JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues of educational institutions, educational environment and parenting.
Articles
22,841 Documents
Kemampuan Kognitif Anak Melalui Penggunaan Media Sandpaper Numbers di PAUD Terpadu Desa Pante Rambong Aceh Timur
Khatimah, Husnul;
Suhartati, Suhartati;
Fauzia, Siti Naila;
Yuhasriati, Yuhasriati;
Khoiriyah, Khoiriyah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Beberapa anak di PAUD Terpadu Desa Pante Rambong Aceh Timur belum mampu menunjukkan lambang bilangan dengan benar. Salah satu tingkat pencapaian yang diharapkan dimiliki oleh anak usia 4-5 tahun adalah mampu mengenal berbagai macam lambang bilangan. Media yang dapat digunakan untuk mengenalkan lambang bilangan kepada anak adalah, media sandpaper numbers. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan kognitif anak setelah pembelajaran dengan menggunakan media sandpaper numbers di PAUD Terpadu Desa Pante Rambong Aceh Timur. Penelitian ini dilaksanakan di PAUD Terpadu Desa Pante Rambong Aceh Timur dengan subjek penelitian 8 anak berusia 4-5 tahun. Jenis penelitian adalah penelitian eksperimen dalam pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi unjuk kerja kemampuan anak. Pembelajaran dilakukan sebanyak 4 kali pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan anak mengenal lambang bilangan setelah penggunaan media sandpaper numbers di PAUD Terpadu Desa Pante Rambong Aceh Timur mencapai 87,5.
Analisis Pemahaman Mahasiswa Pendidikan Sejarah Universitas Jambi terhadap Seloko Melayu Jambi
Putri, Melani;
Khoironi, Khoironi;
Anggraini, Yuliza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Jambi adalah ibu kota Provinsi Jambi di Indonesia. Sebagian besar penduduk Kota Jambi adalah orang Melayu. Orang Melayu Jambi mewarisi banyak tradisi, salah satunya adalah tradisi seloko. Seloko Melayu Jambi adalah ajaran yang disampaikan secara lisan dari generasi ke generasi tanpa diketahui siapa yang menulisnya. Pesan-pesan ini disampaikan dalam bahasa lokal yang menarik bagi masyarakat Melayu Jambi untuk hidup berdampingan secara damai dan menghormati alam dan penciptanya. Selain itu, tradisi seloko ini digunakan dalam berbagai upacara adat, seperti pernikahan. Upacara-upacara ini digunakan sebagai sarana untuk berkomunikasi dan mendukung masyarakat Jambi. Studi ini meneliti pemahaman mahasiswa tentang seloko melayu jambi dan teknik pendidikan sejarah. Puisi tradisional Melayu, seloko, memiliki makna dan keindahan yang unik. Filosofi, etika, dan makna estetika seloko membantu mahasiswa memahami puisi. Mereka tidak hanya belajar teknik atau struktur puisi, tetapi juga belajar nilai-nilai kearifan lokal yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi bagaimana Mahasiswa memahami seloko sebagai bagian dari pendidikan budaya. Penemuannya menunjukkan bahwa mahasiswa yang mempelajari seloko dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang kearifan lokal, seperti budi pekerti, etika, dan pandangan hidup . Mereka juga dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang analisis sastra dan ekspresi diri. Memelihara dan mengembangkan warisan budaya Indonesia adalah penting untuk memasukkan seloko ke dalam kurikulum pendidikan tinggi. Pemahaman yang tidak konsisten oleh mahasiswa dapat menjadi dasar.
The Influence of Promotion and Service Quality on Customer Satisfaction at Toko Sribu Dinar
Rahmawati, Afifah;
Arifin, Syamsul;
AP, Devangga Putra.
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pengaruh promosi dan kualitas pelayanan pada kepuasan pelanggan di Toko Sribu Dinar, sebuah toko ritel sembako di Gresik. Penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif dengan metode survei menggunakan kuosioner yang disebar kepada 97 responden. Data di analisis dengan regresi linear berganda, dan hasil penelitian menyampaikan bahwa variabel promosi berpengaruh positif dan signifikan atas kepuasan pelanggan, sedangkan untuk variabel kualitas pelayanannya tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Dalam hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa promosi lebih berperan dalam membentuk kepuasan pelanggan di Toko Sribu Dinar. Maka dari itu, disarankan untuk pemilik toko agar lebih berfokus dan memperkuat strategi promosi untuk menarik dan mempertahankan pelanggan, dengan tidak lupa tetap mempertahankan kualitas pelayanan yang baik agar para pelanggan tetap tertarik untuk berbelanja di Toko Sribu Dinar.
