Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat: EDUABDIMAS
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat: EDUABDIMAS adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa penerapan berbagai keilmuan multi disiplin. Jurnal ini berisi program-program pengabdian masyarakat dalam berbagai bentuk aksi sosial berupa pendampingan, pelatihan, pemberdayaan dan lain-lain guna memecahkan berbagai permasalahan, baik yang bersifat individual maupun kolektif/berbasis komunitas.
Articles
165 Documents
PELATIHAN PEMBUATAN MINUMAN INSTAN JAHE DAN KENCUR DI DUSUN SEMBON KULON KECAMATAN NGAJUM
Lailatul Rofiah;
Wafiyatu Maslahah;
Nur Almaida;
Marwa Marwa
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): APRIL 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i2.2476
Pengabdian ini mengambil tema “ Membangun desa melalui kolaborasi lintas stakeholder” diwujudkan melalui kerjasama dosen dan mahasiswa UNIRA Malang dengan PKH (Program Keluarga Harapan) dalam mensosialisasikan pembuatan minuman instan di Dusun Sembon Kulon Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang. Minuman instan dalam program ini merupakan olahan rempah-rempah berupa jahe dan kencur yang dikristalkan dengan cara direbus dengan air dan gula. Menyadari program ini dapat menjadi peluang usaha untuk meningkatkan perekonomian masyarakat setempat, Tim dosen dan mahasiswa Universitas Islam Raden Rahmat Malang bekerja sama dengan PKH berinisiatif mengadakan sebuah kegiatan dalam bentuk pelatihan pembuatan minuman instan beserta digital marketing, Program ini bertujuan agar masyarakat mengetahui secara menyeluruh mulai dari proses pembuatan minuman instan sampai pemasaran yang tepat di era yang serba digital. Program ini dilaksanakan dalam beberapa tahap, tahap pertama adalah pengenalan program kerja pada perangkat desa dan masyarakat setempat, kedua sosialisasi pembuatan minuman instan dan pengemasan berupa standing pouch dan digital maketing dan tahap selanjutnya mengadakan sebuah pelatihan pembuatan minuman instan jahe dan kencur, terhadap ibu-ibu PKK Dusun Sembon pelatihan tersebut juga didampingi oleh dosen dan salah satu anggota PKH, yang terakhir adalah pembagian produk minuman instan pada warga sebagai wujud harapan dari tim dosen dan mahasiswa UNIRA Malang agar program kerja ini dapat dijadikan peluang usaha baru bagi masyarakat setempat sehingga dapat memperbaiki ekonomi keluarga maupun masyarakat.
EDUKASI KONSEP KANTIN SYARIAH SEBAGAI UPAYA MEWUJUDKAN MADRASAH RAMAH ANAK DI MI AL-HUDA
Rofiqoh Firdausi;
Isna Nurul Inayati
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2642
Program Pengabdian kepada Masyarakat berbasis Komunitas (PkM-BK) ini bertujuan melatih wali murid MI Al-Huda Balesari agar memperoleh peningkatan pemahaman dan keterampilan mengenai konsep kantin syariah di MI Al-Huda Balesari. Peserta (wali murid) juga memperoleh peningkatan pemahaman dan keterampilan dalam mengembangkan kemampuaan diri sebagai orang tua yang baik dalam penyediaan jajanan yang halal dan sehat bagi putra putri mereka. Sedangkan Para siswa yang menjadi sasaran tindak lanjut pasca kegiatan dapat memperoleh bantuan berupa fasilitas kantin syariah penyedia jajanan yang halal dan sehat. Rancangan pelatihan disusun agar tujuan tercapai efektif meliputi kegiatan analisis kebutuhan yang disusun dari tim dan sekolah, diawali dengan penyampaian materi kantin syariah oleh tim Pelaksana Pengabdian Masyarakat, yang diselingi tanya jawab, pendampingan rencana tindak lanjut kegiatan, dan presentasi rencana tindak lanjut oleh peserta pelatihan. Metode pelatihan dilaksanakan melalui metode pendidikan kepada masyarakat dalam bentuk pelatihan yang terdiri atas ceramah, kerja kelompok dan supervisi yang dilaksanakan secara luring.maka dapat disimpulkan bahwa pengetahuan Guru pasca pelatihan edukasi konsep kantin syariah dalam implementasi sekolah ramah anak di MI al-Huda Balesari dapat dikategorikan meningkat dan Intensi guru dalam implementasi konsep kantin syariah paska pelatihan edukasi konsep kantin syariah dalam implementasi sekolah ramah anak di MI al-Huda Balesari dapat dikategorikan tinggi.
