Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Articles
3,075 Documents
Edukasi SADARI dalam Rangka Skrining Keganasan Kanker Payudara pada Wanita Usia Subur
Tri Susanti;
Rahayu, Ria Muji;
Redowati, Tusi Eka;
Rahmawati, Mega
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.4992
Kanker payudara merupakan penyumbang angka kematian terbanyak dari seluruh kejadian kanker di dunia yaitu. Bentuk pencegahan dai kanker payudara yaitu dengan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) sehingga angka kejadian menurun. Tujuan pengabdian ini memberikan edukasi pada wanita usia subur (WUS) tentang skrining kanker payudara dengan SADARI, sebagai tindakan preventif terhadap kanker payudara. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Sidoharjo Kecamatan Jati Agung Lampung Selatan dengan sasaran WUS berusia 18-50 tahun sebanyak 39 WUS. Pada pelaksanaan kegiatan PKM ini, tim memulai kegiatan dengan melakukan tanya jawab kepada peserta untuk mengukur pengetahuan peserta tentang kanker payudara dan mendemonstrasikan cara melakukan SADARI. Dari hasil prestest, pengetahuan WUS diketahui rata-rata adalah 64. Dan pada hasil post-test didapatkan peningkatan rata-rata pengetahuan WUS yaitu sebesar 80. Ini berarti ada pengaruh edukasi terhadap peningkatan pengetahuan WUS. Diharapkan setelah pemberian edukasi ini, pengetahuan WUS terkait kanker payudara akan lebih baik dan mampu secara mandiri untuk melakukan praktik SADARI sebagai deteksi dini.
Analisa Pemasaran Pada Perencanaan Bisnis Klinik Delka
Leonardi, Lukas;
Syah, Tantri;
Negoro, Dimas;
Sunaryanto, Ketut
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5001
Pengabdian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran yang efektif dalam perencanaan bisnis Klinik Delka, sebuah klinik yang berfokus pada layanan kesehatan khusus untuk penderita diabetes. Pengabdian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif, melibatkan survei dan wawancara mendalam dengan pasien potensial, tenaga medis, serta ahli pemasaran di bidang kesehatan. Hasil Pengabdian menunjukkan bahwa keberhasilan pemasaran Klinik Delka sangat bergantung pada pemahaman mendalam terhadap kebutuhan dan preferensi pasien. Beberapa faktor kunci yang ditemukan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pasien dalam memilih layanan kesehatan adalah lokasi klinik yang strategis, kualitas layanan medis, reputasi tenaga medis, serta program edukasi dan dukungan yang komprehensif. Strategi pemasaran yang diusulkan meliputi penggunaan media digital untuk meningkatkan visibilitas dan aksesibilitas informasi tentang Klinik Delka, program rujukan pasien yang mengincentivasi loyalitas pasien, serta kolaborasi dengan komunitas dan organisasi kesehatan untuk memperluas jaringan dan pengaruh klinik. Implikasi praktis dari Pengabdian ini memberikan panduan bagi manajemen Klinik Delka dalam merumuskan dan menerapkan strategi pemasaran yang dapat mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis klinik.
Sosialiasasi Efektifitas Ketersediaan Ruangan Transit Pasein Rawat Inap Di Rumah Sakit Siaga Al Munawwarah Samarinda
Filisia, Veneranda;
Ardan, M.
