cover
Contact Name
Merisha Hastarina
Contact Email
icha3005@gmail.com
Phone
+6285266385005
Journal Mail Official
integrasi.ump@gmail.com
Editorial Address
Jalan Jenderal A. Yani, 13 Ulu, Palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri
ISSN : 25287419     EISSN : 26545551     DOI : https://doi.org/10.32502/integrasi
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a industrial journal published by Universitas Muhammadiyah Palembang. the content of Integrasi as follow: Ergonomic Production Planning and Inventory Control Product Design and Development Logistics & Supply Chain Management Data Mining & Artificial Intelligent Information Systems & Technology Operations Research Maintenance System Industrial Management
Articles 30 Documents
Redesain Kursi Kerja Pegawai berdasar Antropometri Pengguna Guna Meningkatkan Kenyamanan dan Produktivitas Fitrianto, Taufik Ramadhan; Prakoso, Galih; Nugroho, Alfani Risman; Afifah, Anshah Silmi; Anggiriani, Siska; Widiastuti, Retno
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.434

Abstract

Duduk dalam waktu lama dan penggunaan kursi dengan desain yang kurang memadai menjadi penyebab utama ketidaknyamanan fisik dan gangguan muskuloskeletal (MSDs) di lingkungan kerja. Penelitian ini mengevaluasi efektivitas ergonomis kursi karyawan yang telah didesain ulang di Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu Kendal, dengan menyesuaikan data antropometri spesifik tenaga kerja. Desain ulang berfokus pada dimensi utama, seperti tinggi dudukan, kedalaman dudukan, dan sudut sandaran, untuk meningkatkan kenyamanan dan postur selama penggunaan yang berkepanjangan. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, kuesioner, dan wawancara terhadap 32 responden. Rapid Office Strain Assessment (ROSA) menunjukkan penurunan signifikan pada skor risiko ergonomis dengan rata-rata perbaikan hingga 3 poin, menandakan desain kursi baru secara efektif mengurangi potensi ketegangan muskuloskeletal. Penelitian ini menegaskan pentingnya intervensi ergonomis dalam meningkatkan kenyamanan dan produktivitas karyawan. Selain itu, hasil kuesioner menunjukkan bahwa kursi yang didesain ulang secara signifikan meningkatkan dukungan punggung (rata-rata skor 4,72) dan kenyamanan keseluruhan (4,09). Namun, beberapa aspek, seperti kedalaman dudukan (3,69), memerlukan penyempurnaan lebih lanjut untuk mengakomodasi dimensi tubuh yang beragam. Analisis korelasi Pearson menunjukkan hubungan negatif antara tinggi badan dan kepuasan (-0,603), menekankan pentingnya desain yang memperhatikan variabilitas antropometri.
Analisis Pengendalian Persediaan Sparepart Bearing Menggunakan Metode Klasifikasi ABC dan Economic Order Quantity pada Bengkel Motor Listrik Kurniawan, Agung; Ruspendi
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.536

Abstract

Setiap unit usaha seperti bengkel motor listrik memilik tujuan utama yaitu mendapatkan keuntungan. Untuk mencapai tujuan tersebut tidaklah mudah, karena perihal tersebut disebabkan beberapa faktor-faktor, salah satunya persediaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keputusan terkait dengan jumlah pemesanan yang paling ekonomis dari segi biaya persediaan. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara kuantitatif dengan metode Klasifikasi ABC  dan Economic Order Quantity. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa produk bearing yang masuk kategori kelas A adalah jenis bearing 62 dengan nilai volume tahunan dalam persen sebesar 72%. Kategori kelas B terdapat pada jenis bearing 63 dengan persentase 16% dari total keseluruhan nilai penjualan. Sedangkan kategori kelas C terdapat tiga jenis bearing yaitu bearing 60, bearing 31 dan bearing 73 dengan nilai persentase penjualan sebesar 12% dari total volume penjualan dalam rupiah selama tahun 2023.  Kemudian hasil perhitungan metode Economic Order Quantity didapatkan jumlah pemesanan bearing 62 yang paling ekonomis adalah sebanyak 65,25 pcs dengan frekuensi pemesanan sebanyak 3 kali dalam satu tahun dan titik pemesanan kembali 3 pcs.
Pengembangan Kemasan Sagu Berbasis Metode Research and Development (R&D) dengan Penekanan pada Aspek Fungsionalitas Kemasan untuk Optimalisasi Perlindungan Produk Syarifuddin, Rizal; Hanafie, Ahmad; Candra
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.748

