cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Harmoni
ISSN : 1412663X     EISSN : 25028472     DOI : -
Core Subject : Education,
Ruang lingkup jurnal ini meliputi: 1. Aliran, Paham dan Gerakan Keagamaan 2. Pelayanan Keagamaan 3. Hubungan Antarumat Beragama 4. Toleransi Umat Beragama
Arjuna Subject : -
Articles 372 Documents
The Dynamics of Halal Food Industry: A Comparative Analysis of Multiculturalism and Bureaucracy in South Korea and Indonesia (2014-2019) Paraswati, Ramita; Rosyid , Muhammad; Soimatul SaΓÇÖadah, Sonia
Harmoni Vol. 23 No. 2 (2024): July - December 2024
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v23i2.787

Abstract

AbstractThis study identified a clear paradox in the halal food sector between Muslim and non-Muslim countries. It explored the surprising fact that despite being the country with the highest number of Muslims in the world, Indonesia lags behind in exporting halal food, while South Korea, a non-Muslim country, leads the market. This study offered a novel comparative analysis of the socio-cultural and economic dynamics shaping the halal food industry in Indonesia and South Korea, employing a multidisciplinary theoretical framework to enrich the discourse on global halal market development. Ibn KhaldunΓÇÖs theory on the role of immigrants in innovation, Max WeberΓÇÖs thesis on the spirit of capitalism, and Faisal KarimΓÇÖs role theory are integrated to investigate how these frameworks illuminate the contrasting policy approaches and economic outcomes in the two countries. Using a comparative research method focusing on the period 2014ΓÇô2019, this study highlighted the intersection of multiculturalism in Indonesia and monoculturalism in South Korea, examining their respective impacts on policymaking and bureaucratic strategies in fostering the halal food market. The findings revealed that South Korea's inclusive immigration policies, driven by demographic challenges, have fostered greater efficiency and innovation within its halal market, enabling it to dominate despite its small Muslim population. Conversely, Indonesia, even its significant Muslim majority, faces bureaucratic inefficiency policy on halal certification, which hinder its potential to lead in the halal sector. The study concluded that South KoreaΓÇÖs strategic use of inclusive immigrant policy and proactive economic rationality have been pivotal to its success, while IndonesiaΓÇÖs fragmented policy framework has constrained its progress. This research contributed to the broader understanding of how religion, socio-cultural dynamics, and policymaking intersect with economic systems, offering practical insights for nations aiming to optimize their middle-power capabilities in the global halal food industry.
NETNOGRAPHIC STUDY ON THE NARRATIVE OF MARRIAGE AT THE OFFICE OF RELIGIOUS AFFAIRS (KUA): OPPORTUNITIES AND CHALLENGES Saehu, Rahmat; Syarifudin, Achmad; Adi Paramitha, Nurina; Hilmi, Farida
Harmoni Vol. 23 No. 2 (2024): July - December 2024
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v23i2.793