PENYULUHAN HUKUM BAGI SISWA DAN SISWI SMAN 3 TAMBUN SELATAN TERKAIT UPAYA PENCEGAHAN KEKERASAN SEKSUAL DI LINGKUNGAN SEKOLAH
Fransiska Novita Eleanora;
Dwi Seno Wijanarko;
Fanny Afifah;
Pramesty Anindya Putri;
Sulistiawati Sulistiawati;
Salma Salsabila;
Sony Ryan Pradana;
Maulana Fahrul Hidayat;
Kevin Louis;
Aimee Malca Luwinanda
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2649
The phenomenon of acts of sexual violence is increasing rapidly which can also be in the form of sexual harassment which often makes children become victims because children are very weak and vulnerable to actions or actions in the form of harassment and sexual violence. The occurrence of sexual violence can occur anywhere and anytime, both in the environment where children live and also in the school environment where children get knowledge and education for the future, but instead children get actions that violate decency and result in trauma and depression. and stress which results in or has the effect of decreasing enthusiasm for learning, silence, sadness or even contemplating a lot and of course the child is not as cheerful as usual. Therefore, so that children or students do not become perpetrators or even victims of acts of harassment and even sexual violence, it is necessary to prevent efforts in the form of increasing understanding of the extent of sexual harassment and violence that students need to know so that they can respond and protect themselves. to always be vigilant and careful not to fall victim.
TATA KELOLA BUDIDAYA KOPI SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PRODUK KEARIFAN LOKAL DI KAMPUNG WISATA SEWU KEMBANG NGLURAH, TAWANGMANGU KABUPATEN KARANGANYAR
Yohanes Martono Widagdo
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2656
Kampung wisata sewu kembang Nglurah, Tawangmangu Kabupaten Karanganyar, selain dikenal sebagai sentra tanaman hias, juga penghasil kopi. Hal ini dibuktikan dengan di sekitar kawasan yang berbukit, banyak dijumpai tanaman kopi, namun masih terbatas dalam produksinya. Adapun tujuan pengabdian ini, untuk membantu dalam tata kelola peningkatan budidaya produk kopi sebagai produk kearifan lokal melalui mitra kelompok sadar wisata ( pokdarwis ) Kampung Wisata Sewu Kembang,Nglurah sehingga mampu meningkatkan produk kopi yang bercitra rasa dan mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. Metode yang digunakan dengan cara melakukan observasi dan wawancara langsung dengan mitra masyarakat yang tergabung dalam kelompok sadar wisata ( pokdarwis ) Kampung Wisata Sewu Kembang melalui pelatihan yang terencana dan terstruktur. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya tata kelola budidaya kopi baik dari segi pengelolaan produk maupun pelaporan administrasi. Selain itu berkat pendampingan dan pelatihan yang diberikan, kreatifitas masyarakat mulai tumbuh dan berkembang hingga mampu menciptakan produk kopi Menggung dan kopi Wangsul yang merupakan produk asli dari kampung wisata sewu kembang. Kedepan diharapkan mampu mengelola sumber daya alam maupun manusia dengan daya dukung kearifan lokalnya.
PENDAMPINGAN BELAJAR BERHITUNG MELALUI METODE JARIMATIKA UNTUK MENDUKUNG KETUNTASAN KOGNITIF SISWA KELAS III SD
Yulia Eka Yanti;
Risma Trianingsih;
Rista Dwiningtias;
Tety Nur Cholifah;
Hendra Rustantono;
Hamidi Rasyid
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2856
Usia sekolah dasar merupakan periode emas dimana anak memerlukan pendampingan yang tepat dalam kegiatan belajarnya. Pendampingan tersebut ditujukan agar anak mampu mengembangkan aspek - aspek yang menunjang ketuntasan pada ranah pembelajaran dan hasil belajar anak. Salah satunya dapat diwujudkan melalui perkembangan aspek kognitif berupa konsep berhitung menggunakan jarimatika. Melalui metode ini anak pada usia dasar diharapkan mampu untuk menghitung dengan baik menggunakan tubuhnya sendiri berupa jari - jarinya. Dengan menggunakan metode praktek langsung terhadap anak kelas tiga sekolah dasar, pendampingan ini ditujukan untuk meningkatkan kinerja anak dalam berhitung cepat ketika anak belajar secara mandiri, mengerjakan tugas, maupun melaksanakan ujian di sekolah. Pendampingan ini dapat dikatakan berhasil. Sebab melalui media pembelajaran yang atraktif dan menyenangkan menggunakan metode jarimatika ini, anak - anak dapat berhitung cepat namun tidak membebani memori anak secara berlebihan.
