Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa

Strategi Pemasaran Minuman D’SRUPUT Dalam Meningkatkan Kinerja Tim Bunda, Chikha Rizki; Salsabila, Nada Ariana; Putri, Divani Andri; Gantino, Jordan; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.986

Abstract

Minuman D’sruput dengan berbagai varian rasa yang segar dan inovatif memiliki potensi besar untuk menarik pasar yang luas. Strategi pemsaran yang terintegrasi dan berkelanjutan perlu diterapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi strategi pemasaran yang efektif untuk minuman D’sruput dalam meningkatkan kinerja tim. Metode penelitian yang digunakan meliputi studi kasus, wawancara dengan tim pemasaran dan analisis data pasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kolaborasi antara departemen penjualan sangat penting dalam mencapai target penjualan. Selain itu, pemamfaatan media social, program promosi yang kreatif dan kemitraan dengan influencer dapat meningkatkan kesadaran merek dan minat konsumen terhadap minuman D’sruput. Dengan menerapkan strategi pemasaran yang tepat, tim pemasaran minuman D’sruput dapat bekerja secara efisien dan efektif dalam mencapai tujuan penjualan yang ditetapkan. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah pentingnya berinovasi dalam strategi pemasaran, beradaptasi dengan trand pasar, dan terus memantau kinerja tim untuk meningkatkan hasil penjualan.
Analisis Tingkat Kebahagian dan Kesejahteraan Karyawan pada Caffe Allya Maharani, Ariana Putri; Salsabila, Dena; Azwara, Dwi Isfa; Ramadhan, Fajral Rizka; Nadeak, Feliks Agrifa; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.999

Abstract

Artikel ini menganalisis tingkat kebahagiaan dan kesejahteraan karyawan di Cafe Allya, sebuah kafe yang dikenal dengan suasana yang hangat dan ramah. Studi ini menghubungkan pendekatan tersebut dengan teori-teori manajemen sumber daya manusia seperti Job Matching, Supportive Leadership, dan Herzberg's Two-Factor Theory. Penelitian terdahulu menunjukkan bahwa kebahagiaan dan kesejahteraan karyawan memiliki dampak signifikan terhadap produktivitas dan retensi. Artikel ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana pendekatan personal, pengakuan, dan penyediaan fasilitas yang mendukung kesejahteraan holistik karyawan di Cafe Allya berkontribusi pada keberhasilan operasional kafe ini.
Identifikasi Masalah Yang Dihadapi Dan Solusi Terhadap UMKM (Toko Aksesoris Depan Kampus UPI YPTK Padang) Diza, Rahmalia Farah; Putri, Resha Aulia; Arjuna, Shandya; Dewa, Indah Putri Ramadhani; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1007

Abstract

Setiap usaha yang ada pasti memiliki cara tersendiri untuk menarik calon pelanggannya. Banyak strategi yang bisa digunakan untuk meningkatkan penjualan seorang usahawan, salah satunya dengan melakukan Bauran Pemasaran (Marketing Mix). Pembuatan artikel ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi oleh salah satu UMKM yang ada di sekitar Kampus Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang, peneliti telah melakukan observasi pada salah satu toko yang berada di sekitar Kampus Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang dan telah menelaah permasalahannya agar dapat diberikan solusi yang relevan dan bisa diterapkan oleh usaha UMKM tersebut. Selaras dengan tujuan dari pembuatan artikel ini, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam mengenai situasi yang sedang dihadapi UMKM tersebut. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa perlu dilakukannya penerapan Bauran Pemasaran (Marketing Mix) yang sesuai dengan lokasi yang saat ini digunakan oleh UMKM tersebut. Hasil ini diperoleh berdasarkan teori bauran pemasaran yang menjelaskan bahwa terdapat beberapa factor utama yang harus dikuasai oleh seorang pengusaha dalam rangka mempengaruhi permintaan konsumen terhadap barang dan jasa yang ditawarkan yaitu Price, Place, Product, dan Promotion
Mengidentifikasi Permasalahan Yang Terjadi Pada UMKM JR COFFE Drink & Snack Di Lubuk Begalung Utama, Argian Putra; Azura, Aurel Asti; Meinata, Abel; Mulyadi, Agung; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1010

