Claim Missing Document
Check
Articles

Found 36 Documents
Search

Bentuk-Bentuk Sikap Tanggung Jawab Siswa Kelas V SDN 08 Sungai Raya Nadela, Nadela; Afryaningsih, Yunika; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Jurnal Edukasi Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v3i3.457

Abstract

Penelitian ini berfokus pada bentuk-bentuk sikap tanggung jawab siswa kelas V di SDN 08 Sungai Raya. Masalahnya adalah kurang konsisten dalam mengikuti aturan. Penelitian adalah untuk mengidentifikasi bentuk sikap tanggung jawab siswa melalui metode kualitatif deskriptif. Data yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu dari lembar angket dan lembar observasi bentuk-bentuk sikap tanggung jawab siswa SDN 08 Sungai Raya. Data yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu data desktiptif bentuk-bentuk sikap tanggung jawab siswa SDN 08 Sungai Raya. dalam penelitian ini peolehan data bersumber dari siswa kelas V SDN 08 Sungai Raya dan lembar Obsevasi sikap tanggung jawab siswa di Kelas. Hasil observasi menunjukkan siswa cenderung pasif, kurang bertanggung jawab, dan seringkali tidak fokus dalam pembelajaran. Siswa tidak sepenuhnya mengerjakan tugas, lebih suka meniru teman, dan terlibat dalam kegiatan lain selama pelajaran. Dalam diskusi, siswa juga cenderung pasif dan mengandalkan teman untuk menjalankan proses diskusi dan tugas kelompok. Penelitian ini membahas bentuk-bentuk sikap tanggung jawab personal, moral, dan sosial. Hasil dari kuisioner dan lembar observasi mengungkapkan sikap tanggung jawab personal ditemukan pada 57% siswa berdasarkan lembar observasi, dan 76% siswa menjawab positif dalam angket.  Penelitian juga melihat sikap tanggung jawab moral siswa di SDN 08 Sungai Raya. Hasil lembar observasi menunjukkan 35%, sementara dalam angket mencapai 90%. Perbedaan ini mengindikasikan hasil observasi dan angket terkait dimensi ini. Pada tanggung jawab sosial, hasil analisis dari lembar observasi menghasilkan 42%, sementara dalam angket mencapai 73%. Tingkat kesadaran dan komitmen siswa terhadap tanggung jawab sosial dalam interaksi mereka. Secara keseluruhan, penelitian ini mengungkapkan rendahnya sikap tanggung jawab siswa kelas V di SDN 08 Sungai Raya, temuan menunjukkan perlunya pengembangan dalam membangun sikap tanggung jawab siswa, terutama dalam aspek personal, moral, dan sosial. Upaya perbaikan dapat diarahkan untuk merangsang keterlibatan aktif siswa dalam pembelajaran, mempromosikan kesadaran moral, dan membangun keterampilan sosial yang lebih baik.
Pengaruh Media Power Point Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas III SDN 10 Pontianak Timur kiky, Fiqhy Fauziyah; Setyowati, Dessy; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Jurnal Edukasi Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Edukasi
Publisher : Edu Berkah Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60132/edu.v3i4.504