Abstract

AbstractMarriage is related not only to the couple undergoing it but also to a process of accepting individuals as part of society, and therefore wedding planning often involves other extended parties. One of the discussions for couples and families is the location of the wedding. Even though the Office of Religious Affairs (KUA) has services, supervision, registration, and reporting of marriages, it has yet to become the preferred location for conducting marriage. The method used in this study is qualitative with a netnographic approach. The data used in this study came from Twitter which was taken (data crawling) using the netlytic.org application. As many as 20,000 tweet data were collected over two weeks, from January 26, 2023, to February 9, 2023. From 20,000 tweet data, it was successfully sorted up to 9,090 tweet data discussing marriage at KUA. The results showed that the normalization of marriage in the Office of Religious Affairs has opportunities and challenges. Opportunities for normalizing marriage at the KUA include Revitalization of KUA Services, Pandemic Conditions which are becoming momentum and Changes in the People's Mindset. Meanwhile, the challenges for normalizing marriage at the KUA include misperceptions about service procedures and fees, negative community stigma and views of previous generations. AbstrakPernikahan bukan hanya terkait pada pasangan yang menjalani melainkan sebuah proses pernerimaan individu-individu menjadi bagian dari masyarakat sehingga perencanaan pernikahan seringkali melibatkan pihak lain. Salah satu yang menjadi diskusi bagi pasangan dan keluarga yaitu lokasi dilaksanakannya pernikahan. Meskipun Kantor Urusan Agama (KUA) memiliki pelayanan, pengawasan, pencatatan dan pelaporan nikah sayangnya belum menjadi pilihan lokasi melakukan akad nikah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan pendekatan netnografi. Data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari twitter yang diambil (data crawling) dengan menggunakan aplikasi netlytic.org. Sebanyak 20.000 data tweet berhasil dikumpulkan selama dua pekan yakni sejak tanggal 26 Januari 2023 sampai dengan 9 Februari 2023. Dari 20.000 data tweet berhasil dibersihkan hingga menjadi 9.090 data tweet yang membahas nikah di KUA. Hasil penelitian menunjukan bahwa normalisasi pencatataan pernikahan di dalam Kantor Urusan Agama memiliki peluang dan tantangan. Peluang normalisasi nikah di KUA antara lain; Revitalisasi Layanan KUA, Kondisi Pandemi yang menjadi momentum dan Perubahan Mindset masyarakat. Sedangkan tantangan bagi normalisasi nikah di KUA antara lain; Mispersepsi tetang prosedur dan biaya layanan, Stigma negatif masyarakat dan Pandangan Generasi Sebelumnya.
ISLAMIC BRANDING: PERTIMBANGAN RASIONAL DAN IDEOLOGIS DALAM PEMGAMBILAN KEPUTUSAN PEMBELIAN M Nasir; Hidayah, Nur; Aishah Prasetyowati, Riris; Meilani Dewi, Roosita
Harmoni Vol. 23 No. 2 (2024): July - December 2024
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v23i2.801

Abstract

AbstractThis study aimed to analyze how political preferences and Islamic branding influence consumer purchasing decisions and to analyze consumer considerations in determining retail product purchasing decisions in Depok City. Political preferences and Islamic branding are quite important to study because both can help understand more about the values and beliefs that influence consumer behavior and political decisions, and ways to respond and adapt to these changes. This is useful in helping business actors determine targeted marketing strategies, as well as enriching the insights of researchers in developing cross-disciplinary Islamic economic studies. This study uses a quantitative method with Partial Least Square (PLS) data analysis techniques through SmartPLS 3.0 software. Primary research data were collected through a survey with a questionnaire. A sample of 100 respondents was selected using a purposive sampling technique. This study concluded that a person's political preferences can influence their purchasing decisions although the influence of Islamic branding on purchasing decisions is predicted to be stronger than the influence of political preferences. This is what distinguishes this study from others, namely seeing the influence of a person's purchasing decisions not only from economic variables, but also from political variables. In addition, this study also identified two groups of consumer behavior, namely ideological consumer behavior and rational consumer behavior, where each group has different considerations in purchasing decisions. AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana preferensi politik dan Islamic branding memengaruhi keputusan pembelian konsumen, serta menganalisis pertimbangan konsumen dalam menentukan keputusan pembelian produk ritel di Kota Depok. Preferensi politik dan Islamic branding cukup penting untuk dipelajari karena keduanya bisa membantu kita memahami lebih jauh tentang nilai-nilai dan keyakinan yang memengaruhi perilaku konsumen dan keputusan politik, serta bagaimana kita merespon dan beradaptasi dengan perubahan tersebut. Hal ini sangat bermanfaat dalam membantu para pelaku usaha menentukan strategi pemasaran yang tepat sasaran, serta memperkaya wawasan para peneliti dalam mengembangkan kajian ekonomi Islam lintas disiplin. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik analisis data Partial Least Square (PLS) melalui perangkat lunak SmartPLS 3.0. Data primer penelitian dikumpulkan melalui survei dengan kuesioner. Sampel sebanyak 100 responden dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini menyimpulkan bahwa preferensi politik seseorang dapat memengaruhi keputusan pembelian mereka. Meskipun pengaruh Islamic branding terhadap keputusan pembelian diprediksi lebih kuat dibandingkan pengaruh preferensi politik. Hal inilah yang membedakan penelitian ini dengan yang lain, yaitu melihat pengaruh keputusan pembelian seseorang tidak hanya dari variabel ekonomi, tapi juga dari variabel politik. Selain itu, penelitian ini juga mengidentifikasi dua kelompok perilaku konsumen, yaitu perilaku konsumen ideologis dan perilaku konsumen rasional, di mana masing-masing kelompok memiliki pertimbangan berbeda dalam keputusan pembelian.
MEMBUMIKAN KARYA DAN AJARAN SYEKH ABDUSSAMAD DALAM LOKALITAS BUDAYA Ai Rohayani; Safwandy Nugraha , Mulyawan
Harmoni Vol. 23 No. 2 (2024): July - December 2024
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v23i2.804