PENDAMPINGAN BELAJAR BAHASA INGGRIS BERBANTUAN METODE MONTESSORI UNTUK ANAK-ANAK KB SA BUSTANUL JINAAN
Nur Laily Lupita Sari;
I'anatul Avifah;
Risnawati;
Akhmad Gunawan Wibisono;
Dimas Aji Pratama
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2857
Metode Montessori dirancang untuk menciptakan kemandirian, rasa ingin tahu, kebebasan, entusiasme, berpikir kritis, bekerja sama, dan integritas, juga memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk meningkatkan diri agar memiliki kebebasan bergerak dan beraktivitas dalam lingkungan yang telah dipersiapkan sedemikian rupa. Dari sedemikian banyak manfaat dan hal positif dari metode Montessori, tim pengabdian melihat potensi yang bagus untuk mengaplikasikan metode ini. KB (Kelompok Bermain) SA (Sekolah Alam) Bustanul Jinaan adalah sekolah alam yang dalam proses pembelajarannya sedikit banyak sudah menggunakan metode Montessori. Namun, untuk pengajaran bahasa Inggris masih belum dilaksanakan prakteknya dengan metode ini. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa anak-anak usia dini berada pada tahapan keterampilan berpikir yang sangat pesat dimana mereka lebih cepat menyerap hal-hal yang diajarkan, disini tim pengabdi beranggapan bahwa pentingnya pengajaran bahasa Inggris dimulai bahkan dari sejak dini. Terdapat temuan bahwa belum adanya guru bahasa Inggris pada sekolah tersebut. Pentingnya pengajaran bahasa Inggris bahkan pada usia dini menjadikan salah satu alasan untuk memberikan pendampingan belajar bahasa Inggris menggunakan metode Montessori pada KB SA Bustanul Jinaan. Pangabdian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengimplementasian pendampingan belajar bahasa Inggris dengan menggunakan metode Montessori pada KB SA Bustanul Jinaan.
PELATIHAN PEMBUATAN RAB KEGIATAN PRASARANA SECARA SEDERHANA SESUAI PERMEN PUPR No.1 TAHUN 2022
Diah Sarasanty
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2865
Setiap daerah semakin gencar melaksanakan perluasan infrastruktur sebagai bagian dari peningkatan pelayanan masyarakat dengan mengalokasikan dana desa. APBN terus mengalokasikan lebih banyak dana ke desa setiap tahunnya. Penyusunan rencana anggaran untuk kegiatan yang bertujuan untuk membangun infrastruktur desa sangat penting dan harus dikuasai untuk memastikan bahwa rencana dan tujuan biaya, kualitas, dan waktu tercapai secara efektif dan efisien. Sebagai mitra, Desa Puloniti di Kecamatan Bangsal Kabupaten Mojokerto mengikuti pelatihan pembelajaran terkait penyusunan anggaran (RAB). Materi yang diberikan kepada pemerintah desa adalah RAB dan bagian-bagian penyusunnya, perhitungan volume pekerjaan, perkiraan waktu yang diperkirakan untuk penyelesaian pekerjaan, perhitungan jumlah pekerja dan prasyarat material dan menjelang penyelesaian pekerjaan. Persiapan akan diberikan materi dengan melibatkan Microsoft Excel sebagai pemandu. Aparat desa harus dapat memahami bagaimana menyusun RAB berdasarkan Analisis Harga Satuan Kerja (AHSP) sesuai dengan PERMEN PUPR No. 1 Tahun 2022. Luaran berupa modul anggaran yang dapat digunakan oleh perangkat desa dalam kegiatan perencanaan desanya. Selain itu diharapkan aparat desa mendapatkan tambahan keahlian dalam menyusun anggaran infrastruktur desa dengan menggunakan tools Microsoft Excel sebagai hasil dari kegiatan pengabdian ini.