Abstract

Latar belakang penelitian ini didasarkan pada rendahnya pemanfaatan media pembelajaran oleh pendidik, yang masih cenderung mengandalkan metode ceramah dan pemberian tugas. Pendekatan konvensional semacam ini menimbulkan kejenuhan di kalangan siswa dan berdampak pada rendahnya hasil belajar. Berdasarkan observasi dan wawancara dengan guru kelas III di SDN 10 Pontianak Timur, diketahui bahwa capaian belajar siswa masih belum memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Nilai rata-rata ulangan harian mata pelajaran tematik hanya mencapai 70%, menandakan banyak siswa belum mencapai standar kelulusan. Kondisi ini mendorong peneliti untuk melakukan kajian berjudul “Pengaruh Pemanfaatan Media PowerPoint terhadap Peningkatan Prestasi Belajar Siswa Kelas III di SDN 10 Pontianak Timur.” Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Subjek penelitian berjumlah 59 siswa, dan data dikumpulkan melalui tes pilihan ganda yang dirancang untuk mengukur penguasaan materi. Analisis data dilakukan menggunakan perangkat lunak IBM SPSS. Untuk menguji hipotesis, digunakan Matched Sample Test terhadap hasil posttest kelompok eksperimen dan kontrol. Hasilnya menunjukkan nilai t hitung sebesar 4,521, lebih tinggi dari t tabel 1,673 pada taraf signifikansi 5% (df = 56). Karena t hitung > t tabel, hipotesis alternatif diterima. Hal ini membuktikan bahwa penggunaan media PowerPoint secara signifikan berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa dibandingkan metode pembelajaran yang tidak menggunakannya.
Pengaruh Media Diorama Satwa Terhadap Hasil Belajar IPA Tema Ekosistem Kelas V Di SDN 08 Sungai Raya Nurul Huda; Muhammad Aqmal Nurcahyo; Yuni Listiarini
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 3 No. 12: November 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v3i12.6342

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media diorama satwa terhadap hasil belajar IPA tema ekosistem di kelas V SDN 08 Sungai Raya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen, sedangkan desain penelitian yang digunakan adalah quasi experimental design. Variabel bebas (X) dalam penelitian ini adalah pengaruh media diorama satwa, sedangkan variabel terikat (Y) adalah hasil belajar IPA. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas V A sebagai kelas eksperimen dan kelas V C sebagai kelas kontrol di SDN 08 Sungai Raya. Kelas V A berjumlah 26 peserta didik yang terdiri dari 15 laki-laki dan 11 perempuan. Sedangkan kelas V C berjumlah 22 pesert didik yang terdiri dari 8 laki-laki dan 14 perempuan. Teknik yang digunakan untuk penentuan kelas eksperimen dan kelas kontrol menggunakan sample random sampling (sampel acak). Kelas V A (kelas eksperimen) menggunakan media diorama, sedangkan kelas V C menggunakan media gambar satwa. Pengujian hipotesis menggunakan rumus t-test (independent sample test) yang didahului dengan uji prasyarat analisis, yaitu dengan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji n-gain. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA kelas eksperimen menggunakan media diorama satwa dan kelas kontrol menggunakan media gambar satwa. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata perolehan nilai post-test kelas eksperimen sebesar 85,33. Sedangkan rata-rata nilai post-test kelas kontrol yaitu sebesar 84,22.
ANALISIS MODEL PROJECT BASED LEARNING (PJBL) PADA BUKU SISWA TEMA 1 KELAS V SEKOLAH DASAR Cyndiani, Siti; Asmah, Siti Nur; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Jurnal Kiprah Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Kiprah Pendidikan | April 2023
Publisher : Program Studi Pendididikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/kpd.v2i2.126

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Muatan Model Project Based Learning (PJBL) Pada Buku Teks Siswa Tema 1 Pada Kelas V. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskriptif, teknik analisis data yang digunakan yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata-rata pembelajaran pada subtema 1 (organ gerak hewan) diperoleh hasil sebesar 61% yang berkategori “cukup”. Selanjutnya nilai rata-rata pembelajaran padasubtema 2 (manusia dan lingkungan) diperoleh hasil rata rata sebesar 39% yang berkategori “kurang sekali”. Dan terakhir nilai rata-rata pembelajaran pada subtema 3 (lingkungan dan manfaat) diperoleh hasil nilai rata-rata sebesar 72% yang berkategori “cukup”
Upaya Guru Mengatasi Kendala dalam Pembelajaran Matematika Selama Pandemi Covid-19 di Kelas V SDN 14 Sungai Raya Kristina, Heliani; Suriyana; Nurcahyo , Muhammad Aqmal
Edu Cendikia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol. 2 No. 01 (2022): Artikel Riset Edisi April 2022
Publisher : ITScience (Information Technology and Science)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/educendikia.v2i01.1416

