Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : PREPOTIF : Jurnal Kesehatan Masyarakat

FAKTOR RESIKO TERJADINYA BULLYING PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 TELAGA BIRU Firmawati, Firmawati; Biahimo, Nur Uyuun I.; Bangol, Rahmawati
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 7 No. 3 (2023): DESEMBER 2023
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v7i3.20759

Abstract

Bullying adalah aksi tindakan kekerasan fisik dan verbal saat pelaku bullying merendahkan dan mengancam korban sehingga korban tidak sanggup untuk melawan. Perilaku bullying memiliki dampak yang negatif sangat mengganggu dan membahayakan bagi remaja apabilia tidak segera di tangani. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui faktor resiko terjadinya bullying pada remaja di SMA Negeri 1 Telaga Biru. Penelitian ini menggunakan desain survey analitik, populasi 191 siswa kelas XI SMA Negeri 1 Telaga Biru, sampel yaitu 129 siswa kelas XI SMA Negeri 1 Telaga Biru, jenis sampel purposive sampling, instrument yang di gunakan adalah kuisioner, uji statistik yang di gunakan dalam penelitian ini adalah uji regresi logistik dan menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat. Hasil yang di peroleh adalah faktor resiko yang paling mempengaruhi perilaku bullying yaitu lingkungan sekitar dengan nilai R Square 60%, selanjutnya teman sebaya dengan nilai R Square 42%, serta korban bullying dengan nilai R Square 19%. Kesimpulannya bahwa lingkungan sekitar adalah faktor yang paling beresiko terhadap kejadian bullying dengan nilai R square tertinggi, saran dari penelitian ini adalah semakin baik pengaruh lingkungan terhadap remaja maka resiko perilaku bullying terhadap remaja akan semakin berkurang.
EFEKTIVITAS PENERAPAN TERAPI MANAJEMEN DIRI DALAM MENGATASI HALUSINASI PENDENGARAN Firmawati, Firmawati; Biahimo, Nur Uyuun I.; Gobel, Inne Ariane; Diu, Guswinda
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 9 No. 1 (2025): APRIL 2025
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v9i1.40679

Abstract

Halusinasi pendengaran adalah salah satu gejala umum pada skizofrenia yang dapat memiliki dampak negatif signifikan terhadap kualitas hidup, fungsi sosial, dan kesehatan mental individu. Halusinasi pendengaran dapat memiliki dampak negatif yang signifikan terhadap kualitas hidup, fungsi sosial, dan kesehatan mental individu. Ketika seseorang mengalami halusinasi pendengaran, terutama jika suara-suara tersebut bersifat mengkritik, mengancam, atau memberi perintah, hal ini dapat menyebabkan stres emosional yang berat dan meningkatkan kecemasan. Terapi manajemen diri merupakan salah satu intervensi yang dapat membantu mengatasi halusinasi pendengaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan terapi manajemen diri dalam mengatasi halusinasi pendengaran. Penelitian kuantitatif dengan desain pre-experimental designs one group pretest-posttest ini melibatkan 15 responden yang dipilih menggunakan teknik accidental sampling di Wilayah Kerja Puskesmas Telaga. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi dengan penilaian mengacu pada Standar Diagnosa Keperawatan Indonesia. Kriteria penilaian meliputi halusinasi belum teratasi (gejala ≥80%), teratasi sebagian (gejala berkurang namun masih sering dirasakan), dan teratasi (gejala <80%). Hasil penelitian menunjukkan sebelum intervensi, seluruh responden (100%) mengalami halusinasi belum teratasi, sedangkan setelah intervensi terdapat peningkatan dengan 7 responden (46,7%) halusinasi teratasi sebagian dan 4 responden (26,7%) halusinasi teratasi. Analisis Wilcoxon menunjukkan penurunan nilai median dari 100(100) menjadi 75(50-100) dengan p-value 0,002 (< 0,05). Dapat disimpulkan bahwa terapi manajemen diri efektif dalam mengatasi halusinasi pendengaran.
EFEKTIFITAS KOMBINASI TERAPI RELAKSASI BENSON DAN AROMATERAPI LEMON TERHADAP ANSIETAS PADA PASIEN HIPERTENSI Firmawati, Firmawati; Biahimo, Nur Uyuun I.; Syukur, Sabirin B.; Ilohuna, Sulistiani A.
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 9 No. 1 (2025): APRIL 2025
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v9i1.40674

Abstract

Hipertensi sering dikaitkan dengan kecemasan yang dapat memperburuk kondisi kesehatan melalui peningkatan aktivitas sistem saraf simpatis dan pelepasan hormon stres. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian terapi kombinasi relaksasi benson dan aromaterapi lemon dalam menurunkan ansietas pada pasien hipertensi. Penelitian kuantitatif ini menggunakan desain pre-experimental designs two group pretest-posttest dengan sampel 20 responden pasien hipertensi yang dipilih melalui teknik accidental sampling di Puskesmas Bilato pada Juni-Juli 2024. Tingkat kecemasan diukur menggunakan kuesioner DASS 42, dan data dianalisis menggunakan uji Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik responden didominasi oleh usia 46-55 tahun (90%), perempuan (85%), pendidikan SD (50%), dan status bekerja (60%). Analisis statistik menunjukkan perbedaan signifikan antara kelompok intervensi (mean rank 6,50) dan kelompok kontrol (mean rank 14,50) dengan p-value 0,001 (p<0,05). Pada kelompok intervensi, terjadi penurunan tingkat ansietas dimana 6 responden mencapai tingkat normal dan 4 responden menjadi ansietas ringan, sementara kelompok kontrol tidak menunjukkan perbaikan yang berarti. Dapat disimpulkan bahwa kombinasi terapi relaksasi benson dan aromaterapi lemon efektif dalam menurunkan tingkat ansietas pada pasien hipertensi dibandingkan dengan kelompok kontrol tanpa intervensi. Temuan ini menunjukkan pentingnya integrasi terapi non-farmakologis dalam manajemen pasien hipertensi dengan ansietas. Kata kunci: Ansietas, Aromaterapi Lemon, Benson, Hipertensi
EDUKASI KNOWLEDGE MANAGEMENT TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS PADA ANAK USIA 3-5 TAHUN Syukur, Sabirin B.; Firmawati, Firmawati; Rokhani, Muriyati; Amu, Mohamad Nuralfitriansyah
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 8 No. 2 (2024): AGUSTUS 2024
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v8i2.30590

