cover
Contact Name
Oris Krianto Sulaiman
Contact Email
oris.ks@ft.uisu.ac.id
Phone
+6281361720568
Journal Mail Official
jurpammas@uisu.ac.id
Editorial Address
Jl. Sisingamangaraja, Teladan, Medan 20217
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 28076249     DOI : https://doi.org/10.30743/jurpammas
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat (JURPAMMAS) menitikberatkan pada penerbitan artikel hasil kegiatan pengabdian dan penelitian diaplikasikan untuk pemberdayaan masyarakat yang memiliki multidisiplin ilmu baik merupakan produk maupun metode. Jurnal ini menampung publikasi dari semua bidang sains dan teknologi meliputi bidang pertanian, pendidikan, seni dan humaniora, teknik, komputer, ilmu sosial dengan harapan dapat mengimplementasikan keilmuan di masyarakat dengan konsekuensi dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Artikel yang dimuat dalam Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat meliputi hasil-hasil pengabdian kepada masyarakat yang mempunyai relevansi dengan bidang Pembangunan manusia dan daya saing bangsa Pengentasan kemiskinan berbasis sumber daya lokal Pengelolaan wilayah pedesaan dan pesisir berkearifan lokal Peternakan Perikanan Kehutanan Pengembangan ekonomi Kewirausahaan Koperasi Industri kreatif dan UMKM Pengembangan teknologi berwawasan lingkungan Ilmu dan teknik komputer Sastra dan budaya Hukum Pendidikan Integrasi nasional dan harmoni sosial dan bidang lainnya yang dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 80 Documents
EDUKASI JADILAH ANAK HEBAT DAN SEHAT DENGAN IMPLEMENTASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT Maesaroh, Maesaroh; Prihartini, Ade Rahayu; Khaeriyah, Hana Nurul; Asih, Sari Wulan; Nugraha, Muhammad Fajri Nanda; Rohyati, Rohyati; Al Farizi, Muhammad Imam; Ramadhan, Yahya
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 4, No 2 (2025): Edisi Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v4i2.11843

Abstract

The Government of the Republic of Indonesia has a vision to achieve Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045 (Indonesia Advancing Towards Golden Indonesia 2045). One of the programs to realize this vision is through the 7 Healthy Habits of Indonesian Children Movement, which is implemented at the primary to secondary education levels. This program is expected to shape the character of the nation's children to be superior and resilient as an effort to prepare superior human resources. This community service activity was conducted in the form of education at SD Negeri Pulopanjang 1 in Serang Regency, Banten, on July 31, 2025, involving 38 students. Pulopanjang is a small island located in Banten Bay. Administratively, the island is part of Serang Regency, Banten, and can be reached by motorboat in approximately 1 hour from Karangantu Port in Serang City or 15–20 minutes from Grenyang Bojonegara Port in Serang Regency. Under the auspices of the Ministry of Basic and Secondary Education, Pulopanjang 1 State Elementary School stands firmly in Kp. Peres, Pulopanjang Village/Subdistrict, Pulo Ampel District, Serang Regency, Banten Province. This state school operates a morning learning system six days a week. This community service initiative is carried out as a form of support for the government's program to promote and implement the “7 Habits of Great Indonesian Children” movement in practice. It also aims to introduce the government's program so that elementary school students can apply these seven good habits. Through the implementation of the 7 Habits of Great Indonesian Children educational program, children gain a clear understanding of how the 7 Habits of Great Indonesian Children program is applied in daily life. It is hoped that with proper understanding, these elementary school students will consistently practice these habits, thereby developing the character of future leaders and becoming outstanding human resources in the future, in line with the government's expectations.
SOSIALISASI DAN PENDAMPINGAN HUKUM DALAM PENDIRIAN KOPERASI DESA MERAH PUTIH SEBAGAI MODEL PENGABDIAN MASYARAKAT DI TANAH KARO Lubis, Ikhsan
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas sosialisasi dan pendampingan hukum dalam pendirian Koperasi Desa Merah Putih sebagai model pengabdian masyarakat di Kabupaten Karo. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan penelitian tindakan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman awal masyarakat terhadap aspek hukum koperasi masih rendah. Namun, melalui kegiatan sosialisasi, terjadi peningkatan signifikan pemahaman hukum masyarakat hingga 80%. Pendampingan hukum oleh notaris dan akademisi terbukti penting dalam memastikan legalitas koperasi melalui penyusunan AD/ART, akta pendirian, hingga pengunggahan ke Sistem Administrasi Badan Hukum (SABH). Kegiatan ini tidak hanya menghasilkan koperasi yang sah secara hukum, tetapi juga memperkuat kesadaran hukum, kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum, serta mendukung pembangunan ekonomi desa yang inklusif dan berkeadilan.
PERAN 31 MAHASISWA KULIAH KERJA NYATA (KKN) BERKONTRIBUSI DALAM MENGESKALASI KUALITAS PENYELUHAN KOPI DARI PT OLAM Batubara, Abdullah Faqih; Wulandari, Desi; Sudarmansyah, Halwatia Malika Atsni; Aqillah, Haura Putri; Azzahra, Ghefira Nur; Arbi, Muhammad; Arazi, Trisno
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12036