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kendala dalam pembelajaran Matematika di kelas V SDN 14 Sungai Raya selama pandemi Covid-19 dan upaya guru dalam mengatasinya.  Sehingga guru mengalami banyak kendala dalam pembelajaran matematika yang diajarkan secara daring. Kendala-kendala dari orang tua/wali tersebut berupa latar belakang orang tua/wali yang berbeda. Contoh dari segi pendidikan adalah kurangnya pengetahuan orang tua/wali terhadap materi ajar, dari segi matapencaharian adalah pekerjaan atau kesibukan yang beragam dari orang tua/wali, dan lain sebagainya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan subjeknya adalah guru kelas V A, B, dan C SDN 14 Sungai Raya Kubu Raya, Teknik pengumpualn data observasi, wawancara dan dokumentasi. Upaya gurumenunjukan bahwa pembelajaran Matematika selama pandemi Covid-19 kelas V SDN 14 Sungai Raya dilaksanakan secara daring/online dengan 100% memanfaatkan WhatsApp, 66,67%. Dari hasil penelitian yang bahwa upaya guru dalam mengatasi kendala dalam belajar matematika pada saat masa covid sebagi berikut (1) guru mencari sumber belajar lain seperti You Tube, Google dan televisi (2) kendala pengawasan orang tua diminimalisasi dengan melakukan kompromi dengan orang tua, meminta perwakilan untuk mengawasi siswa belajar dari rumah, dan mendatangi orang tua di rumah bagi siswa yang tidak mengumpulkan tugas (3) kendala penilaian diminimalisasi dengan melakukan kesepakatan bersama orang tua untuk menentukan nilai, melakukan croscek di sekolah secara perseorangan dan dari hasil croscek diambil untuk menjadi nilai siswa.
Analisis Literasi Sains pada Buku Siswa Tema 3 Kelas 6 di Sekolah Dasar Roberto, Heri Susanto; Setyowati, Dessy; Nurcahyo, Muhammad Aqmal
Edu Cendikia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol. 3 No. 02 (2023): Artikel Riset Edisi Agustus 2023
Publisher : ITScience (Information Technology and Science)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/educendikia.v3i02.2558

Abstract

Penelitian berjudul “Analisis Literasi Sains pada Buku Siswa Tema 3 Kelas VI Di Sekolah Dasar”. Buku kelas VI Tema 3 dipilih sebagai objek penelitian karena pada umumnya peserta didik kelas VI dapat dikategorikan sebagai peserta didik yang telah mampu berpikir menggunakan pemikiran dengan baik, sehingga dengan penelitian ini dapat diketahui komponen yang ada pada buku siswa apakah sudah menunjukan tingkat literasi yang baik. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian bertujuan mengetahui informasi mengenai tingkat literasi sains pada buku siswa tema 3 kelas VI, data yang diperoleh dijaring dengan menggunakan lembar instrumen pedoman aspek literasi sains yang berisikan indikator-indikator kemudian setiap indikator kemunculan akan di persentase untuk memperoleh jumlah kemunculan setiap aspek literasi sains pada objek penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa sains sebagai jalan untuk menyelidiki memiliki persentase kemunculan terbanyak yakni 35,95%, kemudian aspek Interaksi sains teknologi dan masyarakat yakni 24,77%, aspek Sains sebagai batang tubuh ilmu pengetahuan yakni 21,14%, aspek sains sebagai cara untuk berfikir 18,12%. Kesimpulan dari penelitian dapat diketahui bahwa seluruh aspek literasi memiliki tingkat literasi sains yang berbeda-beda, namun secara keseluruh buku siswa tema 3 kelas VI di sekolah dasar sudah dibuat dengan baik terlihat dari perbedaan persentase kemunculan yang tidak jauh berbeda.