Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

Identifikasi Miskonsepsi Fisika Peserta Didik di SMAN 5 Kendari Kelas XI pada Materi Usaha dan Energi Berbasis Four Tier Test Diagnostic Hasran, Sri Hasriani; Eso, Rosliana; Takda, Amiruddin; Ute, Nilawati
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 6, No 2 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika, Vol. 6, No. 2, April 2021
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v6i2.18922

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi miskonsepsi fisika peserta didik kelas XI di SMAN 5 Kendari pada materi Usaha dan Energi. Jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif  kuantitatif. Populasi pada penelitian ini yaitu peserta didik kelas XI MIPA di SMAN 5 Kendari yang berjumlah 210. Sampel yang digunakan sebesar 57% dari populasi dengan jumlah sampel 120 peserta didik yang diambil secara acak. Data miskonsepsi diperoleh menggunakan instrumen four tier test diagnostic. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata miskonsepsi yang dialami peserta didik pada materi Usaha dan Energi digolongkan dalam kategori miskonsepsi sedang dengan persentase 39% yang berada pada rentang 30% - 60%. Urutan sub materi  yang teridentifikasi miskonsepsi dari yang persentase tinggi yaitu hubungan usaha dan perubahan energi 49%, usaha 48%, hukum kekekalan energi mekanik (dalam medan gaya konservatif dan  non konservatif) 39% dan energi  kinetik dan potensial (gravitasi dan pegas) 35%. Serta faktor penyebab terjadinya miskonsepsi pada penelitian ini sebagian besar disebabkan oleh peserta didik dan faktor lainnya yaitu konteks, buku teks dan cara mengajar.
Pengembangan Media Pembelajaran Gerbang Logika Berbasis Trainer Menggunakan Model ADDIE Saidman, La Ode; Eso, Rosliana; Mokui, Hasmina Tari; Kasman, Kasman
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 6, No 3 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika, Vol. 6, No. 3, Juli 2021
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v6i3.20270

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) Menghasilkan Media Praktik yang sesuai dengan Mata Kuliah Praktik Teknik; (2) Mengetahui kelayakan Media Praktik Teknik Digital pada Materi Gerbang Logika. Penelitian ini merupakan pengembangan trainer teknik digital menggunakan metode ADDIE dengan tahapan Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Uji kelayakan produk dilakukan oleh dua ahli materi pembelajaran dan dua ahli media pembelajaran (Expert Judgement). Instrumen yang digunakan adalah angket dengan menggunakan skala likert untuk ahli. Teknik analisis data untuk kelayakan produk menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Media praktik yang dihasilkan berupa trainer yang terdiri dari 4 blok/area utama, yaitu blok input, blok output, blok development dan blok power, jobsheet yang terdiri dari materi praktik Gerbang Logika, yang berisi informasi mengenai panduan penggunaan dan perawatan trainer sudah sesuai dengan Mata Kuliah Praktik Teknik Digital; (2) Hasil uji unjuk kinerja sudah berfungsi dengan sangat baik dan stabil pada setiap bagian maupun secara keseluruhan; (3) Hasil uji kelayakan materi memperoleh persentase sebesar 80% dengan kategori “Layak”, hasil uji kelayakan media memperoleh persentase sebesar 98% dengan kategori “Sangat Layak”. Hal ini menunjukkan bahwa media praktik yang dikembangkan sangat layak digunakan dalam pembelajaran untuk mendukung kegiatan belajar mengajar pada mata kuliah praktik teknik digital.
Efek Variasi Waktu dan Jumlah Lilitan pada Sistem Filter Elektromagnetik Terhadap Penurunan Kadar Pb, Zn dan Co: (Effects of Time Variation and Number of Turns in Electromagnetic Filter Systems on Decreasing Levels of Pb, Zn and Co) Eso, Rosliana; Muhammad Abdullah Azam Undu; Sumarno; Muhammad Anas
Gravitasi Vol. 19 No. 2 (2020)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/gravitasi.v19i2.15357