Abstract

UMKM merupakan salah satu sektor usaha atau perekonomian yang dijalankan oleh masyarakat dalam ruang lingkup kelas menengah kebawah. UMKM memiliki berbagai macam manfaat salah satunya menjadi tulang punggung perekonomian yang bisa dijalankan oleh individu maupun kelompok dengan modal terbatas, dan memiliki skala yang relative kecil. salah satu UMKM yang ada di Indonesia yaitu, UMKM JR Coffe Drink & Snack yang berlokasi di Kecamatan Lubuk Begalung Sumatra Barat. mengalami berbagai permasalahan dalam kegiatan operasionalnya yang perlu diatasi. kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentunya diawali dengan melakukan survei ke lapangan dan wawancara, analisis, dan identifikasi permasalahan, serta pemberian solusi terhadap masalah yang dihadapi. penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tantangan spesifik yang dihadapi oleh UMKM JR Coffe Drink & Snack dan mengusulkan strategi pemberdayaan yang efektif. metodologi yang digunakan meliputi pendekatan kualitatif melalui wawancara mendalam dengan pemilik usaha dan observasi langsung terhadap proses operasional. hasil penelitian menunjukkan bahwa permasalahan utama yang dihadapi meliputi penjualan naik turun, tidak ada inovasi produk, serta belum berani membuka cabang usaha dikarenakan melihat pesaing.
Pengaruh Perilaku Individu Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Usaha UMKM Mixue Lubuk Begalung Padang Ameliana, Fhadila; Aprilia, Nisa; Pratama, Nanda; Ridho, M.; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pelaku individu dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan di Mixue, Lubuk Begalung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan tetap Mixue Lubuk Begalung yang berjumlah 4 orang. Organisasi didirikan karena memiliki tujuan yang ingin dicapai. Organisasi, didirikan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Ketika karyawan melakukan tugas dan tanggung jawab mereka, mereka harus kinerja yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk meneliti dan menganalisis bagaimana budaya organisasi, komunikasi kerja, dan budaya kerja memengaruhi kinerja karyawan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perilaku karyawan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Sedangkan kepuasan kerja dan budaya inovasi tidak berpengaruh. Namun budaya pengambilan risiko berpengaruh negatif terhadap kinerja. Dengan demikian, metode pengumpulan data wawancara dapat menghasilkan gambaran yang lebih mendalam mengenai pengaruh pelaku individu dan budaya organisasi pada kinerja karyawan. Kata kunci : Budaya Organisasi, Karakteristik Individu, Motivasi, Kinerja Karyawan
Pengaruh Persaingan, Harga, Dan Kualitas Pelayanan pada UMKM Luthfi Mart & Computer Amanda, Ezha; Cahyani, Rahima; Putra, Fajar Ramadhan; Putri, Indah; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1025

Abstract

UMKM merupakan suatu bentuk usaha kecil masyarakat yang pendiriannya berdasarkan inisiatif seseorang. Sebagian besar masyarakat beranggapan bahwa UMKM hanya  menguntungkan pihak-pihak tertentu saja. Padahal sebenarnya  UMKM sangat berperan dalam mengurangi tingakat pengangguran yang ada di Indonesia. UMKM dapat menyerap banyak tenaga kerja Indonesia yang masih menganggur. Selain itu UMKM telah berkontribusi besar pada pendapatan daerah maupun pendapatan negara Indonesia. UMKM juga memenafaatkan berbagai sumber daya alam yang berpotensial disuatu daerah yang belum diolah secara komersial. UMKM dapat membantu mengolah sumber daya alam yang ada di setiap daerah. Hal ini berkontribusi besar terhadap pendapatan daerah maupun pendapatan negara Indonesia. Namun nyatanya UMKM di Indonesia termasuk UMKM Luthfi mart & computer masih mengalami berbagai kendala dalam kegiatan pengembangannya, salah satunya adalah permasalahan legalitas usaha dan pengembangan cara pengalokasian kepemimpinan pada Luthfi mart & computer. Dalam hal ini, UMKM perlu melakukan adaptasi agarpermasalahan yang dialami dapat teratasi. UMKM Luthfi mart & computer yang berlokasi di Jl. Raya Lubuk Begalung nan XX, Kec. Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diawali dengan survei dan wawancara, pemetaan dan identifikasi permasalahan, perumusan solusi, dan pelaksanaan kegiatan pendampingan. Dampak dari kegiatan ini adalah perluasan pemasaran produk dan pengembangan usaha Pelaku UMKM Luhfi mart & computer
Analisis Usaha Jasa Cuci Sepatu Erraftel Terhadap Minat Beli Dan Kepuasan Pelanggan Saldri, Khaila Syahira; Revan, Muhammad Alva; Mardhatillah, Mardhatillah; Adival, M.Trio; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1084