Abstract

AbstrakBuku ini mengeksplorasi kiprah dan karya-karya Syekh Abdussamad al-Palembani, seorang ulama besar abad ke-18 yang dikenal sebagai pelopor moderasi beragama berbasis hati. Melalui pendekatan filologi, sejarah, dan antropologi, buku ini membahas perjalanan hidup, karya, serta diaspora ajarannya yang tersebar luas di Nusantara dan Timur Tengah. Penulis menyoroti karya-karya monumental seperti Sirrussalikin dan Hidayatussalikin yang memadukan tasawuf dengan fikih, mencerminkan harmoni antara spiritualitas dan syariat. Buku ini juga mengkaji transformasi ajaran beliau dari teks tertulis menjadi tradisi lisan yang mengakar dalam budaya lokal, seperti tradisi Ratib Saman yang berkembang di berbagai daerah. Dengan fokus pada moderasi beragama, buku ini menampilkan bagaimana Abdussamad mendorong nilai-nilai toleransi, cinta tanah air, dan kerukunan sosial melalui pesan-pesan keagamaannya. Ajarannya yang berbasis hati menekankan pentingnya penyucian diri sebagai fondasi harmoni kehidupan. Buku ini juga mengungkap peran beliau dalam melawan penjajahan Belanda, menunjukkan bahwa spiritualitas dapat menjadi kekuatan dalam perjuangan kemerdekaan Dalam konteks kontemporer, buku ini menawarkan wawasan berharga untuk menghadapi isu-isu global seperti radikalisme dan intoleransi. Moderasi yang diajarkan Abdussamad menjadi relevan untuk membangun harmoni sosial di tengah perbedaan. Dengan pendekatan akademik yang komprehensif, buku ini menghidupkan kembali nilai-nilai Islam Nusantara yang universal dan abadi, memberikan inspirasi bagi masyarakat modern untuk menjalani kehidupan yang damai dan bermakna.
INTER-RELIGIOUS RELATIONS IN THE VIEW OF SOCIAL CONSTRUCTIVISM: AN EMPIRICAL STUDY OF SOUTHEAST SULAWESI Fathun, Laode; Nathania, Vania Zahra; Wahidah, Tuhfahtu Hasanatul
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.525

