Bank Wakaf Mikro (BWM) Sumber Barokah Denanyar Jombang is one of ten Islamic MFIs in the early stages of the 'Community Empowerment through the Establishment of Islamic MFIs around Pesantren‛ Program facilitated by the Financial Services Authority (OJK) and the Small Business Incubation Center (Pinbuk) by providing loan funds for more productive community business groups. The purpose of this assistance is to provide guidance and direction on the knowledge and implementation of the efforts to be made by the Denanyar Jombang Sharia Micro Waqf Bank in minimizing the risk of capital loans given to MSMEs as business capital. There are three (3) stages in this assistance: Preparation, Implementation and evaluation. The results of the assistance show: (1) An increase in efforts to minimize the risk of capital loans, (2) A decrease in the number of defaults on the risk of returning loan capital (3) An increase in family values and religiosity for customers who make loans.
PENGARUH MOTIVASI GURU TERHADAP E-LITERASI SISWA KELAS 5 PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MI MUAWWANAH BANJARANYAR
Fadlilah, Eva Shofiyatul;
Luhri, Ida Shofiana;
Fitria Adie, Ciska;
Dzakiroh, Kusuma;
Latifah, Eny
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 1 No 02 (2022): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jimr.v1i02.435
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi guru terhadap E-literasi kelas 5 pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di MI Mawwanah Banjaranyar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan responden penelitian ini sebagai sampel adalah para guru dan siswa kelas 5 MI di MI Muawanah Banjaranyar sebanyak 65 sampel kelas 5 yang terdiri dari 3 kelas. Metode pengumpulan data dengan mengedarkan angket secara offline atau langsung kepada guru madrasah. Hasil analisis menggunakan Uji Statistik Deskriptif dengan menghitung rata-rata dan standar deviasi yang menunjukkan bahwa tiga hipotesis penelitian diterima karena nilai rata-rata > standar deviasi. Hal ini menunjukkan bahwa motivasi guru memiliki pengaruh terhadap E-Literasi siswa kelas 5 dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di MI Muawwanah.
EFEKTIVITAS METODE GALLERY QUESTION TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR DAN NILAI BAHASA INDONESIA DI LEMBAGA NONFORMAL
Afiyah, Ikrimatul;
Badriah, Lailatul;
Rizky, Choirul;
Usmakrifah, Usmakrifah;
Latifah, Eny
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 1 No 02 (2022): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jimr.v1i02.436
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penerapan metode gallery questions terhadap keaktifan belajar siswa dan nilai bahasa Indonesia siswa di Lembaga Nonformal. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, yang menggunakan metode eksperimental dengan rancangan penelitian quasy eksperimental design dengan menggunakan rumus uji homogenitas, uji independent t-test pada pengujian hipotetis dan kategorisasi dalam mengukur efektivitas kedua variabel melalui software SPSS versi 21.0. Hasil penelitian melalui uji independent t-test pada keaktifan belajar siswa sebelum dan sesudah penggunaan metode gallery questions signifikansi menunjukkan nilai 0,000 yang mana lebih kecil dari 0,05, dan nilai Bahasa Indonesia siswa sebelum dan sesudah penggunaan metode gallery questions signifikansi menunjukkan nilai 0,001 yang mana lebih kecil dari 0,05 dengan demikian hasil kedua variabel telah mencapai taraf signifikan.
PENGARUH EFEKTIFITAS APLIKASI WHATSAPP GROUP DALAM KOMUNIKASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI MI MAMBAUL ULUM DAGAN
Sa'diyyah, Aminatus;
Himanda, Ismi Wilma;
A’yun, Qurrota;
Nikmah, Zahrotun;
Latifah, Eny
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 1 No 02 (2022): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jimr.v1i02.438
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan WhatsApp Group terhadap prestasi belajar siswa kelas 5 MI Mamba’ul Ulum Dagan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas 5 yang terbagi menjadi 2 kelas, sedangkan sampelnya 42 siswa yang diambil secara purposive. Data diambil melalui angket prestasi belajar siswa yang terdiri dari 4 indikator penilaian, yaitu; 1) sangat setuju, 2) setuju, 3) tidak setuju 4) sangat tidak setuju. Hasil penelitian diukur dengan menggunakan uji presentase dengan rata-rata presentase sebesar 66.40% dalam kategori efektif. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa aplikasi WhatsApp Group efektif digunakan dalam proses komunikasi terhadap prestasi belajar siswa kelas 5 di MI Mamba’ul Ulum Dagan Lamongan.
PENGARUH PENGGUNAAN TEKNOLOGI TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN TIK DI MI MAMBA’UL ULUM DAGAN
Rosidah, Silvi Alifatur;
Bariroh, Azkiyatul;
Farichah, Zumrotul;
Mu'minah, Rina Ummatul;
Shifa, Septi Cahyati;
Latifah, Eny
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 1 No 02 (2022): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jimr.v1i02.446
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh penggunaan teknologi terhadap prestasi Madrasah Ibtidaiyah Mamba’ul Ulum Dagan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan uji validasi dan reabilitas dalam mengukur pengaruh kedua variable dengan menggunakan rumus uji homogenitas, uji independent t-test pada pengujian hipotesis dan kategorisasi dalam mengukur efektivitas kedua variabel melalui software SPSS versi 16. Hasil penelitian dari kedua variable memiliki pengaruh positif dan signifikan antara penggunaan teknologi terhadap hasil belajar mata pelajaran TIK MI Mamba’ul Ulum Dagan melalui uji independent t-test yang menunjukkan nilai 0,000 yang mana lebih kecil dari 0,05.
PENGARUH E-LIBRARY TERHADAP MINAT BACA PESERTA DIDIK KELAS 5 PADA MI MU’AWANAH
Fajarwati, Athiyatul Muharromah;
Syamsiyah, Cicik;
Wulandari, Dewi Irma;
Amelia Ali, Shenny Ratna;
Latifah, Eny
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 1 No 02 (2022): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jimr.v1i02.450
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan E-Library dalam meningkatkan minat baca peserta didik yang di Kelas 5 MI Muawanah. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan statistik sederhana yang mempergunakan sampel siswa kelas % MI Muawanah dengan Metode pengumpulan data dengan mengedarkan angket secara offline atau langsung . Hasil analisis menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan “E-Library memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Minat Baca Peserta Didik kelas 5 di MI Mu’awanah Banjaranyar Paciran Lamongan” diterima. Dibuktikan dengan perhitungan rata-rata dan standar deviasi, pada tabel 3. Yang menunjukkan bahwa variabel E-Library memiliki standar deviasi yang lebih besar daripada variabel minat baca dengan selisih 2,31. Semakin tinggi nilai nya, maka semakin tinggi pengaruh E-Library terhadap minat baca peserta didik.
PENDAMPINGAN KETRAMPILAN PEMBUATAN TAS TALI KUR DARI BAHAN GELAS BEKAS BAGI KOMUNITAS BUNDA BISA DESA CUMPLENG BRONDONG LAMONGAN
Latifah, Eny;
Muawanah, Rifatul;
Arifatin, Nanik;
Martiwi, Wanala Abdillaika;
Abdullah, Rudi
JICS : Journal Of International Community Service Vol 2 No 02 (2023): JICS : Journal Of International Community Service
Publisher : Pusat Studi Ekonomi, Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM Azramedia Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jics.v2i02.1176
Assistance in order to provide training for the management of used materials from used mineral water cups to be managed into products that are aesthetic and have high selling value. The community service method used is Participatory Action Research (PAR) with the stages of observation, action and evaluation. The result of the assistance was that the mothers and teenagers who joined the Bunda Bisa community of Yatim Mandiri Cumpleng Brondong Lamongan were able to create a product in the form of a 1-colour or 2-colour Kur String Bag by utilizing used glasses of mineral water. The benefits are that mothers and adolescents can increase their creativity, increase income, as well as establish brotherhood and increase the entrepreneurial spirit.
