cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,015 Documents
Optimalisasi Pemahaman Investasi melalui Pelatihan Trading Saham Online bagi Dharma Wanita SMAN 5 Surabaya Sumiati, Sumiati; Nurmasari, Nuraini Desty
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6399

Abstract

Tingkat literasi keuangan yang rendah di kalangan perempuan rumah tangga berkontribusi terhadap kerentanan dalam pengambilan keputusan ekonomi, terutama terkait pengelolaan risiko dan perencanaan keuangan jangka panjang. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan dan kapasitas investasi digital melalui pelatihan trading saham berbasis simulasi online bagi anggota Dharma Wanita SMAN 5 Surabaya. Metode yang digunakan adalah pendekatan experiential learning secara partisipatif, melibatkan peserta secara aktif sejak tahap perencanaan hingga evaluasi, serta disertai pre-test dan post-test untuk mengukur efektivitas intervensi. Materi pelatihan mencakup konsep dasar literasi keuangan, pengenalan pasar modal, strategi investasi, dan simulasi praktik menggunakan aplikasi saham digital. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta terhadap konsep investasi, risiko finansial, dan keterampilan digital dalam pengambilan keputusan investasi. Simulasi portofolio dan diskusi reflektif terbukti efektif dalam membangun kepercayaan diri peserta untuk berinvestasi secara mandiri. Edukasi keuangan berbasis praktik langsung dan pemanfaatan teknologi digital melalui pendekatan komunitas seperti Dharma Wanita memiliki peran strategis dalam mendorong inklusi keuangan dan pemberdayaan ekonomi perempuan. Pendekatan ini juga menunjukkan potensi untuk direplikasi sebagai model pelatihan literasi finansial yang adaptif dan aplikatif dalam konteks masyarakat yang lebih luas.
Sosialiasi Pentingnya Legalitas Tanah Pada Implementasi ISPO Di Desa Radak Baru Kecamatan Terentang Utomo, Setyo; Siswadi, Siswadi; Mastiurlani Christina Sitorus, Angelia Pratiwi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6402

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat  dengan berkenaan dengan tema Sosialisasi Pentingnya Legalitas Tanah pada Implementasi ISPO di Desa Radak Baru, Kecamatan Terentang, merupakan bentuk Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya sertifikat tanah dan dasar hukum kepemilikan lahan dalam mendukung penerapan Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO).  Sosialisasi mengenai pentingnya legalitas tanah dalam implementasi ISPO di Desa Radak Baru, Kecamatan Terentang, merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kepastian hukum, akses pasar, dan keberlanjutan lingkungan. Metode yang digunakan ceramah, diskusi dan pelatihan. Respon dari peserta pada kegiatan ini adalah sangat baik. Tantangan seperti biaya sertifikasi, prosedur administratif yang rumit, dan resistensi budaya dapat diatasi melalui pendekatan partisipatif dan kolaborasi antarlembaga. Hasil kegiatan  PKM ini yakni terjadinya peningkatan pemahaman peserta menjadi lebih baik berkenaan dengan legalitas tanah yg dikaitan dengan persyaratan dalam sertifikasi. Berdasarkan hasil evaluasi  atas kegiatan PKM ini memperlihatkan bahwa peserta PKM memahami pentingnya legalitas tanah pada implementasi ISPO Di Desa Radak Baru Kecamatan Terentang. Hal ini dapat dilihat besarnya nilai rata-rata perubahan setelah kegiatan PKM  ini dilakukan yakni terjadi peningkatan perubahan atas legalitas tanah pada implementasi ISPO sebesar 41,49%.
Pelatihan Sensor ESP32 dan Aplikasi Mobile untuk Monitoring dan Kontrol di SMK Mahabojana Dwi Prayoga, Kadek Agus; Edwindra, Riza; Mas Suariedewi, I Gusti Agung Ayu; Nugraha, Made Dika; Yudi Prabhadika, I Putu; Agung Pawana P, I Gusti Ngurah; Dwikiarta, I Made Sastra; Arygunartha, Gede Yohannes; Ludra Antara, I Nengah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6405