UPAYA PEMAHAMAN GURU INKLUSI TERHADAP ASESSMEN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS PADA SEKOLAH INKLUSI DI MALANG
Titin Kholisna;
Rizka Fibria Nugrahani
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2872
Seorang guru pada pembelajaran sekolah inklusi sangat berperan untuk membantu tumbuh kembang anak yang inklusif. Asessmen merupakan aspek penting bagi anak-anak berkebutuhan khusus guna untuk bisa memilih metode, strategi serta penanganan secara tepat. Maka bagi guru pendamping selayaknya bisa memahami tentang asessmen bagi anak didiknya yang berkebutuhan khusus. Tujuan utama dalam pengabdian ini adalah memberi pemahaman kepada guru - guru inklusi tentang asessmen perilaku anak berkebutuhan khusus sehingga sekolah dapat memberikan layanan terbaik secara tepat kepada anak didiknya. Sasaran utama dalam pengabdian ini adalah guru-guru inklusi di kepanjen Malang. Upaya untuk meningkatkan pemahaman terhadap guru-guru inklusi dilaksanakan dengan menyelenggarakan seminar serta focus group discuss bersama-sama dengan melibatkan guru-guru serta orang tua anak didik berkebutuhan khusus.
KREASI PRODUK OLAHAN SAYUR SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN USAHA DI DESA SEMPOL KECAMATAN PAGAK KABUPATEN MALANG
Nanik Ulfa;
Novi Nurindah Zain;
Muh Farid Ma’ruf;
Linda Chusnu Diana
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2883
Tanaman sawi merupakan tanaman yang memiliki berbagai manfaat untuk menjadi konsumsi keluarga. Sawi mampu sebagai sumber antioksidan, detoksifikasi tubuh, menjaga sistem imun tubuh, mengontrol kadar kolesterol, mampu menurunkan berat badan, dan mencegah kanker. Selain itu, kelompok tani menginginkan adanya inovasi produk terhadap hasil sawi yang mereka panen. Hal ini disebabkan oleh anak-anak masyarakat Sempol yang sulit untuk mengonsumsi sayur. Selain itu, inovasi produk olahan sayur sawi juga mampu meningkatkan nilai jual tanaman sawi. Melihat adanya potensi tersebut, produk inovasi stik sawi Kelurahan Sempol cocok untuk dikembangkan hingga menjadi sebuah potensi wirausaha baru. Metode yang diterapkan pada pemberdayaan kewirausahaan masyarakat melalui metode ESD. Metode ESD mampu memberikan kesadaran dan dorongan agar berpikir kreatif serta konstruktif. Metode ini diharapkan masyarakat mampu menghadapi tantangan global serta menciptakan masyarakat yang tangguh dan mandiri secara berkelanjutan.
SOSIALISASI DAN PELATIHAN BUDIDAYA SAYUR ORGANIK KEPADA PETANI DI DESA JAMBUWER KABUPATEN MALANG
Diana Kusumaningrum;
Astrid Ika Paramitha;
Dwi Nirnia Ari Cahyani;
Afriandi Setiawan;
Enis Okfianah;
Muhammad Naufal Khulukin Noer;
Agung Budi Prabowo;
Abdur Rohman
Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 3 (2023): JULI 2023
Publisher : FIP UNIRA MALANG
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36636/eduabdimas.v2i3.2907
Sayuran organik adalah sayuran yang dibudidayakan tanpa menggunakan bahan kimia. Syuran organik memilik daya tarik tersendiri di kalangan petani, terutama petani milenial. Saat ini banyak orang yang beralih pada gaya hidup sehat, dan sayuran organik merupakan satu pilihan yang paling digenari. Keunggulan dari sayuran organik sangat banyak, dilihat dari sisi kesehatan, sayuran organik memiliki banyak kandungan yang bermanfaat agi kesehatan. Berdasarkan hal tersebut maka budidaya sayuran organik juga memberikan peluang yang bagus dalam bisnis. Meskipun ada peluang yang bagus, namun dalam budidaya sayuran organik juga memiliki tantangan tersendiri, diantaranya adalah perawatan yang tidak yang membutuhkan perhatian dan penangan khusus. Berdasarkan hal tersebut maka kegiatan pengabdian ini dilakukan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan pada kelompok dengan metode dan praktik secara langsung. Pada pelaksanaannya kelompok tani sangat antusias, sehingga pada akhir kegiatan para kelompok tani sudah mampu melakukan beberapa tahap tanpa bimbingan.