Abstract

This study aims to explore the meanings and strategies underlying the management of interreligious relations, with the goal of fostering collective awareness and harmony within multicultural communities in West Muna Regency, Southeast Sulawesi, Indonesia. Employing an exploratory qualitative approach, data were collected through observation, literature review, and interviews. The findings reveal that the people of West Muna live in a highly multicultural setting, shaped largely by government migration programs that brought Balinese, Javanese, and Bugis communities into the region. This process of assimilation has produced a society characterized by diverse religious, ethnic, and cultural affiliations. Rather than generating division, however, this diversity has fostered harmony and kinship across groups. The community’s shared sense of collective social construction and collective identity strengthens solidarity and pluralist awareness, ultimately shaping West Muna into a cosmopolitan society. Empirical evidence shows that West Muna has experienced no significant social or political conflicts, even during politically sensitive periods. This resilience is rooted in the strong cultural awareness and identity of the Muna people, which serve as guiding principles for intergroup relations and the preservation of social cohesion. AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk menjelaskan makna dan strategi dalam pengelolaan hubungan antarumat beragama guna membangun kesadaran kolektif dan harmoni di masyarakat multikultural Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif eksploratif, data dikumpulkan melalui observasi, kajian literatur dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Muna Barat hidup dalam konfigurasi sosial yang sangat multikultural, yang terbentuk terutama melalui program migrasi pemerintah yang menghadirkan komunitas Bali, Jawa, dan Bugis ke wilayah tersebut. Proses asimilasi ini menghasilkan masyarakat dengan keragaman agama, etnis, dan budaya yang luas. Menariknya, keragaman tersebut tidak memicu konflik, tetapi justru memperkuat harmoni, solidaritas, dan ikatan kekerabatan lintas kelompok. Temuan ini menegaskan bahwa konstruksi sosial kolektif dan identitas kolektif masyarakat Muna menjadi fondasi penting dalam menciptakan kesadaran pluralis dan membentuk Muna Barat sebagai masyarakat kosmopolitan. Bukti empiris juga memperlihatkan bahwa hingga kini Muna Barat tidak pernah mengalami konflik sosial maupun politik yang signifikan, bahkan pada periode politik yang sensitif. Ketahanan ini bersumber dari kesadaran budaya dan identitas masyarakat yang kuat, yang berperan sebagai pedoman dalam membangun relasi antar kelompok sekaligus menjaga kohesi sosial. Dengan demikian, studi ini memberikan kontribusi terhadap kajian hubungan antaragama dan praktik moderasi beragama di Indonesia.  
DETERMINANTS OF STUDENTS’ RELIGIOUS MODERATION IN INDONESIAN ISLAMIC HIGHER EDUCATION: A CONFIRMATORY FACTOR ANALYSIS APPROACH Qomusuddin, Ivan Fanani; Latifah, Siti; Erihadiana, Mohamad
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.816