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5002
Pengabdian dalam laporan ini adalah belum tersedianya ruang transit pasien rawat inap di Rumah Sakit Siaga Al Munawwarah Samarinda. Hal ini mempengaruhi kualitas pelayanan dan kenyamanan pasien selama proses perawatan. Mengidentifikasi permasalahan terkait pelayanan di Rumah Sakit Siaga Al Munawwarah selama proses magang. Menganalisis tugas dan tanggung jawab tenaga kesehatan dalam pengelolaan rumah sakit. Memberikan solusi untuk permasalahan yang dihadapi terkait pelayanan dan pengelolaan di rumah sakit. Studi literatur tentang pengelolaan rumah sakit dan pelayanan kesehatan. Observasi langsung di lokasi magang untuk mengidentifikasi masalah yang ada. Wawancara dengan tenaga kesehatan dan manajemen rumah sakit untuk mendapatkan perspektif langsung mengenai kendala yang dihadapi. Terdapat kekurangan ruang transit pasien yang berdampak pada efisiensi pelayanan. Kurangnya fasilitas mendukung menyebabkan pasien merasa tidak nyaman dan mengurangi kepuasan mereka terhadap layanan rumah sakit. Diperlukan penambahan ruang transit dan peningkatan infrastruktur untuk mendukung pelayanan yang lebih baik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa ketersediaan ruang transit pasien sangat penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit. Rumah Sakit Siaga Al Munawwarah perlu segera menyusun rencana untuk pembangunan ruang transit pasien. Melakukan peningkatan fasilitas dan infrastruktur untuk mendukung kenyamanan pasien. Melibatkan tenaga kesehatan dalam proses perencanaan dan pengadaan fasilitas baru untuk memastikan kebutuhan mereka terpenuhi.
Pelatihan Pemrograman Dasar bagi Siswa SMK Miftahul Ulum dalam Rangka Mempersiapkan Kompetensi di Era Industri 4.0
dirayati, fadhilah;
Purnomo , Rosyana Fitria;
Sari , Resy Anggun;
Susanti, Ino
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5003
Era Industri 4.0 memengaruhi berbagai sektor, termasuk dunia kerja, sehingga lulusan SMK dituntut memiliki kompetensi teknologi informasi, seperti keterampilan pemrograman. Kegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan kemampuan pemrograman dasar siswa SMK Miftahul Ulum sebagai persiapan menghadapi era digital. Pelatihan dilakukan dengan metode hands-on learning, yang melibatkan siswa secara langsung dalam membuat program sederhana. Kegiatan ini diikuti oleh 30 siswa dengan materi meliputi logika algoritma, dasar-dasar Python, dan implementasi program sederhana. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan pemahaman siswa hingga 80% berdasarkan pre-test dan post-test, serta kemampuan siswa membuat aplikasi sederhana. Program ini menjadi langkah awal membangun kompetensi digital siswa untuk menghadapi dunia kerja di era transformasi digital. Keberlanjutan pelatihan dengan materi lanjutan diperlukan untuk meningkatkan kesiapan mereka menghadapi tantangan global.
Upaya Preventif Tanggulangi Dbd Melalui Pelatihan Pembuatan Sabun Cair Serai Di Desa Guha
Dewi, Dian Masita;
Faisal, Ikhwan;
Carabelly, Amy Nindia;
Dewi, Renie Kumala
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5004
Desa Guha merupakan penghasil tanaman serai di Kabupaten HST, Provinsi kalimantan Selatan. Selama ini serai hanya digunakan sebagai bumbu dapur atau dijual dengan harga murah. Melalui kegiatan Program Dosen Wajib Pengabdian (PDWA), TIM pelaksana memberikan pelatihan pembuatan sabun cair serai kepada 25 orang ibu-ibu anggota PKK di Desa Guha sebagai peserta pelatihan. Program ini terdiri dari sosialisasi, praktek, dan evaluasi. Pelaksanaan Pelatihan pembuatan Sabun cair berbasis serai di desa Guha ini sukses dan berdampak positif dalam meningkatkan pengetahuan peserta pelatihan tentang manfaat serai sebagai tanaman yang dapat digunakan untuk mencegah gigitan nyamuk aedes aegypti sebagai vektor DBD dan meningkatkan skill peserta pelatihan dalam membuat sabun cair serai anti DBD. Pelaksanaan pelatihan ini diharapkan dapat dilanjutkan melalui program pengembangan produk sabun serai diantaranya pelatihan packaging, merek dan e commers
Smart Eco Waste Hub Berbasis IoT: Mendorong Green Economy di Limau Manis Selatan
Darni, Resmi;
Putri Primandari, Sri Rizki;
Sofia, Nita
