Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Bakti Masyarakat Manajemen

Pemberdayaan Masyarakat Pesisir melalui Sosialisasi Potensi Pemanfaatan Buah Mangrove dalam Mendukung Ketahanan Pangan Lokal di Desa Tanjung Bunga Konawe Utara Fatmawati, Fatmawati; Haslianti, Haslianti; Oetama, Dedy; Permatahati, Yustika Intan; Hasuba, Tezza Fauzan; Hidayat, Herlan; Handrawan, Handrawan
Jurnal Bakti Masyarakat Manajemen Vol 5, No 2 (2025): Volume 5 Nomor 2 Tahun 2025
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Universitas Malahayati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/jbmm.v5i2.23303

Abstract

Mangrove menyimpan banyak potensi tidak hanya sebagai penyangga ekosistem tetapi juga sebagai bahan baku produk pangan fungsional. Buah mangrove memiliki nilai gizi yang tinggi yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kesehatan dan perekonomian masyarakat. Masyarakat di Desa Tanjung Bunga, Konawe Utara belum memanfaatkan buah mangrove secara optimal yang dapat disebabkan oleh kurangnya informasi dan pengetahuan tentang nilai ekonomis buah mangrove. Kegiatan ini dilakukan pada bulan Juni 2025 yang bertujuan untuk mensosialisasikan potensi pemanfaatan buah mangrove sebagai produk pangan fungsional untuk mendukung ketahanan pangan lokal. Metode yang digunakan adalah pemaparan materi yang meliputi jenis-jenis buah mangrove yang dapat dimanfaatkan, kandungan nilai gizi buah mangrove, dan produk hasil olahan buah mangrove, kemudian dilakukan diskusi interaktif dengan masyarakat. Kegiatan ini memberikan peningkatan pengetahuan dan wawasan baru kepada masyarakat tentang peluang usaha yang berkelanjutan. Kegiatan ini juga berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pelestarian ekosistem mangrove secara terpadu.Kata Kunci: Buah Mangrove, Desa Tanjung Bunga, Pangan Fungsional