PENGENALAN BUDAYA FILANTROPI ZAKAT INFAQ SHADAQAH WAKAF PADA LEMBAGA PENDIDIKAN PAUD DARUL JANNAH AL-MA’WA LAMONGAN
Arifatin, Nanik;
Nabila Putri, Primadia;
Ainur Rokhman, Muhammad;
Latifah, Eny
JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management Vol 2 No 01 (2023): JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jiem.v2i01.691
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penghimpunan dan pendistribusian zakat fitrah dan shadaqah bulanan yang dilakukan di PAUD Darul Jannah Al-Ma’wa Lamongan, serta mengetahui faktor penghambat dan pendukung dalam pendistribusian zakatnya. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penghimpunan dan pendistribusian zakat fitrah dan shadaqah di PAUD Darul Jannah al-Ma’wa Lamongan sudah berlangsung sejak tahun 2019. Dengan adanya pengenalan budaya berzakat dan shadaqah sejak dini sebagai bentuk filantropi Islam dalam bidang pendidikan yaitu dapat mengenalkan kepada civitas akademika dan masyarakat tentang pentingnya pembelajaran berderma sejak dini, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berderma (filantropi), dalam Islam ibadah berderma dapat diimplemtasikan dalam bentuk amalan zakat, infak, shadaqah, dan wakaf serta dapat menghimbau kepada civitas akademika dan masyarakat untuk menyisihkan sebagian harta dengan berzakat dan shadaqah yang bisa disalurkan ke Yayasan Pondok Pesantren atau Lembaga Amil Zakat lainnya. Adapun faktor penghambat dalam pendistribusian shadaqah yaitu banyaknya kegiatan di lembaga PAUD Darul Jannah al-Ma’wa Lamongan sehingga terkadang sampai diingatkan oleh wali murid terkait dengan pendistribusian shadaqah. Adapun faktor pendukung yaitu adanya antusiasme para wali murid untuk bershadaqah serta berzakat di lembaga pendidikan dan adanya dampingan dari tenaga pengajar yang terjun langsung ke lapangan dalam pendampingan pendistribusian zakat fitrah dan shadaqah bulanan.
TINJAUAN FATWA MUI NO. 106 TAHUN 2016 ATAS PENERAPAN WAKAF MANFAAT ASURANSI DAN INVESTASI SYARIAH
Martiwi, Wanala Abdillaika;
Nur Rohmawati, Ismy Tsaniyah;
Alfun Nada, Laila;
Arifin, Samsul;
Latifah, Eny
JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management Vol 2 No 01 (2023): JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jiem.v2i01.692
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui serta menelaah tentang Tinjauan Fatwa MUI No.106 Tahun 2016 Tentang Penerapan Wakaf Manfaat Asuransi Dan Investasi Syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tinjauan Fatwa MUI No.106 Tahun 2016 Atas Penerapan Wakaf Manfaat Asuransi Dan Investasi Di Indonesia. Fitur Wakaf Manfaat Asuransi Dan Manfaat Investasi Terdapat Dalam Produk Iplan Syariah. Persentase Wakaf Manfaat Asuransi Sebesar 45% Dan Wakaf Manfaat Investasi Sebesar 30%. Akad Yang Digunakan Pada Kontrak Polis Menggunakan Akad Tabarru’ Dan Akad Wakalah Bil Ujrah. Serta Terdapat Produk Tambahan Yang Dapat Dipilih Untuk Melindungi Jiwa Nasabah Beserta Keluarga Ketika Mengalami Musibah, Yaitu CI Pro Syariah, CI Pro Plus Syariah, Excellent Care Syariah, Global Medical Plan 2 Syariah, Term Life Plan Syariah. Berdasarkan Tujuan Dan Hasil Penelitian Ini Maka Peneliti Akan Mendiskripsikan Tentang Bagaimana Tinjauan Fatwa MUI No.106 Tahun 2016 Tentang Penerapan Wakaf Manfaat Asuransi Dan Investasi Syariah.
PENERAPAN ZAKAT HASIL LAUT: STUDI KASUS RUKUN NELAYAN DESA KRANJI KECAMATAN PACIRAN KABUPATEN LAMONGAN
Safitri, Ikke Nur;
Fahni Sahira, Mitha;
Rohmah Al-Khoiriyah, Nadiatur;
Sobibatur Rohmah, Nafilah;
Latifah, Eny
JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management Vol 2 No 01 (2023): JIEM : Journal Of International Entrepreneurship And Management
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.62668/jiem.v2i01.693
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan zakat hasil laut dari rukun nelayan Desa Kranji Lamongan. Metode Penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian studi kasus dengan obyek penelitian rukun nelayan Kranji Lamongan. Hasil penelitian yang didapatkan adalah penerapan zakat hasil laut yang dilakukan para juragan nelayan di Desa Kranji Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan terbagi menjadi tiga macam, yaitu: 1) analogi zakat profesi 2,5%, 2) perhitungan tertentu, 3) suka rela. Para juragan Nelayan di Desa Kranji Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan memiliki cara sendiri-sendiri dalam melaksanakan zakat hasil laut. Pelaksanaan zakat hasil laut yang dilakukan oleh para juragan nelayan terbagi menjadi 3 macam, yaitu: a. Juragan nelayan menganalogikan zakat hasil laut dengan zakat penghasilan. b. Juragan mengeluarkan zakat hasil laut dengan perhitungan sendiri. c. Juragan nelayan mengeluarkan zakat hasil laut dengan suka rela.