Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : SENEMA

UPAYA MENINGKATKAN PENGEMBANGAN GROOMING DAN KEDISIPLINAN BAGI KARYAWAN PADA PERUSAHAAN KUTA CENTRAL PARK HOTEL Putu Agus Eka Rismawan; Komang Pawana Yasa
PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA) Vol 3 No 1 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA)
Publisher : Universitas Mahasaraswati Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian Masyarakat adalah salah satu kegiatan perkuliahan yang menuntu mahasiswa untuk menngaplikasikan teori – teori yang dimilikinya dalam wujud nyata di dalam Masyarakat. Pengabidian Masyarakat juga merupakan bentuk konkti di dalam mencakup bidang Pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu berupa penampilan diri (grooming) hal yang sangat penting dalam kehidupan sehari – hari. Setiap orang tentu saja ingin selalu tampil serasi dan menarik agar disukai orang lain. Penampilan menarik sangat mencerminkan kepribadian seseorang. Orang yang berpenampilan menarik akan dinilai sebagai seorang yang berkepribadian baik. Sebaliknya, orang yang kurang memperhatikan penampilan dinilai sebagai orang yang berkepribadian kurang menarik (Wursanto, 2006, Sambiring & Widyastutu, Hidayat, 2020). Ketercapaian dari hasil program kerja yang telah dilaksanakan di Kuta Central Park yaitu meningkatkan kualitas kinerja karyawan membawa dampak positif bagi karyawan dan Perusahaan. Keberhasilan kinerja karyawan dapat dilihat dari kegiatan dan cara kerja karyawan di setiap harinya dengan melihat perubahan – perubahannya. Kinerja karyawan adalah kemampuan, keterampilan, dan hasil kerja yang di tunjukan oleh seorang karyawan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab di tempat kerja karya. Kinerja karyawan dapat diukur melalui pencapaian target yang telah diterapkan, produktivitas kerja, kualitas hasil kerja, serta kualitas kerja tim. Memberikan arahan terhadap karyawan merupakan cara yang efektif agar karyawan menjadi lebih baik. Berdasarkan hasil kegiatan pengabdian yang telah dilakukan di kuta Central Park Hotel, kemampuan karyawan dalam Upaya meningkatkan grooming dan kedisiplinan kerja kepada karyawan dan memberikan pelatihan kepada seluruh karyawan.
PEMBERSIHAN SALURAN DRAINASE MELALUI KEGIATAN GOTONG ROYONG DAN PERBAIKAN TANDA DESA DI DESA PANGKUNG KARUNG Putu Agus Eka Rismawan; Diana Novitasari; I Wayan Riski Susena
PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA) Vol 3 No 2 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA)
Publisher : Universitas Mahasaraswati Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan gotong royong adalah cara suatu kelompok orang bekerja sama untuk mencapai tujuan yang bermanfaat. Sedangkan pelaksanaan plang nama jalan dan denah lokasi diperlukan untuk menunjukkan jalan menuju jalur-jalur di desa. Maka, dalam hal ini mahasiswa Univeristas Mahasaraswati Denpasar melakukan pelaksanaan kegiatan tersebut, pada Desa Pangkung Karung merupakan salah satu desa yang terletak pada kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan. Desa ini beralamat ini Jl. Garuda Desa Pangkung Karung, Kecamatan. Kerambitan, Kabupaten. Tabanan, Provinsi Bali. Metode pelaksanaan yang digunakan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini ialah persiapan, perencananaan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilihat dari adanya ketercapaian kegiatan pada desa Pangkung Karung dalam hal pelaksanaan gotong royong pembersihan saluran drainase dan perbaikan plang penanda desa sudah cukup baik dapat dilihat dari peningkatan yang signifikan dari hasil pembersihan dan perbaikan yang sesuai.