cover
Contact Name
Noni Putri
Contact Email
fatihjournal1@gmail.com
Phone
+6282363776686
Journal Mail Official
fatihjournal1@gmail.com
Editorial Address
Jalan Pendidikan atau Pasar XII Gg. Sayang No. 12 Dusun II Bandar Setia Village, Percut Sei Tuan District, Deli Serdang Regency, North Sumatra 20371
Location
Kab. deli serdang,
Sumatera utara
INDONESIA
Fatih: Journal of Contemporary Research
Published by Yayasan Zia Salsabila
ISSN : -     EISSN : 30643821     DOI : -
The focus and scope of Fatih Journal of Contemporary Research is on various issues in multidisciplinary fields, both as material objects and formal objects. We invite scientists, academics, researchers, practitioners, and observers of interdisciplinary studies to publish their research results in our journal, whose articles focus on Education Dawah and Communication Philosophy and Ushuluddin Law Economics and Banking Management and Administration Social and Culture Science and Technology Nursing, Midwifery, Medicine, Pharmacy and Public Health Agriculture, Plantation, Fisheries and Animal Husbandry Language, Arts and Literature
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 90 Documents
Kaidah Mubtada’ dan Relevansinya dengan Tujuan Hidup Eliva Azzahra Harahap; Nabila Zahra
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/1f6va062

Abstract

Kaidah mubtada merupakan satu konsep dasar yang penting dalam ilmu nahwu yang memiliki peran penting dalam pembentukan struktur kalimat. Jurnal ini membahas kaidah mubtada dan hubungannya dengan tujuan hidup. Ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pemahaman terhadap kaidah mubtada dapat memberikan wawasan tentang identitas dan eksistensi seseorang Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dari berbagai sumber primer dan sumber sekunder. Dalam Bahasa Arab, Mubtada merupakan unsur utama yang harus diperhatikan dalam pembentukan sebuah jumlah serta memberi kejelasan subjek dalam sebuah jumlah. Dalam kehidupan, tujuan hidup menjadi fondasi utama yang harus dimiliki oleh setiap individu serta menjadi Langkah awal untuk mencapai arah dan tujuan yang ditentukan, agar seseorang dapat Menyusun Langkah-langkah yang diambil secara konkret untuk mencapai tujuannya. Melalui pemahaman tentang kaidah ini, individu dapat mengembangkan kesadaran diri dan merumuskan tujuan hidup yang lebih jelas.
Penerapan Layanan Bimbingan Klasikal dengan Pendekatan Rational Emotive Behavior Therapy untuk Meningkatkan Efikasi Diri Siswa SMK Aprilia Malika Putri; Uli Makmun Hasibuan; Nurlaila Rahmi; Wildaniah Mumtazah Sipahutar
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/9gbt1d88

Abstract

Efikasi diri adalah elemen psikologis krusial yang berpengaruh terhadap semangat, tanggung jawab, dan hasil akademik pelajar. Dalam dunia pendidikan, rendahnya efikasi diri sering kali menjadi penghalang dalam pengembangan kemampuan dan kesiapan siswa untuk menghadapi tuntutan akademis maupun sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menilai keefektifan layanan bimbingan klasikal menggunakan pendekatan Rational Emotive Behavior Therapy (REBT) untuk meningkatkan efikasi diri siswa, terutama di tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Metode yang dilaksanakan adalah studi literatur dengan mengulas berbagai jurnal dan sumber ilmiah terbaru dari tahun 2020 hingga 2024 yang relevan. Temuan menunjukkan bahwa pendekatan REBT efektif dalam membantu siswa mengidentifikasi dan mengubah pikiran irasional yang mengganggu rasa percaya diri, sambil membangun pola pikir positif melalui tahapan model ABCDE. Intervensi ini terbukti meningkatkan keyakinan diri, keberanian dalam berkomunikasi, serta kesiapan pelajar dalam menghadapi tantangan pembelajaran. Layanan ini juga menekankan pentingnya peran guru BK dalam mendukung proses perubahan kognitif dan perilaku siswa. Dengan demikian, penerapan layanan bimbingan klasikal berbasis REBT disarankan sebagai strategi untuk memperkuat efikasi diri yang berkelanjutan dalam program bimbingan dan konseling di institusi pendidikan.
Strategi Pemasaran Mukenah Bordir Bangil Melalui Instagram dan Shopee Sisilia Anggraini; Rama Wahyu Sampurno; Galih Prastya; Ahmad Saiful Rizal
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/7np15s39

