cover
Contact Name
Rahmad Fauzi
Contact Email
udauzi@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
udauzi@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. tapanuli selatan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
ISSN : 25274295     EISSN : 26146061     DOI : -
Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan penelitian dalam peningkatan dan pengembangan secara berkesinambungan untuk mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas. Selain itu, dapat meningkatkan pengetahuan dan keilmuan. Jurnal Education And Development Terakreditasi Sesuai Dengan Keputusan Direktur Jendral Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia SK. Nomor 21/E/KPT/2018 Tentang Peringkat Akreditasi Jurnal Ilmiah Periode I Tahun 2018, Jurnal Education and Development Berada Pada Peringkat 6 (Enam) Dengan Nomor Urut 15 (Lima Belas), Masa Berlaku Akreditasi selama 5 (lima) Tahun dan Akan Berakhir pada Tanggal 9 Juli 2023.
Arjuna Subject : -
Articles 2,683 Documents
PENDIDIKAN TRANSFORMATIF BERBASIS ISLAM PADA MASYARAKAT DESA BULUTELLUE Abdul Rahman
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5849

Abstract

Pendidikan transformatif sangat diperlukan kehadirannya, khsususnya pada masyarakat Desa agar dapat berpartisipasi aktif dalam melakukan kegiatan pembangunan di perdesaan dengan tetap memperhatikan aspek-aspek keagamaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap latar belakang pelaksanaan pendidikan transformatif serta aplikasinya dalam kehidupan masyarakat Desa Bulutellue. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yang mana data dikumpulkan dengan cara observasi dan wawancara, kemudian dipilih dan dianalisis berdasarkan permasalahan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan transformatif diprakarsai oleh para Ustaz yang bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa Islam bukan hanya menyangkut tata cara peribadatan, tetapi juga berkaitan dengan muamalah. Pendidikan transformatif telah berhasil merubah pikiran dan tingkah laku masyarakat Desa Bulutellue yang berkaitan dengan urusan keagamaan.
IMPLEMENTASI KOMUNIKASI EFEKTIF GURU DENGAN SISWA DALAM MENCEGAH DAMPAK BURUK GAME ONLINE Dwi Kartikawati
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5850

Abstract

Game online telah menjadi fenomena yang populer di kalangan anak-anak dan dan remaja di era digital. Namun, bermain game online secara berlebihan dan tak terkendali dapat membahayakan kesehatan mental, fisik, dan akademis siswa. Untuk itu sangat diperlukan upaya pencegahan dampak buruk game online tersebut dengan cara berkomunikasi efektif baik dilakukan dengan verbal atau non verbal. Karena dengan komunikasi efektif tersebut dapat menyosialisasikan berbagai hal terutama berkaitan dengan game online beserta dampaknya. Maka penelitian ini bertujuan untuk menggali bagaimana implementasi prinsip komunikasi efektif dalam interaksi antara guru dan murid dapat membantu mencegah dampak negatif dari game online. Teori yang digunakan adalah prinsip teoritis REACH, dan teori rhetorical sensitivity. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Hasil penelitian ditemukan bahwa implementasi komunikasi efektif yang dilakukan menggunakan 5 prinsip yaitu Respect, Empathy, Audible, Clarity, dan Humble, dengan dilandasi faktor utama yang dilakukan komunikator dari pihak wali kelas 5 SD 09 Jakarta yaitu guru harus bisa mendengarkan, berdialog dan juga melatih kesadaran emosional siswa dengan selalu membangun keterbukaan komunikasi terjalin dengan baik. Para guru/ walikelas memiliki kepekaan retoris dalam menhadapi siswa dan peran guru/walikelas adalah sebagai penyampai informasi, fasilitator interaksi sosial, membangun keterbukaan dan berperan membangun komitmen dan integritas dalam upaya menjalin komunikasi efektif agar dapat mencegah dampak buruk game online.
PROFIL LABORATORIUM DAN PELAKSANAAN PRAKTIKUM KIMIA SMA NEGERI 2 PADANGSIDIMPUAN Nenni Lubis
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5852