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran 31 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dalam meningkatkan kualitas penyuluhan kopi yang diselenggarakan oleh PT Olam di Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Latar belakang penelitian ini berangkat dari permasalahan regenerasi petani kopi yang semakin mendesak, mengingat mayoritas petani kopi di Indonesia telah berusia lanjut. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan tahapan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa berperan aktif sebagai fasilitator, motivator, sekaligus pendamping masyarakat dalam memahami budidaya kopi berkelanjutan serta praktik cupping test. Keterlibatan mahasiswa terbukti mengeskalasi kualitas penyuluhan melalui peningkatan partisipasi masyarakat, kemudahan pemahaman materi, serta dokumentasi kegiatan yang sistematis. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa kolaborasi mahasiswa KKN dengan PT Olam mampu memperkuat regenerasi petani muda, menumbuhkan kesadaran baru terhadap potensi ekonomi kopi, serta berkontribusi pada keberlanjutan industri kopi Indonesia hingga masa depan.
HAK ANAK BEBAS BULLYING DI LINGKUNGAN SEKOLAH Rosalina, Maria; Lestari, Dina; Meidira, Helfida; Rahmah, Rahmah
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 4, No 1 (2024): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v4i1.10794

Abstract

Children have the right to receive education in a school environment that is safe, comfortable, and free from all forms of violence. In reality, however, bullying occurs in schools. The presence of bullying indicates that not all schools are capable of providing a safe and comfortable place for children to learn. Legally, bullying is a form of violence, as stated in Article 6 of the Ministry of Education and Culture Regulation No. 46 of 2023. Bullying in schools has negative effects on students, including victims, perpetrators, and bystanders. These effects may include a decline in self-confidence, mental health issues such as anxiety and depression, poor academic performance, feelings of isolation, and the risk of self-harm or suicide. Due to the negative impact of bullying on students' psychological, emotional, academic, and developmental well-being, the Legal Outreach Team from the Faculty of Law at UISU believes it is necessary to conduct legal outreach at SMK Nur Azizi Tanjung Morawa, Deli Serdang. The result was that the students gained knowledge about bullying, but they were still unaware of its legal consequences, the legal process for handling both the perpetrators and victims of bullying, and the negative aspects of bullying.
Sinergi Mahasiswa dan Masyarakat Desa: Model Kolaborasi Dalam Pelaksanaan Program Pembangunan Sumber Daya Manusia dan Lingkungan Untuk Mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) di Desa Silalahi I dan II Harahap, Aprilinda M; Doloksaribu, Thorino Ivan; Widya Syahri, Muhammad Syaikah; Febiola, Jesika; Aprilia, Gesia
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12199

Abstract

Artikel ini membahas laporan kegiatan pengabdian masyarakat program studi pemikiran politik islam di desa Silalahi I dan II. Dalam artikel ini juga membahas kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat dalam pelaksanaan program pembangunan sumber daya manusia dan lingkungan untuk mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs). Oleh karena itu artikel ini dibuat untuk memperlihatkan masyarakat dan pejabat di desa Silalahi I dan II dalam menanggapi dan merespon segala kegiatan yang kami laksanakan.Tidak sedikit masalah yang kami hadapi dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini seperti hal nya letak lokasi penanaman yang berubah, perubahan segala struktur kegiatan, masalah masalah ini lah yang kami hadapi dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini. Tujuan dari penulisan ini adalah membahas bagaimana segala kegiatan pengabdian masyarakat yang kami dan masyarakat lakukan dalam pelaksanaan program pembangunan sumber daya manusia dan lingkungan. Penelitian ini menggunakan dua metode, metode kualitatif berupa dokumentasi hasil kegiatan dan wawancara, juga menggunakan metode kuantitatif diperlukan untuk menghitung keberlanjutan program kerja yang kami lakukan selama kegiatan. Hasilnya menunjukkan peningkatan kapasitas masyarakat dalam pengelolaan lingkungan, serta kesadaran akan pentingnya pembangunan berkelanjutan. Kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat desa terbukti efektif dalam memperkuat partisipasi lokal dan mendorong pembangunan inklusif. Program ini dapat menjadi model untuk penguatan sinergi perguruan tinggi dengan masyarakat dalam mencapai SDGs di tingkat desa.
PENINGKATAN VISIBILITAS UMKM DENGAN MEMANFAATKAN TEKNOLOGI DIGITAL VIA GOOGLE MAPS DI DESA SAMPE RAYA KAB. LANGKAT Napid, Suhardi; Bakhori, Ahmad; Nasution, Abdul Haris; Yanhar, Mhd.Rafiq; Rizaldi, Rachmat; Arba'a, Amanda
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12271