Abstract

Religious moderation has become a central issue in Indonesia’s pluralistic religious landscape, where differences in faith and cultural traditions coexist within a shared national framework. Among university students, however, the understanding and application of moderation values remain uneven, as indicated by challenges such as the rise of intolerant attitudes and limited opportunities for constructive intergroup dialogue. This study seeks to examine the level of religious moderation among students and to identify the most significant factors that influence its formation within the context of Islamic higher education. The research employed a quantitative design using a survey of 95 students at STIT At-Taqwa Ciparay Bandung. The instrument measured four core dimensions of religious moderation: national commitment, tolerance, anti-violence, and accommodation to local culture. Data were analyzed using Confirmatory Factor Analysis (CFA) with the assistance of Lisrel 8.8 software. The results indicate that students’ religious moderation is at a moderate level, suggesting a reasonably good foundation while highlighting the need for reinforcement in specific areas. More importantly, several indicators recorded high loading factor values, namely cooperation, empathy, openness, and acceptance of differences. These findings reveal that interpersonal and relational attitudes play a pivotal role in shaping moderate religious orientations. The study concludes that strengthening these high-loading factors, alongside the four main dimensions, can significantly enhance students’ capacity to internalize and practice religious moderation, thereby supporting a more harmonious and inclusive educational environment. AbstrakModerasi beragama telah menjadi isu sentral dalam lanskap keagamaan yang pluralistik di Indonesia, di mana perbedaan keyakinan dan tradisi budaya hidup berdampingan dalam bingkai kebangsaan. Namun, di kalangan mahasiswa, pemahaman dan penerapan nilai-nilai moderasi masih belum merata, yang ditunjukkan oleh munculnya sikap intoleran serta terbatasnya ruang dialog antar kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat moderasi beragama mahasiswa serta mengidentifikasi faktor-faktor signifikan yang memengaruhi pembentukannya dalam konteks perguruan tinggi Islam. Penelitian menggunakan desain kuantitatif dengan survei terhadap 95 mahasiswa STIT At-Taqwa Ciparay Bandung. Instrumen penelitian mengukur empat dimensi inti moderasi beragama, yaitu komitmen kebangsaan, toleransi, anti-kekerasan, dan akomodasi terhadap budaya lokal. Data dianalisis dengan Confirmatory Factor Analysis (CFA) menggunakan perangkat lunak Lisrel 8.8. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat moderasi beragama mahasiswa berada pada kategori sedang, yang mencerminkan dasar pemahaman dan penerapan nilai-nilai moderasi yang cukup baik, namun masih memerlukan penguatan di beberapa aspek. Lebih jauh, beberapa indikator ditemukan memiliki nilai loading factor tinggi, yaitu kerja sama, empati, keterbukaan, dan penerimaan terhadap perbedaan. Temuan ini menegaskan bahwa sikap interpersonal dan relasional berperan penting dalam membentuk orientasi keagamaan yang moderat. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penguatan faktor-faktor dengan loading tinggi, bersamaan dengan penguatan empat dimensi utama, dapat secara signifikan meningkatkan kapasitas mahasiswa dalam menginternalisasi dan mempraktikkan moderasi beragama, sehingga mendukung terciptanya lingkungan pendidikan yang harmonis dan inklusif.
CHINESE MUSLIM SUBCULTURE: CULTURE AND RELIGIOUS INTEGRATION IN SEMARANG'S MULTICULTURAL SOCIETY Musaffa, Muhamad Ulul Albab; Taufiqurohman, Taufiqurohman; Abdurrahman, Landy Trisna; Muhyidin, Muhyidin
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.845

Abstract

AbstractWithin the landscape of Indonesia’s ethnic and religious diversity, the Chinese Muslim community in Semarang occupies a unique position as a “minority within a minority,” navigating sociocultural pressures from the non-Muslim Chinese milieu and the predominantly Javanese Muslim majority. Located in a city shaped by centuries of Sino-Javanese interaction, the community’s lived experience offers valuable insight into the harmonious coexistence of cultural heritage and Islamic values. This study examines how identity preservation and da‘wah strategies are negotiated within this context, drawing on in-depth interviews, participant observation, and document analysis. Employing Dick Hebdige’s subcultural theory, this study finds that the community actively incorporates Chinese cultural symbols such as language, rituals, and traditional festivals into inclusive da‘wah practices. Through such integrative approaches, the community resists cultural erasure while simultaneously promoting social cohesion. This study highlights the potential of culturally embedded religious practices to strengthen interfaith dialogue, enhance public understanding of diversity, and inform policy frameworks for minority integration. By situating the lived experiences of Chinese Muslims within broader discourses on multiculturalism and interfaith harmony, the study contributes to a deeper understanding of hybrid identities as a foundation for inclusive and resilient societies in Indonesia and across Southeast Asia. AbstrakDalam lanskap keberagaman etnis dan agama di Indonesia, komunitas Muslim Tionghoa di Semarang menempati posisi unik sebagai “minoritas dalam minoritas,” yang harus menghadapi tekanan sosiokultural dari lingkungan Tionghoa non-Muslim sekaligus mayoritas Muslim Jawa. Berada di sebuah kota yang dibentuk oleh interaksi Tionghoa-Jawa selama berabad-abad, pengalaman hidup komunitas ini memberikan wawasan berharga mengenai koeksistensi harmonis antara warisan budaya dan nilai-nilai Islam. Studi ini menelaah bagaimana strategi pelestarian identitas dan dakwah dinegosiasikan dalam konteks tersebut, dengan menggunakan wawancara mendalam, observasi partisipan, dan analisis dokumen. Dengan memanfaatkan teori subkultural Dick Hebdige, studi ini menemukan bahwa komunitas secara aktif mengintegrasikan simbol-simbol budaya Tionghoa—seperti bahasa, ritual, dan perayaan tradisional—ke dalam praktik dakwah yang inklusif. Melalui pendekatan integratif ini, komunitas mampu melawan penghapusan budaya sekaligus mendorong kohesi sosial. Studi ini menyoroti potensi praktik keagamaan yang berakar pada budaya untuk memperkuat dialog antaragama, meningkatkan pemahaman publik tentang keberagaman, dan memberikan kontribusi pada kerangka kebijakan integrasi minoritas. Dengan menempatkan pengalaman hidup Muslim Tionghoa dalam wacana yang lebih luas tentang multikulturalisme dan harmoni antaragama, studi ini memperkaya pemahaman tentang identitas hibrida sebagai fondasi bagi masyarakat yang lebih inklusif dan tangguh di Indonesia maupun Asia Tenggara.  
GRASSROOTS FEMINIST NETWORKS AND INTERFAITH SOLIDARITY AGAINST RELIGIOUS INTOLERANCE: A DIGITAL ETHNOGRAPHY FROM INDONESIA Ridho, Akhsin; Damairi, Moh. Uzaer; Matswah, Akrimi
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.846

