Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

PERANAN GURU DALAM PEMBELAJARAN SOSIOLOGI DI SMA NEGERI 2 KENDARI Sari, Ni Made Mayang; Darnawati, Darnawati
Jurnal Penelitian Pendidikan Sejarah UHO Vol 6, No 2 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Sejarah UHO
Publisher : Jurusan Pendidikan Sejarah, Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jpps.v6i2.20096

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) untuk mendeskripsikan peran guru dalam pembelajaran sosiologi pada siswa di SMA Negeri 2 Kendari. 2) untuk menjelaskan kendala yang dihadapi guru dalam pembelajaran sosiologi pada siswa di SMA Negeri 2 Kendari. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yaitu metode yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, data yang diperoleh cenderung data kualitatif berupa kata-kata (lisan maupun tulisan). Informan dalam penelitian ini adalah siswa dan semua guru yang mengajar pelajaran sosiologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) peran guru dalam pembelajaran sosiologi di SMA Negeri 2 Kendari, yaitu a) sebagai pendidik, guru memberikan contoh yang baik kepada siswa. b) sebagai pengajar, guru memberikan pemahaman kepada siswa, menjadikan siswa agar terampil dan guru dapat memecahkan masalah. c) sebagai pembimbing, guru harus mampu memberikan bimbingan kepada siswa yang melakukan hal yang tidak baik atau siswa yang melanggar aturan agar tidak  mengulang kesalahan yang sama maupun kepada siswa  yang berprestasi agar dapat mempertahankan prestasi yang telah dicapai. d) Sebagai pelatih berarti dalam pelajaran sosiologi ini guru melatih siswa bagaimana bisa berkomunikasi yang efektif, bagaimana memberikan contoh yang berkaitan dengan karakter, pembiasaan atau disiplin. e) sebagai penasehat, guru juga harus memberikan nasehat kepada siswa agar siswa memperbaiki sikap dan akhlak baik di rumah, di sekolah maupun di lingkungan masyarakat. f) sebagai motivator, memotivasi siswa sehingga apa yang guru sampaikan diharapkan dapat mencapai target. Target yang ingin dicapai yaitu suatu kompetensi dasar. 2) Kendala yang dihadapi guru dalam proses pembelajaran sosiologi yaitu pada minimnya fasilitas sarana seperti buku, infocus serta jaringan wifi.  Kendala lain yang dapat mempengaruhi  proses pembelajaran yaitu karakter siswa, sikap dan perilaku, minat dan bakat, daya serap siswa, kurangnya disiplin siswa, sikap terlalu pasif, tidak tenang di dalam kelas, pujian serta hanya mengikut saja.
PARTISIPASI MASYARAKAT TRANSMIGRASI DAN MASYARAKAT LOKAL DALAM PEMBANGUNAN DESA LAMOERI KECAMATAN ANGATA KABUPATEN KONAWE SELATAN Marwan, La Ode; Darnawati, Darnawati
Jurnal Penelitian Pendidikan Sejarah UHO Vol 6, No 3 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Sejarah UHO
Publisher : Jurusan Pendidikan Sejarah, Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jpps.v6i3.23074