Pengaruh Permainan Tradisional Hadang terhadap Peningkatan Kelincahan Anak Pada Usia 10-12 Tahun di MI Raudlatul Muta’alimin
Putranto, Ardian Dwi;
Gery, Muhammad Ishaq
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional hadang terhadap peningkatan kelincahan pada anak usia 10–12 tahun di MI Raudlatul Muta’alimin. Kelincahan merupakan salah satu aspek penting dalam pengembangan kemampuan motorik anak, khususnya dalam aktivitas fisik seperti olahraga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan pre-eksperimental (one group pretest-posttest design). Sampel penelitian berjumlah 14 siswa yang pernah mengikuti kejuaraan permainan hadang. Instrumen pengumpulan data menggunakan T-Test Agility untuk mengukur kemampuan kelincahan sebelum dan sesudah perlakuan. Hasil uji normalitas dan homogenitas menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dan homogen. Uji hipotesis dengan paired sample t-test menunjukkan adanya perbedaan signifikan antara hasil pretest dan posttest, dengan rata-rata waktu tempuh mengalami penurunan dari 22,76 detik menjadi 21,02 detik. Hal ini membuktikan bahwa permainan tradisional hadang berpengaruh positif terhadap peningkatan kelincahan siswa. Dengan demikian, permainan hadang dapat dijadikan sebagai alternatif latihan fisik yang efektif dalam meningkatkan kelincahan anak usia sekolah dasar.
The Effect of Profitability and Liquidity on Firm Value with Capital Structure as a Mediating Variable
Azmi, Lukman Nur;
Indriastuti, Maya
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas dan likuiditas terhadap nilai perusahaan, dengan struktur modal sebagai variabel mediasi, pada perusahaan manufaktur barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2021-2023. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan sampel sebanyak 41 perusahaan yang dipilih menggunakan metode purposive sampling dari populasi sebanyak 47 perusahaan. Metode analisis data menggunakan Partial Least Squares – Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Variabel penelitian meliputi nilai perusahaan yang diukur dengan Price to Book Value (PBV), profitabilitas yang diukur dengan Return on Assets (ROA), likuiditas yang diukur dengan Current Ratio (CR), dan struktur modal yang diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER). Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap struktur modal. Profitabilitas juga tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan likuiditas berpengaruh. Struktur modal tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan tidak mampu memediasi hubungan antara profitabilitas dan likuiditas terhadap nilai perusahaan. Temuan menunjukkan bahwa pada perusahaan manufaktur barang konsumsi yang terdaftar di BEI selama periode 2021-2023, likuiditas memainkan peran signifikan dalam memengaruhi nilai perusahaan, sementara profitabilitas dan struktur modal tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Hal ini menunjukkan bahwa investor lebih mementingkan kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban jangka pendek ketika menilai nilainya.
Hubungan Pengetahuan dan Sikap Narapidana Perempuan Terhadap Hak Pelayanan dan Perlindungan Kesehatan Reproduksi di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II A Pekanbaru
Hakiki, Vera Yulia;
Harahap, Mustika Hana
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Narapidana perempuan merupakan kelompok rentan dengan kebutuhan khusus dalam pelayanan kesehatan reproduksi, namun akses terhadap informasi dan layanan ini masih terbatas di lembaga pemasyarakatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap narapidana perempuan terhadap hak pelayanan dan perlindungan kesehatan reproduksi di Lapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional dan melibatkan 80 narapidana wanita usia subur yang dipilih melalui teknik probability sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis dengan uji Chi-Square. Hasil menunjukkan mayoritas responden memiliki pengetahuan sedang-tinggi dan sikap positif, serta terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap dengan pemahaman hak atas pelayanan kesehatan reproduksi (p < 0,05). Diperlukan peningkatan edukasi dan layanan kesehatan reproduksi di lapas untuk menjamin hak-hak narapidana perempuan secara optimal.
Penggunaan Media Flash Card dalam Meningkatkan Kemampuan Mengenal Huruf Pada Anak di PAUD Ar Rayyan Aceh Besar
Surrahmah, Zikra;
Suhartati, Suhartati;
Mandira, Gracia;
Yunisari, Dewi;
Nessa, Rahmatun
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan mengenal huruf vokal pada anak kelompok A (usia 4–5 tahun) di PAUD Ar Rayyan, Aceh Besar, ditunjukkan oleh anak yang belum mampu mengenali, melafalkan, dan menulis huruf vokal dengan benar. Penelitian bertujuan mengetahui peningkatan kemampuan mengenal huruf vokal melalui penggunaan media flash card. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan McTaggart yang dilaksanakan dalam dua siklus; tiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian sebanyak 11 anak. Data dikumpulkan melalui observasi aktivitas guru dan kemampuan mengenal huruf vokal anak, kemudian dianalisis secara deskriptif. Intervensi pembelajaran mencakup: (1) pengenalan media flash card huruf vokal bergambar, (2) penjelasan cara penggunaan, (3) kegiatan mencocokkan huruf vokal dengan gambar dan menyebutkannya secara lisan, (4) mengangkat kartu yang disebut agar terlihat oleh teman, serta (5) pemberian lembar kerja untuk melatih keterampilan menulis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan mengenal huruf vokal; pada siklus II tindakan II skor rata-rata mencapai 80,68%. Temuan ini mengindikasikan bahwa media flash card efektif untuk meningkatkan kemampuan mengenal huruf vokal pada anak PAUD Ar Rayyan Aceh Besar.