Abstract

Telah dibuat filter elektromagnetik yang berisi 350 gram pasir besi dari Pantai Laeya Kabupaten Buton Selatan. Filter elektromagnetik menggunakan pipa PVC berdiameter 1 inci dan menggunakan rangkaian listrik bertegangan 16 Volt. Filter ini digunakan untuk menyerap logam berat pada sampel air Teluk Kendari dengan memvariasikan waktu penyaringan 5, 10, 15, 20 hingga 25 menit dan jumlah lilitan kawat 1300, 1600 dan 2000. Kadar logam yang diukur dengan Spektrofotometer Serapan Atom menunjukkan penurunan optimum kadar logam berat pada 25 menit penyaringan berturut-turut 0,0333 mg/l, 0,0785 mg/l, dan 0,0181 mg/l untuk Pb, Zn, dan Co dengan penyerapan maksimum berturut-turut 96,02 %, 82,86 % dan 75,57% untuk Pb, Zn dan Co. Variasi jumlah lilitan kawat memperoleh hasil optimum pada 2000 lilitan yaitu berturut-turut 0,0026 mg/l, 0,0131 mg/l, dan 0,0063 mg/l untuk Pb, Zn, dan Co. Hal ini menunjukan filter elektromagnetik mampu menurunkan kadar logam Pb, Zn dan Co dengan serapan hampir mencapai 100%.
Efek Variasi Konsentrasi Zat Aktivator H3PO4 Terhadap Morfologi Permukaan dan Gugus Fungsi Karbon Aktif Cangkang Kemiri: (The Effect of H3PO4 Variation on Morphology and Function Group of Activated Carbon of Hazelnut Shell) Eso, Rosliana; Luvi; Ririn
Gravitasi Vol. 20 No. 1 (2021):
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/gravitasi.v20i1.15519

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan efek variasi konsentrasi zat aktivator H3PO4 pada karbon aktif cangkang kemiri yang di karbonisasi menggunakan reaktor pirolisis dengan temperatur 400 0C selama ±8 jam, diaktivasi secara kimia menggunakan aktivator H3PO4 dengan variasi konsentrasi 29%, 48%, 67%, 85%. Morfologi dan Gugus Fungsi dikarakterisasi menggunakan SEM-EDX dan FTIR. Hasil analisis SEM menunjukan bahwa permukaan karbon aktif cangkang kemiri mengalami pembentukan dan perbesaran pori seiring dengan tingginya konsentrasi yang digunakan yaitu sampai pada konsentrasi 67% sedangkan pada konsentrasi 85% memberikan reaksi yang berlebihan sehingga menyebabkan rusaknya struktur pori pada karbon aktif. Komposisi karbon aktif yang dihasilkan yaitu Karbon, Oksigen, Kalsium dan Fosfor. Hasil Spektrum FTIR menunjukan karbon aktif yang dihasilkan memiliki pola serapan dengan jenis ikatan O-H, C=C, C=O, C=C,C-H, dan P-OH. Dari hasil penelitian menunjukan tingginya konsentrasi H3PO4 pada karbon aktif menghasilkan nilai luas permukaan yang semakin besar seiring serta menyebabkan perubahan komposisi penyusun karbon aktif.
Pendampingan Pembuatan Bahan Ajar Digital Interaktif Menggunakan Aplikasi Sigil Untuk Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru Sma/Smk Di Kota Kendari Arman, Arman; Jufra, Jufra; Ransi, Natalis; Cahyono, Edi; Eso, Rosliana
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Terapan (JPMIT) Vol 3, No 2 (2021)
Publisher : Vokasi Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.381 KB) | DOI: 10.33772/jpmit.v3i2.22096

Abstract

Dalam kondisi pandemi COVID-19 ini, untuk meningkatkan kualitas pembelajaran diperlukan media pembelajaran yang merupakan suatu alat dan bahan yang dapat dipakai untuk mencapai tujuan pendidikan. Media pembelajaran di sekolah saat ini bergeser menjadi pembelajaran yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), Karena itu guru –guru SMA/SMKdirasa perlu untuk melakukan inovasi pembelajaran. Kenyataan saat ini guru-guru SMA/SMKmasih jarang melakukan inovasi pembelajaran yang memanfaatkan TIK dengan menggunakan aplikasi software dalam kegiatan pembelajaran. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini ditujukan untuk guru-guru SMA/SMK di Kota Kendari sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalitasnya dalam pembelajaran yang berbasis TIK. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan IT bagi guru-guru SMA/SMK di Kota Kendari melalui pembuatan bahan ajar digital interaktif menggunakan aplikasi SIGIL. Aplikasi SIGIL adalah aplikasi untuk manajemen dan pembuatan digital book dengan format epub, dimana kita dapat membuat digital book sesuai dengan yang kita ingikan. Sigil mendukung format text, html dan format epub Bahan ajar digital interaktif yang dihasilkan melalui SIGIL merupakan modul pembelajaran yang sangat berperan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di SMA/SMK. Mitra dari kegiatan pengabdian ini secara umum adalah guru-guru SMA/SMK di Kota Kendari. Tujuan umum kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan peran dan fungsi guru-guru SMA/SMK di Kota Kendari dalam meningkatkan kompetensi, kinerja dan profesionalitas guru dalam pembelajaran. Untuk mencapai tujuan tersebut maka perlu dilakukan pendampingan dan pembimbingan pembuatan bahan ajar digital interaktif melalui aplikasi SIGIL. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah: pembimbingan dan pendampingan serta memberikan materi dan dialog interaktif melalui demonstrasi / simulasi / praktik. Adapun langkah-laangkah yang dilakukan adalah: (1) Pembimbingan penggunaan aplikasi SIGIL krpada guru-guru SMA/SMK lingkup Kota Kendari. (2) Pembuatan bahan ajar berupa modul pembelajaran SMA/SMK dengan target peningkatan pemahaman kepada guru-guru dalam membuat bahan ajar online, (3) Pembuatan bahan ajar digital interaktif menggunakan aplikasi SIGIL dengan target peningkatan pemahaman guru dalam membuat bahan ajar digital interaktif. Kegiatan pengabdian ini menekankan pada penerapan IPTEK guna meningkatkan kompetensi guru-guru SMA/SMK di Kota Kendari melalui pembimbingan pembuatan bahan ajar digital interaktif dalam pembelajaran. Sedangkan target luaran kegiatan ini berupa modul dan e-modul pembelajaran di SMA/SMK. Hasil dari kegiatan pengabdian ini akan diterbitkan pada salah satau jurnal nasional dan juga media online.
Identifikasi Miskonsepsi Suhu dan Kalor pada Peserta Didik Kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari Menggunakan Four Tier Test Diagnostic Risnawati, Wa Ode; Takda, Amiruddin; Eso, Rosliana; Tahir, Tahir
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 7, No 1 (2022): Edisi Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v7i1.23466