Abstract

ABSTRAK: Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mendeskripsikan partisipasi masyarakat transmigrasi dan masyarakat lokal dalam pembangunan Desa Lamoeri Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan, (2) Untuk mendeskripsikan dampak partisipasi masyarakat transmigrasi dan masyarakat lokal dalam pembanguanan Desa Lamoeri Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif. Jenis penelitian kualitatif dengan tahapan sebagai berikut: (1) Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, (2) Teknik analisis data terdiri dari: reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan, (3) Validitas data terdiri dari perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, dan triangulasi. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) Partisipasi masyarakat transmigran dan masyarakat lokal dalam pembangunan Desa Lamoeri adalah masyarakat terlibat dalam tahap perencanaan mulai dari musrembangdus sampai musrembangdes, pengambilan keputusan partisipasinya dalam bentuk pikiran, pelaksanaan kegiatan bentuk partisipasinya tenaga dan materi serta partisipasi dalam pemantauan dan evaluasi. (2) Dampak yang timbul dari partisipasi masyarakat transmigran dan masyarakat lokal dalam pembanguanan Desa Lamoeri adalah adanya komitmen bersama antara masyarakat lokal dan masyarakat transmigran dalam pembangunan desa yang berasal dari alokasi Dana Desa sesuai kebutuhan mereka untuk meningkatkan kesejahteraan 
Peningkatan Kemampuan Kognitif Melalui Kegiatan Mengurutkan Benda Dari Ukuran Besar-Kecil Dengan Media Gambar Kelompok B Di TK Tunas Harapan Batulappa Kab.Luwu Darnawati, Darnawati; Rusmayadi, Rusmayadi; Marhamah, Ainun
Jurnal Profesi Kependidikan Vol 5, No 1 APR (2024)
Publisher : Jurnal Profesi Kependidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kemampuan kognitif anak dapat ditingkatkan melalui kegiatan mengurutkan benda dari ukuran besar–kecil dengan media gambar di TK Harapan Batulappa. Jenis penelitan adalah penelitian tindakan kelas, subjek penelitian adalah kelompok B di TK Tunas Harapan Batulappa semester I 2021-2022 sebanyak 6 anak, berdasarkan hasil observasi kemampuan kognitif anak rendah. Penelitian dilaksanakan dua tahap yaitu siklus I dan siklus II. Analisis data menunjukkan kemampuan kognitif anak sebesar 61% pada siklus I dan 85 % pada sikus II. Hasil penelitian disimpulkan bahwa melalui kegiatan mengurutkan benda dari ukuran besar-kecil dengan media gambar dapat meningkatkan kognitif anak.Kata kunci: Kemampuan Kognitif, Mengurutkan benda dengan media gambar
DEMOKRASI DI ERA DIGITAL Darnawati, Darnawati; Rahayuni, Rahayuni; Siti Tiara Maulia
Causa: Jurnal Hukum dan Kewarganegaraan Vol. 3 No. 7 (2024): Causa: Jurnal Hukum dan Kewarganegaraan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.3783/causa.v3i7.3237

Abstract

Demokrasi di era digital dapat menghadapi berbagai tantangan dan juga dapat menimbulkan peluang baru yang dapat ditimbulkan karena adanya kemajuan teknologi. Era digital ytelah merubah cara kita untuk berkomunikasi, berpartisipasi dalam kehidupan politik, dan mengakses informasi. Namun, bersamaan dengan kemajuan ini, muncul resiko disinformasi, polarisasi online, dan ancaman terhadap privasi dan kemajuan data. Untuk memperkuat demokrasi di era digital maka di perlukan Upaya kolektif dari pemerintah, industry teknologi, Masyarakat sipil, dan juga individu. Langkah-langkah penting termasuk meningkatakan literasi digital, regulasi yang lebih kuat terhadap platfom media sosial dan teknologi digital lainnya, transparansi dan akuntabilitas, serta mendorong partisipasi politik yang inklusif di ruang digital. Denagn pendekatan yang terkoordinasi dan komitmen terhadap nilai-nilai demokratis, teknologi dapat membantu memperdalam keterlibatan demokrasi, bukan menguranginya.
Patterns Of Teacher And Student Communication In The Learning Process At Sma Negeri 20 MoramoSouth Konawe District Larisu, Zulfiah; Darnawati, Darnawati; Jopang, Jopang; Irwan, Irwan
Journal of Dialogos Vol. 1 No. 2 (2024): Journal of Dialogos-MAY
Publisher : PT. Anagata Sembagi Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62872/dyyd0702

Abstract

Communication is the key in the world of education, which is quite determinant in achieving goals. A teacher, no matter how clever and knowledgeable he is, if he is, will certainly not be able to provide a transformation of his knowledge to his students. This research aimed to analyze communication patterns between teachers and students in the learning process at SMAN 20 Moramo. This research used qualitative research methods with research subjects, namely teachers and students who were actively learning and teaching. Field data collection used observation, interview, and literature study techniques. Data processing involved data reduction, data display, and data verification, so that research results could be found. The research results showed that the dominant communication pattern was two-way communication, teachers and students provide information to each other, starting with the teacher as a source of information.
Analisis Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Pada Pemerintah Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang Darnawati, Darnawati; Putra, Muhammad Taufiq, Tri Wijaya
YUME : Journal of Management Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v7i3.8034