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi pemasaran mukenah bordir Bangil melalui pemanfaatan platform digital, khususnya Instagram dan Shopee. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada semakin pesatnya perkembangan teknologi digital yang mendorong pelaku usaha, termasuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), untuk beradaptasi dengan sistem pemasaran yang lebih modern dan efisien. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi langsung di lokasi usaha, dan dokumentasi kegiatan pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaku usaha mukenah bordir di Bangil umumnya masih mengandalkan strategi konvensional seperti penjualan melalui jaringan pemborong dan promosi dari mulut ke mulut. Namun, setelah diperkenalkan pada strategi pemasaran digital melalui media sosial dan e-commerce, pelaku usaha mulai menunjukkan ketertarikan terhadap penggunaan platform seperti Instagram dan Shopee. Penerapan strategi pemasaran digital ini terbukti dapat meningkatkan visibilitas produk, menjangkau pasar yang lebih luas, serta mempercepat proses transaksi penjualan. Instagram digunakan sebagai media promosi visual yang efektif, sedangkan Shopee dimanfaatkan untuk mempermudah proses jual beli secara daring. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi pemasaran digital memiliki potensi besar dalam membantu pelaku UMKM lokal untuk tumbuh dan bersaing di pasar yang lebih kompetitif. Selain itu, hasil penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan praktik pemasaran digital dan pemberdayaan ekonomi masyarakat sekitar, khususnya di sektor industri kreatif berbasis tradisi seperti mukenah bordir.
Kedudukan Ahli Waris Pengganti Perspektif KHI dan Fiqih Kontemporer: Studi Kasus di Kec. Barumun Tengah Sulastri Daulay; Juni Arnisa Napitupulu; Jamilah Rizka; Akmaluddin Syahputra
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/py24rs69

Abstract

Keberadaan ahli waris pengganti, atau ahli waris yang berhak mewarisi karena orang tuanya telah meninggal dunia sebelum pewaris, diakui oleh Kompilasi Hukum Islam (KHI) Indonesia. Gagasan ini tidak secara khusus diakui dalam fiqih tradisional, namun fiqih modern telah mulai memberi ruang bagi ijtihad untuk menerima klausul-klausul tersebut berdasarkan kemaslahatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran ahli waris pengganti di Kecamatan Barumun Tengah dan menganalisis aktivitas mereka berdasarkan fiqih modern dan KHI. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif melalui pendekatan yuridis empiris dengan wawancara, observasi, dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Barumun Tengah masih dominan menganut sistem waris adat patrilineal, namun mulai terbuka terhadap ketentuan ahli waris pengganti sesuai KHI. Fikih kontemporer memandang ketentuan ini sejalan dengan prinsip keadilan dan kemaslahatan.
Kaidah yang Berkaitan dengan al-Umūru bi Maqāṣidihā Juni Arnisa Napitupulu; Amar Adly; Heri Firmansyah
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/t5nehx27

Abstract

Kaidah Al-Umūru Bimaqāṣidihā merupakan salah satu kaidah fiqhiyah kulliyyah (induk) yang sangat penting dalam hukum Islam karena menekankan bahwa segala amal perbuatan dinilai berdasarkan niat dan tujuan yang mendasarinya. Dalam kajian ini, dibahas tujuh kaidah turunan yang menyoroti peran niat dalam menentukan sahnya ibadah, keabsahan akad, pembeda antara ibadah dan kebiasaan, serta kemampuan niat mengubah aktivitas mubah menjadi ibadah. Kaidah pertama menegaskan bahwa maksud dan makna lebih utama daripada bentuk lahir dalam akad. Kaidah kedua dan ketiga menyoroti niat sebagai syarat sah dan penentu pahala dalam ibadah. Kaidah keempat menempatkan kerelaan sebagai dasar sahnya akad muamalah. Sementara kaidah kelima menegaskan bahwa niat hanya dianggap sah di awal ibadah. Kaidah keenam menunjukkan bahwa niat bisa mengubah perbuatan yang mubah menjadi amal berpahala. Adapun kaidah ketujuh membedakan ibadah dan kebiasaan melalui niat. Keseluruhan kaidah ini menunjukkan bahwa dalam Islam, aspek batin dan spiritualitas memiliki kedudukan sentral dalam penilaian hukum terhadap amal perbuatan. Pemahaman terhadap kaidah-kaidah ini penting tidak hanya untuk aspek ritual, tetapi juga dalam transaksi sosial sehari-hari.
Peran dan Kontribusi Hukum Keluarga Islam dalam Pembangunan Hukum Nasional Juni Arnisa Napitupulu; Faisar Ananda; Ibnu Radwan Siddik Turnip
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/szjvjf44