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan kemasan sagu khas Luwu yang lebih menarik, higienis, dan fungsional untuk meningkatkan perlindungan produk. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model Borg and Gall dan pendekatan Voice of Customer (VoC) melibatkan 100 responden di Luwu Utara. Instrumen dinyatakan valid (r hitung > 0,197) dan reliabel (Cronbach’s Alpha = 0,981). Hasil menunjukkan kemasan lama kurang menarik dan higienis. Kemasan baru berbahan plastik higienis dengan warna cerah, ukuran 1 kg, serta mudah dibawa, dibuka, dan disimpan. Desain ini meningkatkan persepsi konsumen dan nilai jual produk, sekaligus memperkuat identitas lokal serta daya saing UMKM.
Komparasi Metode Economic Order Quantity (EOQ) dan Just In Time (JIT) dalam Strategi Pengadaan Material di PT X Heitasari, Dwi; Revalina, Fanya Aulia
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.926

Abstract

PT. X merupakan perusahaan vital dalam distribusi gas nasional yang menghadapi tantangan dalam efisiensi pengadaan dan pengendalian persediaan material akibat fluktuasi permintaan. Penelitian ini bertujuan membandingkan efektivitas metode Economic Order Quantity (EOQ) dan Just in Time (JIT) dalam strategi pengadaan material PT. X dengan didukung pendekatan analisis causal loop. Metode penelitian yang digunakan bersifat kuantitatif, didukung analisis kausal untuk mengidentifikasi variabel kunci dalam sistem pengadaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode JIT menghasilkan efisiensi biaya persediaan tertinggi, mencapai 81%, dibandingkan EOQ sebesar 48%. Namun, dari sisi biaya pengadaan, EOQ lebih unggul dengan efisiensi 46%, sedangkan JIT menunjukkan inefisiensi karena tingginya frekuensi pemesanan. Perbedaan ini mengindikasikan bahwa efisiensi biaya persediaan tidak selalu sejalan dengan efisiensi biaya pengadaan. Dengan mempertimbangkan faktor keandalan pemasok dan stabilitas permintaan, metode EOQ direkomendasikan sebagai strategi utama karena memberikan keseimbangan terbaik antara efisiensi biaya dan kelangsungan operasional.
Risk Mitigation of Inventory Discrepancies in Spare Parts Warehouse Using RCA–FMEA–QFD Approach: A Case Study at PT XYZ Ferdira, Novri Oekma; Santoso, Filiana; Baskoro, Gembong
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1142

Abstract

This study addressed the issue of inventory discrepancies in the spare parts warehouse of PT XYZ, which previously recorded a discrepancy rate of 0.94% in 2024. The objective was to design and evaluate a mitigation strategy to reduce the discrepancy rate to 0.5%. An integrated approach combining Root Cause Analysis (RCA), Failure Mode and Effect Analysis (FMEA), and Quality Function Deployment (QFD) was applied. RCA identified human error, inaccurate recording, and weak monitoring as the dominant causes of discrepancies. FMEA results showed that stock visibility, accuracy of receiving, and shipping errors were the most critical risks. QFD analysis further revealed that three technical requirements—real-time stock visibility, 100% receiving accuracy, and the penalty system—contributed most significantly to discrepancy reduction. The implementation of these requirements reduced the discrepancy rate from 0.94% to 0.5% between January 2024 and May 2025. Pearson correlation analysis confirmed that these factors had strong positive relationships with customer requirements and discrepancy reduction, with correlation coefficients above 0.7. These findings demonstrated that the integrated RCA–FMEA–QFD approach not only reduced discrepancies but also improved process reliability and operational performance in warehouse management.
Pendekatan Six Sigma Dan FMEA Dalam Pengendalian Mutu Crude Palm Oil Febrina, Wetri; Saputra, Juni; Nurhidayati; Sirlyana
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1183