Abstract

Perkembangan usaha jasa cuci sepatu pada saat ini mencerminkan trend dan perubahan yang terjadi dalam masyarakat dan pandangan terhadap sepatu. Dilihat dari perkembangan dan banyaknya trend sepatu yang berkembang pada saat ini menunjukkan trend sepatu sudah populer. Dalam dunia bisnis performa karyawan memiliki dampak yang signifikan terhadap kesuksesan pelanggan apalagi terhadap kepuasan pelanggan, terlebih lagi pada usaha jasa dimana karyawan harus bisa menunjukkan suasana hati yang bagus untuk menunjukan kualitas usaha yang sedang dijalani dan menampilkan pelayanan yang baik kepada pelanggan agar mereka mau berlangganan tetap terhadap usaha yang dijalani. Maka dari itu dalam artikel  ini, kami akan melakukan analisa terhadap usaha jasa cuci erraftel terhadap minat beli dan kepuasan pelanggan.
Pengaruh Kepemimpinan Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Motivasi Kerja UMKM Frozen Food Anggraini, Ayu; Safitri, Fadila Rahmadani; Shihab, Amirrul; Febrizal, Danda; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 5 (2024): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i5.1088

Abstract

Kepuasan kerja dan motivasi kerja memiliki peran penting dalam meningkatkan kinerja dan keberlanjutan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), terutama di sektor makanan beku yang sedang berkembang pesat. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh kepemimpinan terhadap kepuasan kerja melalui motivasi kerja di UMKM frozen food. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan data dikumpulkan melalui observasi pemilik dan karyawan UMKM frozen food di wilayah tertentu. Temuan utama dari penelitian ini menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan yang inklusif dan mendukung memiliki hubungan positif yang signifikan dengan motivasi kerja karyawan UMKM. Motivasi kerja kemudian memediasi hubungan antara kepemimpinan dan tingkat kepuasan kerja karyawan. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah pentingnya pengembangan kepemimpinan yang memperhatikan motivasi karyawan untuk meningkatkan kepuasan kerja dan kinerja organisasi di UMKM sektor frozen food.Penelitian ini memberikan kontribusi teoritis dan praktis dalam konteks UMKM, khususnya dalam memahami dinamika motivasi kerja dan kepuasan kerja yang dipengaruhi oleh gaya kepemimpinan tertentu di sektor makanan beku.
Penetapan Strategi Pemasaran Serta Peningkatan Kualitas Produk Untuk Meningkatkan Penjualan Pada UMKM OPPA BOX Lubuk Begalung Kota Padang Sabila, Nibras; Marcella, Ananda Putri; Hijriyah, Mutiara; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 5 (2025): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i5.2611

Abstract

UMKM memiliki peran vital dalam pengembangan ekonomi lokal dan pemberdayaan masyarakat. UMKM OPPA BOX di Lubuk Begalung, Kota Padang, merupakan pelaku usaha yang bergerak di bidang kuliner dengan menawarkan berbagai inovasi makanan khas Korea. Namun, UMKM ini menghadapi tantangan dalam hal pemasaran, kualitas produk, serta daya saing. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan strategi pemasaran yang tepat serta meningkatkan kualitas produk untuk mendorong peningkatan penjualan. Melalui pendekatan observatif dan partisipatif dalam kegiatan PKL, ditemukan bahwa penggunaan media sosial, optimalisasi kemasan, dan peningkatan rasa serta kebersihan dapat meningkatkan citra dan daya tarik OPPA BOX. Hasil kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan kesadaran merek dan minat beli masyarakat. Rekomendasi yang diberikan mencakup strategi branding berbasis lokal, pelatihan manajemen usaha, serta kolaborasi digital untuk ekspansi pasar yang lebih luas.
Penerapan Manajemen Pemasaran Pada Produk UMKM Roti Dalam Meningkatkan Daya Saing Pasar Lokal Pada Toko Yana Bakery Sari, Nike Puspita; Putri, Widya Veronika; Oktavia, Wulan; Sari, Vivi Nila
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 5 (2025): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i5.2598