Abstract

This Community Service activity aims to increase the visibility and competitiveness of UMKM in Sampe Raya Village, Langkat Regency, through the use of specific digital technologies, namely Google Maps. The main challenges faced by village UMKM are limited market access and low visibility, as most of their businesses are not digitally registered, making them difficult to find by customers from outside the region or visitors.The method used is participatory training and implementation assistance, covering three main stages: Socialization and initial potential data collection; Technical training on creating Google Maps accounts, location verification, business description optimization, and digital product photography techniques; and Post-training assistance to ensure that UMKM can manage reviews and update information independently.The results of this activity showed a significant increase in the digital literacy of UMKM and the registration of 100% of UMKM involved in the Sampe Raya Village digital map. After the mentoring, the average impression (number of views) of their businesses on Google Maps increased, opening up new market potential from customers searching for products or services through digital navigation. The conclusion of this PkM is that the integration of free and easily accessible digital tools such as Google Maps is an effective and sustainable solution to empower village UMKM, integrate them into the digital economy, and support local economic growth.
PELATIHAN PERIZINAN BERUSAHA BAGI PEMILIK KOS SEKITAR KAMPUS UNESA 5 DALAM MENDUKUNG TATA KELOLA PROPERTI YANG LEGAL Akhmad Faisol, Syahid; Tinambunan, Hezron Sabar Rotua; Sanjaya, Aditya Wiguna; Setiawati, Anisa Deny; Kusuma, Febrian Indar Surya; Rahmat, Doris; Krishnandya, Kharizha
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12285

Abstract

Kegiatan usaha penyewaan kamar kos di sekitar lingkungan kampus merupakan salah satu sektor ekonomi produktif yang berkembang pesat. Namun, masih banyak pemilik kos yang belum memahami pentingnya legalitas usaha melalui perizinan berusaha berbasis sistem Online Single Submission (OSS). Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan kegiatan pelatihan perizinan berusaha bagi pemilik kos di sekitar Kampus Universitas Negeri Surabaya (UNESA) 5 sebagai upaya meningkatkan kesadaran hukum dan tata kelola properti yang legal. Metode pelaksanaan dilakukan melalui pendekatan pelatihan partisipatif, pendampingan administrasi OSS, serta evaluasi pemahaman peserta. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan kesadaran hukum pemilik kos terhadap pentingnya perizinan usaha. Pelatihan ini diharapkan menjadi model pemberdayaan masyarakat berbasis kampus dalam mewujudkan lingkungan usaha yang tertib, aman, dan legal.
OPTIMALISASI LAHAN PERIKANAN DENGAN METODE BIOFLOK DI DESA SUKAMULYA KABUPATEN CIAMIS Taufiqurrahman, Imam; Rahayu, Andri Ulus; Manik, Visi Tinta
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12025