Abstract

Hukum keluarga Islam memiliki peran strategis dalam membentuk dan memperkaya sistem hukum nasional di Indonesia, negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Makalah ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi hukum keluarga Islam dalam pembangunan hukum nasional melalui integrasi nilai-nilai syariah ke dalam perundang-undangan nasional, seperti Undang-Undang Perkawinan dan Kompilasi Hukum Islam (KHI). Selain itu, dibahas pula bagaimana hukum keluarga Islam turut memperkuat eksistensi Pengadilan Agama, membentuk yurisprudensi berbasis nilai Islam, serta mendukung modernisasi hukum dengan tetap mempertahankan prinsip-prinsip keadilan substantif. Penelitian ini juga menyoroti proses harmonisasi hukum keluarga Islam dengan prinsip-prinsip hukum nasional yang dilandaskan pada Pancasila dan konstitusi, serta kontribusinya terhadap perlindungan hak-hak perempuan dan anak, pendidikan hukum preventif, dan pembentukan etika sosial. Dengan pendekatan normatif-deskriptif, makalah ini menyimpulkan bahwa hukum keluarga Islam tidak hanya hadir sebagai sistem hukum yang hidup (living law), tetapi juga menjadi kekuatan normatif dan institusional yang signifikan dalam pembangunan hukum nasional yang berkeadilan, kontekstual, dan inklusif.
Pengaruh Metode Drill Terhadap Kemampuan Maharah Kalam Siswa dalam Pembelajaran Bahasa Arab Maulidatul Husna Khoinur; Yahfizham
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/pe8sc834

Abstract

Fokus penelitian ini adalah bagaimana metode drill mempengaruhi pembelajaran bahasa Arab siswa di kelas X MAS Al Mukhlishin Tanjung Tiram dan seberapa besar pengaruh metode ini terhadap keterampilan berbicara mereka (maharah kalam). Latar belakang penelitian ini adalah betapa pentingnya menguasai kemampuan berkomunikasi dengan lancar dalam bahasa Arab, di mana metode drill diyakini mampu meningkatkan keaktifan dan kelancaran siswa dalam berkomunikasi. Metode drill merupakan latihan berulang yang terstruktur untuk membentuk kebiasaan dan ketangkasan berbicara. Dengan menggunakan rancangan eksperimen, penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Dua kelompok, kelas eksperimen dan kelas kontrol, masing-masing memiliki 30 siswa. Tes maharah kalam digunakan sebelum (pre-test) dan sesudah (post-test) perlakuan. Analisis data mencakup perhitungan persentase peningkatan kemampuan, uji normalitas, homogenitas, dan uji-t untuk menguji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan maharah kalam siswa dalam kelas kontrol tanpa metode drill memiliki rata-rata nilai pre-test sebesar 65, median 67, minimum 50, dan maksimum 80. Dalam kelas eksperimen dengan metode drill, nilai post-test rata-rata sebesar 78, median 80, minimum 65, dan maksimum 95. Dengan demikian, terbukti bahwa penggunaan metode drill efektif dalam meningkatkan kemampuan maharah kalam siswa serta meningkatkan keinginan mereka untuk belajar bahasa Arab.
Kesesuaian antara Mudhaf dan Mudhaf Ilaih dalam Komunikasi Sehari-hari Kholidiyah Nurnailah Damanik; Meydani Saputri
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/8tf88r98

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesesuaian antara mudhaf dan mudhaf ilaih dalam ungkapan kepemilikan sehari-hari, baik dari segi makna maupun struktur gramatikal dalam bahasa Arab. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan analisis sintaksis. Data diperoleh melalui observasi, studi pustaka, dan analisis contoh-contoh ungkapan kepemilikan yang digunakan dalam percakapan sehari-hari, baik lisan maupun tulisan. Penelitian ini menemukan bahwa dalam penggunaan sehari-hari, sering terjadi ketidaksesuaian antara mudhaf dan mudhaf ilaih, baik dalam hal jenis kata, bentuk jamak-tunggal, maupun jenis kelamin kata. Beberapa temuan utama menunjukkan bahwa kekeliruan paling sering terjadi pada pemilihan bentuk mudhaf ilaih yang tidak sesuai dengan makna kepemilikan yang dimaksud, serta ketidaksesuaian dalam penggunaan bentuk jamak atau tunggal dalam pasangan mudhaf-mudhaf ilaih. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pembelajaran bahasa Arab, khususnya dalam memahami struktur iḍāfah secara tepat dalam komunikasi sehari-hari.
Standar Nasional Pendidikan dan Akreditasi Sekolah/Madrasah Dedik; Annisa Wibowo; Desy Kartika Dewi; Innayya Rahmadhini Edith
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/epzeca47

Abstract

Implementasi manajemen dalam pengelolaan madrasah melalui perspektif Standar Nasional Pendidikan (SNP) sebagai dasar penjaminan mutu pendidikan di Indonesia. Fokus utama kajian adalah peran SNP dalam proses akreditasi sekolah/madrasah, dampaknya terhadap peningkatan mutu pendidikan, serta strategi yang digunakan madrasah dalam mempersiapkan diri menghadapi proses akreditasi. Akreditasi dipandang sebagai bentuk evaluasi eksternal yang menilai kelayakan institusi pendidikan berdasarkan delapan standar nasional yang mencakup isi, proses, lulusan, pendidik, sarana, pengelolaan, pembiayaan, dan penilaian. Melalui analisis literatur dan studi kasus, makalah ini menunjukkan bahwa pelaksanaan akreditasi mendorong madrasah untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan secara menyeluruh. Selain itu, strategi yang efektif seperti pembentukan tim akreditasi, pembagian tugas sesuai kompetensi, dan pelatihan manajerial menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai hasil akreditasi yang optimal. Dengan demikian, akreditasi bukan sekadar prosedur administratif, melainkan alat strategis dalam mewujudkan madrasah yang bermutu tinggi dan berdaya saing.
Peran Ketertarikan Interpersonal dalam Membangun Komunikasi Awal antar Mahasiswa Bimbingan Penyuluhan Islam A Semester VI Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Ainul Mardiyah; Rismahani Manik; Nia Syafitri Damanik
Fatih: Journal of Contemporary Research Vol. 2 No. 1 (2025): January-June
Publisher : Yayasan Zia Salsabila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61253/5jhmm121

Abstract

Ketertarikan interpersonal memainkan peran penting dalam memfasilitasi komunikasi awal, khususnya di kalangan mahasiswa yang sedang membangun hubungan sosial dalam lingkungan akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran ketertarikan interpersonal, faktor-faktor yang memengaruhinya, hambatan yang muncul saat ketertarikan rendah, serta strategi untuk meningkatkannya. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, data diperoleh melalui wawancara terhadap mahasiswa Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam A semester VI Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. Hasil menunjukkan bahwa ketertarikan interpersonal yang tinggi, yang ditandai oleh sikap ramah, kesamaan minat, dan keterbukaan, mendorong terjadinya komunikasi yang lancar dan efektif. Sebaliknya, ketidaktertarikan interpersonal menyebabkan komunikasi menjadi canggung, kurang percaya diri, bahkan terhambat. Interaksi sosial melalui kegiatan kolaboratif dan lingkungan yang mendukung menjadi strategi efektif dalam membangun ketertarikan interpersonal. Temuan ini menegaskan pentingnya pemahaman akan dinamika ketertarikan dalam membentuk hubungan interpersonal yang positif di lingkungan kampus.