Abstrak Plankton merupakan mikroorganisme mikroskopis yang hidup di perairan sungai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui struktur kelimpahan plankton di sepanjang daerah aliran sungai pantai utara Kota Pekalongan. Penelitian ini dilakukan di DAS sungai meduri dengan pengambilan sampel di 4 titik stasiun secara purposive sampling. Adapun parameter yang diamati adalah parameter kualitas air, kelimpahan jenis plankton, dan struktur spesies plankton. Hasil penelitian ini menunjukan jenis plankton yang teridentifikasi diantaranya adalah jenis Chlorella sp., Microcystis sp., Amphora sp., dan Oscillatoria sp. Kelimpahan plankton tettinggi terdapat pada stasiun 2 dengan kadar suhu perairan yang rendah, serta kelimpahan terendah terdapat pada stasiun 4 dengan kadar suhu perairan yang tinggi. Berikutnya jenis plankton yang dominan di 4 stasiun adalah jenis Chlorella sp., yang kemudian diikuti jenis Microcystis sp., Oscillatoria sp. dan Amphora sp., dengan rata-rata kelimpahan 5.0x104 cell/ml. sedangkan parameter kualitas air masih cukup baik dans esuai baku mutu air untuk sungai. Kesimpulan yang dapat diberikan dari hasil penelitian ini adalah Struktur kelimpahan plankton di sepanjang DAS sungai meduri didominansi oleh jenis plankton Chlorella sp., Microcystis sp., Oscillatoria sp., dan Amphora sp. dengan dinamika keragaman yang bervariasi. Katakunci:Plankton, Daerah Aliran Sungai, Oscillatoria sp., Microcystis sp. Abstract Plankton are microscopic microorganisms that live in river waters. The purpose of this study was to determine the structure of the abundance of plankton along the northern coastal watershed of Pekalongan City. This research was conducted in the watershed of the river meduri by taking samples at 4 stations by purposive sampling. The parameters observed were water quality parameters, abundance of plankton species, and structure of plankton species. The results of this study indicate that the identified plankton types include Chlorella sp., Microcystis sp., Amphora sp., and Oscillatoria sp. The highest abundance of plankton is found at station 2 with low water temperature levels, and the lowest abundance is at station 4 with high water temperature levels. Next, the dominant plankton species at 4 stations were Chlorella sp., followed by Microcystis sp., Oscillatoria sp. and Amphora sp., with an average abundance of 5.0x104 cells/ml. while the water quality parameters are still quite good and in accordance with the water quality standards for rivers. The conclusion that can be drawn from the results of this study is that the structure of the abundance of plankton along the watershed of the meduri river is dominated by the plankton species Chlorella sp., Microcystis sp., Oscillatoria sp., and Amphora sp. with varying dynamics of diversity. Keywords:Plankton, Watershed, Oscillatoria sp., Microcystis sp.