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengidentifikasi kelengkapan sarana prasarana laboratorium kimia yang ada di SMA Negeri 2 Padangsisimpuan, untuk mengetahui kesesuaian sarana dan prasarana laboratorium dengan standar sarana prasarana laboratorium menurut Permendiknas No.24 Tahun 2007, serta untuk menganalisis pelaksanaan praktikum kimia di SMA Negeri 2 Padangsidimpuan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa angket yang diberikan kepada siswa XI IPA, lembar observasi tentang kondisi laboratorium dan wawancara guru kimia tentang laboratorium dan pelaksanaan praktikum di SMA Negeri 2 Padangsidimpuan. Hasil Penelitian menunjukan bahwa sarana prasarana laboratorium kimia di SMA Negeri 2 Padangsidimpuan termasuk kategori baik (72,7%). Kesesuaian sarana dan prasarana laboratorium Kimia berdasarkan Permendiknas No.24 Tahun 2007 dilihat dari enam indikator hanya media pendidikan yang memenuhi standar minimal Permendiknas No.24 Tahun 2007. , Persentase dari ke enam indikator tersebut adalah prasarana sebesar 56,7% (baik), perabot 77,8% (sangat lengkap), peralatan 88,2 % (lengkap), media pendidikan 100% (sangat lengkap), bahan habis pakai 33,3% (tidak lengkap), dan perlengkapan lain sebesar 80,0% (sangat lengkap). Selanjutnya Pelaksanaan praktikum kimia di SMA Negeri 2 Padangsidimpuan tergolong baik dengan persentase rata-rata sebesar 66,4%.
TEACHERS PERCEPTION IN USING CHAT-GPT TECHNOLOGY TOWARD TEACHING ACTIVITIES Danang Sunarjati Priyohartono; Wildan Isna Asyhar; Syaichul Muchyidin
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5853

Abstract

The aim of this study is to know the benefits and teachers perceptions of using Chat-GPT Technology toward teaching activities. It is to describe the teachers perception of using Chat-GPT technology toward teachers activities in class with the students. The data was collected through a interview and questionnare. Furthermore, the subject in this research was teachers in the Language Education Study Program in Teacher Training and Education Faculty in Universitas Islamic of Kadiri. The respondents were 3 teachers in the English Education Department Teacher Training And Education Faculty Kadiri Islamic University who are actively involved in teaching activities. Collecting data from interviews and questionnaires served as the first step in the data analysis process. According to the research findings, teachers expressed satisfaction with Chat-GPT's ability and accuracy of responses, ease of use, benefits, and improvement of knowledge. They also expressed satisfaction with Chat-GPT's ability to increase efficiency and effectiveness of time and improve learning activities. The teachers feedback following their experience with ChatGPT provides insights into the determinants that impact their willingness to include AI-driven digital resources for individualized instruction inside the English language educational setting. An essential determinant is the substantiation of efficacy, specifically in relation to personalized education and enhanced student results. the teachers observed the concrete advantages of ChatGPT's customized tasks, such as a reduction in grammatical mistakes,and the tool's ability to accommodate teacher searching material. In this research, a lot of information is given about how and what university teachers think about ChatGPT. Administrators and teachers at universities need to think about the advantages and disadvantages of using ChatGPT technology in higher education and find ways to balance them out so that the technology is still useful.
DESAIN ULANG OPTIMASI ELECTRIC SUBMERSIBLE PUMP (ESP) PADA SUMUR X LAPANGAN Y Desi Kusrini; Nurkhozin Adhi Nugroho; Karunia Indriani Panji
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5855