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat efektivitas dan efisiensi Pemerintah Daerah Sidenreng Rappang dalam merealisasikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan data laporan realisasi APBD tahun 2020 sampai dengan tahun 2022, dianalisis menggunakan rasio keuangan daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemandirian finansial Sidenreng Rappang belum sepenuhnya mandiri dan masih mengandalkan bantuan dari pemerintah pusat. Efektivitas Pendapatan Asli Daerah (PAD) menunjukkan fluktuasi yang signifikan, dan rasio efisiensi mencerminkan komitmen peningkatan efisiensi belanja. Rasio belanja operasional atau belanja tidak langsung yang jauh lebih tinggi dibandingkan belanja modal menunjukkan bahwa pemerintah lebih fokus pada belanja operasional sehari-hari dibandingkan mengalokasikan untuk pembangunan daerah. Lebih lanjut, pertumbuhan pendapatan daerah di Sidenreng Rappang mengalami variasi antara tahun 2020 dan 2022, dimana pertumbuhan pada tahun 2021 diikuti penurunan pada tahun 2022. Meski demikian, PAD menunjukkan perubahan yang positif.Kata kunci : Efektivitas PAD, Efisiensi Belanja Daerah.
PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS GOOGLE SITES UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA PESERTA DIDIK SMAN 19 BONE Darnawati, Darnawati; Daud, Firdaus; Arsyad, Muhammad
Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan Vol 4, No 2 (2025): Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/progresif.v4i2.71147

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hasil validasi, keterlaksanaan,responpesertadidik,responguru,danefektivitas E-Modul Fisika berbasis Google sites untuk meningkatkan hasil belajar fisika SMAN 19 Bone. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan ADDIE. Instrumenyangdigunakanyaituangketvalidasi,mengukur kepraktisan dengan melaui respon guru dengan angket, dan keefektifan dilihat dari hasil belajar peserta didik dengan tes. Hasil yang diperoleh yaitu (1) E-Modul valid dengan nilai kelayakan isi sebesar 0,75. (2) Respon guru fisika positif untuk E-Modul yaitu sangat baik/sangat praktis dengan rerata skor penilaian untuk setiap aspeknya yaitu 3,6. (3) E-Modul efektif ditinjau dari hasil belajar peserta didik.
OPTIMALISASI PEMBELAJARAN MELALUI IMPLEMENTASI FLIPPED CLASSROOM BERBASIS BLENDED LEARNING DI PENDIDIKAN TINGGI Darnawati, Darnawati; Amalik, Amalik; Putri, Putri; Risna, Risna; Riski, Ristian; Lili, Wa
SOCIAL : Jurnal Inovasi Pendidikan IPS Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia (P4I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/social.v5i3.6935

Abstract

The rapid advancement of educational technology creates a demand for innovative learning models that improve student engagement and learning outcomes. This research explores implementing the Flipped Classroom method in conjunction with Blended Learning in higher education. The study aims to evaluate the effectiveness of this combined approach in enhancing students' comprehension and active engagement in learning activities. A mixed-methods approach was employed, incorporating quantitative analysis via pre- and post-test assessments, as well as qualitative feedback from student surveys. The findings showed significant improvements in academic performance and student engagement compared to traditional teaching methods. Additionally, integrating online and face-to-face learning created a more flexible and interactive environment. In conclusion, this study suggests that the Flipped Classroom model combined with Blended Learning is a promising strategy for optimizing the learning process in higher education. ABSTRAKKemajuan teknologi pendidikan yang pesat mendorong kebutuhan akan model pembelajaran inovatif untuk meningkatkan keterlibatan dan hasil belajar mahasiswa. Penelitian ini mengeksplorasi implementasi metode Flipped Classroom yang diintegrasikan dengan Blended Learning di pendidikan tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pendekatan gabungan ini dalam meningkatkan pemahaman dan partisipasi aktif mahasiswa dalam kegiatan pembelajaran. Pendekatan metode campuran digunakan, melibatkan analisis kuantitatif melalui penilaian pre-test dan post-test serta umpan balik kualitatif dari survei mahasiswa. Temuan menunjukkan peningkatan signifikan dalam kinerja akademik dan keterlibatan mahasiswa dibandingkan dengan metode pengajaran tradisional. Selain itu, integrasi pembelajaran daring dan tatap muka menciptakan lingkungan belajar yang lebih fleksibel dan interaktif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa model Flipped Classroom, ketika dikombinasikan dengan Blended Learning, menawarkan strategi yang menjanjikan untuk mengoptimalkan proses pembelajaran di pendidikan tinggi.