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk:(1) mengetahui tingkat miskonsepsi yang terjadi pada peserta didik  kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari  berdasarkan  sub-konsep  suhu  dan  kalor;  (2) mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadi miskonsepsi peserta didik pada kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari pada materi suhu dan kalor; (3) mengetahui sub konsep apa saja yang mengalami miskonsepsi peserta didik pada materi suhu dan kalor. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari yang terdiri dari 6 kelas paralel dengan jumlah siswa 216 orang.Teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling sehingga diperoleh tiga kelas yaitu X IPA 1, X IPA 2 dan X IPA3. Teknikpengambilan data dilakukan dengan melakukan tes, wawancara dan dokumentasi. Analisis tes dilakukan dengan menggunakan instrumen Tes Diagnostik Empat Tingkat (Diagnostic four tier tets diagnostic). Berdasarkan data hasil analisis dan pembahasan diperoleh dari 108 peserta didik 55,59% mengalami miskonsepsi, 31,48% paham konsep, 7,69% tidak paham konsep dan 5,27% menebak. Pada sub materi suhu dan kalor secara keseluruhan mengalami miskonsepsi dengan rentang  kategori  sedang sampai dengan tinggi. Pada konsep kalor mengalami miskonsepsi sebesar 21,02%; Konsep suhu sebesar 56,7%; kesetimbangan termal (asas black) 56,48%; pengaruh kalor terhadap perubahan suhu benda sebesar  61,34%; pemuaian sebesar 46,30%; pengaruh kalor terhadap perubahan wujud benda sebesar61,42%; dan faktor-faktor yang mempengaruhi laju perpindahan kalor sebesar 56,48%.
Identifikasi Antropogenik Pencemaran Tanah oleh Sampah Domestik Rosliana Eso
BioWallacea : Jurnal Penelitian Biologi (Journal of Biological Research) Vol 7, No 2 (2020): Biodiversitas on Asian Wallacea
Publisher : University of Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1363.298 KB) | DOI: 10.33772/biowallacea.v7i2.13828

Abstract

Abstrak :Telah dilakukan penelitian tentang antropogenik pencemaran tanah dengan menganalisis kandungan logam berat tanah pada tumpukan sampah  di sekitar pemukiman tepatnya di jalan Chairil Anwar, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari. Sampel tanah di gali menggunakan bor tanah dengan kedalaman 0 sampai 90 cm  yang seterusnya dihaluskan dan diayak dengan ayakan 200 mess. Sampel tanah dianalisis dengan metode XRF (X-Ray Fluorescence) untuk mengidentifikasi kandungan logam berat di dalam tanah. Sementara itu, suseptibilitas magnetik tanah dianalisis dengan menggunakan susceptibilitiy meter Bartington MS2B untuk mengetahui sifat magnetiknya.   Hasil pengukuran menunjukkan bahwa tanah tersebut telah tercemar  unsur logam berat seperti  Besi, Mangan, Seng,  dan Chromium dengan persentase  yang jauh melebihi ambang batas yang seharusnya ada dalam tanah, sementara itu  kandungan unsur logam berat Pb (Timbal),  As (Arsenik) dan Cu (Tembaga) belum melampaui ambang batasnya. Berdasarkan hasil analisis sifat magnetik tanah sumber pencemaran tanah berasal dari antropogenik aktivitas manusia.Keywords: Antropogenik, pencemaran tanah, suseptibilitas magnetik
Variation of Chemical Elements and their Associations in Laterite Soil Profile M Tufaila; La Ode Safiuddin; Rosliana Eso; Sitti Kasmiati; Hasbullah Syaf; La Ode Ahmad Nur Ramadhan; . Hasrorayan; . Ardin
JOURNAL OF TROPICAL SOILS Vol 20, No 2: May 2015
Publisher : UNIVERSITY OF LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5400/jts.2015.v20i2.111-118