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5005
Kelurahan Limau Manis Selatan, Kota Padang, menghadapi permasalahan pengelolaan sampah yang serius, dengan kontribusi 42% dari total sampah kota, rendahnya kesadaran masyarakat memilah sampah, dan infrastruktur bank sampah yang belum optimal. Program pengabdian masyarakat bertajuk "Pemberdayaan Masyarakat Melalui Smart Eco Waste Hub berbasis IoT" dirancang untuk mengatasi tantangan ini melalui teknologi dan edukasi. Inovasi utama berupa mesin pencacah plastik berhasil meningkatkan volume sampah plastik olahan hingga 25% per bulan, sementara seminar tentang ekonomi sirkular dan pengelolaan bank sampah meningkatkan pengetahuan peserta, memotivasi implementasi teknologi, dan meningkatkan kesadaran memilah sampah dari 20% menjadi 35%. Program ini juga menghasilkan peningkatan pendapatan bank sampah sebesar 25% per bulan, keterampilan masyarakat dalam memproduksi barang daur ulang seperti eco enzyme, publikasi di media elektronik, dan video dokumentasi di kanal YouTube. Hasil-hasil ini menunjukkan keberhasilan program dalam mendukung pengelolaan sampah berkelanjutan serta mendorong penerapan ekonomi hijau di Limau Manis Selatan.
Peningkatan Kompetensi Akuntansi Siswa Dalam Penyusunan Laporan Keuangan Syariah dan Konvesional di MAN 1 Lampung Timur
asupa, rani;
Rahmawati, Lilih;
Carmidah;
Dwi swandini, Witantri
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5014
Kurikulum merdeka merupakan langkah maju dalam peningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Akan tetapi, kebebasan sekolah dalam memilih mata pelajaran dapat menjadi dorongan inovasi, namun di sisi lain, hal ini dapat menyebabkan disparitas dalam pemahaman siswa/i terhadap mata pelajaran. Temuan wawancara dengan siswa kelas XII IPS di MAN 1 Lampung Timur menunjukan bahwa tidak semua jurusan IPS telah mendapatkan pemahaman akuntansi dasar, padahal mata pelajaran ini relevan dengan bidang studi mereka. Maka dari itu, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa/i MAN 1 Lampung Timur dalam memahami akuntansi baik syariah maupun konvensional, sehingga dapat memahami perbedaan serta proses penyusunan laporan keuangan akuntansi syariah maupun konvensional. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi penyampaian materi, serta melalukan diskusi dengan siswa/i terkait pemahaman materi yang telah disampaikan. Hasil kegiatan ini menunjukan peningkatan pemahaman siswa/i dalam penyusunan laporan keuangan syariah dan konvensional dilihat dari simulasi yang diberikan kepada siswa/i XII IPS. Harapan dari kegiatan ini pihak sekolah dapat mempertimbangkan mata pelajaran khusus bidang studi untuk siswa/i IPS MAN 1 Lampung Timur.
Pemberdayaan Kader dalam Pendampingan Kepesertaan BPJS (Dandaman BPJS)
Restu Pertiwi, Melinda;
Raziansyah, Raziansyah;
Ifansyah, M. Noor;
Reviagana, Kusnindyah Praedevy
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.1.5015
BPJS merupakan badan hukum yang wajib diikuti oleh penduduk Indonesia. Kepesertaan BPJS di Indonesia masih 83,89%, di bawah target minimal 95% dari total penduduk Indonesia. Namun, kader masih belum memahami tentang kepesertaan termasuk jenis dan alur pendaftaran peserta. Tujuan pengabdian ini yaitu berdayanya kader dalam pendampingan kepesertaan BPJS Kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan melalui sosialisasi langsung. Sehingga bertambahnya angka kepesertaan BPJS di Desa Tanjung Rema. Metode pelaksanaan yaitu melalui pengkajian, penentuan masalah, pendampingan, dan evaluasi. Hasil pengabdian didapatkan data pengetahuan masyarakat tentang JKN dan BPJS sebelum dilaksanakan pendampingan yaitu baik 64%, cukup 28%, dan kurang 8%. Setelah diberikan pendampingan dan sosialisasi pengetahuan meningkat menjadi baik 92% dan cukup 8%. Masyarakat kurang mendapatkan informasi terkait JKN dan layanan yang diberikan BPJS. Kendala yang dialami seperti kurang pengetahuan tentang cara mendaftar hingga asumsi Masyarakat yang merasa rugi jika tidak memanfaatkan layanannya. Kesimpulan dari kegiatan ini yaitu pengetahuan kader tentang BPJS Kesehatan masih kurang sehingga perlu mendapatkan sosialisasi langsung dari narasumber yang kompeten untuk meningkatkan kepesertaan BPJS.