Abstract

Indonesia merupakan penghasil budidaya ikan terbesar saat ini, berdasarkan UN FAO pada tahun 2016, indonesia menduduki peringkat kedua dengan penghasilan 22,2 juta ton ikan setelah cina. Produksi budidaya tambak air tawar meningkat dari 1.601 ton pada tahun 2001 menjadi 526.832 ton pada tahun 2020, tumbuh pada tingkat tahunan rata-rata 334,50 persen. Provinsi Jawa Barat merupakan budidaya ikan air tawar yang mapan, termasuk Kabupaten Ciamis menjadi dengan jumlah produksi sebesar 51.626 ton. Salah satunya Desa Sukamulya, Kecamatan Cihaurbeuti adalah potensi budidaya dibidaya perikanan. Kelompok tani yang bergerak di bidang budidaya ikan tawar yang bertugas untuk mewadahi para pelaku budidaya ikan di Dusun Citengah yaitu Kelompok Tani Berkah Mulya (KTBM). Setiap anggota kelompok memiliki kolam dengan ukuran 100 m2 hingga 450 m2 dengan sistem pengairan secara seri. Selain itu, dilakukan pelatihan dan pendampingan secara teknis dalam budidaya ikan dengan penggunaan metode ini serta memberikan pelatihan dan pendampingan manajemen usaha dan pemasaran digital. Penerapan program ini pengetahuan mitra meningkatan sebesar 75,3% anggota mitra mampu memahami dan mengoperasikan metode bioflok untuk budidaya ikan dengan berbasis teknologi IoT. Pada aspek produksi, pengetahuan dan manajemen usaha serta pemasaran digital mitra berhasil meningkatkan pendapatan sebesar 57% disebabkan oleh perangkat budidaya ikan sistem bioflok berbasis IoT.
Pemanfaatan Teknologi Dehidrator dan Pemasaran Digital untuk Meningkatkan Pendapatan Petani Lemon di Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis Mutiarasari, Nurul Risti; Rahayu, Andri Ulus; Manik, Visi Tinta
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12385

Abstract

The implementation of the Community Empowerment Program in Cihaurbeuti District, Ciamis Regency, aimed to increase the economic value of lemons through processing technology and digital marketing. This program was designed to address key issues, such as price fluctuations and the lack of post-harvest technology, which often leads to lemon spoilage. The proposed solution involved using an electric dehydrator to process lemons into dried lemon, which has a longer shelf life and higher market value. Additionally, digital marketing training was provided to help farmers expand their market reach and promote their products through online platforms. The training covered the use of marketplaces, branding strategies, and packaging to enhance product competitiveness. As a result, farmers showed significant improvements in their knowledge and skills: 83.3% in operating the dehydrator, 81.9% in packaging techniques, and 76.6% in digital marketing. These improvements are expected to increase farmers' income by enabling them to sell durable dried lemon products to wider markets. Initial evaluations indicated a high level of satisfaction among the farmers with the program. This program is expected to improve farmers' welfare and economic independence.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT BERBASIS CIVIC ENGAGEMENT: MODEL PERTANIAN MODERN SEBAGAI SARANA MEMBANGUN KESADARAN LINGKUNGAN Suhendar, Aris; Girsang, Christin Imelda; Hermes, Christian Daniel; Martina, Sri; Sitopu, Joni Wilson; Saragih, Krissi Wahyuni; Saragih, Handayani; Manik, Sry Artawati; Triastuti, Triastuti; Huda, Muhammad Komarul
Jurnal Pengabdian Mitra Masyarakat Vol 5, No 1 (2025): Edisi September
Publisher : Universitas Islam Sumatear Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/jurpammas.v5i1.12546

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini merancang dan mengimplementasikan model pemberdayaan berbasis civic engagement melalui praktik pertanian modern (hidroponik) untuk membangun kesadaran lingkungan di kawasan wisata Pemandian Karang Anyer, Kabupaten Simalungun. Desain yang digunakan ialah One Group Pretest–Posttest meliputi survei awal, pelatihan teori–praktik, serta pendampingan intensif selama delapan minggu. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan pengetahuan teknis peserta (87% mampu menjelaskan kembali konsep hidroponik, nutrisi, dan irigasi hemat air), pembentukan kelompok tani kecil, serta terbangunnya komitmen pengelolaan limbah rumah tangga secara lebih ramah lingkungan (92% responden mengurangi pupuk kimia). Demplot hidroponik seluas ±300 m² menghasilkan panen perdana ±75 kg sayuran yang dimanfaatkan untuk konsumsi dan dijual di pasar lokal sehingga menambah kas kelompok. Tantangan teknis, sosial, logistik, dan cuaca dimitigasi melalui adaptasi teknologi, pendekatan partisipatif, dan dukungan pemerintah desa. Temuan menegaskan bahwa integrasi civic engagement dengan pertanian modern tidak hanya meningkatkan keterampilan dan pendapatan, tetapi juga memperkuat solidaritas sosial dan ekoliterasi warga, sekaligus mengaitkan sektor pertanian dengan nilai tambah pariwisata berkelanjutan. Model ini direkomendasikan untuk direplikasi dengan mempertimbangkan konteks lokal dan kemitraan triple helix (pemerintah–kampus–dunia usaha).