Abstract

The objective of this study was to evaluate the variations of twelve chemical elements (Ni, Fe, Co, Mg, Mn, Al, Si, Zn, Ti, P, Ca and Cr) in laterite soil profiles from Wantulasi area in South East Sulawesi Province of Indonesia. Eighty four (84) samples of three profiles (i.e. each profile consists of eight samples) had been used to study their variations in soil using  the X-Ray Fluorescence (XRF). Results analysis of the chemical elements content in three profile using XRF indicated that there were good correlationsbetween the chemical elements in the soil profile with the significant correlations were found in Ni and Fe, Ni and Si, Ti and P, Fe and Al, and Co and Mn, respectively. On the other hand,the results of study showed that the variations of the chemical elements could be related to the enrichment and translocation of the elements  in soil profile and also their possibilities to be related with a given chemical elements in soil profile. Therefore, we suggest that the observed patterns in chemical elements with a good correlation in laterite profile can be used as proxies to integrate the evaluation of the chemical and physical weathering process based on the elements characteristics in soil profiles.
SIMULASI GERAK OSILASI PAKSA DENGAN REDAMAN MENGGUNAKAN SPREADSHEET EXCEL DAN MACRO VISUAL BASIC FOR APPLICATION Rosliana Eso
Jurnal Aplikasi Fisika Vol 13, No 3 (2017): JURNAL APLIKASI FISIKA
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.259 KB)

Abstract

This paper discus about the forced oscillation with damping which it is simulated by using Excel Spreadsheet and Macro Visual Basic For Application.  The system was considerating  as a string with mass m  where it oscillates on  the influence of force and damp. The Equations of forced oscillation with damping processes  in spreadsheet excel and  simulates  using  Macro Visual Basic For Application approached.  To verify the accuracy  we use  the numerical solution of Heun and Runge-Kutta Merson methods, the two-order differential equations are converted to first order linear differential equations and then look for algorithms for each numerical method. Algorithm of numerical method of input, process and output.  This paper also shows that Runge-Kutta Merson  numerical method has higher accuracy than Heun numerical method in solving the equation of forced oscillation with damping.Keywords: Numerical Solutions, Excel Spreadsheet,  Visual Basic For Application
Identifikasi Miskonsepsi Berbasis Four Tier Diagnostic Test Materi Hukum Newton Tentang Gerak Pada Peserta Didik Kelas XI SMAN 11 Kendari Sulaeha Sulaeha; Rosliana Eso; Amiruddin Takda
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 7, No 2 (2022): Edisi April 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v7i2.25145

Abstract

Pada penelitian ini bertujuan: (1) Menentukan tingkat miskonsepsi peserta didik  yang terdiagnostik dengan four tier test materi hukum Newton SMAN 11 Kendari; (2) Menentukan  tingkat  miskonsepsi peserta didik setiap sub  konsep hukum Newton; (3) Menganalisis penyebab  terjadinya miskonsepsi Peserta didik. Populasi dalam penelitian ini meliputi seluruh Peserta didik kelas XI MIA SMAN 11 Kendari yang telah mendapatkan materi hukum Newton yang terdiri dari 4 kelas sebanyak 73 orang. Pengambilan data dalam penelitian  ini berupa tes four tier diagnostic test  yang berjumlah 12 nomor dan wawancara. Wawancara dilakukan menganalisis penyebab miskonsepsi. Data dianalisis secara deskriktif kualitatif, dari hasil analisi data diperoleh kesimpula: (1) Tingkat miskonsepsi yang terjadi pada Peserta didik berada pada kategori sedang  yaitu sebesar 49,2%. (2) Miskonsepsi peserta didik setiap Sub konsep secara berturut-turut adalah konsep gaya dan jenis-jenis gaya sebesar 50%, hukum I Newton  51.36%, hukum II Newton  54.79%, Hukum III Newton 50.68% dan Karakteristik gesekan statis dan kinetis 42.01%. (3) Faktor-faktor penyebab miskonsepsi yaitu lebih banyak  bersumber dari peserta didik, kemudian bersumber dari guru, cara mengajar guru, buku teks dan konteks.