Pengembangan Literasi Kewirausahaan Bagi Siswa SMK Negeri 1 Sungai Raya
Octaviani, Dina;
Reswari, Rianti Ardana;
Kariza, Cesy Iola;
Febrianawati, Febrianawati
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.5016
Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sungai Raya dilatarbelakangi dibutuhkan pemahaman tentang kewirausahaan dan rendahnya minat berwirausaha di sekolah tersebut. Lulusan SMK pada umumnya dipersiapkan agar menjadi lulusan terampil untuk memenuhi kebutuhan lapangan pekerjaan di bidang tertentu sehingga dapat berpotensi untuk menyumbang tingkat pengangguran. Siswa SMK Negeri 1 Sungai Raya memerlukan pandangan lebih jauh mengenai masa depan yang akan dihadapi bahwa profesi kedepannya sebagai wirausaha yang dapat berkontribusi besar pada perekonomian di Indonesia Tujuan dari kegiatan PKM yakni untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada siswa SMK Negeri 1 Sungai Raya tentang kewirausahaan serta memberikan motivasi kepada siswa dalam tujuan untuk meningkatkan minat berwirausaha. Untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi yaitu dengan menggunakan metode ceramah dan tanya-jawab. Metode dalam pelaksanaan kegiatan PMP ini yaitu dengan memberikan seminar dengan memberikan pemahaman kepada siswa literasi kewirausahaan.
Pengolahan Tumbuhan Serai Sebagai Bahan Baku Pembuatan Spray Anti Nyamuk Di Desa Minanga
kuna, rasyid;
Akbar, Hairil;
Novitasari, Dalia;
Ramena, Tiara Fitra Putri;
Amir, Fitri;
Gaib, Coco Giovani;
Bia, Sri Aldas;
Toli, Asi Cia Tiara;
Matulu, Perwistin;
Mokoagow, Anggi;
Mokodongan, Meylani
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret
Publisher : Lembaga Dongan Dosen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.5019
Seluruh wilayah di Indonesia mempunyai resiko untuk terjangkit demam berdarah dengue, yang disebabkan virus penyebab maupun nyamuk penularnya sudah tersebar luas di perumahan penduduk maupun di tempat-tempat umum, Tanaman serai (Cymbopogon citrates) dipercaya dapat mengusir nyamuk karena memiliki kandungan dan bau yang dapat mengusir nyamuk. Tanaman serai mengandung senyawa sitronelol dan geraniol yang merupakan bahan aktif yang tidak disukai dan sangat dihindari serangga termasuk nyamuk tujuan kegiatan pengabdian yaitu memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pembuatan spray anti nyamuk dan juga mengembangkan kreativitas masyarakat setempat dan juga meningkatkan kemampuan berwirausaha mereka metode yang digunakan berupa sosialisi dan memberikan pelatihan langsung, hasil pengabdian masyarakat bisa memahami dan mempraktekan dapat dibuktikan dari kuis tanya jawab yang dilaksanakan setelah sosisalisasi dan edukasi berlangsung semua masyarakat menjawab dengan benar dan tepat informasi yang disampaikan sebelumnya hal tersebut sebagai acuan kita pelaksanaan kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar, dalam kegiatan ini juga masyarakat dapat menghasilkan produk spray serai semprot pengusir nyamuk yang dapat digunakan oleh masyarakat