Abstract

PT.X merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa tangki timbun, yang kerap menerima pasokan Crude Palm Oil (CPO) dengan kualitas tidak sesuai standar yang ditetapkan. Kondisi ini menuntut perusahaan untuk melakukan pengendalian kualitas secara berkelanjutan. Salah satu metode yang digunakan adalah Six Sigma, yang berfokus pada upaya meminimalkan cacat produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengurangi jumlah CPO cacat yang diterima perusahaan melalui penerapan metode Six Sigma dan Failure Mode and Effect Analysis (FMEA). Metode Six Sigma digunakan untuk menganalisis tingkat kualitas dan menghitung Defects Per Million Opportunities (DPMO), sedangkan FMEA diterapkan untuk menelusuri akar penyebab masalah kualitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai DPMO CPO yang diterima perusahaan sebesar 343.378,53, yang berarti terdapat potensi kegagalan sebesar 343.379 per satu juta sampel, dengan nilai sigma sebesar 1,93. Analisis FMEA mengungkapkan bahwa faktor manusia, khususnya operator yang bekerja tergesa-gesa, memiliki nilai Risk Priority Number (RPN) tertinggi yaitu 324. Berdasarkan temuan tersebut, rekomendasi perbaikan yang diusulkan meliputi peningkatan pengawasan karyawan, penerapan standar operasional prosedur (SOP) yang lebih ketat, penyelenggaraan pelatihan berkala, serta pemeliharaan fasilitas dan peralatan secara rutin.
Optimasi Rute Pendistribusian Barang untuk Minimasi Jarak Tempuh dan Biaya Transportasi dengan Metode Nearest Insert: Studi Kasus di UMKM XYZ Faiz, Ahmad Noor; Putri, Anindita Rahmalia; Patradhiani, Rurry; Fijra, Rafiqa
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1188

Abstract

Distribusi barang menjadi salah satu aspek penting dalam kelangsungan operasional perusahaan, termasuk pada UMKM XYZ yang bergerak di bidang pendistribusian di wilayah Palembang. Permasalahan utama yang dihadapi adalah rute distribusi yang belum optimal serta keterbatasan armada yang berdampak pada tingginya biaya dan jarak tempuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimasi rute pendistribusian guna meminimalkan jarak tempuh dan biaya transportasi menggunakan dua metode heuristik, yaitu Nearest Insert. Penelitian dilakukan dengan pendekatan studi kasus melalui observasi, wawancara, dan pengumpulan data dengan membuat matriks jarak berdasarkan Google Maps. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Nearest Insert menghasilkan total jarak tempuh sebesar 336,084 km dan biaya sebesar Rp558.526,15. Dengan demikian, metode ini digunakan sebagai usulan perbaikan rute yang lebih optimal dengan penghematan jarak sebesar 7,27% dan penghematan biaya sebesar 3,50% dari rute awal. Penggunaan metode ini diharapkan dapat membantu UMKM dalam meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi biaya distribusi, dan mempercepat pengiriman barang ke pelanggan.
Evaluasi Kepuasan Pelanggan terhadap Fitur Aplikasi X Menggunakan Metode Servqual Wahyudi, Bayu; Agustino, Salindra; Negara, Palmadi Putri Surya; Mahmud, Ahya
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1234