Efektivitas Media Kerikil Berwarna dalam Pembelajaran Penjumlahan dan Pengurangan di Kelas I SD Negeri Aneuk Batee Kecamatan Suka Makmur Kabupaten Aceh Besar
Karmila, Siti;
Fitri, Aida;
Vitoria, Linda
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengkaji efektivitas media kerikil berwarna dalam meningkatkan keterampilan berhitung penjumlahan dan pengurangan pada siswa kelas I SD Negeri Aneuk Batee, Kecamatan Suka Makmur, Kabupaten Aceh Besar. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 9 siswa, yakni 3 orang laki-laki dan 6 orang Perempuan. Data penelitian diperoleh melalui observasi aktivitas belajar, tes hasil belajar berupa pretest dan posttest, serta angket respon siswa. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa selama proses pembelajaran dengan media kerikil berwarna, aktivitas siswa berada pada kategori sangat aktif dengan rata-rata 95%. Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan, terlihat dari rata-rata nilai pretest sebesar 64,44 yang meningkat menjadi 93,33 pada posttest. Dari 9 siswa, sebanyak 8 orang telah mencapai Kriteria Ketuntasan Maksimal (KKM) yang ditetapkan. Selain itu, respon siswa terhadap penerapan media ini tergolong sangat positif dengan persentase rata-rata 96,67%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media kerikil berwarna efektif diterapkan dalam pembelajaran matematika karena mampu meningkatkan keaktifan, pemahaman konsep, serta motivasi belajar siswa.
Analisis Fleksibilitas Pedagogis Guru dalam Menghadapi Keberagaman Siswa Sekolah Dasar
Zahra, Adinda Putri;
Febriana, Ruth;
Alim, Jesi Alexander;
Anggriani, Mitha Dwi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kurikulum Merdeka menuntut guru sekolah dasar memiliki fleksibilitas pedagogis untuk menyesuaikan strategi pembelajaran dan asesmen dengan kebutuhan siswa yang beragam. Penelitian ini bertujuan menggali pemahaman, praktik, tantangan, faktor pendukung, serta dampak fleksibilitas guru dalam menghadapi keberagaman kelas. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif fenomenologi dengan enam guru sekolah dasar sebagai partisipan, data dikumpulkan melalui wawancara semi-terstruktur dan dianalisis menggunakan model interaktif Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberagaman siswa dipandang sebagai tantangan sekaligus peluang menciptakan pembelajaran inklusif. Fleksibilitas tampak pada perencanaan, pelaksanaan, dan asesmen melalui pembelajaran berdiferensiasi. Tantangan utama meliputi perbedaan kemampuan akademik, jumlah siswa besar, keterbatasan waktu, dan sarana prasarana. Faktor pendukung mencakup kolaborasi sejawat, komunitas belajar, dan pelatihan profesional. Dampaknya terlihat pada peningkatan capaian akademik serta sosial-emosional siswa, meski kesenjangan hasil belajar belum sepenuhnya teratasi. Studi ini menegaskan fleksibilitas pedagogis sebagai kompetensi kunci dalam pembelajaran adaptif dan berpusat pada murid, sekaligus memperkuat pemahaman peran guru pada implementasi Kurikulum Merdeka.
5 Karakteristik Kepemimpinan Kristen yang Berkenan Menurut Markus 10 : 42 - 45
Wahyu, Tan Markus Setiadi;
Afaradi, Asep
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Tujuan dari penelitian ini dirancang untuk mengeksplorasi lima karakteristik esensial kepemimpinan Kristen yang berkenan kepada Allah berdasarkan eksposisi teks Markus 10:42-45. Jenis Penelitia yang dipilih adalah menggunakan kualitatif dengan menerapkan pendekatan hermeneutika sebagai pisau analisis untuk menggali makna teks secara mendalam. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa kelima karakteristik tersebut merupakan antitesis dari kepemimpinan duniawi dan berpusat pada konsep kepemimpinan melayani (servant leadership). Karakteristik itu adalah Memiliki karakter kuat untuk Menolak kepemimpinan yang otoriter, Memiliki karakter kerendahan hati, Memiliki karakter yang berorientasi pemimpin adalah untuk Menjadi Hamba, Memiliki karakter kesediaan berkorban bagi orang Lain dan meneladani Kristus sebagai paradigma utama. Implikasi dari penelitian ini adalah menawarkan sebuah model kepemimpinan transformatif yang bersifat etis dan alkitabiah, yang dapat diterapkan dalam konteks gereja, organisasi Kristen, maupun masyarakat luas.