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dan siswa jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) di SMK Negeri 1 Sukawati dalam penguasaan teknologi Internet of Things (IoT), khususnya melalui pelatihan pemrograman mikrokontroler ESP32 dan integrasinya dengan aplikasi mobile Blynk untuk monitoring dan kontrol perangkat elektronik. Permasalahan mitra meliputi rendahnya keterampilan pemrograman sensor, kurangnya pemahaman integrasi perangkat keras dan aplikasi mobile, serta ketiadaan pelatihan aplikatif berbasis teknologi terbaru. Metode pelaksanaan menggunakan pendekatan partisipatif dan praktik langsung (learning by doing), terdiri atas lima tahapan: identifikasi kebutuhan mitra, sosialisasi konsep IoT, pelatihan teknis ESP32 dan Blynk, pendampingan proyek mini, serta perumusan keberlanjutan program. Evaluasi dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif melalui pre-test dan post-test, observasi, serta wawancara pascaprogram. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan rata-rata skor dari 39,6 (pre-test) menjadi 78,9 (post-test), serta keberhasilan lebih dari 90% peserta dalam praktik pemrograman ESP32 dan integrasi dengan aplikasi mobile. Peserta juga menunjukkan antusiasme tinggi selama pelatihan. Simpulan dari kegiatan ini adalah bahwa pelatihan berbasis praktik terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta terhadap teknologi IoT, serta membuka peluang kolaborasi berkelanjutan antara pendidikan vokasi dan perguruan tinggi dalam pengembangan teknologi tepat guna menghadapi tantangan Revolusi Industri 4.0.
Membangun Inovasi Produk Melalui Pendampingan Rintisan Bisnis Kue Semprong Biji Nangka dan Durian di Purworejo Ekowati, Titin; Utami, Esti Margiyanti; Ariningsih, Endah Pri; Rahmawati, Fitri
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i4.6412

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dalam bentuk pendampingan rintisan bisnis. Metode pendampingan dilaksanakan dengan menggunakan motivasi bisnis, konsultasi bisnis, praktek bisnis, dan monitoring bisnis. Dengan pendampingan usaha ini, pelaku bisnis pemula diharapkan dapat lebih mengembangkan usaha yang telah dirintis bersama kelompoknya. Tujuan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan pendampingan usaha bagi kelompok rintisan bisnis pengolahan biji Nangka dan Durian menjadi Kue Semprong guna mengembangkan potensi lokal yang ada di Purworejo. Hasil menunjukkan bahwa kelompok rintisan bisnis ini sudah dapat membuat perencanaan bisnis dengan baik, melakukan praktek bisnis dengan hasil yang cukup memuaskan, membuat berbagai sarana iklan dan promosi, serta menjalin kerjasama dengan baik dengan pemasok, penyalur dan konsumen, serta dapat memiliki pemahaman tentang penyusunan rencana bisnis sampai ke praktek bisnis. Pentingnya pengabdian ini, rintisan bisnis dapat meningkatkan pengetahuan, pengalaman, dan ketrampilan tentang bisnis, serta metode pendampingan ini juga dapat diterapkan pada kelompok rintisan bisnis dengan produk yang berbeda.
Peningkatan Pengetahuan tentang GERD melalui Program GARMAJA “Jaga Lambung, Jaga Ibadah” pada Remaja di MA Luqman Al Hakim Pondok Pesantren Hidayatullah Samarinda Hariyanti, Dinda; Puspita Sari Dewi, Noveliana; Putri, Annisa; Ziasti Fricillia, Onny
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6419

Abstract

Peningkatan prevalensi Gastroesophageal Reflux Disease (GERD) pada remaja menjadi topik yang penting dalam bidang kesehatan dikarenakan dapat menurunkan kualitas hidup. Salah satu faktor risiko yang berperan adalah pola makan tidak sehat, konsumsi kafein berlebih serta stress. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan remaja terkait penyakit GERD sekaligus melakukan skrining awal untuk mendeteksi potensi kasus. Responden penelitian ini adalah siswa SMA pada lingkungan pondok pesantren, yang dianggap rentan terhadap gaya hidup pemicu GERD. Metode yang digunakan berupa desain pre-eksperimental dengan pendekatan pre- dan post-test, disertai pembagian kuisioner GERD-Q. Hasil analisis paired T-test menunjukkan peningkatan pengetahuan yang signifikan setelah edukasi (p=0,012). Selain itu, sebanyak 20% peserta memperoleh skor GERD-Q ≥ 8, yang mengindikasikan kemungkinan adanya gejala GERD. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa edukasi dan skrining dini sangat penting dilakukan sebagai upaya preventif terhadap GERD sejak usia remaja. Hasil pengabdian ini menegaskan pentingnya intervensi promotif dan preventif dalam mencegah penyakit kronis yang dapat dimulai sejak masa sekolah.
Fintech untuk Remaja: Literasi Risiko dan Keputusan Pembayaran di Era Digital Nur Arifah, Reni; Kusumaningrum, Yetty Yuliany; Utami, Anindya Putri; Fitri Khotimah, Putri Aryo Jelang
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6426