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan faktor penting dalam menjaga keberlanjutan perusahaan, termasuk pada layanan berbasis aplikasi digital. Aplikasi X dengan jumlah unduh lebih dari 1 juta kali hadir sebagai inovasi layanan otomotif untuk memberikan kemudahan bagi pengguna, namun tingkat kepuasan pelanggan terhadap fitur-fiturnya perlu dievaluasi. Dimana masih ditemukan banyak komentar atau penilaian negatif terhadap layanan yang diberikan oleh Aplikasi X, terutama di Play Store. Sehingga diperlukan analisis mendalam mengenai penilaian persepsi dan penyebab rendahnya kepuasan pengguna tersebut. Penelitian ini ingin mengidentifikasi kepuasan pengguna layanan Aplikasi X sebagai kontribusi praktis dalam menyusun strategi peningkatan layanan menggunakan metode servqual. Penelitian ini melibatkan 300 pengguna aktif aplikasi X di kota Palembang pada periode Juli–Oktober 2023 dengan teknik purposive sampling. Analisis menunjukkan seluruh dimensi memiliki nilai gap negatif, kecuali satu atribut pada dimensi responsiveness (X3.4) dengan nilai positif sebesar 0,05. Dimensi dengan gap negatif terbesar adalah empathy (–1,80), diikuti oleh reliability, tangible, dan assurance, yang mengindikasikan bahwa aplikasi belum sepenuhnya memenuhi harapan pengguna. Hal ini disebabkan oleh tampilan visual aplikasi yang dianggap kurang menarik, sering terjadi gangguan teknis, bug, lambat respon, serta keraguan pengguna mengenai keamanan data pribadi. Berdasarkan temuan ini, maka sangat disarankan bahwa kualitas layanan aplikasi X masih perlu ditingkatkan.
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Perguruan Tinggi Swasta Di Kota Dumai Mesra, Trisna; Fitra; Faisal, Rudi; Alfiyad, Fahrul
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1239

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji berbagai faktor yang memengaruhi keputusan mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Populasi dalam penelitian ini mencakup seluruh mahasiswa PTS yang ada di Kota Dumai, dengan jumlah sampel sebanyak 208 mahasiswa yang dipilih menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Pengumpulan data dilakukan secara langsung di lapangan untuk menjamin akurasi dan objektivitas, dengan menggunakan instrumen berupa angket atau kuesioner. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode Structural Equation Modeling (SEM). Temuan dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan bagi perguruan tinggi dalam melakukan perbaikan strategis, sehingga jumlah pendaftar yang memilih suatu perguruan tinggi dapat meningkat secara signifikan di masa mendatang. Hasil dari penelitian ini adalah faktor biaya pendidikan dan lingkungan tidak berpengaruh terhadap keputusan dalam memilih perguruan tinggi. Sedangkan faktor citra, lokasi dan promosi perguruan tinggi berpengaruh signifikan terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih pergurun tinggi.
Optimalisasi Stock Opname Berbasis Website Menggunakan System Development Life Cycle Model Waterfall: Studi Kasus PT. XYZ Mawasandi, Fahrurrozi; Hastarina, Merisha; Wisudawati, Nidya; Juniarto, Tuwandi
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 10 No 2 (2025): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/integrasi.v10i2.1253

Abstract

Era digital menuntut efisiensi tinggi dalam pengelolaan logistik, terutama pada proses stock opname yang masih banyak dilakukan secara manual dan rentan kesalahan pencatatan. Kondisi ini juga dialami PT. XYZ yang menghadapi ketidaksesuaian data stok antara sistem dan kondisi fisik di gudang. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi logistik berbasis website dengan integrasi barcode untuk mengoptimalkan dan transparansi dalam proses stock opname. Metode yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC) model Waterfall, dengan pengumpulan data melalui observasi dan wawancara terhadap staf gudang. Sistem dibangun menggunakan Laravel v12 dan diuji oleh pengguna menggunakan black box testing serta usability testing berbasis System Usability Scale (SUS). Hasil menunjukkan seluruh fitur berfungsi sesuai kebutuhan pengguna dengan tingkat kepuasan 80,83 (kategori Excellent). Sistem mampu mengoptimalkan proses pencatatan stok, dan menyediakan akses data secara real time. Walaupun sistem belum dilakukan penerapan sepenuhnya terhadap kegiatan stock opname tetapi sistem ini dapat menjadi solusi efektif dalam meningkatkan efisiensi dan akurasi manajemen persediaan. 

Page 3 of 3 | Total Record : 30