Abstract

PT. X Lapangan Y adalah perusahaan yang menyelenggarakan kegiatan usaha di sektor hulu bidang Minyak dan Gas Bumi yang meliputi Eksplorasi dan Eksploitasi. Seiring dengan berjalannya waktu sumur minyak akan mengalami masalah dalam penurunan produksinya. Masalah tersebut dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti, berkurangnya cadangan di reservoir, menurunnya tenaga pendorong, kerusakan mekanis pada sumur atau peralatan bawah tanah seperti kebocoran casing atau pompa. Dari beberapa faktor tersebut dapat diketahui oleh kemampuan artificial lift pada metode Electric Submersible Pump (ESP). Dalam mendesain ada hal - hal yang harus di perhitungkan agar pompa dapat bekerja pada kapasitas yang optimal, yaitu Head Capacity, Pump Efficiency,Head Capacity menentukan lift impeller yang dapat menghasilkan semua tingkat aliran yang tersedia dan Pump Efficiency berguna pada saat pemilihan pompa yang baik dengan kriteria sumur yang ada karena setiap sumur memiliki karakteristik masing – masing. Metode yang digunakan dengan menghitung kembali pompa yang terpasang dengan pompa yang akan gunakan dilihat dari laju alir yang ada dan mengasumsikan laju alir. Setelah ditinjau kembali laju alir sebelumnya adalah 770 bfpd, evaluasi yang didapat dipompa terpasang D460N 60 Hz dan dipompa yang akan dipasang D800N 60 Hz memiliki jumlah stages 246 dan horse power sebesar 0,33 HP, PSD pada pompa terpasang 6214 ft sedangkan pada pompa redesain 5719 ft, TDH pada pompa sebelumnya sebesar 5905,179 sedangkan pada pompa redesain sebesar 5848,760, memiliki jumlah stages 254 dan memiliki horse power sebesar 0,24 HP. Evaluasi ini dilakukan untuk mengoptimalkan laju alir dengan menyesuaikan operating range pompa yang akan dipasang.
R IMPLEMENTASI DIGITAL MARKETING TERHADAP PENJUALAN ONLINE MELALUI INSTAGRAM DI ALFA SHOP Risma Risma; Adam Latif; Wahyuni Saleh
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5856

Abstract

Dari proses penjualan Alfa Shop, promosi secara online juga menambah penjualan yang sudah ada meskipun terbilang tidak sesignifikan promosi secara offline. Dan apabila penjualan dijumlah secara keseluruhan tanpa melihat dari metode promosi yang digunakan, Alfa Shop mengalami peningkatan penjualan dari waktu ke waktu. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana implementasi digital marketing pada penjualan online melalui instagram di Alfa Shop dan untuk mengetahui bagaimana menarik minat pembeli melalui instagram dengan baik untuk penjualan. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriktif. Penentuan jumlah sampel menggunakan Slovin sebanyak 66 orang pengikut Instagram. Analisis data yang digunakan adalah skala likert.
KAJIAN LITERATUR PADA PENGGUNAAN TEAM QUIZ UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA BERBANTUAN VOSVIEWERS Amaliah Amaliah; Wawan Setiawardani
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 3 (2024): Vol 12 No 3 September 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i3.5858

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara bibliometrik berkaitan dengan penggunaan model pembelajaran team quiz untuk meningkatkan hasil belajar siswa Sekolah Dasar khususnya pada pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA). Penelitian ini mengadopsi metode kualitatif berdasarkan hasil tinjauan berbagai literatur, dengan pencarian metadata dari Google Scholar dengan bantuan program Publish or Perish. Pencarian literatur memilih kata kunci dan judul, antara lain kata kunci “Team Quiz”, “Pembelajaran IPA”. Metadata diperoleh dari 57 literatur yang kemudian direduksi melalui analisis meta data dengan bantuan program VOSviewer. Analisis menggunakan VOSviewers dapat membantu memvisualisasikan korelasi keyword antar penelitian terdahulu. Analisis menggunakan VOSviewers menghasilkan 3 visualisasi, yaitu, overlay visualization, network visualization, dan density visualization. Hasil penelitian mengenai model pembelajaran team quiz baru mulai banyak dikaji pada tahun 2022. Pada tahun 2021 penelitian masih membahas mengenai hasil belajar dan prestasi belajar, selanjutnya pada tahun 2022 penelitian membahas mengenai hasil belajar, model pembelajaran, belajar secara aktif (active learning), team quiz, minat belajar, model pembelajaran kooperatif, hingga keaktifan belajar. Kemudian pada tahun 2023 penelitian semakin berkembang yang membahas mengenai penerapan team quiz dalam kegiatan pembelajaran seperti penerapannya dalam pembelajaran matematika, tematik, modul materi pembelajaran, hingga animasi.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA QUIZIZZ PADA MATERI PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI TERHADAP KETERLIBATAN PESERTA DIDIK Fina Oktafiani; Sri Sumaryati
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5861