Abstract

Pengelolaan keuangan yang cerdas dan literasi digital merupakan keterampilan penting bagi remaja di era digital, terutama dalam menghadapi perkembangan pesat financial technology (fintech). Program Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi risiko dan kemampuan pengambilan keputusan keuangan berbasis fintech di kalangan siswa SMA Negeri 2 Mranggen. Metode yang digunakan adalah penyuluhan interaktif melalui ceramah, diskusi partisipatif, dan simulasi kasus nyata. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 Juni 2025 dengan diikuti oleh 31 siswa terdiri dari siswa kelas 10 dan 11 baik anggota OSIS maupun siswa yang bukan anggota OSIS. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa siswa menunjukkan antusiasme tinggi, aktif berdiskusi, dan mengalami peningkatan pemahaman terhadap manfaat dan risiko penggunaan fintech, seperti penipuan digital, pencurian data pribadi, serta bahaya pinjaman online ilegal. Evaluasi menunjukkan bahwa sekitar 88–90% siswa mengalami peningkatan pemahaman dan kesadaran dalam penggunaan fintech secara bijak, serta mulai mempraktikkan pencatatan keuangan pribadi. Semua siswa menggunakan fintech dalam keseharian mereka seperti pesan barang, makanan, ojek online dan sebagainya. Program ini memberikan kontribusi positif dalam membekali siswa dengan keterampilan literasi keuangan digital yang kritis dan praktis, sehingga mereka lebih siap menghadapi risiko dan tantangan dalam transaksi keuangan modern seperti kasus pembelian makanan online yang seharusnya mereka tidak memesan tiba – tiba gojek mengantarkan makanan. Hal tersebut bagiamana kita harus mengahdapi risiko. Meskipun terdapat kendala waktu pelaksanaan yang terbatas, program ini terbukti efektif sebagai bentuk intervensi edukatif bagi remaja di era digital.
Inovasi Pengelolaan Sampah Anorganik Melalui Daur Ulang dan Kreativitas Bernilai Ekonomi: none Subianto, Pratiwi; Pungan, Yudi; Takari, Dedi; Neneng, Sunaryo; Benius, Benius; Zakiah, Wiwin; Hukom, Alexandra; Irawan, Irawan; Miar, Miar; Sabirin, Sabirin; Tiawon, Harin; Betris, Diana; Suluh, Siang I; Harati, Rima
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6430

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kapasitas masyarakat dalam pengelolaan sampah anorganik melalui pendekatan edukatif dan partisipatif berbasis inovasi daur ulang. Kegiatan dilaksanakan di lingkungan sekitar UPTD PST Kecamatan Pahandut dan Sebangau, Kota Palangka Raya, dengan melibatkan unsur masyarakat, mahasiswa, dan dosen. Metode mencakup sosialisasi mengenai dampak lingkungan dari sampah anorganik, pelatihan teknis pembuatan kerajinan dari limbah plastik, serta pendampingan intensif dalam pengembangan produk kreatif bernilai ekonomis. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta mengalami peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam memilah serta mengolah sampah anorganik menjadi produk kerajinan, seperti bunga hias dari plastik bekas, yang memiliki potensi nilai jual. Temuan ini menunjukkan bahwa pengelolaan sampah berbasis partisipasi masyarakat dapat menjadi solusi yang efektif dan berkelanjutan dalam mengurangi beban lingkungan sekaligus membuka peluang ekonomi lokal. Simpulan dari kegiatan ini menegaskan bahwa kegiatan sosialisasi dengan praktek langsung yang bersifat edukatif mampu mendorong 70% perubahan perilaku terhadap pengelolaan sampah.
Peningkatan Kreativitas dan Kualitas Presentasi Ilmiah Melalui Pemanfaatan Canva Nur Soulthoni, Hannin Pradita; Adam Nur, La Ode M
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6431