Abstract

This study investigates how grassroots feminist networks in Java confront religious intolerance through digital activism. Amid escalating online hate speech and rising religious conservatism in Indonesia, these networks have strategically mobilized social media to construct counter-narratives that challenge patriarchal and exclusionary religious discourses. Employing digital ethnography, the research analyzed online interactions, campaign materials, and symbolic expressions across feminist platforms from 2020 to 2024. The findings reveal that these networks foster inclusive interfaith alliances and cultivate alternative safe spaces for marginalized voices—particularly women and religious minority groups. While digital platforms offer avenues for empowerment and visibility, activists also contend with backlash in the form of online harassment and ideological suppression. Although the study is limited to digital data and lacks offline ethnographic immersion, it offers original insights into the intersections of gender, religion, and digital resistance in Southeast Asia. It contributes to the growing literature on feminist digital activism and underscores the need for comparative, cross-platform research in future studies.   AbstrakPenelitian ini mengkaji bagaimana jaringan feminis akar rumput di Jawa melawan intoleransi beragama melalui aktivisme digital. Di tengah meningkatnya ujaran kebencian daring dan menguatnya konservatisme di Indonesia, jaringan ini memanfaatkan media sosial untuk membangun kontra-narasi yang menantang wacana patriarkal dan eksklusif dalam agama. Dengan menggunakan etnografi digital, penelitian ini menganalisis interaksi daring, materi kampanye, dan ekspresi simbolik pada berbagai platform feminis sepanjang 2020 hingga 2024. Temuan menunjukkan bahwa jaringan tersebut mendorong aliansi lintas iman yang inklusif serta menciptakan ruang alternatif yang aman bagi suara-suara terpinggirkan, khususnya perempuan dan kelompok minoritas agama. Meskipun platform digital membuka ruang pemberdayaan, aktivis juga menghadapi serangan balik berupa perundungan daring dan penindasan ideologis. Penelitian ini terbatas pada data digital tanpa keterlibatan etnografi luring. Kendati demikian, penelitian ini memberikan kontribusi orisinal terhadap kajian persinggungan gender, agama, dan perlawanan digital di Asia Tenggara, memperkaya literatur tentang aktivisme digital feminis, serta menyerukan studi komparatif lintas platform di masa mendatang.  
ISLAMIZATION OF JAVANESE RITUAL: RUWAT SANTRI AS A REFLECTION OF INTERFAITH AND CULTURAL HARMONY IN INDONESIA Anam, Saichul; Yusuf, Yusuf; Karim, Abdul
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.847