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah belum optimalnya keterlibatan peserta didik yang disebabkan oleh kurangnya pemanfaatan media pembelajaran yang bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penggunaan media Quizizz pada materi persamaan dasar akuntansi terhadap keterlibatan siswa dalam aspek perilaku, emosional, dan kognitif. Penelitian ini adalah studi eksperimental dengan pendekatan kuantitatif menggunakan desain quasi-eksperimental dengan desain kelompok kontrol non-ekuivalen. Pengumpulan data mengandalkan pada kuesioner, sementara analisis melibatkan uji Independent Sample t-Test, uji Paired Sample t-Test, dan N-Gain dengan bantuan SPSS 26, semua pada tingkat signifikansi 0,05. Hasil menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media Quizizz pada materi persamaan dasar akuntansi terhadap keterlibatan siswa dalam perilaku, emosi, kognitif, dan secara keseluruhan. Hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi < 0,05 dalam uji Independent Sample t-Test dan Paired Sample t-Test serta hasil N-Gain yang menunjukkan peningkatan keterlibatan siswa dalam kelas eksperimen yang menggunakan Quizizz dengan kategori sedang dan pada kelas kontrol yang tidak menggunakan Quizizz termasuk kategori rendah.
PERANCANGAN STRATEGI PEMASARAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM KAMPANYE EDUKASI PENCEGAHAN KDRT UNTUK PEREMPUAN USIA 21-30 TAHUN Yazmin Mahira Putri; Aileena Solicitor Costa Rica El Chidtian; Alfian Candra Ayuswantana
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5863

Abstract

Kampanye merupakan kegiatan penyampaian informasi terencana dengan tujuan mempengaruhi pandangan maupun sikap seseorang yang dilakukan bertahap pada waktu tertentu. Kehidupan dalam rumah tangga tidak terlepas dari permasalahan rumah tangga yang ada. Permasalahan dalam rumah tangga yang terlampau berat berujung pada perceraian. Salah satu faktor permasalahan rumah tangga yang berujung perceraian yaitu KDRT. Kasus KDRT didominasi oleh korban perempuan melalui Catatan Komnas Perempuan tahun 2023. Tujuan perancangan strategi pemasaran kampanye pada media sosial Instagram untuk memberikan edukasi kesadaran kepada perempuan yang belum menikah tentang pentingnya mencegah KDRT untuk kehidupan berumah tangga nantinya. Dalam perancangan ini menggunakan metode pengumpulan data dengan wawancara, FGD, dan observasi. Data tersebut dianalisis dengan teknik analisis fishbone dan teknik analisis 5W+1H menghasilkan kata kunci “Edukasi Cermat Memilih Pasangan Hidup” sebagai acuan konsep verbal dan visual dari strategi pemasaran melalui media sosial instagram. Hasil dari strategi pemasaran melalui media sosial instagram kampanye edukasi ini diharap dapat menjadi bentuk upaya Perempuan menncegah KDRT dimasa mendatang.
KRITIK EKOLOGI DALAM CERPEN IKAN-IKAN HIAS DARI PASIR PUTIH KARYA GERSON POYK Imelda Oliva Wissang; Tobias Nggaruaka
JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v12i2.5875