Abstract

Pelatihan ini bertujuan untuk menganalisis penerapan manajemen pemasaran pada produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) roti dalam upaya meningkatkan daya saing di pasar lokal, dengan studi kasus pada Toko Yana Bakery. Dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat di industri makanan, strategi pemasaran yang efektif menjadi kunci keberhasilan UMKM untuk bertahan dan berkembang. Metode pelatihan yang digunakan adalah membagia sosialisasi tentang implementasi manajemen pemasaran di Toko Yana Bakery melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhada proses pemasaran di Toko Yana Bakery. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa penerapan bauran pemasaran (produk, harga, tempat, dan promosi) yang terencana dan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen lokal mampu meningkatkan brand awareness dan loyalitas pelanggan. Inovasi produk, penetapan harga yang kompetitif, distribusi yang efisien, serta promosi melalui media sosial dan promosi langsung menjadi faktor penentu dalam membangun keunggulan kompetitif. Kesimpulan dari pelatihan ini menegaskan bahwa manajemen pemasaran yang tepat dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan daya saing UMKM di pasar lokal.
Co-Authors Adival, M.Trio Ajizan, Fiqri Alvhito, Muhammad Amanda, Ezha Ameliana, Fhadila Aminuyati Ananda, Dea Aprilia, Nisa Arda, Nurul Ardila, Vira Argubi, M. Luthfi Arihan, Reza Arjuna, Shandya Ayu Anggraini Azhara, Jelita Azhari, Shafira azka, bayu pratama Azura, Aurel Asti Azwara, Dwi Isfa Bayu Putra Pratama, Bayu Putra Bunda, Chikha Rizki Cahyani, Rahima Cahyaningsih, Ragil Dela, Mutiara Dermawan, Willy Desriyanto, Yego Dewa, Indah Putri Ramadhani Dian Anggraini Diana Kartika Sari, Diana Kartika Diza, Rahmalia Farah Fau, Lenta Octafianis Febrizal, Danda Firmansah, Rohan Fitra, Aidil Gantino, Jordan gusnawati, Mawari Hadi, Iqbal Setio Hapzi Ali HARDIANTO - Hariri, Fardinal Rafiq Hasanah, Syifa Nurul Hasrival, Hasrival Hendri, Venni Rahmatia Hijriyah, Mutiara Iftia, Eka Lugwensa, Ferdy Maharani, Ariana Putri Mahelda, Selvia Marcella, Ananda Putri Mardhatillah, Mardhatillah Mardias, Novsa Fitri Mayendri, Yoli Vanezi Meinata, Abel Metrawati, Metrawati Muhammad Farhan Mulyadi, Agung Mulyani, Sitti Rizki Nadeak, Feliks Agrifa NANDA PRATAMA Nikmah, Sofiatun NILA PRATIWI, NILA Nuansa, Kartika Nur Aini Nurhidayah, Nezy Nurul Rizky, Adrianto Oktavia, Wulan Oktaviani, Rizka Ones Charli, Chintya Pondrinal, Muhammad Pratama, M. Fikri Pratiwi, Oktrisa Purwadi, Muhammad Reza Putra, Fajar Ramadhan Putra, Ringga Pratama Putra, Wendy Japriano Putri, Divani Andri Putri, Indah Putri, Resha Aulia Putri, Widya Veronika Rahmawati, Rahmawati Ramadhan, Fajral Rizka Revan, Muhammad Alva Reynanda, Rendy Ridho, M. Sabila, Nibras Safira, Olivia Safitri, Fadila Rahmadani Saldri, Khaila Syahira Salsabila, Dena Salsabila, Nada Ariana Sari, Marta Widian Sari, Nike Puspita Sari, Vellia Shihab, Amirrul Sopali, Mardhatila Fitri Syafry, Frengki Tawakalni, Winda Utama, Argian Putra Utami, Selvida Veronika, Febby Viogani, Saskia Zefriyenni