Abstract

This study investigates the transformation of the Javanese ruwat ritual into ruwat santri, a symbolic Islamization that integrates Qur'anic recitation, while preserving local cultural traditions. It explores the social, spiritual and affective dimensions of the ritual using Weber’s social action theory and its implications for interfaith harmony and local religious practice The research adopts a qualitative-descriptive fieldwork design, including participant observation, in-depth interviews with religious leaders and ritual practitioners and ritual text documentation. The data analysis combines the Living Qur’an approach to understand the embodiment and meaning of Qur’anic recitation within this ritual context. Findings indicate that the transformation of Ruwat Jawa into Ruwat Santri constitutes a symbolic Islamization that preserves local cultural roots while embedding Quranic values into the ritual. Viewed through Weber’s framework, this practice integrates inherited tradition, emotional-spiritual experience, religious value commitment, and strategic adaptation to socio-economic realities. Community reception of the Quran in this context is performative and existential, treating it not merely as a sacred text but as a spiritual agent of blessing, protection and healing. The novelty of this study lies in highlighting the Quran as the primary actor in ritual transformation, surpassing previous studies that mainly focused on cultural acculturation. Practically, these findings have implications for cultural da‘wah strategies, tradition preservation aligned with Islamic law and the promotion of interfaith harmony. This research affirms that integrating Qur’anic values into local traditions fosters a contextual religiosity, enriching the discourse on the Living Qur’an in Indonesia. Abstrak Penelitian ini mengkaji transformasi ritual ruwat dalam tradisi Jawa menjadi ruwat santri, sebuah bentuk Islamisasi simbolik yang mengintegrasikan pembacaan Al-Qur’an sambil tetap melestarikan tradisi budaya lokal. Studi ini mengeksplorasi dimensi sosial, spiritual, dan afektif dari ritual tersebut dengan menggunakan teori tindakan sosial Max Weber, serta implikasinya bagi kerukunan antaragama (interfaith harmony) dan praktik keagamaan lokal. Penelitian ini menggunakan desain kerja lapangan kualitatif-deskriptif, meliputi observasi partisipatif, wawancara mendalam dengan tokoh agama dan pelaku ritual, serta dokumentasi teks ritual. Analisis memadukan pendekatan Living Qur’an untuk memahami perwujudan dan makna pembacaan Al-Qur’an dalam konteks ritual ini. Temuan penelitian menunjukkan bahwa transformasi ruwat Jawa menjadi ruwat santri merupakan Islamisasi simbolik yang mempertahankan akar budaya lokal sekaligus menyematkan nilai-nilai Qur’ani ke dalam ritual. Dalam kerangka teori Weber, praktik ini mengintegrasikan tradisi warisan, pengalaman emosional-spiritual, komitmen terhadap nilai-nilai agama, dan adaptasi strategis terhadap realitas sosial-ekonomi. Penerimaan masyarakat terhadap Al-Qur’an dalam konteks ini bersifat performatif dan eksistensial, menempatkannya bukan hanya sebagai teks suci, tetapi juga sebagai agen spiritual pembawa berkah, perlindungan, dan penyembuhan. Kebaruan penelitian ini terletak pada penekanan Al-Qur’an sebagai aktor utama dalam transformasi ritual, melampaui kajian-kajian sebelumnya yang umumnya berfokus pada akulturasi budaya. Secara praktis, temuan ini memiliki implikasi bagi strategi dakwah berbasis budaya, pelestarian tradisi yang selaras dengan syariat Islam, serta penguatan kerukunan antaragama. Penelitian ini menegaskan bahwa integrasi nilai-nilai Qur’ani ke dalam tradisi lokal membentuk religiositas kontekstual, sekaligus memperkaya wacana Living Qur’an di Indonesia..
A COMPARATIVE STUDY OF THE CONCEPT OF RELIGIOUS TOLERANCE IN INDONESIAN COMMERCIAL ADVERTISEMENTS USING CHARLES SANDERS PEIRCE'S SEMIOTIC ANALYSIS Senoprabowo, Abi; Hasyim, Noor; Muqoddas, Ali; Tari, Eszter
Harmoni Vol. 24 No. 1 (2025): Januari-Juni 2025
Publisher : Research and Development Center for Guidance for Religious Societies and Religious Services, the Research and Development and Education and Training Agency of the Ministry of Religious Affairs of the Republic of Indonesia (MORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32488/harmoni.v24i1.851