Abstract

Peningkatan kreativitas dan kualitas presentasi ilmiah merupakan tantangan penting bagi mahasiswa di dunia pendidikan tinggi. Salah satu solusi yang diusulkan dalam penelitian ini adalah pemanfaatan platform desain grafis Canva untuk meningkatkan kualitas presentasi ilmiah mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo. Kegiatan ini dilaksanakan melalui sosialisasi yang mencakup penyuluhan, video tutorial, dan diskusi interaktif untuk memperkenalkan penggunaan Canva serta prinsip dasar desain grafis yang efektif. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman mahasiswa terkait penggunaan fitur Canva, pemahaman desain grafis, dan kemampuan menyesuaikan desain dengan materi yang disampaikan. Sebelum pelatihan, banyak mahasiswa yang belum mengoptimalkan fitur Canva dengan baik, namun setelah pelatihan, terjadi peningkatan yang signifikan dalam penggunaan fitur tersebut. Walaupun demikian, masalah teknis dan aksesibilitas, seperti terbatasnya perangkat dan koneksi internet, tetap menjadi tantangan utama. Secara keseluruhan, pelatihan ini berhasil meningkatkan kualitas presentasi ilmiah mahasiswa dan memberikan keterampilan desain grafis yang berguna dalam mendukung tujuan pendidikan berkualitas. Kegiatan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) ke-4 tentang Pendidikan Berkualitas, yang berfokus pada peningkatan keterampilan mahasiswa dalam desain grafis untuk mendukung kesuksesan akademik mereka.
Pendampingan Implementasi Praktik SOP Limbah Medis Rumah Sakit Menuju Era Green Hospital Dwi Binuko, Raafika Studiviani; Fauziyah, Nida Faradisa; Al Fajri, Asri; Nuryulia P, Aflit; Amirinda, Khansa Annora; Aini, Farida Nur
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6444

Abstract

Pengelolaan limbah medis di rumah sakit merupakan aspek krusial dalam menjaga kesehatan masyarakat dan keberlanjutan lingkungan, namun masih banyak fasilitas kesehatan yang belum menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) secara optimal. Rendahnya tingkat pemahaman dan kepatuhan tenaga kesehatan terhadap prinsip pengelolaan limbah yang benar serta minimnya integrasi dengan konsep green hospital menjadi hambatan utama. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan praktik pengelolaan limbah medis sesuai SOP melalui pelatihan dan pendampingan intensif. Metode yang digunakan meliputi survei pre-test dan post-test terhadap tenaga medis dan petugas kebersihan, pelatihan klasifikasi limbah, simulasi pemilahan limbah di titik sumber, serta pembentukan tim monitoring internal. Hasil menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan, dengan rata-rata skor meningkat dari 52% menjadi 84% setelah pelatihan. Lebih dari 80% unit pelayanan berhasil mengadopsi pemisahan limbah sesuai standar, serta menunjukkan peningkatan kesadaran terhadap pentingnya pengelolaan limbah yang aman dan ramah lingkungan. Observasi lapangan juga mencatat perubahan perilaku peserta dalam praktik sehari-hari serta adanya komitmen untuk menerapkan prinsip green hospital secara lebih sistematis. Temuan ini menunjukkan bahwa pendekatan edukatif berbasis praktik langsung dan partisipatif sangat efektif dalam meningkatkan pemahaman dan implementasi SOP pengelolaan limbah medis. Simpulannya, program pendampingan ini berhasil mendorong transformasi budaya kerja rumah sakit menuju arah yang lebih hijau, berkelanjutan, dan sesuai dengan standar keselamatan lingkungan.
Product Branding Dan Digital Marketing Pemasaran Santan Kelapa Di Kota Pontianak Dominikus Bancin, Hardi; Dawi, Klara; Kurniawan, Hery Medianto
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6446

Abstract

Kegiatan  ini dilakukan karena semakin ketatnya persaingan pemasaran produk turunan kelapa khusunya santan kelapa.  Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan product branding dan digital marketing pelaku usaha santan kelapa segar oleh mitra yang ada di Kota Pontianak. Dari pelaksaaan kegiatan ini, Mitra diharapkan akan lebih baik di dalam pemasaran santan kelapa melalui product branding dan digital marketing sehinga optimalisai pemsaran dapat meningkat. Tahap Pertama Kordinasi Tim. Tahap  Kedua melakukan pendataan pada mitra sampai sejauh mana pemahaman mitra tentang akselerasi digitalisasi pemasaran produk. Tahap Ketiga melakukan penjelasan dan pemahaman tentang product branding dan digital marketing  dalam kaitannya dengan pemasaran santan kelapa segar. Tahap Kelima evaluasi dan penilaian terhadap Mitra melalui berupa capaian product branding dan digital marketing pemasaran produk santan kelapa segar.  Hasil kegiatan PKM menunjukkan peningkatan dalam pemahaman dan keterampilan yang signifikan melalui prodcut branding dan digital marketing, mitra berhasil membangun identitas merek awal dan mulai aktif memanfaatkan platform online untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Mitra disarankan untuk terus konsisten dalam mengembangkan konten pemasaran digital yang kreatif dan berinteraksi aktif dengan pelanggan online.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue