cover
Contact Name
Hasan Syahrizal
Contact Email
jurnalqouba@gmail.com
Phone
+6282352818690
Journal Mail Official
jurnalqouba@gmail.com
Editorial Address
Jalan Sederhana Lorong Lambang Sari No.959, RT 001 RW. 006, Kelurahan Tembilahan Hulu Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau, Indonesia
Location
Kab. indragiri hilir,
Riau
INDONESIA
QOUBA : Jurnal Pendidikan
ISSN : 30892449     EISSN : 30892430     DOI : https://doi.org/10.61104/qouba.v1i2
Core Subject : Education, Social,
QOUBA: Jurnal Pendidikan with e-ISSN 3089-2430 p-ISSN 3089-2449. is a peer-reviewed open access journal and follows a single-blind review policy. Scientific articles in QOUBA: Education Journal are the results of original research, conceptual ideas, and current studies within the scope of Education, Islamic Education, Sports Education, English Education, Indonesian Language Education, Arabic Education, Education Management, Early Childhood Education, Primary Education, Mathematics Education, and other educational sciences ranging from PAUD to Higher Education. Scientific articles in QOUBA Journal: Journal of Education can be written individually or written in teams, either affiliated with institutions in the same environment, or collaborations from several institutions. QOUBA: Journal of Education is an open access journal and free access, authors can register on the website and are free of charge from the registration process. Authors from universities or researches can cite references from this journal and provide benefits to related organizations. This journal provides an opportunity to share detailed insights from academics and practitioners related to educational issues. each article received will be reviewed by journal editors and reviewers who are competent in their fields. Selected articles are published under Creative Commons Attribution ShareAlike 4.0 International License.
Articles 92 Documents
Strategi Kepala Sekolah Untuk Meningkatkan Mutu Peserta Didik di SD Negeri 103 Kecamatan Dendang Kabupaten Tanjung Jabung Timur Jambi Ady Setiawan
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 1 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i1.379

Abstract

Minimnya strategi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu peserta didik masih menjadi persoalan mendasar yang berdampak pada rendahnya kualitas pembelajaran, khususnya di sekolah negeri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi kepala sekolah dalam meningkatkan mutu peserta didik di SD Negeri 103 Kecamatan Dendang Kabupaten Tanjung Jabung Timur Jambi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi kepala sekolah dilakukan melalui perencanaan program, evaluasi kinerja guru, pembinaan karakter siswa, serta optimalisasi sarana dan prasarana. Temuan ini menegaskan bahwa kepemimpinan kepala sekolah yang adaptif berkontribusi signifikan dalam membangun budaya sekolah yang kompetitif dan meningkatkan kepercayaan masyarakat. Implikasi penelitian ini menunjukkan bahwa strategi kepemimpinan yang efektif dapat dijadikan model bagi sekolah lain dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan secara berkelanjutan
Pengaruh Pembelajaran Tahsin Dan Metode One Day One Ayat (Odoa) Terhadap Kemampuan Menghafal Juz'amma: Siswa SD Jarinabi, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jambi Emilla Nisa’ Ush Sholiha
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 1 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i1.380

Abstract

Pembelajaran tahsin dan metode One Day One Ayat (ODOA) menjadi penting untuk meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur’an siswa sekolah dasar, karena rendahnya konsistensi hafalan masih menjadi kendala utama. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh pembelajaran tahsin dan metode ODOA terhadap kemampuan menghafal Juz ‘Amma siswa SD Jarinabi Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data primer, melibatkan 86 siswa yang dipilih melalui teknik purposive sampling, dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan uji validitas, reliabilitas, asumsi klasik, serta hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran tahsin berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan menghafal Juz ‘Amma, demikian pula metode ODOA terbukti berkontribusi signifikan terhadap peningkatan kualitas hafalan siswa. Implikasi penelitian ini menegaskan bahwa penerapan tahsin yang terstruktur dan metode ODOA yang konsisten dapat menjadi strategi efektif untuk memperkuat program tahfiz Al-Qur’an di sekolah dasar serta memberikan kontribusi pada pengembangan kurikulum pendidikan Islam
Peran Guru Dalam Membantu Anak Mengelola Konflik Dengan Teman Sebaya di PAUD Al-Hidayah Laras Internusa Kinali Pasaman Barat Fadhli Zulmi
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 1 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i1.386

Abstract

Konflik pada anak usia dini merupakan bagian alami dari interaksi sosial, namun sering kali anak belum mampu mengendalikan emosi dan menyelesaikan perbedaan dengan cara yang konstruktif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran guru dalam membantu anak mengelola konflik dengan teman sebaya di PAUD Al-Hidayah Laras Internusa Kinali Pasaman Barat. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif desain studi kasus, data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi terhadap guru serta pihak sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru berperan sebagai teladan, fasilitator, dan pendidik dalam pengelolaan konflik anak. Guru menyediakan lingkungan yang mendukung, memfasilitasi komunikasi dan ekspresi emosi, membimbing proses pencarian solusi, serta menanamkan empati dan kerjasama pada anak. Temuan ini menegaskan pentingnya keterlibatan guru dalam memperkuat keterampilan sosial-emosional anak serta memberikan kontribusi praktis bagi pengembangan pendidikan anak usia dini
Upaya Meningkatkan Kemampuan Menyimak Melalui Metode Bercerita Dengan Media Ritatoon Pada Anak di TK Aba Paraman Ampalu Sar'an; Nasution, Soibatul Aslamiah
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 1 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i1.388

Abstract

Kemampuan menyimak pada anak usia dini sering terabaikan meskipun memiliki peran mendasar dalam perkembangan bahasa dan keberhasilan akademik selanjutnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses, peningkatan, serta faktor yang memengaruhi keterampilan menyimak melalui metode bercerita dengan media ritatoon pada anak di TK ABA Paraman Ampalu. Pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus digunakan, melibatkan seorang kepala sekolah dan tiga guru sebagai subjek penelitian, dengan data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi serta diuji keabsahannya melalui triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode bercerita dengan media ritatoon efektif meningkatkan keterampilan menyimak anak melalui integrasi aspek visual dan audio yang menjaga fokus serta keterlibatan. Selain itu, metode ini mendorong interaksi aktif, memperkaya kosakata, serta menanamkan nilai moral melalui cerita, meskipun masih terdapat kendala pada ketersediaan media dan kesiapan guru. Implikasinya, metode bercerita dengan dukungan media ritatoon tidak hanya menjadi strategi pembelajaran yang menarik, tetapi juga instrumen penting bagi perkembangan anak secara holistik, khususnya pada aspek bahasa dan sosial-emosional dalam pendidikan usia dini.
Eksistensi Pendidikan Agama Islam di Tengah Krisis Moral Generasi Z Rima Nurhavsyakh; Putri Ramadhon; Dwi Herliani
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.413

Abstract

Penelitian ini berangkat dari fenomena krisis moral yang melanda generasi Z di era digital, yang ditandai dengan menurunnya empati, lemahnya kontrol diri, dan pergeseran nilai spiritual. Kondisi tersebut menuntut Pendidikan Agama Islam (PAI) untuk tidak hanya berfungsi sebagai mata pelajaran normatif, tetapi juga sebagai ekosistem nilai yang membentuk karakter dan akhlak peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis eksistensi PAI di tengah krisis moral generasi Z serta menelusuri strategi, tantangan, dan kolaborasi yang diperlukan untuk memperkuat peran PAI dalam konteks digital. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif jenis kepustakaan (library research) dengan analisis isi terhadap sumber-sumber literatur ilmiah tahun 2016–2025. Hasil penelitian menunjukkan bahwa krisis moral generasi Z dipengaruhi oleh arus digitalisasi dan lemahnya internalisasi nilai religius di keluarga maupun sekolah. Eksistensi PAI yang efektif menuntut pembelajaran berbasis keteladanan Rasulullah SAW, integrasi teknologi dengan nilai Islam, serta kolaborasi antara guru, orang tua, dan komunitas digital. PAI juga perlu memperkuat kompetensi literasi digital guru dan merancang evaluasi karakter yang autentik. Kesimpulannya, PAI memiliki peran strategis dalam membentuk karakter generasi digital melalui pendekatan kontekstual, integratif, dan kolaboratif.
Strategi Guru Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Shofiatul Mar'ah; Sofiatun Umairoh; Nurul Mahruzah Yulia
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.428

Abstract

Peserta didik kerap mengalami penurunan motivasi saat berinteraksi dalam proses pembelajaran sehingga guru dituntut mampu membangun suasana belajar yang menarik dan efektif. Penelitian ini bertujuan memperkuat minat serta aktivitas belajar peserta didik, mengkaji kemampuan guru dalam memberikan motivasi, dan memahami respon belajar peserta didik melalui pembelajaran di kelas. Penelitian menggunakan desain studi kepustakaan dengan analisis isi untuk menelaah berbagai sumber ilmiah terkait motivasi dan strategi pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi peserta didik meningkat melalui instruksi yang jelas, variasi model pembelajaran, lingkungan yang mendukung, kompetisi positif, pemberian tanggung jawab, serta kesempatan belajar secara kolaboratif. Temuan ini mengisyaratkan bahwa guru perlu terus kreatif dan inovatif dalam menciptakan kondisi pembelajaran yang menumbuhkan motivasi intrinsik dan partisipasi bermakna.
Peran Media Digital Dalam Mendukung Komunikasi Pembelajaran Di Lingkungan Perguruan Tinggi Sri Angely Pramestika; Devita Nazwa Salsabila; Rezqina Ayu Adha Hsb; Muhammad Ghani Sianturi; Christian Reynaldy Manalu; Zagya Nazwa Ratu Vielanda; Raihan Febriansyah; Nada Fitria; Ere Mardella Arbiani
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.429

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali bagaimana strategi platform digital untuk mengoptimalisasikan interaksi tatap muka dan daring dalam pembelajaran blended learning. Pembelajaran blended learning semakin populer karena kemampuannya menggabungkan interaksi tatap muka dan daring secara sinergis. Namun, tantangan utama terletak pada bagaimana memanfaatkan platform digital agar interaksi di kedua ranah tersebut tetap optimal. Artikel ini bertujuan menggali strategi pemanfaatan platform digital untuk mengoptimasi interaksi tatap muka dan daring melalui studi pustaka (library research). Teori Community of Inquiry (CoI) menjadi landasan analisis interaksi sosial, kognitif, dan pengajaran dalam lingkungan hibrida. Kajian metodologis dari Bliuc, Goodyear, dan Ellis (2007) menegaskan pentingnya desain penelitian yang memadukan kuantitatif dan kualitatif untuk memahami pengalaman belajar blended learning. Temuan utama menunjukkan bahwa platform seperti Google Classroom dan Moodle, bila didukung fitur diskusi real‑time dan analitik aktivitas, dapat meningkatkan keterlibatan sosial dan refleksi kritis siswa. Selain itu, penerapan model flipped classroom pada platform digital mendorong kemandirian dan kemampuan berpikir kritis mahasiswa. Maka dari itu, strategi yang efektif meliputi pemilihan platform dengan fitur komunikatif, penyusunan aktivitas kolaboratif daring, serta penggunaan data analitik untuk memandu intervensi pengajaran.
Pendidikan Kewirausahaan Islami Sebagai Solusi Pengangguran Generasi Muda Musthafa Rahman; Paras Rindwianto; Herlini Puspika Sari
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.432

Abstract

Artikel ini membahas konsep pendidikan kewirausahaan Islami dan strategi pengembangannya di era digital untuk membentuk wirausahawan Muslim yang berkarakter, inovatif, dan berlandaskan nilai syariah. Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan dengan menganalisis berbagai literatur tentang konsep, implementasi, serta tantangan pendidikan kewirausahaan Islami. Hasil kajian menunjukkan bahwa pendidikan kewirausahaan Islami tidak hanya menekankan kompetensi bisnis seperti manajemen, kreativitas, dan keberanian mengambil risiko, tetapi juga nilai religius seperti amanah, kejujuran, dan tanggung jawab sosial. Tantangan utama yang ditemukan mencakup keterbatasan sumber daya manusia, minimnya fasilitas praktik, dan resistensi terhadap pembaruan kurikulum. Di era digital, penguatan kewirausahaan Islami dapat dilakukan melalui peningkatan literasi digital, kolaborasi lintas lembaga, pengembangan ekonomi kreatif berbasis syariah, dan penyesuaian kurikulum yang relevan dengan kemajuan teknologi.
Strategi Komunikasi Pendidikan Untuk Meningkatkan Partisipasi Aktif Mahasiswa Dalam Kegiatan Akademik Emelya Chow; Hanifah Ramadhani Nasution; Hani Mysha Putri; Muhammad Farhan; Nafilia Nesafitri; Nia Kurniati; Nurbella; Pramadytha Maharani Putri Irmansyah; Raihanam Zulfahri; Rheny Asri Chandra Putri; Ridho Riandi; Tripandi Silaban; Yuliana; Ere Mardella Arbiani; Ibnu Fakhir
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.440

Abstract

Manusia merupakan makhluk sosial yang hidup berkelompok yang saling membutuhkan satu sama lain. Sebagai makhluk sosial dan hidup berkelompok dalam kehidupan sehari-hari tentu tidak luput dari interaksi atau komunikasi. Partisipasi aktif mahasiswa dalam kegiatan akademik merupakan sebuah indikator penting keberhasilan proses pendidikan di perguruan tinggi. Dengan adanya strategi komunikasi pendidikan yang baik, dapat membantu meningkatkan partisipasi aktif mahasiswa dalam berbagai kegiatan akademik. Namun, berbagai penelitian menunjukkan bahwa tingkat keterlibatan mahasiswa cenderung masih rendah disebabkan oleh faktor komunikasi yang kurang efektif antara dosen, mahasiswa, dan institusi. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis dan merumuskan strategi komunikasi pendidikan yang efektif dalam meningkatkan partisipasi aktif mahasiswa. Hasil analisis menunjukkan bahwa strategi komunikasi pendidikan yang efektif perlu menekankan pada aspek empati komunikator, keterbukaan pesan, media komunikasi digital yang interaktif, serta pola komunikasi dialogis. Komunikasi pendidikan yang partisipatif diyakini dapat menumbuhkan rasa memiliki, tanggung jawab, dan motivasi intrinsik mahasiswa terhadap kegiatan akademik sehingga partisipasi mahasiswa menjadi aktif.
Teori Konflik dalam Dinamika Sosial Kontemporer: Sebuah Literatur Review terhadap Ketimpangan, Identitas, dan Manajemen Konflik Reva Della Ananta Supriadi; Nur Fidayatullah; Linda Yuli Agustin; Khairul Anwar Deesae; Mu’alimin
Quoba: Jurnal Pendidikan Vol 2 No 2 (2025): 2025
Publisher : PT.Hassan Group Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/qb.v2i2.451

Abstract

Konflik sosial merupakan fenomena yang terus hadir dalam dinamika masyarakat modern, baik dalam bentuk perebutan sumber daya, pertentangan identitas, maupun ketidaksetaraan gender dan agama. Pentingnya isu ini terletak pada dampaknya yang luas terhadap kohesi sosial, stabilitas politik, serta arah pembangunan masyarakat. Artikel ini bertujuan menjawab pertanyaan penelitian: bagaimana teori konflik menjelaskan dinamika konflik sosial kontemporer dan apa implikasi teoretis serta praktisnya dalam manajemen konflik. Metode yang digunakan adalah literature review dengan pendekatan sistematis melalui pencarian pada database nasional dan repositori terbuka menggunakan kata kunci “teori konflik”, “konflik sosial”, dan “sosiologi komunikasi”. Dari 25 artikel yang diidentifikasi, 15 artikel memenuhi kriteria inklusi dan dianalisis secara mendalam. Hasil kajian menunjukkan tiga temuan utama: (1) teori konflik melengkapi keterbatasan fungsionalisme struktural dalam menjelaskan distribusi kekuasaan, (2) penerapannya pada isu agama, identitas, gender, dan budaya patriarki mengungkapkan faktor struktural sebagai pemicu utama konflik, dan (3) strategi manajemen konflik memerlukan kombinasi perubahan struktural dengan intervensi kepemimpinan dan kebijakan redistributif. Kesimpulannya, teori konflik tetap relevan sebagai kerangka analisis utama, namun perlu dipadukan dengan perspektif komunikasi dan pendekatan lokal. Arah riset selanjutnya adalah menguji efektivitas model hibrid teori konflik-komunikasi dalam konteks resolusi konflik komunitas.Kata kunci: teori konflik, komunikasi, manajemen konflik, ketimpangan sosial

Page 9 of 10 | Total Record : 92