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kritk ekologi dalam cerpen Ikan-Ikan Hias Dari Pasir Putih karya Gerson Poyk. Kritik ekologi atau disebut ekologi sastra menekankan keterkaitan, hubungan sastra dalamn alam lingkungan yang dalam cerpen ini alam lingkungan laut khususnya ikan-ikan hias. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan ekologi sastra. Dari data teks mendaptkan dengan hasil penelitian yang menunjukkan adanya kritik ekologi, yakni (1) kritik ekologi alam terhadap aktivitas penangkapan ikan-ikan hias. Adanya sikap tidak peduli, serakah, egois terhadap alam laut, karena dengan sengaja melakukan tindakan yang merugikan dalam aktivitas penangkapan ikan hias. (2) kritik ekologi alam terhadap cara penanganan hasil tangkapan ikan hias. Adanya sikap tidak peduli, kurang menghormati, kurang menghargai yang terbukti dari cara penanganan terhadap ikan-ikan hias hasil tangkapan., (3) kritik ekologi budaya belajar dari sesama, Adanya sikap enggan mau belajar dari sesama yang sebenarnya berguna untuk mendapatkan pengalaman, pengetahuan baru, dapat belajar lebih banyak tentang kelebihan orang lain, belajar dari kesalahan, mengenal orang lain di sekitar, membangun hubungan yang lebih baik, (4) kritik ekologi budaya merawat alam. Adanya pola pikir seorang terdidik dalam merawat alam sangat jauh dari yang diharapkan, dan (5) kritik ekologi budaya menolong sesama. Adanya ketidakpedulian untuk menolong sesama,terlebih alam dan lingkungan sekitar

Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 13 No 3 (2025): Vol 13 No 3 September 2025 Vol 13 No 1 (2025): Vol 13 No 2 Mei 2025 Vol 13 No 1 (2025): Vol 13 No 1 Januari 2025 Vol 12 No 3 (2024): Vol 12 No 3 September 2024 Vol 12 No 2 (2024): Vol 12 No 2 Mei 2024 Vol 12 No 1 (2024): Vol 12 No 1 Januari 2024 Vol 11 No 3 (2023): Vol. 11 No.3.2023 Vol 11 No 2 (2023): Vol.11 No.2.2023 Vol 11 No 1 (2023): Vol.11 No.1. 2023 Vol 10 No 3 (2022): Vol.10. No.3 2022 Vol 10 No 2 (2022): Vol. 10 No. 2. 2022 Vol 10 No 1 (2022): Vol.10. No.1 2022 Vol 9 No 4 (2021): Vol.9 No.4 2021 Vol 9 No 3 (2021): Vol.9.No.3.2021 Vol 9 No 2 (2021): Vol.9.No.2.2021 Vol 9 No 1 (2021): Vol.9.No.1.2021 Vol 8 No 4 (2020): Vol.8.No.4.2020 Vol 8 No 3 (2020): Vol.8.No.3.2020 Vol 8 No 2 (2020): Vol.8.No.2.2020 Vol 8 No 1 (2020): Vol.8.No.1.2020 Vol 7 No 4 (2019): Vol.7.No.4.2019 Vol 7 No 3 (2019): Vol.7.No.3.2019 Vol 7 No 2 (2019): Vol.7.No.2.2019 Vol 7 No 1 (2019): Vol.7.No.1.2019 Vol 6 No 3 (2018): Vol.6.No.3.2018 Vol 6 No 2 (2018): Vol.6.No.2.2018 Vol 6 No 2 (2018): Vol. 6. No.2 Oktober 2018 Vol 6 No 1 (2018): Vol. 6. No.1 Oktober 2018 Vol 6 No 1 (2018): Vol.6.No.1.2018 Vol 5 No 2 (2018): Vol.5.No.2.2018 Vol 5 No 2 (2018): Vol.5. No. 2 Juli 2018 Vol 5 No 1 (2018): Vol.5.No.1.2018 Vol 5 No 1 (2018): Vol.5. No.1 Juli 2018 Vol 4 No 2 (2018): Vol. 4 No. 2 April 2018 Vol 4 No 2 (2018): Vol.4.No.2.2018 Vol 4 No 1 (2018): Vol.4.No.1.2018 Vol 4 No 1 (2018): Vol.4. No.1. April 2018 Vol 3 No 2 (2018): Vol.3.No.2.2018 Vol 3 No 2 (2018): Vol.3 No.2 Januari 2018 Vol 3 No 1 (2018): Vol.3. No. 1. Januari 2018 Vol 3 No 1 (2018): Vol.3.No.1.2018 Vol 7 No 5 (2017): Vol.7. No. 5. Nopember 2017 Vol 7 No 5 (2017): Vol.7. No. 5. Nopember 2017 Vol 7 No 1 (2017): Vol.7 No.1 Nopember 2017 Vol 7 No 1 (2017): Vol.7 No.1 Nopember 2017 Vol 6 No 5 (2017): Vol.6. No. 5. Agustus 2017 Vol 6 No 5 (2017): Vol.6. No. 5. Agustus 2017 Vol 6 No 4 (2017): Vol.6. No. 4. Mei 2017 Vol 6 No 4 (2017): Vol.6. No. 4. Mei 2017 Vol 6 No 3 (2017): Vol.6. No. 3. Agustus 2017 Vol 6 No 3 (2017): Vol.6. No. 3. Agustus 2017 Vol 6 No 2 (2017): Vol. 6 No. 2 Agustus 2017 Vol 6 No 2 (2017): Vol. 6 No. 2 Agustus 2017 Vol 6 No 1 (2017): Vol.6. No. 1. Agustus 2017 Vol 6 No 1 (2017): Vol.6. No. 1. Agustus 2017 Vol 5 No 3 (2017): Vol.5 No.3 April 2017 Vol 5 No 3 (2017): Vol.5 No.3 April 2017 Vol 5 No 2 (2017): Vol. 5 No. 2 April 2017 Vol 5 No 2 (2017): Vol. 5 No. 2 April 2017 Vol 4 No 5 (2017): Vol.4. No. 5. Januari 2017 Vol 4 No 5 (2017): Vol.4. No. 5. Januari 2017 Vol 4 No 4 (2017): Vol. 4 No. 4 Januari 2017 Vol 4 No 3 (2017): Vol.4 No.3. Januari 2017 Vol 4 No 3 (2017): Vol.4 No.3. Januari 2017 Vol 3 No 5 (2016): Vol.3. No.5. Nopember 2016 Vol 3 No 5 (2016): Vol.3. No.5. Nopember 2016 Vol 3 No 4 (2016): Vol. 3 No. 4 Nopember 2016 Vol 3 No 3 (2016): Vol.3. No. 3. Nopember 2016 Vol 3 No 3 (2016): Vol.3. No. 3. Nopember 2016 Vol 3 No 1 (2016): Vol.3 No. 1 Nopember 2016 Vol 3 No 1 (2016): Vol.3 No. 1 Nopember 2016 Vol 2 No 7 (2016): Vol. 2 No. 7 Agustus 2016 Vol 2 No 6 (2016): Vol.2. No. 6. Mei 2016 Vol 2 No 6 (2016): Vol.2. No. 6. Mei 2016 Vol 2 No 5 (2016): Vol.2. No. 5. Agustus 2016 Vol 2 No 5 (2016): Vol.2. No. 5. Agustus 2016 Vol 2 No 2 (2016): Vol.2. No. 2. Agustus 2016 Vol 2 No 2 (2016): Vol.2. No. 2. Agustus 2016 Vol 2 No 1 (2016): Vol. 2. No. 1 Agustus 2016 Vol 2 No 1 (2016): Vol. 2. No. 1 Agustus 2016 Vol 1 No 6 (2016): Vol.1 No.6. Mei 2016 Vol 1 No 6 (2016): Vol.1 No.6. Mei 2016 Vol 1 No 4 (2016): Vol.1. No. 4. Mei 2016 Vol 1 No 4 (2016): Vol.1. No. 4. Mei 2016 Vol 1 No 2 (2016): Vol.1. No. 2. Mei 2016 Vol 1 No 2 (2016): Vol.1. No. 2. Mei 2016 Vol 1 No 1 (2016): Volume 1 No.1 Mei 2016 Vol 1 No 1 (2016): Volume 1 No.1 Mei 2016 More Issue