Abstract

This study examines the representation of religious tolerance in Indonesian commercial advertisements using Peirce’s semiotic analysis. In a multicultural and multi-religious society such as Indonesia, tolerance is essential for sustaining social harmony and preventing conflict. Advertisements, as cultural texts, function not only as marketing instruments but also as media that reflect and shape social values. The research focuses on three advertisements: BNI’s Ini Waktunya Toleransi, Bukalapak’s Bu Linda, and Matahari’s Perbedaan Bukan Halangan untuk Saling Menjaga. Employing a descriptive qualitative method, the analysis identifies signs, objects, and interpretants in these advertisements to uncover the underlying messages of tolerance. The findings indicate that the BNI advertisement comprehensively conveys the three principles of tolerance: mutual recognition, mutual assistance and cooperation. The Bukalapak advertisement highlights only two aspects, mutual aid and collaboration, while the Matahari advertisement successfully represents all three. These results suggest that even within the time constraints of short advertising formats, complex social values can be communicated effectively when messages are carefully conceptualized. This study contributes to the discourse on media and multiculturalism in Indonesia by demonstrating the role of commercial advertising in promoting religious tolerance. It also underscores the value of semiotic analysis for uncovering deeper meanings embedded in visual and narrative structures, reaffirming advertisements as cultural artifacts that carry significance beyond their economic purpose.   Abstrak Penelitian ini mengkaji bagaimana toleransi beragama direpresentasikan dalam iklan komersial Indonesia dengan menerapkan analisis semiotika Charles Sanders Peirce. Dalam masyarakat multikultural dan multi-religius seperti Indonesia, toleransi merupakan elemen penting dalam menjaga keharmonisan sosial dan mencegah konflik. Iklan, sebagai teks budaya, tidak hanya berfungsi sebagai alat pemasaran tetapi juga sebagai media yang merefleksikan dan membentuk nilai-nilai sosial. Penelitian ini berfokus pada tiga iklan: iklan BNI "Ini Waktunya Toleransi", iklan Indosat "Ini Lada", dan iklan Matahari "Perbedaan Bukan Halangan untuk Saling Menjaga". Dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif, penelitian ini menganalisis tanda, objek, dan interpretan yang muncul dalam iklan-iklan tersebut untuk mengungkap pesan-pesan toleransi yang mendasarinya. Hasil temuan menunjukkan bahwa iklan BNI secara komprehensif merepresentasikan tiga prinsip toleransi: saling pengakuan, saling keberadaan, dan kerja sama. Iklan Indosat hanya menekankan dua aspek—saling membantu dan kolaborasi—sementara iklan Matahari berhasil menggambarkan ketiganya. Hasil ini menyoroti bahwa, bahkan dalam batasan waktu format iklan yang singkat, adalah mungkin untuk secara efektif mengkomunikasikan nilai-nilai sosial yang kompleks ketika pesan-pesan disusun dengan baik. Studi ini memberikan kontribusi pada wacana yang lebih luas tentang media dan multikulturalisme di Indonesia dengan menunjukkan bagaimana iklan komersial dapat berperan dalam mempromosikan toleransi beragama. Lebih lanjut, penelitian ini menunjukkan potensi analisis semiotika untuk mengungkap makna-makna yang lebih dalam yang tertanam dalam struktur visual dan naratif iklan, memperkuat signifikansinya sebagai artefak budaya di luar tujuan ekonominya.