Abstract

Dalam mencapai peningkatan perkembangan motoric salah satu peran perawat yaitu menggunakan metode knowledge management (KM) atau manajemen pengetahuan. Knowledge management atau sering disingkat KM sendiri sejatinya dapat diartikan sebagai sebuah tindakan sistematis untuk mengidentifikasi, mendokumentasikan, dan mendistribusikan segenap jejak pengetahuan yang relevan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi knowledge management terhadap perkembangan motorik halus pada pasien anak usia 3 sampai 5 tahun. Metode penelitian ini menggunakan desain pre-experimental designs one group pretest-posttest tanpa kelompok kontrol. Sampel dalam karya ilmiah akhir ners ini adalah dengan metode insidental sampling atau pengambilan sampel berdasarkan jumlah responden yang ditemui yaitu sebanyak 15 pasien anak. Berdasarkan hasil penelitian dari 15 responden, analisis univariat perkembangan motorik halus pre-intervensi menunjukkan 8 responden (53,3%) normal dan 7 responden (46,7%) suspect, tanpa ada yang unstable. Post-intervensi, 14 responden (90%) normal dan 1 responden (6,7%) suspect, tanpa ada yang unstable. Hasil statistik non parametrik didapatkan bahwa perkembangan motoric halus pada anak usia 3-5 tahun dengan penilaian skrining Denver II setelah dilakukan intervensi yaitu  p-value 0,014 dimana < 0,05 yang artinya intervensi edukasi knowledge management memiliki pengaruh secara signifikan terhadap perkembangan motoric halus anak usia 3-5 tahun. Intervensi edukasi Knowledge management secara signifikan meningkatkan perkembangan motorik halus anak usia 3-5 tahun. Mayoritas menunjukkan peningkatan skor Denver II, meski ada beberapa temuan minor yang perlu pemantauan. Anak-anak dengan stunting memiliki risiko lebih tinggi terhadap keterlambatan perkembangan motorik halus, sehingga memerlukan perhatian khusus.
Co-Authors A. Husuna, Aldawati Abas, Yolanda Abdul Wahab Pakaya Ade Siska Huraju Afriani R.Mahmud Aldri Frinaldi Alysha Chamila Mile Amrizal Amrizal Amu, Mohamad Nuralfitriansyah Andi Akifa Sudirman Ani Retni Anisa Mawaddah Anita Yunika Gobel Annisaturahma Nauko Apriliya Ambo ARDIANSYAH ARDIANSYAH Ashari Efendi Baliu, Winda Bangol, Rahmawati Biahimo, Nur Uyun I. Biahimo, Nur Uyuun Biahimo, Nur Uyuun I Biahimo, Nur Uyuun I. Bolilio, Puput Kristian Budu, Priti H Dewi Modjo Dian Putri Anggraini Dilihuma, Nurjannah Dinda Khairunnisa, Dinda Diu, Guswinda Eliza Sutri Utami Fitriyah Handayani Gobel, Inne Ariane Hakim, Ramadan Hamna Lasanuddin Hamna Vonny Lasanuddin Harismayanti, Harismayanti Hasan, Tri Amaliya Haslinda Damansyah Humaira, Rara Sylvia Husain, Siti Rahmatia I. Biahimo, Nur Uyuun Ikhsan, Al Ilohuna, Sulistiani A. Iloponu, Rivaldiyanto Intan Umar Jubaeda Abas Laras Siswati Aliwu Lenny Ali Mantu, Nurmalia R. Maria Rinny Lilir Mariyani Mariyani Masaong, Abdul Kadim Meigi Harun Mena Sari Mile, Niken Mohammad Hadi Mopangga, Nur Ulul Azmi Muhammad Rayhan Niken Mile Nur Sa’adah Nur Uyun I. Biahimo Nur Uyuun I. Biahimo Nurfatni, Nurfatni nurliah, nurliah Nurnaningsi Saini Piola, Wiwi Puguh Wahyu Prasetyo, Puguh Rendiansyah Taha Retni, Ani Rifaldi Hendriansyah Tamara Rini Asnawati Rokhani, Muriyati Rosmin Ilham Rusliah Jainul Abd Kamba Sabirin B Syukur Sabirin B. Syukur Sabirin B.Syukur Salahuddin Liputo Samarang, Khairunnisa Sesly Aladin Tangahu Siti Nurkholiza Masionu Sitti Nur Fajirin Tahir SRI RAHAYU Sriwahyuni Y Djukisana Sudirman, Andi Akifa Sudirman, Andi Nur Aina Sulistiyawaty Putri A. Umar Syukur, Sabirin B Syukur, Sabirin B. Taib, Vidya Salsabilla Thamrin Kum Umar, Arifin Uyuun, Nur Wiwi Susanti Piola Yulinda Ibrahim Zakaria, Mira Yunus